Anda di halaman 1dari 13

KONSEP DASAR ETIKA

KEPERAWATAN
Etika keperawatan adalah filsafat yg mengarah pada
tujuan moral yang mendasari praktik keperawatan
Etika keperawatan adalah kerangka berpikir bagi
perawat dalam membuat keputusan, berorientasi
pd masy, anggota tim kesehatan lainya & pd
profesinya
Etika profesi keperawatan merupakan alat ukur
perilaku moral dlm keperawatan
Organisasi profesi dpt meletakan kerangka berpikir
perawat untuk mengambil keputusan dan
bertanggungjawab kepada masyarakat, anggota tim
kesehatan lainya dan kepada profesi, membina
kepercayaan perawat - klien, sesama perawatan,
masyarakat - profesi perawat.
Tujuan etika keperawatan :
1. Menciptakan dan mempertahankan kepercayaan
klien kepada perawat, kepercayaan diantara sesama
perawat dan kepercayaan masyarakat kepada profesi
keperawatan.
2. Menurut Amerika Ethics Commission Bureau on
Teaching, tujuan etik profesi keperawatn adalah
mampu :
Mengenal dan mengidentifikasi unsur moral dalam
praktek kep.
Membentuk strategi/ cara dan menganalisis masalah
moral yangterjadi dalam praktek kep.
Menghubungkan praktek moral/ pelajaran yang baik
dan dipertanggungjawabkan pada diri sendiri,
keluarga, masyarakat, dan kepada Tuhan, sesuai
dengan kepercayaan.
Etika adalah kode perilaku yang memperlihatkan
perbuatan yang baik bagi kelompok tertentu dan juga
etika merupakan peraturan dan prinsip bagi perbuatan
yang benar.
Etika adalah ilmu yang mempelajari nilai moral yang
menjadi prinsip dank ode tindakan yang ideal.

Ada 3 aliran tentang etika yaitu :


1. Aliran deskriftif adalah memberi gambaran dan
penjelasan bagaimana manusia harus berprilaku dalam
lingkungannya atau dalam masyarakat untuk memperoleh
tujuan.
Lanjutan.

2. Aliran etika normatif adalah memberi jawaban


atas pertanyaan tentang hal yang baik dan benar,
dan merupakan suatu ukuran untuk menilai
suatu perilaku yang baik dan benar.
3. Aliran etika pluralisme adalah etika sebagai
pedoman perilaku yang mengumpulkan banyak
informasi untuk mengukur kompleksitas situasi
tertentu dan mempertimbangkakn tindakan
etika.
Etik dalam keperawatan mencakup dua hal :
1. Etik dalam hal kemampuan penampilan kerja
merupakan respons terhadap tuntutan profesi.
2. Etik dalam hal perilaku manusiawi merupakan
reaksi terhadap tekanan dari luar, yang biasanya
adalah individu atau masyarakat yang dilayani.
Permasalahan etika keperawatan pada dasarnya terdiri
dari lima jenis, yaitu :
1. Kuantitas Melawan Kuantitas Hidup
Contoh : seorang ibu minta perawat untuk melepas
semua selang yang dipasang pada anaknya yang berusia
14 tahun, yang telah koma selama 8 hari. Dalam
keadaan seperti ini, perawat menghadapi permasalahan
tentang posisi apakah yang dimilikinya dalam
menentukan keputusan secara moral. Sebenarnya
perawat berada pada posisi permasalahan kuantitas
melawan kuantitas hidup, karena keluaga pasien
menanyakan apakah selang-selang yang dipasang
hampir pada semua bagian tubuh dapat
mempertahankan pasien untuk tetap hidup.
2.Kebebasan Melawan Penanganan dan
Pencegahan Bahaya.
Contoh : seorang pasien berusia lanjut yang
menolak untuk mengenakan sabuk pengaman
sewaktu berjalan. Ia ingin berjalan dengan bebas.
Pada situasi ini, perawat pada permasalahan upaya
menjaga keselamatan pasien yang bertentangan
dengan kebebasan pasien.
3. Berkata secara jujur melawan berkata bohong
Contoh : seorang perawat yang mendapati teman
kerjanya menggunakan narkotika. Dalam posisi ini,
perawat tersebut berada pada masalah apakah ia
akan mengatakan hal ini secara terbuka atau diam,
karena diancam akan dibuka rahasia yang
dimilikinya bila melaporkan hal tersebut pada
orang lain.
4. Keinginan terhadap pengetahuan yang
bertentangan dengan falsafah agama, politik,
ekonomi dan ideologi
Contoh : seorang pasien yang memilih
penghapusan dosa daripada berobat kedokter.
5. Terapi ilmiah konvensional melawan terapi
tidak ilmiah dan coba-coba
Contoh : di Irian Jaya, sebagian masyarakat
melakukan tindakan untuk mengatasi nyeri dengan
daun-daun yang sifatnya gatal. Mereka percaya
bahwa pada daun tersebut terdapat getah yang
dapat melekat dan menghilangkan rasa nyeri bila
dipukul-pukulkan dibagian tubuh yang sakit.

Anda mungkin juga menyukai