Anda di halaman 1dari 20

STRUKTUR

MULUT DAN GIGI


KMB
KELOMPOK 2
KELOMPOK 2

• 1. Devi febriyanti
• 2 . Noor laili lestari
• 3 . Lailatul mizroah
• 4 . Elva fauziah
• 5 . Siti nur Azisyah
• 6 . Dita emylia putri
A. MULUT
Pengertian mulut

Mulut adalah organ pertama yang terlibat dalam


proses pencernaan dan berhubungan langsung
dengan lingkungan luar tubuh. Mulut berfungsi
sebagai tempat masuknya makanan dan udara.
Gambar anatomi mulut
BAGIAN-BAGIAN MULUT
1. Mulut
Dua struktur seluler & otot yang membentuk pintu masuk ke mulut. Bibir
menandai transisi dari kulit membran mukosa lembab.
2. Gigi
Gigi berfungsi untuk menghaluskan makanan pada setiap makanan masuk.
Penghalusannya menurut teori 21 kali pengunyahan. Tetapi apabila makanan
yang sedikit lembek maka akan cepat halus.
3. Lidah
Lidah bagiuan ini untuk melumat makanan yang masuk dan sebagai indra perasa.
Tanpa lidah kita tidak akan pernah merasakan asin, asam, manis, dan pahit.
4. Gusi
Bagian yang satu ni terdiri dari jaringan fibrosa dan padat yang melapisi
lengkungan alveolar dan pelukan gigi. Gusi ialah langit-langit mulut tempat
wadahnya makanan.
5. Langit-langit Mulut
Langit-langit mulut membentuk langit-langit mulut dan memisahkan
mulut dari rongga hidung. Langit-langit terdiri dari 2 bagian yang
sangat berbeda. Selama proses menelan, langit-langit lunak dan
uvula bergerak ke atas supaya makanan tidak langsung masuk ke
rongga hidung dan ke orofaring.
6. Kelenjar Ludah
Kelenjar ludah merupakan kelenjar kecil, ditemukan di bagian
mulut, yang menghasilkan air liur. Semuanya terletak di bawah
selaput lendir. Kelenjar ludah terbesar yaitu ialah kelenjar parotid
yang terletak pada setiap sisi, hanya di depan telinga.
FUNGSI MULUT
1. Berikut ini adalah fungsi mulut manusia antara lain:
2. Sebagai alat berbicara.
3. Menjadi salah satu bagian dari sistem pencernaan
4. Menjadi tempat keluarnya nafas selain hidung.
5. Sebagai tempat mengunyah dan menggiling makanan
6. Merasakan makanan
7. Menelan makanan
8. Sebagai tempat pertama untuk makanan masuk pada
pencernaan
GANGGUAN MULUT
1. Halitosis (bau mulut)
2. Sindrom mulut kering
3. ulkus mulut
4. kanker mulut
5. Sumbing dan bibir sumbing
6. Infeksi seperti sariawan, herpes (sakit sariawan) atau tonsilitis
7. Masalah Tongue seperti permukaan retak atau dilapisi
8. Masalah gigi seperti gigi berlubang atau dampak gigi bungsu
B. GIGI
Gambar anatomi gigi
PENGERTIAN GIGI

Gigi merupakan salah satu bagian tubuh


manusia yang cukup kompleks. Gigi tidak hanya
berfungsi untuk mengunyah dan mencerna makanan,
tetapi juga berguna dalam hal berbicara serta
memiliki dampak secara keseluruhan bagi kesehatan.
Karena gigi memiliki peranan penting bagi kesehatan,
maka Anda perlu memiliki pengetahuan seputar gigi
serta cara menjaga kesehatan gigi dan mulut.
Bagian – bagian gigi
Bagian-bagian gigi
1. Puncak atau Mahkota Gigi
Puncak atau Mahkota Gigi ialah suatu bagian gigi yang terlihat dari luar, pada bagian ini
dilapisi oleh lapisan pelindung yang disebut email gigi.

2. Leher Gigi
Leher gigi ialah suatu bagian gigi yang telah tertanam oleh gusi, pada bagian ini terdapat
dibawah bagian mahkota gigi dan diatas bagian akar gigi.

3. Akar Gigi
Akar Gigi ialah suatu bagian gigi yang telah tertanam dibawah rahang dan tidak terlihat
dari luar, masing-masing pada jenis gigi pada manusia mempunyai jumlah akar gigi
yang berbeda-beda.
Fungsi gigi berdasarkan jenis-jenisnya:

1. Gigi seri
Gigi seri terletak di posisi depan mulut yang berperan dalam menggigit
makanan. Umumnya, setiap orang memiliki empat buah gigi seri yang
terletak di bagian atas dan empat di bagian bawah. Gigi seri biasanya
menjadi gigi pertama yang muncul pada saat bayi berusia 6 bulan.
2. Gigi taring
Gigi taring merupakan gigi paling tajam yang berfungsi mengunyah
dan mencabik makanan. Setiap orang memiliki dua gigi taring yang
berada di atas mulut dan dua di bawah. Biasanya, gigi taring muncul
antara usia 16-20 bulan dengan gigi taring atas muncul lebih dulu
dibandingkan gigi taring bagian bawah. Namun, pada gigi permanen
(dewasa), urutannya terbalik. Gigi taring bawah akan muncul terlebih
dulu dibandingkan bagian atas, yang tumbuh sekitar usia usia 9 tahun.
3. Gigi premolar
Gigi premolar terletak di sebelah gigi taring, dengan ukuran lebih
besar dibanding gigi taring dan gigi seri. Fungsi gigi premolar adalah
untuk mengunyah dan menggiling makanan menjadi potongan kecil-
kecil agar mudah ditelan. Pada orang dewasa biasanya total memiliki
delapan gigi premolar, yaitu empat gigi di setiap sisi, masing-masing
dua gigi di bagian atas dan dua gigi di bagian bawah.
4. Gigi geraham
Gigi geraham merupakan gigi paling besar dan kuat di antara lainnya.
Fungsi gigi geraham adalah untuk mengunyah dan menggiling
makanan. Umumnya orang dewasa memiliki delapan gigi geraham,
yang terbagi empat di bagian atas dan empat di bagian bawah bawah.
Lapisan gigi
1. Email Gigi
Email gigi ialah suatu lapisan yang melapisi pada bagian mahkota gigi. Email gigi ialah
suatu bagian yang sangat keras karena telah tersusun oleh kasium dengan konsentrasi
yang sangat tinggi. Pada bagian email gigi paling keras terletak pada suatu bagian
mahkota yang memiliki fungsi sebagai pelindung, dan kemudian semakin ke bawah
maka suatu email gigi semakin tipis sehingga akhirnya akan hilang ketika memasuki
akar gigi.

2. Sementum Gigi
Sementum Gigi ialah suatu bagian gigi yang melapisi suatu akar gigi. Sementum memiliki
fungsi untuk menghubungkan suatu gigi dengan rahang tempatnya tumbuh. Struktur
Sementum tidaklah sekeras email pada mahkota gigi. ibarat Semen akan semakin tebal
seiring bertambahnya usia.
3. Tulang Gigi (Dentin)
Tulang Gigi (Dentin) ialah suatu lapisan gigi yang terdapat pada setelah lapisan
email gigi pada mahkota dan terdapat pada setelah lapisan sementum pada akar
gigi. Dentin mempunyai struktur seperti tulang namun lebih keras, karena
mempunyai konsentrasi kalsium yang lebih tinggi, dan karena itu sering
disebut dengan Tulang Gigi. Dentin ialah struktur terluas pada gigi karena
melapisi seluruh tubuh gigi, dari mahkota sampai akar.

4. Rongga Gigi (Pulpa)


Rongga Gigi (Pulpa) ialah suatu jaringan lunak pada tengah gigi yang berbentuk
rongga dan terisi oleh suatu pembuluh darah dan pembuluh saraf. Pulpa
memiliki fungsi untuk memberikan suatu nutrisi pada gigi karena mempunyai
pembuluh darah, dan juga memiliki fungsi untuk mengidentifikasi apabila
terdapat suatu zat asing dalam gigi karena mempunyai pembuluh saraf. Pulpa
juga berfungsi untuk membentuk suatu lapisan dentin.

Anda mungkin juga menyukai