Anda di halaman 1dari 12

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

PENYIARAN

TEKNIK PENULISAN NASKAH RADIO


PADA PROGRAM RUANG LITERASI DI
RADIO WIDYA BAHANA SWARA
PERPUSTAKAAN
6.53
NASIONAL RI

Muhammad Dicky Hasanudin


044120213
LATAR BELAKANG

Radio merupakan salah satu media massa yang disukai oleh


masyarakat Indonesia untuk mendapatkan hiburan maupun informasi.
Karateristik radio yang akrab membuat pendengar merasa informasi dan
hiburan yang diterima lebih spesifik. Perkembangan jaman membuat media
radio semakin terpinggirkan namun tetap diminati sebagian kalangan.
Kehadiran smartphone memungkinkan radio dapat dinikmati dimanapun tanpa
harus membawa perangkat fisik radio.
Dan Penulis memilih tempat Praktik Lapangan Kerja di Perpustakaan
Nasional Republik Indonesia karena ingin mengetahui kelebihan dan kekurangan
dari bidang penyiaran di Perpustakaan Nasional RI dan kantor Perpustakaan
Nasional RI yang berlokasi sangat strategis tepatnya di Pusat Ibukota Indonesia
yaitu Jakarta Pusat.

13/09 2023 2
TUJUAN KHUSUS

1. Mengetahui Teknik Penulisan Naskah


Radio Pada Program Ruang Literasi Di
Radio Widya Bahana Swara Perpustakaan
Nasional Republik Indonesia.
2. Mengetahui hambatan Teknik Penulisan
Naskah Radio Pada Program Ruang
Literasi Di Radio Widya Bahana Swara
Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.

13/09/2023 3
TINJAUAN PUSTAKA

Teknik Penulisan Naskah Radio


Dalam penulisan naskah radio ada beberapa asas
yang digunakan, sebelumnya pengertian asas sendiri
dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah “dasar
hukum” . Jadi jika dikaitkan dalan penulisan naskah
radio, merupakan dasar atau landasan ketika menulis
naskah radio tersebut.
Naskah radio ini tidak berbeda jauh dengan penulisan
naskah untuk media cetak ataupun media lainnya. Ada
kesamaan dalam penulisan naskah radio dengan naskah
media lainnya, yaitu radio pun juga memiliki tema yang
selalu berganti disetiap harinya dengan tujuan agar
pendengar tidak merasa bosan. Namun menurut Santi
(2008: 72) (Jurnal Luthfiana Ulfa Rahmawati : 2019)
pada asas nya penulisan naskah radio ini berbeda
dengan yang lain
13/09/2023 4
SEJARAH PERPUSTAKAAN NASIONAL RI
Pada tahun 1950, didirikan Kantor Perpustakaan Nasional (KPN) oleh pemerintah Indonesia sebagai langkah awal
dalam mengelola bahan pustaka nasional. Namun, perubahan lebih besar terjadi pada tanggal 17 September 1980,
ketika Presiden Soeharto secara resmi mendirikan PNRI melalui Keputusan Presiden No. 66 Tahun 1980.

13/09/2023 5
PERAN DAN FUNGSI
PNRI tidak hanya berfokus pada tugas-tugas perpustakaan, tetapi juga
terlibat dalam pengembangan kebudayaan dan pendidikan. Mereka mengadakan
berbagai acara budaya, seminar, pameran, dan kegiatan edukatif untuk
mempromosikan pengetahuan dan apresiasi terhadap budaya Indonesia.

Selain sebagai lembaga pengumpul dan penyimpan informasi, PNRI juga


berfungsi sebagai pusat informasi nasional yang menyediakan layanan
penelusuran, referensi, dan pelayanan lainnya kepada masyarakat umum, peneliti,
dan pelajar.

13/09/2023 6
KEGIATAN PKL

• Menyusun Naskah Radio

• Melakukan Siaran Radio

• Melakukan Layanan Sirkulasi Perpusnas 1. Layanan Radio Widya Bahana Swara.


2. Layanan Pameran.
3. Layanan Monograf Tertutup
4. Layanan Koleksi Foto, Peta, & Lukisan
5. Layanan Monograf Terbuka
6. Layanan Anak
7. Layanan Referensi Virtual, Kudi, & Medsos

13/09/2023 7
PEMBAHASAN
Teknik Penulisan Naskah Radio Pada Program Ruang
Literasi Di Radio Widya Bahana Swara Perpustakaan
Nasional RI

Tahap Perencanaan
Menentukan Tema/Topik yang akan disiarkan pada Radio Widya Bahana Swara
Perpustakaan Nasional RI. Yaitu tema info yang sedang trending di media social untuk program
Radio Ruang Literasi
Tahap Pra Penulisan
Penulis mencari dan pengumpulan Materi, pengumpulan materi, setiap penulis harus
mengetahui tempat-tempat yang diyakini menjadi sumber informasi berkaitan dengan tema yang
akan di bawakan pada siaran Radio Program Ruang Literasi Perpustakaan Nasional.

Tahap Pasca Penulisan


• Revisi naskah
• Perekaman suara
• Evaluasi

13/09/2023 8
KENDALA KERJA

• Keterbatasan Waktu
• Kesesuaian Format Radio
• Kesesuaian Target Audiens
• Kekurangan Materi

13/09/2023 9
KESIMPULAN

Dalam konteks program "Ruang Literasi" di Radio Widya Bahana Swara Perpustakaan
Nasional Republik Indonesia, penulisan naskah radio memiliki beberapa tahapan
penting. Tahap perencanaan melibatkan pemilihan tema yang sesuai dengan tren di
media sosial, sedangkan tahap pra-penulisan melibatkan pengumpulan dan seleksi
materi dari berbagai sumber, serta pemilihan gaya penulisan yang sesuai dengan
format dan karakter program.
Tahapan pasca penulisan mencakup revisi naskah untuk memastikan kelancaran cerita
dan relevansi materi, perekaman suara sesuai dengan karakter yang akan disampaikan,
serta evaluasi pasca siaran untuk memperbaiki dan memperbaiki kualitas penyajian

13/09/2023 10
SARAN
Dalam upaya mengatasi hambatan-hambatan dalam teknik penulisan naskah radio untuk
program "Ruang Literasi" di Radio Widya Bahana Swara Perpustakaan Nasional Republik
Indonesia, ada beberapa saran yang bisa diterapkan. Pertama, penulis sebaiknya
merencanakan secara cermat dan fokus pada inti informasi untuk mengatasi keterbatasan
waktu, menghindari penyajian yang berlebihan. Kedua, penulis dapat mengembangkan
gaya penulisan yang fleksibel, sesuai dengan format radio yang formal, tetapi tetap
menarik. Ketiga, penting bagi penulis untuk memahami preferensi dan kebutuhan beragam
audiens, menggunakan bahasa yang mudah dipahami, dan tetap menginspirasi tanpa
merendahkan. Terakhir, untuk mengatasi kekurangan materi, penulis sebaiknya melakukan
riset mendalam, berkolaborasi dengan narasumber kompeten, dan beradaptasi dengan tren
informasi yang berkembang cepat untuk memastikan kualitas materi yang diperlukan
dalam naskah radio.

13/09/2023 11
DOKUMENTASI KEGIATAN PKL

13/09/2023 12

Anda mungkin juga menyukai