Anda di halaman 1dari 1

Satu lagi gw rekomendasiin dvd Men Of Honor, film yang bikin gw merinding, terharu dan tersenyum(caelah haha).

Kalo lo suka film-film yang menceritakan from nothing to something gw jamin lo bakal suka ini film. Film ini bakal ngajarin lo tentang arti sebenarnya sebuah usaha atau kerja keras. Kalo menurut lo cobaan yang lo alami untuk mencapai apa yang lo mau udah cukup keras, lo coba nonton film ini, mungkin lo bisa mendapat motivasi dan semangat baru lagi. Oh iya satu lagi, film ini based on true story! Cerita film ini ditulis oleh Scott Marshall Smith, dan di sutradarai oleh George Tillman Jr., dan dibintangi oleh Robert De Niro, Cuba Gooding Jr. Charlize Theron ini telah meraih nominasi grammy award. Jadi, sebenernya film ini menceritakan tentang seorang kulit hitam Carl Brashear (Cuba Gooding Jr.) yang hidup saat USA masih sangat rasis. Dengan keras nya kehidupan orang kulit hitam saat itu, ia memutuskan untuk ikut berlayar bersama us navy dengan iming-iming pekerjaan layak, gaji bagus, jabatan tinggi. Siapa yang tidak tertarik dengan kehidupan seperti itu, apa lagi dia biasa hidup sederhana dengan pekerjaan ayahnya sebagai petani penggarap ladang orang. Tibalah hari keberangkatan nya, dengan modal radio butut satu-satu nya dan juga kalimat be the best dari ayahnya ia berangkat ke camp US navy. Sesampai disana bisa di tebak, apa yang dijanjikan sebelumnya satu pun tak ada yang terealisasikan. Di US navy ia hanya seorang koki bersama orang kulit hitam lain nya. Karena di angkatan perang, laut ataupun udara US saat itu, jabatan tertinggi yang bisa di dapat oleh orang kulit hitam hanya lah koki atau juru masak. Saat ia melihat seorang master selam chef Billy Sunday (Robert De Niro) beraksi menyelamatkan salah satu prajurit yang tenggelam. Ia pun bercita-cita ingin menjadi seorang master selam juga. Nah disini lah letak konflik film ini, cita-cita nya menjadi seorang master selam terbentur dengan kehidupan sosial saat itu. Di film ini lo bakal liat sekeras apa usahanya, seberat apa cobaannya untuk mencapai cita-cita nya itu. Ada beberapa adegan yang bikin ge merinding plus terharu liatnya. Film ini gw rekomendasi-in amat sangat, banyak banget pelajaran yang bisa lo ambil. Ceritanya enak diikutin, pemainnya juga memiliki kecakapan berakting.

Anda mungkin juga menyukai