Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN PERENCANAAN

“KERAJINAN DARI KAIN KATUN”


KELAS 02
DOSEN PENGAMPUH : Dr. St. Aisyah, M.Pd
DOSEN MITRA : Dra. Sukriati Firman, M.Kes

DISUSUN OLEH :

MARZAHWA DWI SAHRANI. L (230208501004)

PENDIDIKAN KESEJAHTERAAN KELUARGA


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
TAHUN AJARAN 2024
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan

karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan perencanaan mengenai Konsep “Tas Laptop

Dari Kain Katun” ini dengan sebaik-baiknya dan tepat waktu. Perencanaan ini dibuat sebagai

salah satu tugas yang diberikan kepada kami untuk bahan diskusi dan referensi bagi kami agar

mengetahui lebih luas tentang Pembuatan Kerajinan Dari Kain Katun.

Perencanaan ini berisikan tentang Konsep Pembuatan Tas Laptop Dari Kain Katun.

Perencanaan ini kami buat sebagaimana mestinya. Semoga bermanfaat bagi penulis serta

pembaca.

Demikian perencanaan ini dibuat, penulis masih merasa belum sempurna dalam

penulisan perencanaan, maka kami berharap saran dan kritik dari pembaca agar penulis

dapat menulis lebih baik lagi.

Bau Bau, 25 Februari 2024

Penulis
A. PENDAHULUAN
1. Latar Belakang
Kain katun merupakan jenis kain yang berasal dari bahan serat alami tumbuhan kapas
dengan nama latin gossypium. Secara umum, kain katun memiliki jenis yang berbeda-
beda. Sejauh ini terdapat sepuluh jenis kain yang digunakan sesuai dengan kebutuhan.

Berdasarkan cara pembuatannya, kain katun terbagi menjadi dua, yaitu serat alami
dan serat sintetis atau buatan. Produk yang terbuat dari kain katun mudah terurai. Jadi,
jika pakaian yang terbuat dari kain katun berakhir di tempat pembuangan akhir, kain
tersebut dapat membantu menyuburkan area tersebut.

Pakaian yang terbuat dari kain katun tidak memiliki bahan kimia, sehingga tidak akan
menimbulkan ancaman atau bahaya bagi kehidupan hewan dan tumbuhan di sekitarnya.
Bahkan banyak orang menggunakan kain katun untuk menghindari alergi akibat gesekan
antara kulit dan pakaian yang dikenakan.

Bahan katun memiliki kedudukan posisi yang cukup tinggi sebagai bahan baku
pembuatan tekstil yang paling banyak diproduksi. Oleh sebab itu, kain katun tidak hanya
digunakan dalam pembuatan pakaian, tetapi juga pembuatan gorden hingga kebaya. Hal
ini karena kain katun memiliki berbagai kelebihan sebagai berikut.
 Mudah dibersihkan
 Memiliki kandungan anti bakteri
 Memiliki warna yang tahan lama
 Sangat kuat

Kerajinan tangan budaya nonbenda yaitu usaha kerajinan yang inspirasinya/ide


pembuatannya berasal dari kebudayaan lokal atau tradisional dalam negeri yang
bukan benda. Kerajinan seperti ini dapat membantu masyarakat untuk lebih
mencintai dan mengenal lebih dalam akan seni budaya tradisional yang ada dalam
negeri. Pada kesempatan ini, kami memilih untuk membuat kerajinan yang
terinspirasi dari budaya non benda, yaitu Tas Laptop Dari Kain Katun, karena
pembuatan barang tersebut lebih mudah, alat dan bahan mudah dicari.

2. Rumusan dan Tujuan


- Untuk lebih mengetahui kerajinan tangan
- Untuk meningkatkan kreatifitas dalam menjahit tas laptop
- Untuk mengetahui cara menjahit tas laptop

3. Manfaat
- Menambah wawasan tentang kain katun yang dapat diubah menjadi barang
bernilai tinggi
- Menambah wawasan tentang kerajinan menjahit
- Dapat mengetahui cara menjahit
4. Sumber Ide
Saya memikirkan membuat tas laptop karena saya ingin menaruh laptop saya di tas
yang cantik yang saya buat sendiri.

B. PROSES PRODUKSI
1. Alat dan Bahan
1) Kain katun.
2) Kain furing.
3) Gunting.
4) Busa angin/PC foam.
5) Resleting besar 120 cm.
6) Res jepang
7) Benang jahit
8) Mesin jahit.
9) CM
10) Kapur
11) Jarum pentul
2. Cara Pembuatan
Berikut adalah cara pembuatan Tas dari kain katun:
1) Gunting kain katun sesuai ukuran laptop
2) Potong kain furing sesuai ukuran kain katun dan juga potong busa angin 2
lembar sesuai ukuran badan tas.
3) Potong kain katun untuk tali sebanyak dua lembar.
4) Satukan kain katun yang sudah dipotong dengan furing, jahit sisi tas, buat
garis, jahit dua baris bagian tengahnya saja.
5) Selipkan busa angin/PC foam di seluruh bagian badan tas, lalu jahit keliling.
6) Pasang res jepang untuk laci depan tas
7) Jahit dua tali tas laptop di bagian tengahnya.
8) Lalu jahit ritsleting keliling.
9) Rapikan sambungan kain yang telah dijahit
10) Jadilah tas laptop yang siap di gunakan

C. ANGGARAN BIAYA
Anggaran biaya yang di keluarkan ;
1) Kain katun ½ meter Rp. 20.000
2) Kain furing ½ meter Rp. 5.000
3) Busa angin/PC foam Rp. 15.000
4) Resleting besar Rp. 5.000
5) Res jepang Rp. 3.000
6) Benang jahit Rp. 2.500
SKETSA RANCANGAN

Anda mungkin juga menyukai