Anda di halaman 1dari 9

KELOMPOK 1

PROFESI DAN PRINSIP-PRINSIP


PROFESIONALISME DAN CIRI-
CIRI PROFESI
LATAR BELAKANG

Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia


Tahun 1945 (UUD 1945) mengakui dan melindungi
kesehatan sebagai hak asasi setiap manusia. Pada pasal
28H dan pasal 34 ayat 3 UUD 1945, kesehatan menjadi
hak konstitusional setiap warga negara dan menjadi
tanggung jawab bagi pemerintah untuk menyediakan
pelayanan kesehatan. Oleh sebab itu, setiap kegiatan dan
upaya untuk meningkatkan derajat kesehatan
masyarakat yang setinggi-tingginya harus dilaksanakan
berdasarkan prinsip nondiskriminatif, partisipatif,
perlindungan dan berkelanjutan yang sangat penting.
PENGERTIAN PROFESI & PEKERJAAN

Profesi merupakan bagian dari


pekerjaan, tetapi tidak semua pekerjaan
adalah profesi. Profesi merupakan suatu
pekerjaan yang mengandalkan ketrampilan
atau keahlian khusus yang tidak didapatkan
pada pekerjaan-pekerjaan pada umumnya.
Pekerjaan merupakan suatu kegiatan yang tidak
bergantung pada suatu keahlian tertentu. Jadi setiap orang
dimungkinkan memiliki pekerjaan namun tidak semuanya
tertumpu pada satu profesi. Pekerjaan dalam arti luas adalah
aktivitas utama yang dilakukan oleh manusia. Dalam arti
sempit, istilah pekerjaan digunakan untuk suatu tugas atau
kerja yang menghasilkan uang bagi seseorang
PENGERTIAN PROFESIONAL

Professional adalah sifat dari


suatu profesi, artinya suatu
kumpulan pekerjaan yang
dilaksanakan berdasarkan
ketentuan atau standar
operasional pekerjaan sesuai
dengan bidangnya masing-
masing (Kusnandar, 2007).
PRINSIP-PRINSIP PROFESIONALISME

Menurut Kanter, Et Al, 2013 profesionalisme


memiliki beberapa prinsip dalam pelaksanaanya
misalnya:
a. Excellence (keunggulan)
Seorang Apoteker senantiasa terus belajar untuk meningkatkan kemampuan
dan pengetahuan.
b. Accountability (akuntabilitas)
Seorang Apoteker hendaknya dapat mempertanggungjawabkan tindakan
yang telah dibuat, serta menerima konsekuensinya.
c. Altruism (altruisme)
Seorang Apoteker hendaknya mendahulukan kepentingan pasien di atas
kepentingan pribadi.
LANJUTAN

d. Humanism (humanisme)
Humanisme merupakan rasa perikemanusiaan
yang meliputi rasa hormat (respect), rasa kasih
(compassion), empati, serta kehormatan dan
integritas (honor and integrity).
CIRI-CIRI PROFESI

Menurut word confederation of profession for teaching


profesion (WCOTP), secara mengemukakkan cirri-ciri
profesi sebgai berikut:
- Profesi adalah panggilan jiwa.
- Fungsinya telah terumuskan dengan jelas.
- Menetapkan persyaratan-persyaratan minimal untuk dapat
melakukannya (kualifikasi pendidikan, pengalaman,keterampilan ).
- Mengenakan disiplin kepada seluruh anggotanya dan biasanya
bebas dari campur tangan kekuasaan luar.
-Berusaha meningkatkan status ekonomi dan social para anggotanya.
- Terbentuk dari disiplin intelektual masyarakat terpelajar dengan
anggota-anggota dan terorganisasi.

Anda mungkin juga menyukai