Anda di halaman 1dari 6

LATIHAN SOAL 1 MAI

24 Februari 2020
Dikumpulkan 2 Maret 2020 pada saat perkuliahan
MAI di kertas A4 atau folio bergaris
1. Tentukan E dari 1 mol foton dengan panjang gelombang 300 nm!
2. Tentukan absorban dari pewarna organik (C = 7 x 10-4 mol/L), ε,
absorptivitas molar 650 mol L-1cm-1 dan tebal kuvet 2 x 10-2 m!
Tentukan apa yang akan terjadi apabila ketebalan kuvet ditambah
menjadi 2 kalinya!
3. KMnO4 1,28 x 10-4 M memiliki nilai Transmitan (T) 0.5 ketika diukur
dengan menggunakan sel ukuran 1 cm pada panjang gelombang
525 nm. Tentukan :
a. Tentukan absorptivitas molar KMnO4 pada λ tersebut!
b. Apabila konsentrasi bertambah 2 kali lipat, tentukan berapa nilai
A dan %T!
4. Sampel air yang terkena polusi mengandung kurang lebih 0.1 ppm
Cr (M = 52 g/mol). Penetapan Cr(IV) melalui cara pembentukan
kompleks dengan difenilkarbazid (λ max = 540 nm; ε = 41700 Lmol-
1cm-1) untuk penetapan kadar logam Cr. Tentukan berapa tebal
kuvet agar diperoleh A = 0.4!
5. Cat dan varnish untuk ekterior gedung harus dilindungi dari
efek radiasi sinar matahari, yang dapat mempercepat
degradasi melalui reaksi fotolisis dan fotokimia. Apabila
diketahui M = 500 g/mol, ε max = 15000 Lmol-1cm-1, λmax
350 nm. Berapakah konsentrasi cat dan varnish (dalam g/L)
apabila 90% dari radiasi diabsorbsi dan ketebalan coating
gedung 0.3 mm?
6. Untuk menentukan konsentrasi (mol/L) Co(NO3)2 (A) dan
Co(NO3)3 (B) pada sampel yang tidak diketahui komposisinya,
diperoleh data sebagai berikut :
a. Tentukan absorptivitas molar masing-masing εA(510), εA(575),
εB(510), εB(575)
b. Tentukan molaritas masing-masing garam, A dan B, pada
sampel tersebut!
7. Penentuan konsentrasi fosfat dalam detergen membutuhkan
reaksi hidrolisis kompleks tripolifosfat menjadi ion fosfat atau
bentuk terprotonasinya. Metode kuantitatif dilakukan dengan
kolometri melalui pembentukan kompleks fosfat dengan amonium
vanadomolibdat. Satu seri larutan standar dipersiapkan dengan
cara 10 mL alikuot larutan ditambah dengan 5 mL larutan
amonium vanadomolibdat. Pengukuran dilakukan dengan sel 1.0
cm dan λ 415 nm
a. Buat kurva kalibrasi
b. Buat persamaan hubungan matematis A dan C
c. Suatu larutan yang terbuat dari hidrolisis 1 gram detergen,
diukur A = 0.45. Tentukan konsentrasi fosfat dalam sampel
tersebut!
8. Konsentrasi sulfat dalam air mineral bisa ditentukan secara turbidimetri
yang diperoleh dari hasil penambahan BaCl2 berlebih pada sejumlah
tertentu sampel. Turbidimeter yang digunakan sudah distandarkan
dengan larutan standar Na2SO4
a. Tentukan kurva kalibrasi dan persamaan regresi
b. Tentukan konsentrasi sulfat dalam sampel jika T = 3.67
HAPPY EXERCISE 

Anda mungkin juga menyukai