Anda di halaman 1dari 14

TEMATIK KELAS V

TEMA 3
ORGAN GERAK HEWAN DAN MANUSIA
Muatan Bahasa Indonesia
MATERI : IKLAN
1.Pengertian iklan
TEMA
2.Tujuan iklan dan ciri cirinya 3
3.Iklan berdasarkan media
4.Kata kunci dan cara menemukanya
5.Iklan berdasar isinya
6.Unsur unsur iklan
7.Unsur unsur media cetak
8.Iklan yang baik dan menarik
9.Cara menentukan isi dan keunggulan iklan
SETELAH MEMPELAJARI MATERI INI DIHARAPKAN
ANAK DAPAT
1. Menjelaskan Pengertian iklan
2. Menjelaskan Tujuan iklan dan ciri cirinya
3. Menjelaskan Iklan berdasarkan media
4. Menjelaskan Kata kunci dan cara menemukanya
5. Menjelaskan Iklan berdasar isinya
6. Menjelaskan Unsur unsur iklan
7. Menjelaskan Unsur unsur media cetak
8. Menjelaskan Iklan yang baik dan menarik
9. Menjelaskan Cara menentukan isi dan keunggulan
iklan
Pengertian Iklan
Iklan adalah sarana untuk menyampaikan informasi
mengenai suatu produk atau jasa kepada masyarakat
umum

Menurut istilah, iklan berasal dari


bahasa yunani yang berarti menggiring
orang orang kepada gagasan
Tujuan Iklan
Tujuan iklan adalah menarik minat masyarakat untuk
membeli atau menggunakan produk atau jasa yang
ditawarkan dalam iklan;

Ciri ciri iklan


1.Menggunakan kata yang
menarik,tepat,logis dan sopan
2.Menggunakan kata yang mudah
dimengerti dan diingat
3. Menarik perhatian konsumen
4. Komunikatif dan informatif
Iklan berdasar media
Iklan berdasar media ada 2
1. Iklan Cetak
2. Iklan Elektronik

Iklan cetak adalah iklan yang dibuat dan dipasang


menggunakan tehnik cetak, seperti Koran,majalah,tabloid dll
Ada 3 wujud iklan cetak
1. Iklan baris : Iklan yang hanya berisi tidak lebih dari 3 – 4
baris dan tidak lebih dari 1 kolom
2. Iklan Kolom : Iklan yang memiliki luas 1 kolom, namun
lebih tinggi dari iklan baris.
3. Iklan Display : Iklan yang memiliki ukuran lebih luas
dibandingkan iklam kolom
Iklan Elektronik adalah Iklan yang menggunakan media
elektronik.
Secara spesifik dibagi menjadi 3.
1. Iklan radio : iklan yang dipublikasikan lewat radio berupa
kombinasi voice dan effect suara
2. Iklan televis : iklan yang dipublikasikan lewat televisi, berupa
kombinasi suara, gambar dan gerak.
3. Iklan internet : iklan yang dipublikasikan melalui
internet,iklan internet ada yang didengar ada pula hanya
tampilan gambar
Perbedaan Iklan cetak dan Iklan Elektronik
Iklan Elektronik
1. Iklan hanya sekilas dan berlangsung pada saat itu saja
2. Menggunakan indera penglihatan dan pendengaran.
3. Menggunakan gambar bergerak dan menggunakan suara
4. Liputan bersifat informative dengan narasi yang sangat panjang
5. Bersifat langsung dan nyata serta dapat menyajikan kejadian
yang sebenarnya
Perbedaan Iklan cetak dan Iklan Elektronik
Iklan Cetak
1. Iklan media cetak bisa dibaca atau dikihat kapan saja
/berulang ulang.
2. Iklan media cetak hanya ditangkap menggunakan indera
penglihatan
3. Iklan media ceiak hanya menggunakan gambar diam dan tidak
ada suara
4. Penggunaan kalimat dalam media cetak terbatas hanya
beberapa baris saja
5. Iklan media cetak hanya menyajikan gambar dan tulisan saja
Unsur unsur iklan media cetak
1.Headline ( judul ), berfungsi menarik perhatian awal pembaca
2. Subjudul, bertugas menjabarkan pesan yang terdapat dalam
judul, namun lebih ringkas dari isi iklan
3. Isi iklan ,ditulis menggunakan jenis huruf yang lebih kecil
daripada subjudul
4.Komposisi warna dan gambar yang menarik, Warna memiliki
fungsi komunikasi dan menarik perhatian, pilih gambar yang
jelas dan menarik
5.Slogan, Moto atau kalimat yang mengandung ekspresi ide atau
tujuan yang mudah diingat
6.Kalimat iklan, Iklan disajikan dengan kalimat yang mudah
dipahami
7.Nama dan alamat yang dapat dihubungi,untuk membantu
pembaca mengenal pembuat iklan
Kata Kunci
Kata kunci adalah: Kata kata yang digunakan sebagai inti dalam iklan
Cara menemukan kata kunci dalam iklan dngan cara memperhatikan
tujuan atau maksud iklan itu dibuat (misal lowongan pekerjaan,jual
beli rumah,jual beli barang elekteonik )
Kata kunci biasanya terletak pada slogan dari iklan tersebut.

Syarat Iklan
1. Menggunakan bahasa dan kata harus tertata dan tidak memiliki
arti ganda.
2. Menggunakan bahasa yang menarik dan mudah diingat
3. Iklan dibuat dengan memperhatikan tata bahasa,etika dan
target
4. Tidak boleh merendahkan produk lain
5. Iklan dibuat dengan jujur sesuai dengan produk yang ditawarkan
Iklan berdasar isinya
1. Iklan pemberitahuan dan pengumuman bertujuan menarik
perhatian khalayak ramai tentang suatu hal contoh iklan
duka cita
2. Reklame atau iklan penawaran bertujuan agar produk
yang ditawarkan laku dipasaran, missal iklan barang niaga
3. Iklan layanan masyarakat bertujuan untuk memberikan
penjelasan atau penerangan kepada masyarakat tentang
suatu hal, contoh iklan bahaya narkoba,iklan mencegah DB

Ciri ciri bahasa dalam iklan


1. Menggunakan bahasa yang sederhana,singkat,jelas dan padat.
2. Menggunakan bahasa yang memikat dan memiliki daya sugesti
( menggerakkan hati orang )
3. Menggunakan kalimat persuasif,artinya membujuk secara halus.
4. Menggunakan bahasa yang mudah dpahami dan tidak membosankan
5. Menggunakan slogan yang mudah diingat masyarakat.
6. Menggunakan kata atau kalimat yang berisi kelebihan produk .
Unsur unsur iklan
1 Attention ( perhatian): Iklan yang baik harus dapat menarik
perhatian masyarakat umum.
2. Interest ( minat ) : setelah mendapat perhatian,maka
ditingkatkan menjadi minat sehingga timbul rasa ingin tahu
secara rinci dari diri konsumen.
3.Desire ( keinginan ) : suatu cara untuk menggerakkan keinginan
konsumen.
4. Coviction ( rasa percaya ) : untuk mendapatkan rasa percaya
dalam dirikonsumen,maka sebuah iklan harus ditunjang berbagai
kegiatan peragaan seperti pembukian atau sebuah kata kata.
5. Action ( tindakan ) : tindakan merupakan tujuan akhir dari
produsen untuk menarik konsumen agar membeli atau
menggunakan produk dan jasanya

Slogan : kalimat pendek yang dipakai


sebagai dasar tuntutan ( pegangan hidup )
atau disebut motto atau semboyan
Cara menentukan isi dan keunggulan iklan:

1. Cermati informasi dalam iklan dengan seksama


2. Perhatikan isi iklan,apakah menawarkan
barang,jasa atau layanan masyarakat.
3. Apabilaiklan menawarkan sebuah
produk,perhatikan dengan seksama nama dan
keunggulan produk tersebut
4. Perhatikan hal yang membuat iklan tersebut
menarik
Sampai Jumpa di Materi selanjutnya
Selamat mencoba di buku paket dan di Buku LKS
masing masing ^^

~ Terima Kasih ~

Anda mungkin juga menyukai