Anda di halaman 1dari 16

BAB 1

POSISI STRATEGIS INDONESIA


SEBAGAI POROS MARITIM
DUNIA
A. KONDISI GEOGRAFIS INDONESIA

1. Letak Wilayah Indonesia


Letak wilayah indonesia dapat kita
lihat dari berbagai segi antara lain:
 LETAK ASTRONOMIS
 LETAK GEOLOGIS
 LETAK GEOMORFOLOGIS
 LETAK GEOGRAFIS
 LETAK SOSIAL EKONOMI
 LETAK KULTUR HISTORIS
a. Letak Astronomis

Adalah letak suatu wilayah atau suatu negara yang


dilihat berdasarkan garis bujur (meridian) dan garis
lintang ( paralel) di bumi.

-Meridian: garis khayal pada permukaan bumi, tempat dan letak titik-titik dengan
bujur yang sama, menghubungkan antara kutub utara dan selatan.

-Paralel: artinya mirip.


 GARIS BUJUR: adalah garis khayal yang di tarik dari
kutub utara ke kutub selatan bumi, panjangnya lingkaran
(180 derajat) .

 GARIS LINTANG: adalah garis khayal yang sejajar


dengan garis khatulistiwa, panjangnya satu lingkaran
penuh (360 derajat).
Berdasarkan ketetapan pemerintah 1
januari 1988
 WIB (Waktu Indonesia Barat) dengan meridian standar 105 derajat, daerahnya
meliputi Sumatera, Bangka belitung, Jawa, dan Madura, Kalimantan Barat, dan
Kalimantan Tengah. Selisih waktu dengan greenwich adalah 7 jam.

 WITA (Waktu Indonesia Tengah), dengan meridian standar 120 derajat,


daerahnya meliputi Kalimantan Timur, Sulawesi, Bali, NTB, dan NTT. Selisih
waktu dengan greenwich adalah 8 jam.

 WIT (Waktu Indonesia Timur) dengan meridian standar 135 derajat, daerahnya
meliputi Maluku, dan Papua. Waktu dengan greenwich adalah 9 jam.
b. Letak Geologis
Adalah letak suatu daerah yang dilihat
berdasarkan susunan atau struktur batuan
pada tubuh bumi.
Secara geologi, letak indonesia dapat dilihat berdasarkan
hal berikut.
1. Tempat pertemuan dari 3 buah lempeng yang
merupakan pergeseran dari dua benua besar dunia
2. Tempat pertemuan dua jalur pegunungan dunia di laut
Banda.
3. Terletak di 3 daerah dangkalan sunda, dangkalan sahul,
dan daerah laut pertengahan australasia.
c. Letak Geomorfologis

Adalah letak suatu daerah berdasarkan keadaan


bentuk muka bumi atau sering di sebut relief. Relief
wilayah indonesia di bentuk oleh jalur pegunungan
besar dunia yaitu sebagai berikut.
1. Jalur perdagangan mediterania yang masuk ke
indonesia melalui pulau We, kemudian bercabang
menjadi dua yaitu jalur outer arct dan jalur inner arct
2. Jalur pegunungan pasifik
3. Jalur pegunungan Australia
d. Letak Geografis
Adalah letak suatu negara berdasarkan kenyataan di
muka bumi. Letak wilayah Indonesia terletak di antara
samudera Hindia dan samudera Pasifik, di antara benua
Asia dan benua Australia.
Akibat letak geografi terhadap wilayah
indonesia adalah:

1. Beriklim tropis dan mempunyai dua musim


2. Memiliki beraneka ragam flora dan fauna
3. Di pengaruhi oleh angin muson timur
APA ITU ANGIN MUSON TIMUR
Merupakan angin yang berubah arah tiap setengah tahun.
Oleh karena itu, angin muson dinamakan juga angin
setengah tahunan. Angin muson terjadi karena adanya
perbedaan pemanasan antara belahan bumi utara dan
belahan bumi selatan.
e. Letak Sosial -Ekonomi
Indonesia mempunyai kesamaan sosial dengan negara tetangga,
antara lain:

1. Sebagian besar negara bekas jajahan


2. Termasuk negara yang sedang berkembang
3. Termasuk negara yang perkembangan penduduknya sangat cepat.
4. Mempunyai warna kulit yang sama
5. Masyarakat religius
Indonesia strategis dalam perkembangan ekonomi dunia karena
alasan berikut:

1. Hasil tanaman dan hasil tambang Indonesia sangat di


butuhkan negara tetangga dan negara industri.
2. Terletak di antara negara industri
3. Indonesia terletak pada posisi silang perdagangan dunia.
4. Banyak negara lain yang menanamkan modalnya di indonesia.
5. Jumlah penduduk yang banyak cocok untuk pemasaran dunia.
f. Letak kultur historis
Secara kultur historis negara indonesia terbuka terhadap masuknyapengaruh

budaya luar sehingga mengakibatkan hal berikut.

1. Letak indonesia di persimpangan lalu lintas dunia sehingga terbuka terhadap

luar

2. Perjalanan sejarah masuknya kebudayaan ke indonesia dari china, hindu,

islam, dan barat.

3. Kepariwisataan dapat di kembangkan di indonesia dengan menampilkan

aneka kesenian dan terciptanya lapangan kerja.

Anda mungkin juga menyukai