Anda di halaman 1dari 18

LAPORAN

KEGIATAN EDUFAIR 2014


SMA BUDI MULIA BOGOR

Laporan ini Disusun untuk Melengkapi Salah Satu Tugas Mata Pelajaran Bahasa
Indonesia pada Tahun Pelajaran 2014/2015

Oleh
Merlina
Kelas / No : XII IPA 4 / 24
NIS : 1213.10.174

YAYASAN PENDIDIKAN BUDI MULIA LOURDES
SEKOLAH MENENGAH ATAS BUDI MULIA
JL.KAPTEN MUSLIHAT NO.22
BOGOR
ii

HALAMAN PENGESAHAN

Laporan ini telah disetujui dan disahkan oleh
Pembimbing


Wijayanto, S.Pd
Bogor,............


Mengetahui dan Menyetujui,
Kepala Sekolah



Dra. Cecilia Hendrawati
Bogor,

iii

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena telah
memberikan berkat dan rahmat-Nya sehingga penulis akhirnya dapat menyelesaikan
laporan ini dengan lancar dan tepat pada waktunya.
Laporan ini merupakan hasil pelaksanaan kegiatan Edufair atau Pameran Pendidikan
yang diadakan pada tanggal 4 Oktober 2014 di SMA Budi Mulia , Bogor, Jawa Barat.
Laporan ini menceritakan kegiatan penulis dari awal sampai dengan akhir kegiatan
Edufair 2014. Selain itu laporan ini disusun untuk melengkapi salah satu tugas mata
pelajaran Bahasa Indonesia pada tahun pelajaran 2014/2015.
Namun, penulis menyadari laporan ini tidak dapat tersusun dan terselesaikan
dengan baik tanpa bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu penulis ingin
mengucapkan terima kasih kepada :
1. Dra. Cecilia Hendrawati selaku kepala SMA Budi Mulia Bogor yang telah
memperbolehkan diselenggarakannya kegiatan Edufair 2014.
2. Wijayanto, S.Pd, selaku guru mata pelajaran Bahasa Indonesia dan juga selaku
guru pembimbing yang telah memberikan banyak dukungan dan bimbingan
bagi penulis.
3. Seluruh panitia dari SMA Budi Mulia Bogor yang telah bekerja keras dalam
menyelenggarakan kegiatan Edufair kali ini sehingga akhirnya dapat berjalan
dengan lancar.
iv

4. Saudara Friendly, selaku salah seorang mahasiswa yang menjadi juru bicara
saat presentasi wajib Universitas Pelita Harapan tempo hari di kegiatan
edufair.
5. Orang tua yang memberikan dukungan, baik secara material maupun spiritual.
6. Teman-teman yang memberi banyak masukkan dan informasi, juga kepada
semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu per satu.
Tiada gading yang tak retak, begitu pula dengan laporan yang telah penulis
susun ini. Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh
karena itu, saran dan kritik dari pembaca sangat penulis harapkan untuk perbaikan
laporan ini. Semoga laporani ini dapat memberi manfaat bagi pembacanya.







Penulis

v

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL..i
HALAMAN PENGESAHAN...ii
KATA PENGANTAR..iii
DAFTAR ISI.v
BAB I PENDAHULUAN......1
1.1 Latar Belakang..1
1.2 Tujuan...2
1.3 Waktu dan Tempat Kegiatan....2
1.3.1 Waktu Kegiatan..2
1.3.2 Tempat Kegiatan.3
BAB II KEGIATAN EDUFAIR 2014..4
2.1 Riwayat SMA Budi Mulia Bogor.4
2.2 Kegiatan Selama Edufair 2014.5
BAB III PENUTUP.9
3.1 Simpulan...9
3.2 Kritik.....9
3.3 Saran...10
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN



BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Kemajuan kehidupan pada masyarakat global menuntut keseimbangan
kemajuan pada bidang pendidikan. Perguruan tinggi sangat tanggap menghadapi
kemajuan ini, ditandai munculnya banyak perguruan tinggi yang bersaing untuk
meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan. Sudah menjadi kewajiban bagi
SMA Budi Mulia untuk membantu dan mengarahkan para siswa supaya mampu
untuk memilih dan menentukan perguruan tinggi yang tepat dan berkualitas,
sesuai minat, kemampuan intelektual dan kemampuan finansial.
Pameran pendidikan ini melibatkan berbagai perguruan tinggi yang
berkualitas. Agen-agen pendidikan dan instansi terkait lainnya, baik dari dalam
maupun luar negeri. Semakin banyak perguruan tinggi dan agen terlibat dalam
pameran pendidikan ini akan semakin memudahkan siswa untuk mendapatkan
layanan demi mencapai cita-cita yang tinggi dimasa yang akan datang.
Bentuk kegiatan pada edufair kali ini adalah sebagai berikut, pertama-
tama akan ada sesi tatap muka untuk para siswa maupun orang tua atau wali yang
bertujuan agar para siswa bisa banyak bertanya atas informasi tentang perguruan
tinggi tersebut. Kedua, akan dibagikan brosur-brosur dari berbagai perguruan
tinggi yang ikut dalam kegiatan edufair tahun ini.Terakhir, akan ada sesi
presentasi, dimana akan ada seorang juru bicara yang menjelaskan setiap detail
2

dari perguruan tinggi tertentu.Di sesi ini pun para siswa dapat menanyai juru
bicara dengan berbagai pertanyaan.
Dalam bentuk-bentuk kegiatan tersebut, peserta pameran pendidikan akan
menyajikan informasi yang berkaitan dengan hal hal seperti : fakultas dan
jurusan apa saja yang ditawarkan oleh perguruan tinggi, status akreditasi
perguruan tinggi, persyaratan masuk beserta waktu pendaftaran, dan lama studi
serta biaya, termasuk gambaran biaya hidup apabila perguruan tinggi berada di
luar kota Bogor atau di luar negeri.

1.2 Tujuan
Tujuan penyelenggaraan pameran pendidikan ini antaralain :
1.2.1 Untuk melengkapi salah satu tugas mata pelajaran Bahasa Indonesia.
1.2.2 Memberi kesempatan kepada siswa dan orang tua siswa untuk
mendapatkan informasi secara langsung dari peserta pameran pendidikan.
1.2.3 Membantu siswa dalam menentukan pilihan studi pendidikan tinggi yang
tepat.
1.2.4 Memperoleh gambaran studi di dalam dan luar negeri termasuk tata
kehidupan masyarakat dan budaya daerah atau negara tersebut.

1.3 Waktu dan Tempat Kegiatan
1.3.1 Waktu
Kegiatan edufair dilakukan pada tanggal 04 Oktober 2014,
berlangsung dari jam 08.00-14.00 WIB.
3

1.3.2 Tempat
Kegiatan edufair berlangsung di Sekolah Menengah Atas (SMA)
Budi Mulia Bogor, Jawa Barat.

4

BAB II
KEGIATAN EDUFAIR 2014

2.1 Riwayat SMA Budi Mulia Bogor
Di Kotamadya Bogor sampai dengan tahun 1988 baru terdapat dua
SMA Katolik yaitu SMA Regina Pacis dan SMA Mardi Yuana. Oleh karena itu
Yayasan Budi Mulia Cabang Jawa Barat di Bogor tergerak untuk mendirikan
SMA Budi Mulia dan telah dirintis oleh Ketua Yayasan Cabang : Br.
Bellarminus dan JBF. Mudjijono, BA salah seorang guru SMP Budi Mulia sejak
tahun 1975. Namun waktu itu Yayasan Pusat Budi Mulia di Jakarta belum
memberikan persetujuannya walaupun syarat-syarat perijinan termasuk studi
kelayakan telah dibuat dalam suatu proposal dan dukungan dari pihak
masyarakat, sekolah-sekolah katolik dan gereja sangat besar.
Setelah sekian tahun berjalan dan adanya pergantian Ketua Yayasan
Pusat yakni : Bruder Anton Lumbanraja menjabat sebagai Ketua Yayasan Budi
Mulia yang baru tahun 1988, maka ide pendirian SMA Budi Mulia disampaikan
kembali oleh JBF. Mudjijono, BA dan disambut baik sekaligus diberi mandat
untuk membuat proposalnya pada bulan Februari 1988.
Dengan dasar mandat dari Ketua Yayasan Pusat Budi Mulia ini, JBF.
Mudjijono, BA bersama sekretaris Yayasan Cabang : Br. Stani Suhud
mempersiapkan semua persyaratan studi kelayakan dan proposal pendirian SMA
Budi Mulia di Bogor. Adapun urutan proposal yang dibuat terdiri dari tahap-
tahap sebagai berikut :
5

*Tahap pertama : Proposal untuk mendapat ijin Yayasan Pusat Budi
Mulia.
*Tahap kedua : Proposal untuk mendapat ijin dari Kepala Kandep Dikbud
Kodya Bogor.
*Tahap ketiga : Proposal untuk mendapat ijin dari Wali Kotamadya
Bogor
*Tahap keempat : Proposal untuk mendapat ijin dari Kepala Kanwil
Depdikbud Prop. Jabar.
Setelah kronologis perizinan ditempuh selama 5 bulan, akhirnya pada
tanggal 4 Juli 1988 Surat Keputusan Kepala Kanwil Depdikbud Prop. Jabar turun
dengan nomor SK.nya : 390/IO2/Kep/1988. Dengan keluarnya SK ini maka
SMA Budi Mulia Bogor mulai melakukan kegiatan operasional dengan status
terdaftar pada tahun pelajaran 1988/1989. Jumlah siswa kelas I pada tahun
pertama sebanyak 198 orang dibagi menjadi 5 kelas.

2.2 Kegiatan Edufair 2014
Kegiatan Edufair kali ini diselenggarakan pada tanggal 4 Oktober 2014
dari pukul 08.00-14.00 WIB yang berlokasi di ruang kelas SMA Budi Mulia
Bogor. Penulis tiba di sekolah pukul 07.55 WIB. Sebelum acara dibuka, penulis
memutuskan untuk membeli sejumlah makanan ringan di bazar-bazar pada
lapangan sekolah. Sambil bercengkrama bersama teman, penulis pun menunggu
hingga acara edufair dibuka.
6

Tepat pukul 08.00 WIB, acara dibuka dengan meriah oleh penampilan
siswa dari ekstrakulikuler kolintang yang bermain dengan apik dan dilanjutkan
dengan ekstrakulikuler seni tradisional Sunda (Karawitan) juga menarik minat
para penonton. Sertelah itu, para siswa dari ekstrakulikuler barongsai turut
memeriahkan pembukaan acara edufair tahun ini. Kemudian, acara bersambung
dengan adanya penampilan ekstrakulikuler cheers yang mendapat sambutan yang
meriah dari para penonton. Acara terakhir yang ditampilkan dalam pembukaan
ialah penampilan dari ekstrakulikuler modern dance yang juga tidak kalah
menarik perhatian para penonton terutama para kaum adam.
Setelah acara pembukaan, penulis dan teman-teman mulai mengunjungi
stand-stand dari sejumlah perguruan tinggi yang berada di ruang kelas SMA
Budi Mulia. Stand pertama yang dikunjungi oleh penulis adalah stand dari
Universitas Atmajaya yang beralamat di Jl. Jendral Sudirman 51 Jakarta 12930.
Penulis pun menanyakan rangkaian pertanyaan. Setelah itu, penulis pun
mendapat souvenir berupa sebuah tas tenteng dan pena dari Atmajaya.
Stand kedua yang dikunjungi oleh penulis adalah stand Universitas
Multimedia Nusantara yang beralamat di Jl.Boulevard Gading Serpong
Tangerang-Banten yang dijaga oleh dua orang mahasiswa dari universitas
tersebut. Penulis pun menanyakan tentang jalur beasiswa yang bisa diambil di
universitas tersebut.Selesai bertanya, penulis pun diberikan brosur tentang UMN.
Selanjutnya, penulis mengunjungi stand dari Universitas Podomoro
yang berada di Central Park Mall Lt. 3 Unit 112 Podomoro City, Jl. Letjen S.
7

Parman Kav. 28, Jakarta Barat 11470.Penulis pun menanyai tentang fakultas dan
jurusan apa saja yang tersedia di perguruan tinggi tersebut.
Menyadari waktu yang semakin dekat menuju sesi presentasi universitas
yang penulis minati yaitu Universitas Bina Nusantara, penulis pun bergegas
menuju ruang I sesi III, tempat presentasi Binus.
Untuk dapat masuk ke dalam ruang presentasi, penulis mengalami
kendala, karena jumlah peminat yang sangat banyak, akses jalur masuk ke dalam
ruangan pun sempat terganggu karena berdesak-desakan dengan peminat lain.
Akhirnya penulis pun masuk ke ruang presentasi bersama teman-teman penulis.
Sesi presentasi Binus kali ini di presentasikan oleh dua mahasiswa asal Binus
yang bernama Repin dan Rega. Para pembicara pun mendeskripsikan
keunggulan-keunggulan yang terdapat di Binus. Salah satunya adalah program
double degrees, yaitu suatu program yang memperbolehkan mahasiswanya
mengambil dua jurusan tertentu yang telah ditetapkan oleh Binus, yang berarti
ketika lulus nanti, para mahasiswa dapat memperoleh dua gelar sekaligus yang
akan memperluas peluang kerja setelah lulus dari Binus.Universitas ini juga
menjamin para mahasiswa akan mendapat pekerjaan setelah lulus dari Binus,
karena Binus memiliki banyak koneksi dari perusahaan ternama baik dalam
maupun luar negeri.
Setelah sesi ketiga berakhir, penulis pun melanjutkan ke ruang IV sesi
IV, yaitu sesi presentasi Universitas Pelita Harapan yang beralamat di Jl. M. H.
Thamrin Boulevard 1100 Lippo Village Tangerang 15811 Indonesia. Juru
bicara yang ditunjuk adalah seorang mahasiswa yang bernama Friendly. Juru
8

bicara UPH itu menyampaikan informasi yang detail dari universitas tersebut.
Kurikulum yang digunakan oleh UPH adalah kurikulum internasional yang
berarti sudah setaraf dengan universitas luar negeri karena bahasa yang
digunakan selama proses belajar-mengajar adalah Bahasa Inggris. Universitas ini
terdiri atas tiga belas fakultas dan tiga puluh satu jurusan. Bagi para mahasiswa
berprestasi disediakan empat macam beasiswa, yaitu beasiswa akademik,
finansial, olahraga, dan seni. UPH sudah menggunakan teknologi terbaru di
bidang kedokteran yaitu Nano Technology serta sudah menyediakan fasilitas
Digital Library. Presentasi diakhiri dengan pembagian selembaran brosur
Universitas Pelita Harapan.
Setelah sesi presentasi berakhir, penulis pun berjalan ke arah lapangan
untuk mengikuti penutupan dari kegiatan edufair, yaitu sesi doa bersama, sebagai
tanda syukur karena acara berjalan dengan lancar. Setelah doa berakhir, penulis
pun pulang ke rumah dengan membawa sejumlah brosur dan souvenir pemberian
dari berbagai universitas.

9

BAB III
PENUTUP

3.1 Simpulan
Melalui kegiatan Edufair 2014 yang diselenggarakan oleh SMA Budi
Mulia Bogor, penulis mendapat kemudahan untuk mencari informasi mengenai
perguruan tinggi baik dalam maupun luar negeri. Banyaknya perguruan tinggi
yang hadir dalam kegiatan edufair juga memudahkan para siswa untuk bertanya
secara langsung guna mendapat jawaban yang jelas dan pasti mengenai
universitas yang diminati.

3.2 Kritik
Meskipun penulis tahu bahwa panitia edufair 2014 sudah berusaha
menyelenggarakan acara ini dengan maksimal, tetapi terdapat beberapa kekurangan
dalam acara ini anatara lain :
3.2.1 Ruangan yang digunakan sebagai tempat presentasi terlalu sempit dan
daya tampungnya tidak seberapa, oleh karena itu hal ini perlu ditinjau
lebih lanjut.
3.2.2 Acara yang sempat kosong dari pukul 12.00-14.00 WIB membuat para
siswa jenuh.
3.2.3 Tempatnya kurang menarik perhatian karena kurang terdekorasi dengan
baik.

10

3.3 Saran
Berdasarkan kritik yang penulis berikan, berikut penulis berikan beberapa
saran agar penyelenggaraan kegiatan edufair tahun depan lebih baik lagi dari
sebelumnya, yaitu :
3.3.1 Sebaiknya kegiatan presentasi dilakukan di ruang seminari atau ruang
yang memiliki daya tampung yang lebih besar daripada ruangan
presentasi edufair kali ini.
3.3.2 Seharusnya acara tidak dibiarkan kosong sebaiknya waktu kosong
tersebut dimanfaatkan misalnya dengan diadakan lomba cerdas cermat
yang mendukung kegiatan edufair.
3.3.3 Seharusnya tempat tersebut didekorasi lebih kreatif sehingga bisa
menarik perhatian para pengunjung dari dalam maupun luar sekolah.


11

DAFTAR PUSTAKA

Brosur dari berbagai universitas
Tanya jawab dengan penjaga stand dan juru bicara berbagai universitas
http://smabudimuliabgr.sch.id/pendaftaran/index.php?p=1_2_P%20r%20o%20f%20i
%20l.html

12

LAMPIRAN

Pada saat tanya jawab di stand Pada saat tanya jawab di stand

Pada saat sesi presentasi Pada saat tanya jawab di stand

Pada saat sesi presentasi Pada saat sesi presentasi

Pada saat sesi presentasi Pada saat sesi presentasi

13




Pada saat sesi presentasi Pada saat sesi presentasi Pada saat sesi presentasi

Anda mungkin juga menyukai