Anda di halaman 1dari 2

PELATIHAN DAN SERTIFIKASI

PRAMUWISATA

DESKRIPSI

Materi pelatihan ini ditetapkan dengan tujuan untuk digunakan sebagai acuan dalam pelatihan
kompetensi profesi pariwisata khususnya bagi Pramuwisata yang mengacu pada KEPMENAKER
KEP/341/MEN/III/2017 tentang Penetapan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia kategori
Kesenian, Hiburan dan Rekreasi Golongan Pokok Aktivitas Olah Raga dan Rekreasi Lainnya Bidang
Kepemanduan Wisata untuk memenuhi kebutuhan permintaan/kebutuhan masyarakat/dunia
usaha/dunia industri/lembaga diklat guna memastikan dan memelihara kompetensi kerja bidang
Biro Perjalanan Wisata dan untuk digunakan sebagai acuan bidang kerja Pramuwisata.

SASARAN PESERTA
Peserta berasal dari masyarakat umum ataupun para pekerja di bidang Tour Leader.

MATERI
Materi pelatihan berbasiskan SKKNI dengan ruang lingkup materi sebagai berikut.
1. Menyusun Rencana Perjalanan
2. Menyiapkan Perangkat Perjalanan
3. Menyiapkan Informasi Wisata
4. Memberikan Pelayanan Penjemputan dan Pengantaran
5. Mengomunikasikan Informasi
6. Melakukan Pemanduan di Objek Wisata
7. Memimpin Perjalanan Wisata
8. Melakukan Interpretasi dalam Pemanduan Wisata
9. Mengelola Wisata yang Diperpanjang Waktunya
10. Membuat Laporan Pemanduan Wisata
11. Menangani Situasi Konflik
12. Mengikuti Prosedur Kesehatan, Keselamatan dan Keamanan di Tempat Kerja
13. Melakukan Pertolongan Pertama
14. Melakukan Kerjasama Dengan Kolega dan Wisatawan
15. Melakukan Pekerjaan Dalam Lingkungan Sosial yang Berbeda
16. Melakukan Komunikasi Melalui Telepon
17. Melakukan Prosedur Administrasi
18. Mencari Data di Komputer
19. Mengembangkan dan Memutakhirkan Pengetahuan Pariwisata
METODE PELATIHAN
Metode pelatihan yang akan digunakan ialah sebagai berikut.

NO. METODE PERSENTASE


1. Mini lectures 10
2. Group activities 35
3. Case studies 15
4. Use of Video Visual 20
5. Praktik dan Role Play 30
Total 100%

TRAINING ONLINE
Materi dan training online dapat diakses pada: https://idebiz.id/

Anda mungkin juga menyukai