Anda di halaman 1dari 63

PERANAN GURU PKn TERHADAP DISIPLIN SISWA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR DI SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI

(Studi deskriptif pada SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH Sukabumi) SKRIPSI Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat dalam menempuh Sarjana Pendidikan Jurusan Pendidikan Ilmu Sosial (S1) Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewargaan Negara

MUHAMMAD ZAENUDDIN NIRM : 076100445

SEKOLAH TINGGI KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN PERSATUAN GURU REPUBLIK INDONESIA (STKIP PGRI) 2009

KATA PENGANTAR
Bismillahirrahmanirrahim, Dengan memanjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT. yang telah melimpahkan anugrah yang begitu besar kepada kita, sholawat serta salam kita haturkan kepada nabi Muhammad SAW. rasul junjungan ummat yang karenanya kita bias menikmati cahaya Iman sampai saat ini. Dengan Inayah dari Allah SWT pula, penulis Alhamdulilah dapat menyusun dan menyelesaikan Skripsi ini, yang merupakan salah satu syarat untuk menempuh ujian sidang Sarjana Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan di STKIP PGRI Kota Sukabumi. Dalam Skripsi ini penulis ingin menguraikan tentang: PERANAN GURU PKn TERHADAP DISIPLIN SISWA UNTUK MENINGKATKAN SYAFIIYAH Sebagai manusia biasa yang tak lepas dari kesalahan dan kekhilafan, tentu saja penyusunan Skripsi ini tak lepas dari banyak kesalahan dan kekurangan baik berupa isi,redaksi maupun sisi kajian. Kekurangan dan keterbaasan ilmu penulis merupakan faktor utama yang membuat penulis sadar akan masukan dan kritikan dari semua fihak terhadap Skripsi ini. Terselesaikannya Skripsi ini tentu saja tak lepas dari bantuan semua pihak, baik moril maupun materil, secara langsung maupun tak langsung PRESTASI BELAJAR DI SMP ISLAM AS-

Penulis menyampaikan ucapan terima-kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya dan setinggi-tingginya kepada yang terhormat: 1. Bapak Ketua STKIP PGRI Kota Sukabumi, yang telah memberikan izin dalam penelitian Skripsi ini. 2. Bapak sebagai Pembimbing I, yang telah banyak membimbing penulis dalam penyusunan skripsi ini. 3. Bapak..sebagai pembimbing II, yang telah banyak memberikan bimbingan dan dorongan moral kepada penulis yang sangat berharga 4. Bapak ketua Jurusan dan seluruh Staff dosen yang telah memberikan Ilmu yang bermamfaat kepada penulis selama ini. 5. 6. Bapak Kepala Dinas Pendidikan Kota Sukabumi Bapak HM. Jamaludin, SE.MM. sebagai Kepala Sekolah SMP Islam As-Syafiiyah Puloair Kabupaten Sukabumi. 7. 8. Seluruh Dosen PKn STKIP PGRI Sukabumi beserta assisstennya. Ayahanda dan Ibunda yang tercinta yang telah

mendidik,membesarkan dan memberikan makna hidup. 9. Istriku tercinta yang telah memberikan dorongan semangat Moril denga kesabarannya. 10. Adik-adikku terkasih dan putraku tersayang Muhammad

Taufiqurrahman Zanuar, kalaian adalam sumber Inspirasi.

11. Seluruh rekan-rekan mahasiswa jurusan PKn Angkatan 4 & 5 STKIP PGRI Kota Sukabumi yang telah membantu memberi saran, hususnya teh Rina Thank you for everything you have given to me. 12. Semua rekan dan kerabat yang tak dapat saya sebutkan satu persatu, semoga Allah SWT, membalas semua kebaikannya dengan berlipat ganda.Amien Dengan segala kerendahan hati, penulis mempersembahkan Skripsi ini kepada yang berwenang dengan harapan mendapatkan respon maupun koreksi, sehingga skripsi ini dapat memenuhi tujuan sebagaimana yang penulis harapkan.

Sukabumi, April 2009

Penulis,

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR........................................................................................... i DAFTAR ISI.......................................................................................................... ................................................................................................................................iii DAFTAR TABEL.................................................................................................. v DAFTAR LAMPIRAN.......................................................................................... ................................................................................................................................vi ABSTRAK............................................................................................................. ................................................................................................................................vii BAB I PENDAHULUAN A...............................................................................................La tar Belakang............................................................................. 1 B...............................................................................................R umusan Masalah....................................................................... 4 C...............................................................................................T ujuan Penelitian........................................................................ 4 D...............................................................................................V ariabel dan Indikator Penelitian............................................... 6 E...............................................................................................A nggapan Dasar dan Hipotesis................................................... 6 F...............................................................................................M etoda dan Teknik Penelitian..................................................... 8

G...............................................................................................Po pulasi dan Sampel.................................................................... 9 BAB II TINJAUAN TEORITIS Peranan Guru PKn dalam Menanamkan Disiplin Guna A. Meningkatkan Prestasi Hasil Belajar Sisw..............................12 B. Pengertian Nilai.......................................................................20 C. Sikap Disiplin...........................................................................26 BAB III METODOLOGI PENELITIAN A...............................................................................................Pe rsiapan Penelitian.....................................................................31 B...............................................................................................Pe nyusunan Alat dan Pengumpulan Data....................................32 C...............................................................................................Pe laksanaan Penelitian.................................................................32 D...............................................................................................Pe ngolahan Data..........................................................................33 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN A...............................................................................................Pe nafsiran Data Angket...............................................................35 B...............................................................................................La poran Hasil Wawancara...........................................................41 C...............................................................................................Pe mbahasan Hasil Penelitian.......................................................42

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN A...............................................................................................K esimpulan.................................................................................43 B...............................................................................................Sa ran............................................................................................44

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................ DAFTAR RIWAYAT HIDUP LAMPIRAN-LAMPIRAN

DAFTAR TABEL
Tabel Populasi dan Sampel.......................................................................... Tabel Pengolahan Data................................................................................ Tabel Hasil Penelitian Lampiran Tabel I. Tabel II Cara Guru PKn yang biasa dilakukan dalam proses kegiatan belajar mengajar Pendirian Guru PKn Tentang yang Dimaksud Berlangsung Interaksi Edukatif dalam Mengajar PKn.

Tabel III.

Guru PKn Memiliki Pengetahuan, Kemampuan dan Keterampilan yang Cukup Dalam Menanamkan Disiplin Guna Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa Akibat Guru PKn kurang mempunyai pengetahuan dan keterampilan dalam mengajar pendidikan kewarganegaraan dalam menanamkan disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa Usaha-usaha yang dilakukan guru PKn dalam mengembangkan fasilitas belajar Guru PKn ada usaha untuk melaksanakan dan mengembangkan dalam menanamkan disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa Guru PKn memahami tentang manfaat sikap disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa Yang dilakukan guru PKn dalam mengajar menggunakan metoda untuk menanamkan disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa Dengan cara disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa akan memperlancar berlangsungnya program interaksi edukatif Dengan cara disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa yang telah guru PKn pergunakan dapat menunjang terhadap pencapaian PKn di SMP Manfaat Proses Belajar Mengajar yang Timbal Balik Keterampilan Guru PKn untuk Menumbuhkan Sikap Disiplin Guna Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa dalam Pelajaran PKn Alat Peraga/Media Serta Fasilitas Belajar Yang Baik Bagi Pembelajaran PKn Fasilitas yang diperlukan dalam KBM PKn Langkah/Usaha yang dilakukan dalam mengembangkan sikap Disiplin/Guna Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa dalam Pelajaran PKn Usaha-usaha yang dilakukan guru PKn Dalam Rangka Meningkatkan Mutu Guru PKn

Tabel IV

Tabel V Tabel VI

Tabel VII Tabel VIII

Tabel IX. Tabel X

Tabel XI Tabel XII Tabel XIII Tabel XIV Tabel XV

Tabel XVI

Tabel XVII Tabel XVIII.

Mengembangkan Sikap Disiplin Guna Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa dalam Pelajaran PKn di SMP Cara yang dapat dilakukan guru PKn untuk mengembangkan sikap Disiplin Guna meningkatkan prestasi belajar siswa dalam pelajaran PKn di SMP

ABSTRAK

Judul

Nama NIRM Jurusan

: : :

PERANAN GURU PKn TERHADAP DISIPLIN SISWA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR DI SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI MUHAMMAD ZAENUDDIN 076100445 ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

Program Studi Pembimbing I Pembimbing II Tahun

: : : :

PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN 2009

Disiplin adalah norma-norma dalam kehidupan bermasyarakat sebagai sumber formal membina keserasian hidup, dan hak dan kewajiban bangsa Indonesia, sikap mental disiplin itu terwujud dalam bentuk tingkah laku tertib dan teratur, yang mencerminkan penghargaan terhadap norma yang mengatur kehidupan bersama secara beradab. Kepatuhan bangsa harus terjadi secara sadar dan bebas. Hal ini berlaku baik untuk norma sopan santun, norma hukum, norma moral maupun norma keagamaan. Penulis merumuskan dalam penelitian ini sebagai berikut : a. Bagaimanakah sikap disiplin belajar siswa di SMP ISLAM ASSYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI b. Bagaimanakah pembinaan disiplin siswa guna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI c. Faktor apa yang menjadi kendala bagi peningkatan disiplin siswa guna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI d. Faktor apa yang menjadi pendukung bagi peningkatan disiplin siswa guna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI Selanjutnya penelitian ini bertujuan : 1) Ingin mengetahui upaya apa yang harus dilakukan agar guru PKn dapat berperan secara aktif dalam peningkatan disiplin siswa guna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI. 2) Ingin mengetahui faktor apa yang menjadi kendala bagi peningkatan disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa di SMP ISLAM ASSYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI 3) Ingin mengetahui faktor apa yang menjadi pendukung bagi peningkatan disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI Kesimpulan dari hasil penelitian sebagai berikut : 1. Guru-guru di lingkungan SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI menyadari sepenuhnya bahwa disiplin dan kedisiplinan merupakan hal sikap dasar yang diperlukan oleh siswa, karena dengan sikap dan perilaku disiplin pada diri siswa akan sangat membantu dalam proses belajar mengajar, tidak hanya meringankan tugas guru sebagai pengajar dan pendidik yang berkewajiban untuk mendewasakan anak didiknya, tapi bagi peserta didik itu sendiri.

2. Guru-guru di lingkungan SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI, sudah melakukan berbagai upaya yang memang seharusnya dilakukan oleh seorang guru untuk dapat menumbuh kembangkan kesadaran siswanya secara mandiri akan pentingnya hidup disiplin yang menunjang dalam meningkatkan prestasi belajar di dalam mencapai keberhasilannya. 3. Guru-guru di lingkungan SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI mengerti dan memahami arti disiplin yang harus dimiliki setiap siswanya. 4. Guru-guru di lingkungan SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI menyadari dan menyatakan bahwa keberhasilan siswa tidak dapat terwujud apabila tidak didukung oleh sikap disiplin para gurunya. 5. Guru-guru di lingkungan SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI menyadari sepenuhnya bahwa guru perlu meningkatkan kompetensi, aktivitas, kelengkapan sarana dan prasarana dalam menunjang keberhasilan para peserta didiknya. Penulis juga mengajukan beberapa saran yaitu sebagai berikut : 1. Dengan tumbuhnya perilaku disiplin maka akan tumbuh pula sikap yang dinamis, haus akan ilmu pengetahuan yang bermanfaat tentunya. 2. Sikap disiplin merupakan manifestasi dari pada proses perkembangan seseorang yang mutlak harus dimiliki oleh setiap siswa dalam mencari dan untuk mengkaji dalam tugasnya mencari ilmu, untuk itu oleh guru perlu dikembangkan, untuk terwujudnya tujuan pendidikan nasional kita.

BAB I PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG MASALAH

Pendidikan di Indonesia diharapkan dapat mempersiapkan peseta didik menjadi warga negara yang memiliki komitmen kuat dan konsistensi untuk mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Berdasarkan tujuan Pendidikan Nasional dalam Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional Tahun 2003 Pasal 3 yaitu : Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif dan menjadi warga negar a yang demokratis, serta bertanggung jawab Dalam rangka mempersiapkan peserta didik menjadi warga negara yang tangguh tersebut, merupakan tanggung jawab bersama antara berbagai pihak terkait, antara lain para pembuat kebijakan dan keputusan, para pakar, organisasi profesi dan para pelaksana pendidikan. Namun dalam keterpaduan ini, tenaga kependidikan diharapkan menjadi inti keseluruhan roda kegiatan pendidikan. Guru atau pendidik merupakan bagian penting dari sistim pendidikan Indonesia, harus senantiasa berpartisipasi secara aktif dalam dunia pendidikan, seperti tercantum pada Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Bab I Pasal 1 ayat 6 dijelaskan : Pendidik adalah tenaga kependidikan yang berkualifikasi sebagai guru, dosen, konselor, pamong belajar, widyaiswara, tutor, instruktur, fasilitator, dan sebutan lain yang sesuai dengan kekhususannya, serta berpartisipasi dalam menyelenggarakan pendidikan.

Tugas pokok dan fungsi yang diemban seorang guru juga dijelaskan dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional pada Pasal 39 ayat 2 yang berbunyi : Pendidik merupakan tenaga profesional yang bertugas merencanakan dan melaksanakan proses pembelajaran, menilai hasil pembelajaran, melakukan pembimbingan dan pelatihan, serta melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, terutama bagi pendidik pada perguruan tinggi Sebagai bahan kajian untuk mempertegas penulis mengutip pendapat A. Kosasih Djauhari (200 : 20) yang menyatakan : Seorang guru dituntut harus mampu memanusiakan, membudayakan, memberdayakan manusia Indonesia yang potensial iman, taqwa, cedas, berakhlak mulia, demokratis, taat azas, sadar HAM, memiliki rasa tanggung jawab terhadap diri, sesama, bangsa, negara dan Tuhan Yang Maha Esa. Dari uraian di atas penulis berkeyakinan bahwa seorang guru harus berperan aktif, serta memiliki pengetahuan dan kemampuan yang cukup untuk bisa mengimplementasikan terhadap kebutuhan masyarakat dan lingkungan. Salah satu kebutuhan mendasar untuk mencapai keberhasilan

pembangunan manusia Indonesia seutuhnya, adalah membangun manusia Indonesia yang mempunyai sikap dan perilaku disiplin, seperti yang diungkapkan Encep Syarief Nurdin, dkk (1998 : 36), yaitu :

Disiplin diri, berarti kepatuhan seseorang terhadap peraturan atau keputusan yang dibuat dan diberlakukan bagi dirinya sendiri, tanpa ada paksaan dari pihak siapapun, dapat mewujudkan disiplin nasional menjadikan hidup lebih teratur, aman dan tentram serta dapat menunjang tercapainya pembangunan nasional Sikap dan perilaku disiplin ini membutuhkan pembinaan yang konsisten dan continyu. Mengingat pola hidup disiplin itu tidak lahir dengan sendirinya. Sejalan dengan pendapat Neiny Ratmaningsih (2000 : 26), yang menyatakan bahwa : Sikap mental disiplin itu tidak timbul dengan sendirinya, tapi harus dibina secara sadar baik melalui pendidikan maupun dengan menimbulkan kebiasaan-kebiasaan baru dalam masyarakat. Permasalahan yang timbul seperti dalam uraian di atas itulah yang membuat penulis merasa tertarik untuk mengkaji pembinaan disiplin di kalangan siswa guna meningkatkan prestasi hasil belajar. Kemudian penulis merumuskan ke dalam penelitian yang berjudul : PERANAN GURU PKn TERHADAP DISIPLIN SISWA UNTUK MENINGKATKAN SYAFIIYAH SUKABUMI PRESTASI SMP BELAJAR DI SMP ISLAM AS-

PADA

ISLAM

AS-SYAFIIYAH

KABUPATEN

B. PERUMUSAN MASALAH 1. Masalah Umum

Secara umum permasalahan ini akan membahas :

PERANAN GURU PKn TERHADAP DISIPLIN SISWA UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR DI SMP ISLAM

AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI. 2. Masalah Khusus

Masalah lebih khusus lagi dirumuskan sebagai berikut : a. Bagaimanakah sikap disiplin belajar siswa SMP ISLAM

AS-SYAFIIYAH SUKABUMI. b. prestasi Bagaimanakah pembinaan disiplin guna meningkatkan belajar siswa di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH

KABUPATEN SUKABUMI. c. Faktor apa yang menjadi kendala bagi peningkatan

disiplin siswa guna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM ASSYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI. d. Faktor apa yang menjadi pendukung bagi peningkatan

disiplin siswa guna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM ASSYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI.

C. TUJUAN DAN KEGUNAAN HASIL PENELITIAN 1. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh hasil sebagai berikut : a. Tujuan Umum Penelitian

Ingin mengetahui fungsi dan peranan guru PKn dalam peningkatan disiplin guna meningkatkan prestasi belajar siswa di SMP ISLAM ASSYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI. b. Tujuan Khusus Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang : 1) Ingin mengetahui upaya apa yang harus dilakukan

agar guru PKn dapat berperan secara aktif dalam peningkatan disiplin siswa guna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM ASSYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI 2) Ingin mengetahui faktor apa yang menjadi kendala

bagi peningkatan disiplin siswaguna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI. 3) Ingin mengetahui faktor apa yang menjadi

pendukung bagi peningkatan disiplin siswa guna meningkatkan prestasi belajar di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI

2. a.

Kegunaan Hasil Penelitian Kegunaan Teoritis :

Hasil penelitian ini diharapkan berguna bagi wawasan konseptual tentang pentingnya pola hidup disiplin bagi kalangan siswa SMP ISLAM b. AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI. Kegunaan Praktis :

Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi peningkatan disiplin untuk meningkatkan prestasi belajar di kalangan siswa SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI

D. VARIABEL DAN INDIKATOR PENELITIAN Dalam menentukan variabel penulis mengutip pendapat Margono (1986 : 82) yang menyatakan bahwa variabel dapat diartikan : Sebagai suatu yang akan menjadi objek pengamatan dan penelitian Berdasarkan pendapat tersebut maka faktor yang berperan dalam periswita atau gejala yang akan diteliti maka variabel dalam penelitian ini adalah : 1. Variabel Bebas Peran guru PKn terhadap disiplin siswa untuk meningkatkan prestasi belajar Indikatornya : a. Tugas dan fungsi guru PKn b. Peran dan posisi guru PKn c. Keikutsertaan serta semangat belajar siswa dalam pelajaran PKN 2. Variabel Terikat Pembinaan nilai-nilai disiplin Indikatornya : a. Pengertian disiplin b. Nilai-nilai disiplin c. Manfaat disiplin

E. ANGGAPAN DASAR DAN HIPOTESIS

1.

Anggapan Dasar Anggapan dasar menurut Winarno Surakhmad (1982 : 107), yaitu : Anggapan dasar, asumsi ponsulat adalah sebuah titik tolak pemikiran yang kebenarannya diterima oleh penyelidik.

Berdasarkan pendapat tersebut maka yang menjadi titik tolak pemikiran dalam penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Tenaga kependidikan bertugas melaksanakan administrasi, pengelolaan, pengembangan, pengawasan dan pelayanan teknis untuk menunjang proses penelitian pada satuan pendidikan (Sisdiknas 2003 Bab IX pasal 39 ayat 1) 2. Pendidik dan tenaga kependidikan berkewajiban : a. Menciptakan suasana pendidikan yang bermakna, menyenangkan, kreatif, dinamis, dan dialogis; b. Mempunyai komitmen secara profesional untuk meningkatkan mutu pendidikan; dan c. Mencari teladan dan menjaga nama baik lembaga, profesi dan kedudukan sesuai dengan kepercayaan yang diberikan kepadanya (Sisdiknas 2003 Bab IX Pasal 40 ayat 1) 2. Hipotesis Hipotesis menurut Moh. Nazir (1988:182) adalah : Hipotesis adalah sebuah taksiran atau referensi yang dirumuskan serta diterima untuk sementara yang dapat menerapkan fakta-fakta yang diamati ataupun kondisi-kondisi yang diamati dan digunakan sebagai petunjuk untuk langkah penelitian selanjutnya. Sedangkan menurut Winarno Surakhmad yang dikutip oleh Suharsimi Arikunto (1983 : 47) yaitu : Anggapan dasar atau ponsulat adalah sebuah titik tolak pemikiran yang kebenarannya diterima oleh penyidik.

Dari kedua pendapat tersebut ditarik kesimpulan bahwa jawaban sementara dari masalah-masalah yang akan ditelitinya adalah sebagai berikut : Jika peran guru PKn dapat berfungsi dengan baik dalam menanamkan disiplin, maka akan mampu meningkatkan prestasi belajar siswa.

F. METODE DAN TEKNIK PENELITIAN 1. Metode Penelitian Dalam penelitian ini penulis menggunakan metoda deskriptif yaitu bentuk penelitian yang bertujuan pada bahan masalah yang terjadi pada masa sekarang dan bersifat aktual. Pengertian metode deskriptif menurut Sumadi Suryabrata (1983 : 19) adalah : Penelitian deskriptif adalah penelitian yang bermaksud untuk membuat pencandraan (deskriptif) mengenai situasi-situasi atau kejadian-kejadian 2. Teknik Penelitian Teknik penelitian yang penulis gunakan adalah sebagai berikut : a. Observasi : Observasi menurut Suharsimi Arikunto (1996 : 145) : Observasi atau yang disebut pengamatan meliputi kegiatan pemusatan perhatian suatu objek dengan seluruh alat indra. b. Wawancara Teknik wawancara menurut Suharsimi Arikunto (1983 : 109) adalah :

Wawancara adalah suatu metode yang digunakan dengan cara menggunakan dialog secara langsung dengan responden untuk memperoleh informasi secara langsung. c. Angket/Kuisioner yaitu : Teknik angket menurut Suharsimi Arikunto (1983 : 124) adalah : Sejumlah pertanyaan tertulis yang digunakan untuk informasi dari responden dalam arti tentang pribadinya atau hal-hal diketahuinya.

G. POPULASI SAMPEL 1. Populasi Populasi menurut Sudjana (1992 : 6) adalah : Populasi adalah totalitas semua hasil perhitungan ataupun pengukuran kuantitatif maupun kualitatif mengenai karakteristik tertentu dari semua anggota kumpulan yang lengkap dan jelas yang ingin dipelajari sifat-sifatnya, namun sehubungan dengan berbagai keterbatasan peneliti, maka tidak semua elemen yang terdapat dalam populasi dapat diteliti Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMP ISLAM ASSYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI, yang terdiri dari kelas VII,VIII, IX yang ditunjukan dalam tabel I (satu). 2. Sampel Sampel menurut Winarno Surakhmad (1982 : 93), yaitu : Sampel adalah penarikan sebagian dari populasi untuk mewakili seluruh populasi. Sedangkan menurut pendapat Masri Sangarimbun dan Sofian Effendi (1982 : 105) sebagai berikut :

Suatu metode pengambilan sampel yang ideal memiliki sifat-sifat di bawah ini : 1. Dapat menghasilkan gambaran yang dapat dipercaya dari seluruh populasi 2. Dapat menentukan hasil penelitian yang menentukan penyimpangan baku dari tafsiran yang diperoleh 3. Sederhana sehingga mudah dilaksanakan 4. Dapat memberikan keterangan sebanyak-banyaknya dengan biaya serendah-rendahnya Jumlah populasi seluruh siswa SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI adalah 208 orang (Kelas VII,VIII,IX). Berdasarkan data di atas maka penelitian membuat sampel dalam penelitian untuk tiap kelasnya sebesar 10% dari jumlah seluruh siswa. Pengambilan sampel ini penulis berpijak pada pendapat Suharsimi Arikunto (1992 : 107) yang menyatakan : Apabila subjeknya kurang dari 100, lebih baik diambil semua sehingga penelitiannya merupakan penelitian populasi. Selanjutnya jika jumlah subjeknya besar dapat diambil 10-15% atau 20-25% atau lebih. Dengan demikian maka yang menjadi sampel dalam penelitian ini, yaitu : a. 10% dari siswa dari jumlah siswa 1. Kelas VII 2. Kelas VIII 3. Kelas IX b. 74 orang 73 orang 61 orang 7 orang 7 orang 6 orang

Kepala Sekolah dan 2 (dua) orang guru PKn Dalam pengambilan sampel penulis menggunakan teknik random

sampling. Seiring dengan pendapatan yang dikemukakan oleh Sutrisno Hadi (1983 : 72), bahwa :

Dalam random sampling semua individu dalam populasi baik secara sendiri-sendiri atau secara bersama-sama diberi kesempatan yang sama untuk dipilih menjadi anggota sampel. Teknik Random Sampling ini memberikan kesempatan kepada seluruh anggota populasi menjadi anggota sampel, maka tidak ada kecenderungan penulis untuk memihak pada anggota sampel yang diperkirakan dapat memberikan jawaban. Untuk lebih jelansya populasi dan sampel dapat dilihat pada tabel di bawah ini : Tabel I Populasi dan Sampel No 1 2 3 Populasi Kelas VII Kelas VIII Kelas IX 74 orang 73 orang 61 orang Sampel 7 orang 7 orang 6 orang Keterangan

BAB II TINJAUAN TEORITIS PERANAN GURU PKn DALAM MENANAMKAN DISIPLIN GUNA MENINGKATKAN PRESTASI HASIL BELAJAR SISWA

A. Peranan Guru PKn 1. Peran Guru PKn Guru memiliki peranan yang sangat penting dalam proses belajar mengajar yaitu sebagai perantara dalam usaha untuk memperoleh perubahan tingkah laku peserta didik. Berhasil tidaknya proses belajar akan tergantung pada kemampuan guru dalam menanamkan peranannya sebagai pendidik. Menurut Departemen Pendidikan dan Kebudayaan yang dimaksud dengan guru PKn adalah : Guru PKn adalah guru yang mengajarkan mata Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan yang digunakan sebagai wahana untuk mengembangkan dan melestarikan nilai-nilai luhur dan moral yang berakar pada budaya bangsa Indonesia yang diharapkan dapat diwujudkan dalam bentuk periaku dalam kehidupan sehari-hari peserta didik sebagai individu maupun sebagai anggota masyarakat dan makhluk ciptaan Tuhan Yang Maha Esa. Dengan demikian guru PKn sebagai guru di bidang pendidikan nilai dan moral Pancasila memiliki peranan yang utama dalam pembentukan pribadi peserta didik yaitu membantu anak menjadi warga negara yang hidup dengan nilai dan norma Pancasila. 2. Tugas dan Fungsi Guru PKn Secara umum tugas guru menurut Darajat, 1982 adalah :

Bahwa tugas guru tidak hanya menuangkan ilmu pengetahuan ke dalam otak para siswa tetapi juga melatih keterampilan (ranah karsa) dan menanamkan sikap serta nilai (ranah rasa) kepada mereka (Dikutip oleh Muhibbin Syah, 1995 : 254). Terlihat dengan jelas bahwa tugas guru yaitu mengajar dan mendidik, sehubungan dengan itu, rangkaian tujuan dan hasil yang harus dicapai guru terutama membangkitkan semangat dalam kegiatan belajar siswa. Dengan kegiatan siswa diharapkan berhasil mengubah tingkah lakunya sendiri ke arah yang lebih maju dan positif. Adapun yang menjadi tugas guru PKn, selain mempribadikan nilai-nilai dan norma yang terkandung dalam Pancasila ke dalam diri peserta didik, guru PKn bertugas untuk membimbing, melatih serta mampu memberikan dorongan kepada siswanya untuk berperilaku baik dalam kehidupan sehari-hari yaitu perilaku yang mencerminkan nilai-nilai dan norma Pancasila, sebagaimana dikemukakan oleh Achmad Kosasih Djahiri bahwa : Guru PKn tidak lebih banyak mengajarkan hal ikhwal nilai dan moral Pancasila untuk diharapkan dan diingat, melainkan lebih berkewajiban untuk membina pribadi siswanya berkeyakinan dan berkepribadian siswa dan moral Pancasila. (1982 : 1). Artinya bahwa guru Pkn sebagai guru di bidang pendidikan nilai dan moral, maka penanaman pengetahuan bukan menjadi sasaran akhir, tujuan akhir dari pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan adalah kemampuan menghayati dan mengamalkan Pancasila, hidup dengan norma-norma Pancasila, bersikap

dan bertindak menurut ketentuan moral Pancasila, serta mampu menanamkan Pancasila menjadi jati diri yang hidup dalam diri siswanya. Hal lain yang tersirat dari pernyataan di atas adalah tugas guru PKn adalah harus mampu membangkitkan semangat dan minat siswa sehingga mampu meningkatkan prestasi belajarnya. Fungsi guru PKn dalam pelaksanaan pendidikan di sekolah harus memiliki kemampuan pribadi dan bersikap profesional di bidangnya. Profesionalisme guru merupakan hal yang penting karena dengan

profesionalisme, pendidikan akan lebih maju. Wawasan seorang guru akan berpengaruh terhadap perkembangan peserta didik. Guru harus membangkitkan minat murid terhadap bahan pelajaran, guru harus bertindak sebagai didaktikus yang tahu benar bagaimana meminat perhatian dari peserta didik. Guru harus dapat mengembangkan dirinya ke arah perwujudan yang profesional, di mana kualitas profesionalisme itu didukung oleh lima faktor kompetensi seperti yang diungkapkan oleh H. Moch. Surya yaitu : a. Keinginan untuk menampilkan perilaku yang mendekati standar ideal b. Meningkatkan dan memelihara citra profesi c. Keinginan untuk senantiasa mengejar kesempatan pengembangan profesional yang dapat meningkatkan dan memperbaiki kualitas pengetahuan dan keterampilannya. d. Mengejar kualitas dan cita-cita dalam profesi e. Memiliki kebanggaan dalam profesinya Adapun pendapat lain yang diungkapkan oleh W.E. Moore (Oteng Sutisna. 1983 : 59). Ciri-ciri profesional diidentifikasikan sebagai berikut :

a. Seorang profesional menggunakan waktu penuh untuk menjalankan pekerjaanya. b. Ia terikat oleh suatu panggilan hidup dalam hal ini ia memperlakukan pekerjaannya sebagai seperangkat norma kepatuhan dan perilaku. c. Ia anggota profesi yang normal d. Ia menguasai pengetahuan yang berguna dan keterampilan atas dasar latihan spesialisasi dan pendidikan yang sangat khusus. e. Ia terikat oleh syarat-syarat kompetensi, kesadaran prestasi dan pengabdian. f. Ia memperoleh otonomi bedasarkan spesialisasi teknis yang tinggi sekali. Seorang guru harus mampu memperluas wawasan, keterampilan dan kemampuannya untuk meningkatkan pendidikannya dan berprestasi di bidangnya dan mampu mengarahkan anak didik dalam menghadapi masa depan yang sudah dipengaruhi oleh dunia luar yang semakin luas. Seseorang yang mengaku dirinya sebagai guru, tentu memiliki sikap pengabdian dan loyalitas serta tanggung jawab terhadap jabatannya sekaligus diwajibkan untuk menyempurnakan prosedur kerja yang mendasari

pengabdiannya. Guru merupakan pendidik dan pengajar yang menyentuh kehidupan pribadi siswa, seorang guru sering jadikan tokoh teladan bahkan menjadi tokoh identifikasi diri. Seyogyanya guru memiliki perilaku yang memadai untuk dapat mengembangkan diri siswa secara utuh. Rani Rusyan. (1991:2) dalam bukunya menulis Untuk melaksanakan tugas profesionalnya, guru itu perlu memahami dan menghayati wujud siswa sebagai manusia yang akan dibimbingnya. Di sisi lain guru juga harus memahami dan menghayati wujud anak lulusan sekolah sebagai gambaran hasil didikanya yang diharapkan oleh masyarakat sesuai dengan filsafat hidup dan nilai-nilai yang dianut oleh Bangsa Indonesia.

Dari kutipan di atas dinyatakan bahwa seorang guru adalah tauladan yang ditiru segala sikap dan perilakunya karena merupakan tokoh yang bersikap arif dan bijaksana serta berwibawa di hadapan peserta didik dan masyarakat. Guru mempunyai tugas yang sangat berat karena harus memajukan dunia pendidikan yang semakin maju oleh ilmu pengetahuan dan teknologi. Guru merupakan faktor utama dalam menentukan kualitas lulusan sebagai output utama dari sistem pendidikan. Adapun tambahan dari H. Moch. Surya, ciri-ciri guru dalam menghadapi tantangan pendidikan secara profesional adalah sebagai berikut : a. Tenaga kependidikan yang memiliki semangat yang tinggi disertai kualitas keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan YME yang mantap. b. Tenaga kependidikan yang mampu mewujudkan dirinya disadari oleh keterkaitan dan padanan dengan tuntutan lingkungan dan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. c. Tenaga kependidikan yang mampu belajar dan bekerjasama dengan profesi lain. d. Tenaga kependidikan yang mampunyai etos kerja yang kuat e. Tenaga kependidikan yang memiliki kejelasan dan kepastian pengembangan jenjang karir f. Tenaga kependidikan yang berjiwa profesional g. Tenaga kependidikan yang memiliki kesejahteraan lahir bathin, material dan nonmaterial. h. Tenaga kependidikan yang mampu melaksanakan fungsi dan peranannya secara terpadu. Semangat juang merupakan landasan utama bagi perwujudan perilaku tegar kependidikan dalam mengembangkan sumberdaya manusia. Kinerja perilaku tenaga kependidikan dituntut untuk menunjukkan semangat nasionalismenya dalam mensukseskan pembangunan nasional.

Selanjutnya landasan keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa merupakan landasan yang paling fundamental bagi perwujudan kinerja pada tenaga kependidikan. Tanpa landasan itu maka tidak akan tercapai kualitas keberdayaan yang bermakna. Perwujudan dari tenaga kependidikan hendaknya berorientasi kepada tuntutan perkembangan dan ilmu pengetahuan serta teknologi. Semua unsur yang terkait harus mampu menyesuaikan dirinya dengan tuntutan lingkungan, ilmu pengetahuan dan teknologi, terutama tuntutan perkembangan

pembangunan dan tuntutan sosial budaya. Di samping itu, tantangan ilmu pengetahuan dan teknologi menutut agar para tenaga kependidikan mampu menyesuaikan profesi dan kompetensinya. Dalam melaksanakan tugas dan fungsinya setiap unsur tidak berbuat sendirian, akan tetapi harus berinteraksi dengan unsur yang terkait. Demikian pula antar disiplin ilmu, seharusnya berinteraksi dan bekerjasama dalam menghadapi berbagai masalah yang muncul dari tantangan hidup modern. Pendekatan interdisipliner dalam bentuk kinerja tim merupakan suatu yang mutlak harus dijdikan landasan dalam kinerja tenaga kependidikan. Sesuai dengan Garis-garis Besar Haluan Negara, manusia Indonesia yang akan dibangun adalah manusia Indonesia yang mampu hidup sejahtera dan lestari di masa depan. Hal ini mengandung arti dari makna bahwa semua aktifitas pendidikan hendaknya senantiasa berorientasi ke masa depan, sebab setiap karya yang dihasilkan masa kini, sesungguhnya untuk

kepentingan masa depan. Semua ini hendaknya dijadikan sebaga acuan bagi para pendidik dalam melaksanakan tugasnya. Berdasarkan studi yang dilakukan oleh Balitbang Depdikbud (1992), guru yang berkualitas ialah mereka yang memiliki kemampuan profesional dengan berbagai kapasitasnya sebagai pendidik. Dalam studi tersebut ditemukan bahwa guru yang bermutu diukur dengan lima faktor utama, yaitu : 1. Kemampuan profesional 2. Upaya profesional 3. Waktu yang dicurahkan untuk kegiatan profesional 4. Kesesuaian antara keahlian dan pekerjaannya 5. Kesejahteraan yang memadai Kemampuan guru terdiri dari kemampuan intelegensi, sikap dan prestasi dalam bekerja, dalam berbagai penelitian, kemampuan guru sering ditujukan dengan tinggi rendahnya nilai hasil tes yang mengukur kemampuan menguasai materi pelajaran yang diajarkan termasuk upaya untuk selalu memperkaya dan meremajakan pengetahuan tersebut. Seorang guru dituntut untuk mentransportasikan kemampuan

profesional yang dimiliki ke dalam proses belajar mengajar. Dalam beberapa penelitian, upaya profesional guru tersebut ditujukan oleh penguasaan keahlian mengajar, baik keahlian-keahlian yang menguasai materi pelajaran, penggunaan bahan-bahan pengajaran, pengelolaan kegiatan belajar siswa, maupun upaya unutk selalu memperkaya serta meremajakan kemampuan dalam pengembangan program-program pengajaran.

Upaya yang digunakan untuk menunjukkan intensitas waktu yang dipergunakan dari seorang guru untuk tugas profesionalnya. Hal ini merupakan salah satu indikator penting dari mutu guru. Seperti waktu belajar diukur dari intensitas belajar siswa secara perorangan, dan menghasilkan prediktor terbaik dari mutu belajar peserta didik. Kesesuaian antara keahlian dan pekerjaannya, guru bermutu adalah mereka yang dapat membelajarkan murid-muridnya secara tuntas dan benar. Untuk itu diperlukan keahlian, baik dalam menguasai bahan atau disiplin ilmu pengetahuan maupun teknologi dan pendekatan belajar mengajar. Oleh karena itu jika guru mengajarkan mata pelajaran yang bukan bidang keahliannya, dapat dipastikan bahwa guru tersebut tidak akan dapat menciptakan proses pembelajaran yang bermutu. Dalam kaitannya dengan kebijaksanaan, guru yang bermutu belumlah mencukupi, kesesuaian antara keahlian dan pekerjaannya, ini penting untuk asumsi bahwa guru yang dipersiapkan untuk mengajar suatu bidang studi dianggap bermutu jika guru mengajar bidang studi yang bersangkutan. Berdasarkan hal tersebut, maka kesesuaian guru mengajar dengan bidang studi atau keahliannya yang ditekuni merupakan prasyarat yang mutlak untuk menilai seorang guru dikatakan bermutu dan profesional. Guru PKn harus mampu menguasai hubungan antara tujuan pendidikan, baik tujuan pendidikan secara umum maupun tujuan dari PKn. Kualifikasi program pengajaran PKn serta memahami Pancasila sebagai pendidikan efektif (nilai dan moral) yang sesuai dengan materi, metode dan evaluasi PKn

yang dilaraskan dengan tingkat perkembangan psikologis serta kebutuhan belajar peserta didik dan mampu mengimbangi tuntutan dan perkembangan kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Secara umum tujuan pendidikan di setiap jenjang dan jenis pendidikan harus sesuai dan mendukung keberhasilan penyampaian tujuan pendidikan nasional yaitu : Mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia Indonesia yang seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi pekerti luhur, memiliki pengetahuan dan ketreampilan, kesehatan jasmani dan rohani berkepribadian mantap dan mandiri serta rasa tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan. (UU NO. 2 Th. 1989) Kemudian diperbaharui oleh Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional Tahun 2003 Pasal 3 yaitu : Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, agar menjadi manusia yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif dan menjadi warga negara yang demokratis, serta bertanggung jawab. Dari semua pernyataan di atas maka ditarik sebuah kesimpulan bahwa tugas dan fungsi guru secara umum maupun secara khusus yaitu guru PKn dituntut untuk dapat menciptakan manusia-manusia Indonesia yang berbakti, berbudi pekerti luhur tentu saja semua itu bisa terlaksana apabila semua pihak dapat saling bahu-membahu dan guru berada pada posisi terdepan dengan semangat dan disiplin yang tinggi dalam menjalaninya.

B. Pengertian Nilai-nilai 1. Pengertian Nilai Pembelajaran merupakan kegiatan interaksi edukatif antara dua pihak yaitu peserta didik (siswa) yang melakukan belajar, dengan pendidik (guru) yang melakukan kegiatan membelajarkan. Hal ini sejalan dengan pendapat Sudjana (2008 : 8) yang menyatakan : Pembelajaran adalah upaya yang sistematik dan disengaja oleh pendidik untuk menciptakan kondisi-kondisi agar peserta didik melakukan kegiatan belajar. Bertolak dari hal-hal di atas, dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran adalah cara teratur yang dituangkan dalam satu kegiatan melalui penerapan prinsip-prinsip didaktis/metodis serta dapat menyediakan kondisi yang

merangsang serta mengarahkan proses belajar siswa untuk memperoleh pengetahuan, sikap dan keterampilan. Metode pengajaran dengan menggunakan metode pengungkapan nilai atau pembinaan nilai adalah salah satu usaha untuk membentuk anak dalam menentukan nilai-nilai yang akan dipilihnya berdasarkan pengambilan nilai. Pengertian nilai menurut pendapat Milton Rokeah yang dikutip oleh Drs. A. Kosasih Djahiri (1985 : 20) menyatakan sebagai berikut : Nilai adalah suatu kepercayaan keyakinan (belief) yang bersumber pada sistem nilai seseorang, mengenai apa yang patut atau tidak patut dilakukan seseorang guru mengenai apa yang berharga dan apa yang tidak berharga

Dari uraian di atas jelas bahwa yang dimaksud dengan nilai adalah sesuatu yang patut atau tidak patut dilakukan oleh seseorang mengenai apa yang berharga dan tidak berharga oleh karena sesuatu itu bisa dipersepsikan baik dan buruk, boleh dan tidak boleh dilakukan oleh seseorang karena seandainya dilakukan akan berhubungan dengan norma-norma, lebih jelas lagi dikemukakan oleh Jack R. Fraenkel (1977) adalah sebagai berikut : Nilai/value adalah ideal atau konsep yang bersifat abstrak tentang apa yang dipikirkan seseorang atau dianggap penting oleh seseorang, dan biasanya mengacu pada estetika (keindahan), etika (pola laku lampah), dan logika (benar/salah) atau keadilan (justice). Nilai menuntun orang untuk berbuat terarah, indah, baik efisien dan bermutu/berharga (worth) serta benar dan adil. Dengan kata lain, nilai ini merupakan standar penuntun perilaku pada diri sesorang. Hal ini sejalan dengan tujuan metoda pembelajaran PKn yaitu cara melakukan secara sadar, teratur dan bertujuan untuk menyampaikan materi pelajaran yang proses penyampaiannya diharapkan terjadi perubahan sikap dan perbuatan siswa sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan yakni menekankan pembentukan sikap yang didasari oleh moral luhur Pancasila.

2. Fungsi dan Tujuan Penggunaan Metoda Pengungkapan/Klarifikasi Nilai Dalam usaha pelaksanaan pembinaan nilai yang didasari moral luhur pancasila yang tertuang dalam Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan,

sebagaimana terdapat dalam Garis-Garis Besar Program Pengajaran PKn untuk SMP yaitu : a. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan merupakan upaya membina tatanan nilai moral Pancasila secara utuh, bulat dan berkesinambungan sebagai filsafah negara, pandangan hidup bangsa dan perjanjian luhur. b. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan berupaya membina keutuha, kebulatan kesinambungan dalam wujud pembinaan konsep nilai moral pancasila sehingga terbentuknya kepribadian siswa dalam rangka pembangunan manusia Indonesia seutuhnya. c. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan merupakan wahana pembudayaan nilai moral pancasila terprogram dan berkesinambungan yang menekankan pada pembentukan sikap dan perilaku yang didasari moral luhur pancasila. Dengan mengkaji isi kurikulum Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan di atas, jelaslah bahwa mata pelajaran tersebut diharapkan dapat lebih mengembangkan dan melestarikan nilai moral Pancasila pada siswa, yang berdampak siswa tidak kehilangan jati dirinya dengan berlandaskan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945. Tujuan utama pembinaan nilai kepada siswa melalui metoda ini, agar siswa mengambil langkah-langkah dalam proses pengambilan nilai menjadi nilai yang diyakini dan dapat merubah sikap tingkah laku ke arah yang diinginkan sesuai dengan tujuan akhir pendidikan yaitu manusia pancasila, yakni manusia yang berusaha dengan sekuat tenaga untuk dapat mewujudkan kelima sila pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Di samping itu untuk menumbuhkan kesadaran akan nilai yang luhur sebagai implementasi dari aspek pembinaan, yaitu tidak hanya memperhatikan proses jiwa, cipta, rasa dan karsa atau kognitif, afektif dan psikomotor, tapi harus pula memperhatikan tindak lanjutnya yaitu perkataan dan perbuatan.

Pernyataan di atas menegaskan, bahwa apa yang telah dipelajari haruslah diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari sebagai wujud nyata dari pengamalan Pancasila. 3. Langkah-langkah Penggunaan Metoda Klarifikasi Nilai Untuk dapat mengoperasionalkan pendekatan atau langkah-langkah penggunaan metoda klarifikasi nilai atau pembinaan niai (afektif) perlu dijabarkan dalam pilihan dan teknik yang mampu membelajarkan potensi afektif. Langkahlangkah tersebut yaitu : a. Menginformasikan tujuan pembelajaran khusus b. Mengemukakan topik permasalahan c. Mengemukakan masalah dan merumuskan masalah agar siswa terangsang untuk mencari, menemukan, dan memilih nilai tersebut untuk dimiliki. d. Siswa mengumpulkan data e. Siswa membandingkan, menganalisa data sebagai dasar pertimbangan untuk menentukan nilai yang akan dipilihnya f. Siswa menentukan sikap dengan cara mengemukakan alasan yang pokok 4. Macam-macam Teknik Klarifikasi Nilai a. Teknik Pemungutan Suara 1) Tujuan a) Siswa dapat dengan cermat menentukan dan menyatakan pilihan b) Siswa dilatih untuk berani menyatakan pilihannya c) Siswa dapat meneliti sikap orang lain

d) Siswa dapat memetik manfaat bagi dirinya dan orang lain. Misalnya pilihannya cukup meyakinkan, nilai yang baik mungkin tidak hanya satu, dan belajar menghargai sikap serta penderitaan orang lain. 2) Langkah-langkah a) b) c) d) Guru mengajukan permasalahan Guru mengajukan pertanyaan Siswa diminta menentukan sikapnya dan alasannya Diskusi untuk menentukan dan menetapkan pilihannya

b. Teknik Menentukan Urutan Prioritas 1) Tujuan a) Melatih siswa untuk menentukan pilihannya berdasarkan kemungkinan yang dihadapi b) Melatih siswa untuk menetapkan urutan prioritas dari kemungkinankemungkinan tersebut c) Melatih siswa untuk mampu mengemukakan alasan-alasannya untuk menjelaskan kepada orang lain 2) Langkah-langkah a) Guru mengajukan permasalahan b) Guru mengemukakan pertanyaan yang mengandung beberapa

kemungkinan jawaban c) Siswa memberikan jawabannya d) Diskusi kelas yang meminta siswa untuk mengembangkan alasan pilihannya

c. Teknik Penilaian Diri 1) Tujuan a) Melatih siswa untuk mengenal dirinya sendiri sehingga siswa dapat menilai dirinya sendiri secara lebih tepat. b) Memberikan kesadaran kepada siswa dalam kehidupan sehari-hari seorang itu memiliki berbagai peranan. 2) Langkah-langkah a) Guru mempersiapkan petak-petak yang harus diisi oleh para siswa. b) Guru menjelaskan cara mengisi petak-petak tersebut dapat berupa keadaan, sifat, pendapat, tingkah laku, harapan dan sebagainya c) Guru menyampaikan pertanyaan yang membimbing ke arah kesadran nilai moral pancasila yang masih harus ditingkatkan d. Teknik Inkuiri Nilai melalui Ceritera 1) Tujuan a) b) Melatih daya pikir dan nalar Melatih menempatkan diri pada situasi orang lain

2) Langkah-langkah a) Guru menyusun ceritera tidak tuntas, bersifat dilematis dan

menyusun pertanyaan mulai dari yang mudah ke yang sulit b) c) Guru menjelaskan cara inkuiri Membacakan ceritera bisa oleh guru atau siswa, bisa juga ceritera

ditulis dengan diberikan kepada siswa namun tetap dibaca di depan kelas

d)

Guru

memberikan

pertanyaan-pertanyaan

mulai

dari

yang

termudah sampai dengan yang tersulit dengan pembenaran/pelurusan jawaban. e) Mengadakan klarifikasi kelayakan perilaku.

C. Sikap Disiplin 1. Pengertian Sikap Disiplin Disiplin menurut kamus besar bahasa Indonesia adalah : patuh atau tunduk pada peraturan. Dari pernyataan di atas dapat diambil pengertian bahwa disiplin adalah sikap mental untuk mentaati suatu tata tertib. Sikap mental itu terwujud dalam tingkah laku tertib dan teratur, yang mencerminkan penghargaan terhadap norma yang mengatur kehidupan bersama secara beradab. Kepatuhan ini harus terjadi secara sadar dan bebas. Hal ini berlaku baik untuk norma sopan santun, norma hukum, norma moral maupun norma keagamaan. Disiplin terbentuk melalui suatu proses artinya disiplin tidak hadir dengan sendirinya tapi harus melalui suatu pola pembinaan yang terus menerus, hal ini dijelaskan oleh Neiny Ratmaningsih (2000 : 26), yang menyatakan bahwa : Sikap mental disiplin itu tidak timbul dengan sendirinya, tapi harus dibina secara sadar baik melalui pembinaan maupun dengan menimbulkan kebiasaan-kebiasaan baru dalam masyarakat. Pendidikan sangat tergantung pada tinggi rendahnya disiplin, baik itu disiplin pendidik (guru) maupun disiplin peserta didik (murid). Jika disiplin diri dari disiplin sosial warga negaranya tinggi, maka tinggi pula kualitas disiplin

nasional bangsanya. Tidak dapat dipungkiri bahwa orang-orang yang berhasil dan mencapai sukses dalam hidupnya adalah orang-orang yng memiliki sikap disiplin yang tinggi. Disiplin Nasional merupakan syarat penting bagi keberhasilan

pembangunan nasional, dan pembangunan nasional sangat tergantung akan sumber daya manusianya. Hal yang mutlak dilaksanakan atau dibina berawal dari disiplin diri, karena disiplin Nasional hanya akan tercipta apabila sebuah tercipta suatu sikap disiplin pribadi seperti yang diungkapkan Encep Syarief Nurdin, dkk (1998 : 36), yaitu : Disiplin diri berarti kepatuhan seseorang terhadap peraturan atau keputusan yang dibuat dan diberlakukan bagi dirinya sendiri, tanpa ada paksaan dari siapapun, dapat mewujudkan disiplin nasional menjadikan hidup lebih teratur, aman dan tentram serta dapat menunjang tercapainya pembangunan nasional Sedangkan disiplin masyarakat artinya kepatuhan terhadap peraturan atau keputusan yang dibuat masyarakat dan diberlakukan untuk masyarakat guna terciptanya suatu ketertiban dalam kehidupan bermasyarakat. Dari pernyataan di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa disiplin merupakan sikap yang harus dimiliki setiap warga Indonesia, karena dengan memiliki sikap disiplin berarti bangsa ini mempunyai kepatuhan terhadap hukum dan norma-norma yang berlaku, namun sikap disiplin membutuhkan pola pendidikan yang terus menerus dan hal ini merupakan tugas seorang guru. 2. Menanamkan Disiplin Guna Meningkatkan Prestasi Hasil Belajar Siswa

Salah satu masalah penting dan cukup mendasar yang dihadapi Bangsa Indonesia dalam proses pembangunan adalah bagaimana agar warga negara, terutama generasi muda termasuk para siswa di dalamnya dapat memiliki sikap disiplin yang tinggi. Hal ini sangat penting, karena generasi muda dituntut untuk berkiprah dalam pembangunan kini dan masa mendatang. Di samping itu merupakan modal berpikir dan bertindak sehingga memiliki wawasan yang luas dan mendalam dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Sikap disiplin ini harus dimiliki oleh generasi muda, karena akan menumbuhkan sikap dan rasa kebangsaan dan cinta tanah air serta kepekaan terhadap masa depan yang pada gilirannya akan mempertebal semangat pengabdian dan kesiapan untuk membela serta mempertahankan bangsa dan negara dari segala bentuk ancaman baik dari luar maupun negara itu sendiri, dan itu semua membutuhkan bekal ilmu yang cukup, untuk mendapatkan ilmu yang memadai apalagi dihadapkan pada tantangan akan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi siswa dituntut untuk mempunyai sikap disiplin yang tinggi dalam belajar. Hal-hal yang perlu ditanamkan dan ditingkatkan oleh guru dalam menanamkan sikap disiplin dari para siswanya antara lain : 1) 2) 3) 4) 5) datang ke sekolah tepat waktu; rajin belajar; menaati peraturan sekolah; mengikuti upacara dengan tertib; mengumpulkan tugas yang diberikan guru tepat waktu

dan sebagainya.

3. Media Pembinaan Nilai-nilai Sikap Disiplin Untuk mewujudkan generasi sebagaimana yang diharapkan, perlu adanya pembinaan generasi muda termasuk pada siswa di dalamnya karena siswa merupakan bagian dari generasi muda yang potensial, yang memerlukan bimbingan dan pembinaan sikap disiplin sebagai modal dasar utama untuk melanjutkan cita-cita kemredekaan dan bertanggung jawab pula atas

kelangsungan pembangunan di masa mendatang. Dilihat dari regenerasi maka pembinaan dari pengembangan generasi muda menjadi sangat penting karena sebagai generasi penerus cita-cita bangsa, para pemuda harus dipersiapkan sedemikian rupa sehingga benar-benar merupakan jaminan bagi kelestarian Pancasila dan UUD 1945 serta

kesinambungan pembangunan nasional. Lebih jelasnya mengenai pembinaan generasi muda ini sebagaimana termaktub di dalam Tap MPR NO IV romawi / MPR / 1999 yang berbunyi bahwa : Bahwa pembinaan dan pengembangan pemuda sebagai generasi penerus pewaris nilai-nilai luhur budaya dan penerus cita-cita perjuangan bangsa dan insan pembangunan diarahkan agar pemuda menjadi kader pemimpin bangsa yang berjiwa Pancasila disiplin, peka, mandiri, beretos kerja, tangguh memiliki idealisme yang kuat berbawawasan kebangsaan yang luas, mampu mengatasi tantangann baik masa kini maupun yang akan datang dengan tetap memperhatikan nilai sejarah yang dilandasi oleh semangat kebangsaan serta persatuan dan kesatuan. Pembinaan dan pengembangan pemuda ditujukan untuk menumbuhkan rasa tanggung jawab, kesetiakawanan sosial, serta kepeloporan pemuda dalam pembangunan masa depan bangsa dan negara (BGHN, 1999:106)

Dengan demikian jelaslah bahwa arah dan tujuan pembinaan nilai-nilai sikap disiplin sebagai pengembangan generasi muda yaitu sosok pemuda Indonesia yang benar-benar memiliki keuletan dan ketangguhan dalam menghadapi hambatan, tantangan, anaman dan gangguan yang datang dari dalam maupun dari luar. Dengan kesiapan ini para pemuda telah turut ambil bagian dalam ketahanan nasional. Sedangkan yang diharapkan dari pembinaan pengembangan generasi muda ini, diharapkan mereka bisa berpartisipasi langsung baik sumberdaya manusia (young human resources) atau sumber tenaga kerja potensial (potential man) dalam memajukan tujuan maka dapat ditempuh melalui jalur pendidikan sekolah ekstrakurikuler keikutsertaan siswa dalam kegiatan kepramukaan, menjadi anggota PMR atau PASKIBRA.

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Persiapan Penelitian Penelitian dapat berjalan dengan baik dan lancar, apabila dilakukan dengan suatu persiapan penelitian yang matang dan sistimatis, sehingga penelitian yang dilaksanakan dapat berhasil sesuai dengan tujuan yang diharapkan. Dalam pelaksanaan penelitian ini langkah awal yang ditempuh oleh penulis adalah sebagai berikut : 1. Penyusunan Angket Bertolak dari tujuan penelitian masalah kemudian disusunlah kisi-kisi angket pertanyaan dengan pertimbangan tingkat pengetahuan responden akan pemahaman disiplin, yaitu dengan cara : a. Membuat kerangka pertanyaan, mengenai bentuk angket dan alternatif jawaban yang harus dipilih. b. Menyusun urutan pertanyaan dengan mengurutkan pertanyaan dan kemungkinan jawaban menurut uraian tertentu.

c. Membuat petunjuk pengisian angket dengan tujuan mengarahkan responden agar pengisian angket sesuai dengan yang diharapkan. Setelah angket disusun langkah selanjutnya adalah : Setelah semua angket tersusun kemudian penulis melakukan langkahlangkah sebagai berikut : a. Mengkonsultasikan angket kepada Dosen Pembimbing untuk

meminta pengarahan dan koreksi baik yang menyangkut materi ataupun aspek redaksional untuk memudahkan melacak kejelasan kepada responden mengenai maksudnya. b. Setelah angket dianggap memenuhi syarat kemudian angket

tersebut diperbanyak sesuai dengan jumlah sampel

2. Pedoman Wawancara Selain menggunakan angket, penulis dalam memperoleh data

menggunakan pedoman wawancara. Wawancara dilakukan secara langsung untuk memperoleh data menggunakan data yang lebih jelas dan akurat secara langsung dari responden.

B. Penyusunan Alat Pengumpulan Data Setelah selesai persiapan penelitian, penulis mempersiapkan

pelaksanaan pengumpulan data, hal ini dimaksudkan untuk mendapatkan informasi secara langsung. Langkah-langkah yang ditempuh dalam pengumpulan data adalah sebagai berikut :

1. Tahapan pendahuluan 2. Menginventarisir jumlah siswa yang akan dijadikan sampel

C. Pelaksanaan Penelitian Pelaksanaan pengumpulan data dilaksanakan selesai surat-surat izin penelitian dari : 1. Surat izin penelitian dari STKIP-PGRI Sukabumi 2. Surat Permohonan penelitian kepada Kepala Sekolah SMP ISLAM ASSYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI dan mendapat tanggapan dengan nomor : 053-2/SMP/PAQ-AS/I/2009 Setelah persyaratan administrasi selesai, penulis langsung melaksanakan penelitian di lapangan yaitu tanggal, 07 Oktober 2008 s/d 10 Maret 2009, dengan melakukan penyebaran angket pada seluruh responden yang berada di SMP ISLAM AS-SYAFIIYAH KABUPATEN SUKABUMI, sebelum angket diisi peunlis terlebih dahulu menjelaskan maksud dan tujuan penyebaran angket, setelah dapat dimengerti dan dipahami barulah angket dapat diisi kemudian hasilnya dikumpulkan.

D. Pengolahan Data Untuk memudahkan dalam kegiatan pengoahan data yang diperoleh dari responden, penulis menempuh langkah pengolahan data sebagai berikut :

a.

Pemeriksaan data, di sini adalah untuk mencetak data yang masuk

dari responden dengan memeriksa data yang diperoleh b. Menghitung frekuensi, yaitu dengan menghitung jumlah jawaban

dari setiap alternatif jawaban c. Mencari dan menentukan prosentase, yaitu untuk memperoleh

gambaran langsung pertanyaan responden, data yang diperoleh dari hasil wawancara oleh penulis diolah secara langsung tanpa menggunakan prosentase. d. Menentukan data yang diperoleh dalam bentuk tabel dan yang

akhirnya sampai kepada pembahasan pertanyaan penelitian yang diajukan. e. Membahas pertanyaan penelitian dengan jawabannya Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan teknik prosentase dengan rumus sebagai berikut : P= F 100% N P = Prosentase yang dicari F = Frekuensi dari setiap jawaban responden N = Jumlah sampel atau responden Kemudian hasil perhitungannya dimasukan ke dalam tabel. Selanjutnya untuk menafsirkan data digunakan skala yang merupakan standar dalam prosentase yaitu : 100% 75% - 99% 51% - 74% = seluruhnya = sebagian besar = lebih dari setengahnya

Keterangan :

50% 25% - 49% 1% - 24% 0%

= setengahnya = hampir setengahnya = sebagian kecil = Tidak ada

Dalam menganalisa data penulis lakukan dengan menghubungkan data yang satu dengan data yang lainnya kemudian dibuat kesimpulan dengan menafsirkan hasil data yang diperoleh.

BAB IV LAPORAN HASIL PENELITIAN

A. Penafsiran Data Hasil Angket Untuk lebih jelasnya mengenal gambaran umum dari data yang diperoleh responden melalui angket, maka selanjutnya data yang diperoleh dari responden disajikan dalam sejumlah tafsiran sementara sebagai berikut : Penafsiran sementara TABEL I Berdasarkan data tabel I menunjukkan sebagian besar (85%) tidak setuju sekali dan sebagian kecil (15%) menyatakan tidak setuju apabila Bapak/ibu guru PKn setiap masuk kelas tidak pernah mengucapkan salam Penafsiran sementara TABEL II Berdasarkan data tabel II menunjukkan sebagian besar (85%) menyatakan sangat tidak setuju, sebagian kecil (15%) menyatakan tidak setuju apa bila Bapak/ibu guru PKn dalam mengajar mengenakan pakaian yang tidak rapih. Penafsiran sementara TABEL III

Berdasarkan data tabel III menunjukkan sebagian besar (80%) menyatakan sangat tidak setuju, sebagian kecil (20%) menyatakan tidak setuju apabila Bapak/ibu guru PKn selalu terlambat dalam mengajar.

Penafsiran sementara TABEL IV Berdasarkan data tabel IV menunjukkan sebagian besar (80%) menyatakan sangat tidak setuju, sebagian kecil (20%) menyatakan tidak setuju apabila Bapak/ibu guru PKn dalam mengajar Bapak/ibu guru anda dalam menerangkan struktur pemerintahan hanya dengan ceramah dan membaca buku paket saja. Penafsiran sementara TABEL V Berdasarkan data tabel V menunjukkan lebih dari setengahnya (60%) menyatakan sangat tidak setuju, hampir setengahnya (40%) menyatakan jika buku paket di sekolah/dikelas anda kurang guru anda menganjurkan untuk membeli atau memilikinya Penafsiran sementara TABEL VI Berdasarkan data tabel VI menunjukkan kurang dari setengahnya (45%) menyatakan sangat setuju, (30%) menyatakan setuju dan sebagian kecilnya (15%) menyatakan tidak setuju bahwa pada waktu sidang MPR beberapa bulan yang lalu, guru menyuruh kepada siswa untuk mendengarkan dan mencatatnya dari hasil sidang itu

Penafsiran sementana TABEL VII Berdasarkan data tabel VII menunjukkan setengahnya (50%) menyatakan sangat setuju, hampir setengahnya 30% menyatakan setuju sebagian kecil (10%) menyatakan tidak setuju sebagian kecil (10%) menyatakan sangat tidak setuju jika Bapak/ibu guru tidak masuk mengajar.

Penafsiran sementara TABEL VIII Berdasarkan data tabel VIII menunjukkan hampir setengahnya (35%) menyatakan sangat setuju, setengahnya (45%) menyatakan setuju dan sebagian kecil (20%) menyatakan tidak setuju apabila Bapak/ibu guru setiap selesai mengajar selalu menyuruhnya untuk mencari bahan lain yang berhubungan dengan PKn untuk didiskusikan dalam kelompok belajar Penafsiran sementara TABEL IX Berdasarkan data tabel IX menunjukkan lebih dari setengahnya (75%) menyatakan sangat setuju, sebagian kecil (15%) menyatakan setuju dan sebagian kecil (5%) menyatakan tidak setuju serta sebagian kecil (5%) menyatakan sangat tidak setuju apabila setiap siswa telah memiliki buku paket PKn, tapi guru anda pada waktu tertentu mengajarkannya tidak mengambil materi yang buku. Penafsiran sementara TABEL X Berdasarkan data tabel X menunjukkan sebagian besar (70%) menyatakan sangat tidak setuju, sebagian kecil (20%) menyatakan tidak setuju serta sebagian kecil (10%) menyatakan setuju apabila Bapak/ibu guru setiap

akan mengajar selalu membawa alat peraga tapi alat itu tidak digunakan secara tepat pada pokok bahasan yang diajarkannya Penafsiran sementara TABEL XI Berdasarkar data tabel XI menunjukkan hampir setengahnya (40%) menyatakan sangat setuju, hampir setengahnya (30%) menyatakan setuju sebagian kecil (20%), sebagian kecil (10%) menyatakan Bapak/ibu guru dalam menerangkan materi PKn sering dengan permainan (Simulasi games) Penafsiran sementara TABEL XII Berdasarkan data tabel XII menunjukkan lebih dan setengahnya (60%) menyatakan tidak setuju sekali, hampir setengahnya (30%) menyatakan sangat tidak setuju, sebagian kecil (10%) menyatakan setuju, tidak ada menyatakan sangat setuju sekali, Bapak/ibu guru selalu menyuruh untuk mendiskusikan bahan pelajarannya, tanpa ada variasi lain Penafsiran sementara TABEL XIII Berdasarkan data tabel XIII menunjukkan lebih dari setengahnya (85%) menyatakan tidak setuju sekali, hampir setengahnya (15%) menyatakan tidak setuju Bapak/ibu guru jarang mengadakan soal tanya jawab dengan anda, sehingga anda sebagal siswa berfungsi sebagai pendengar saja Penafsiran sementara TABEL XIV Berdasarkan data tabel IV menunjukkan sebagian besar (85%) menyatakan sangat tidak setuju, sebagian kecil (15%) menyatakan tidak setuju apabila diantara guru suka telat waktu dalam mengajar. Penafsiran sementara TABEL XV

Berdasarkan data tabel XV menunjukkan hampir setengahnya (45%) menyatakan tidak setuju sekali, hampir setengahnya (35%) menyatakan tidak setuju, sebagian kecil (15%) menyatakan setuju dan (5%) menyatakan setuju sekali, Bapak/ibu guru menginstruksikan bahwa belajar PKn cukup membaca buku paket saja Penafsiran sementara TABEL XVI Berdasarkan data tabel XVI menunjukkan sebagian besar (75%) menyatakan sangat setuju, sebagian kecil (15%) menyatakan setuju, sebagian kecil (10%) menyatakan tidak setuju, Ketika Bapak/ibu guru menerangkan materi PKn, tiba-tiba guru tersebut melemparkan penghapus ke murid yang ada dibelakang, karena anak tersebut tidak memperhatikannya dan bahkan mengganggunya. Penafsiran sementara TABEL XVII Berdasarkan data tabel XVII menunjukkan lebih dari setengahnya (65%) menyatakan sangat setuju, sebagian kecil (20%) menyatakan setuju, sebagian kecil (10%) menyatakan tidak setuju, sebagian kecil (5%) menyatakan tidak setuju sekali, Pada akhir tahun ajaran, disuruh untuk menyumbangkan buku PKn ke perpustakaan sekolah Penafsiran sementara TABEL XVIII Berdasarkan data tabel XVIII menunjukkan sebagian besar (85%) menyatakan tidak setuju sekali, sebagian kecil (15%) menyatakan tidak setuju, Dalam menerangkan materi PKn guru anda selalu teks book dan tidak/memperhatikan siswa.

Penafsiran sementara TABEL XIX Berdasarkan data tabel XIX menunjukkan sebagian besar (95%) menyatakan sangat setuju, sebagian kecil (5%) menyatakan setuju, Bapak/ibu guru tatkala mendengar bunyi adzan walaupun sedang menerangkan selalu menajak untuk berdiam sejenak mendengarkan suara adzan. Penafsiran sementara TABEL XX Berdasarkan data tabel XX menunjukkan lebih dari setengahnya (80%) menyatakan sangat setuju sekali, sebagian kecil (20%) menyatakan setuju Teman anda diberi hukuman oleh kepala sekolah karena tidak mengikuti upacara penaikan bendera pada hari senin. Penafsiran sementara TABEL XXI Berdasarkan data tabel XXI menunjukkan hampir setengahnya, (40%) menyatakan sangat setuju, lebih dan setengahnya (50%) menyatakan setuju, sebagian kecil (10%) menyatakan tidak setuju, Bapak/ibu guru menegaskan kepada seluruh siswa diharapkan pada minggu ini meningkatkan belajar di rumah, karena sebentar lagi ulangan umum. Penafsiran sementara TABEL XXII Berdasarkan data tabel XXII menunjukkan sebagian besar (85%) menyatakan sangat tidak setuju, sebagian kecil (15%) menyatakan tidak setuju, ketua osis itu dipilih dulu oleh seluruh siswa baru diangkat oleh kepala sekolah, tapi sekarang ini ditunjuk oleh pembina beserta kepala sekolah Penafsiran sementara TABEL XXIII

Berdasarkan data tabel XXIII menunjukkan lebih dari setengahnya (60%) menyatakan sangat, (30%) menyatakan setuju, sebagian kecil (10%) menyatakan tidak setuju apabiala Orang tua sangat memperhatikannya kepada kegiatan belajar baik di rumah maupun disekolah sehingga anda dibatasi dalam perbulan sehari-hari, dan diarahkan untuk belajar.

Penafsiran sementara TABEL XXIV Berdasarkan data tabel XXIV menunjukkan lebih dari setengahnya (60%) menyatakan sangat setuju, sebagian kecil (10%) menyatakan setuju, sebagian kecil (15%) menyatakan tidak setuju, sebagian kecil (15%) menyatakan tidak setuju sekali, apabila pihak sekolah tidak mengajarkan mengenai Maulid Nabi SWT, tapi pengurus Osis telah mendahului merumuskan, dengan setiap kelas untuk mengadakan peringatan. B. Laporan Hasil Wawancara Dalam melengkapi data yang diperoleh melalui angket dan untuk menghasilkan data yang kualitatif yang jelas, maka penulis juga mengadakan wawancara dengan Guru PKn. Adapun wawancara tersebut memperoleh hasil yang datanya penulis simpulkan sebagai berikut : a. Guru PKn menyadari sepenuhnya bahwa sikap disiplin sangat diperlukan dalam menentukan peningkatan mutu dan prestasi siswa.

b. disiplin

Guru Pkn telah melakukan berbagai upaya demi tegaknya dikalangan siswa sebagai perwujudan dan pelaksanaan

pembelajaran PKn dengan cara mengikut sertakan siswa-siswinya untuk aktif di berbagai kegiatan sckolah di mulai dan kegiatan upacara bendera, kegiatan pramuka, PMR, Remaja Masjid c. Guru PKn menyadarai sepenuhnya bahwa pembinaan disiplin dikalangan siswa mutlak harus dilakukan secara terus-menerus demi tercapainya pengingkatan prestasi siswa. d. Guru PKn Mempunyai indikator sendiri untuk menilai siswa-siswinya akan taraf disiplin yang dimiliki siswa-siswinya. e. Guru PKn Menyadari bahwa untuk mewujudkan sikap disiplin ini banyak sekali kendalanya di mulai terutama dari keluarga dan lingkungan. C. Pembahasan Hasil Penelitian Dalam bagian ini penulis akan menganalisa lebih lanjut data yang diperoleh dari hasil penelitian. Tafsiran disini merupakan langkah pembahasan hipotesis yang diperoleh dari hasil angket, wawancara dan observasi, yaitu : 1. Sebagian besar siswa sudah memahami akan pentingnya sikap disiplin yang dapat meningkatkan pengetahuan, kemampuan dan wawasan. 2. sebagian besar siswa masih memerlukan pemninaan secara terus-menerus yang dilakukan Bapak/Ibu guru dalam menanamkan prilaku disiplin terutama dalam proses peningkatan prestasi belajar.

3.

Peran serta

Bapak/Ibu guru PKn dituntut lebih dalam

pembinaan prilaku disiplin ini meskipun banyak kendala yang sering ditemui baik dari pihak keluarga maupun lingkungan. 4. Peran serta Bapak/Ibu guru PKn harus berdiri paling depan dalam membentuk suri tauladan bagi siswa-siswinya dalam pembentukan prilaku disiplin dalam peningkatan prestasi siswa.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN-SARAN

Setelah penulis mengadakan penelitian terhadap masalah peran guru PKn terhadap disiplin siswa untuk meningkatkan prestasi belajar, dapat ditarik beberapa kesimpulan dan memberikan saran-saran yang kiranya dapat menunjang terhadap keberhasilan tujuan pendidikan Kewarganegaraan di Sekolah Menengah Pertama. A. 1. Kesimpulan Guru-guru di lingkungan SMP Islam As-Syafiiyah Kab. Sukabumi

menyadari sepenuhnya bahwa disiplin dan kedisiplinan merupakan hal sikap dasar yang diperlukan oleh siswa, karena dengan sikap dan prilaku disiplin pada diri siswa akan sangat membantu dalam proses belajar

mengajar, tidak hanya meringankan tugas guru sebagai pengajar dan pendidik yang berkewajiban untuk mendewasakn anak didiknya, tapi bagi peserta didik itu sendiri. 2. Guru-guru dilingkungan SMP Islam As-Syafiiyah Kab.

Sukabumi, sudah melakukan berbgai upaya yang memang seharusnya dilakukan oleh seorang guru untuk dapat menumbuh kembangkan kesadaran siswanya secara mandiri akan pentingnya hidup disiplin yang menunjang dalam meningkatkan prestasi belajar di dalam mencapai keberhasilannya. 3. Guru-guru di lingungan SMP Islam As-Syafiiyah Kab. Sukabumi

mengerti dan memahami arti disiplin yang harus dimiliki setiap siswanya. 4. Guru-guru di lingkungan SMP Islam As-Syafiiyah Kab. Sukabumi

menyadari dan menyatakan bahwa keberhasilan siswa tidak dapat terwujud apabila tidak didukung oleh sikap disiplin para gurunya. 5. Guru-guru di lingkungan SMP Islam As-Syafiiyah Kab. Sukabumi

menyadari sepenuhnya bahwa guru perlu meningkatkan kompetensi, aktivitas, kelengkapan sarana dan prasarana dalam menunjang

keberhasilan para peserta didiknya. B. Saran-saran

1. Dengan tumbuhnya prilaku disiplin maka akan tumbuh pula sikap yang dinamis. Haus akan ilmu pengetahuan yang bermanfaat tentunya. Untuk menumbuhkan sikap tersebut diperlukan langkah-langkah sebagai berikut :

Kegiatan belajar menuntut sikap dan prilaku disiplin yang mantap terlepas dan sikap peserta didik di usianya yang labil, maka dituntut pola pembelajaran disiplin yang terus-menerus dilakukan oleh para guru pada umumnya. guru PKn pada khususnya.

Guru pada umumnya guru PKn pada khususnya dituntut harus mampu menjadi pelopor/inovator terdepan dalam menanamkan disiplin pada peserta didiknya, guna mencapai prestasi belajar yang maksimal.

Pendidikan PKn merupakan pendidikan nilai bobot, yaitu penanaman nilai sikap dan kesadaran. sedangkan sikap dan kesadaran tersebut merupakan penentu sikap kedisiplinan yang dapat menunjang dalam peningkatan prestasi belajar siswa.

Tinggi rendah martabat seseorang tidak hanya diukur oleh kemampuan materi, intelektual maupun keterampilannya, tapi ditentukan pula oleh sikap moralnya. OIeh karena itu tugas seorang pendidik dalam mendewasakan anak didiknya dituntut pula secara optimal kemampuan profesionalisme kerjanya yang penuh dedikasi dan disiplin yang tinggi.

Pendidikan Kewarnegaran adalah sebuah ilmu pendidikan yang bersift abstrak, maka seorang guru PKn dituntut harus memiliki teknik mengungkap nilai, karena bidang ini bukan bentuk penalaran. Dengan mengungkap nilai akan tumbuh perasaan dalam diri siswa, sehingga benar-benar tersentuh dan tertanam sikap disiplin dalam hati sanubarinya.

Seorang Guru pada umumnya dan guru PKn pada khususnya harus dengan jeli mengarahkan peserta didik di dalam penampilan seharihan.

2. Sikap disiplin merupakan manipestasi dan pada proses perkembangan seseorang yang mutlak hartis dimiliki oleh setiap siswa dalam mencari dan untuk mengkaji dalam tugasnya mencari ilmu. untuk ini oleh guru perlu dikembangkan. Untuk tumbuhnya sikap ini diperlukan media antara lain: a. siswa. b. Diberikannya keterbukaan waktu dan kesempatan pada diri Alat peraga yang relevan dengan materi yang akan dikaji Oleh

siswa agar mereka tumbuh sikap selalu ingin tahu, namun tentu saja tidak lepas dari pengawasan dan bimbingan guru. c. Kreatifitas siswa akan tumbuh bila dibarengi dengan

tumbuhnya aktifitas guru, sehingga akan semakin tinggi kreatifitas siswa maka akan semakin tinggi pulalah dalam pendidikan kewarganegaraan diperlukan langkah-langkah yang intensif dan atau memelihara dengan sebaik-baiknya antara lain : Bagaimana harus tumbuhnya kerukunan antar sesama guru

di sekolah yang akan dilihat dan dicontoh langsung oleh siswanya. Ketaatan. kesetiakawanan antar guru dengan guru, antar

guru dengan siswa, serta disiplin waktu yang selalu berhadapan langsung dengan siswanya. ini akan sangat berpengaruh terhadap penanaman sikap terhadap anak didik.

Langkah-langkah pendekatan dengan menganut paham bagaimana pendekatan seorang guru terhadap

humanistik

siswanya, membina huhungan yang harmonis antar guru dengan siswanya, membina hubungan yang harmonis antar guru dengan siswa, guru dengan orang tua siswa. serta menegakkan tata tertib sekolah yang mantap dan dinamis. kesemua ini merupakan langkah-langkah untuk terwujudnya tujuan pendidikan nasional kita.

DAFTAR PUSTAKA

Achmad Kosasih Djahiri, 1985, Strategi Pengajaran Afektif Nilai Moral VCT dan Games dalam VCT, FPIPS IKIP, Bandung Achmad Kossih Djahiri, 1994, Landasan Pendidikan Nilai Moral Pancasila, FPIPS IKIP, Bandung Achmacl Kosasih Djahiri, 1995, Dasar - dasar Umum Metodologi dan Pengajaran Nili Moral PVCT, FPIPS IKIP Bandung

Azril Azhari, Bentuk dan Gaya Penulisan Karya Tulis ilmiah, 2002, Penerbit Universitas Trisakti, Jakarta Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. I999, Materi Latihan Kerja Guru PPKn, Jakarta. Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, 1999, Proyek Pendidikan

Kewarganegaraan dan Budi Pekerti, Jakarta. Departemen Pendidikan Nasional, 2003, Pedoman Umum Pendidikan Budi Pekerti, Jakarta. Departemen Pendidikan Dan Kebudayaan, 1993, Kurikulum SMP 1993, Depdikbud. Jakarta. Idrus Affandi, 1999. PPKn Untuk Sekolah Menengah Pertama untuk Kelas 3 Program Ilmu Pengetahuan Sosial, Depdikbud , Jakarta. Kusnardi, 1976 , Pengantar Hukum Tata Negara, Sinar Bakti, Jakarta. Meriam Budiarjo, 1906. Dasar-dasar Ilmu Politik, PT. Gramedia, Jakarta. Moeliono , 2000, Metoda Pembelajaran . Balai Pustaka. Jakarta. Nana Sudjana, 2000, Tuntunan Penyusunan Karya Ilmiah, Makalah, Skripsi, Tesis, Disertasi, Sinar Baru, Bandung. Purwa Darminta, 2000, Kamus Bahasa Indonesia, Balai Pustaka, Jakarta. R. Ibrahim, Nana Syaodih, 2000, Perencanaan Pengajaran, Kerjasama Departemen P dan K dan Rineka Cipta, Jakarta. Kantaprawira, 1988, Sistem Politik Indonesia Suatu Model Pengantar, Penerbit Sinar Baru, Bandung.

Suharsimi Arikunto, 1998, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Rineka Cipta, Jakarta. Suharsimi Arikunto, 1999, Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik, Rineka Cipta, Jakarta. Suharsimi Arikunto, 2002, Prosedur Penelitian Edisi Revisi V, Rineka Cipta, Jakarta. Koswara, 2001, Model Implementasi Pendidikan Budi Pekerti di Sekolah. UU No. 2/1989, Tentang Pendidikan Nasional. UUNo. 20/2003, Tentang Sistem Pendidikan Nasional, Sinar Grafika, Jakarta. Winarno Surakhmad. 1999, Pengantar Penelitian Ilmiah Dasar Metoda Tehnik, Tarsito, Bandung.

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai