Anda di halaman 1dari 1

Tugas Fisika Dasar 1

1. Seekor kelelawar yang sedang terbang dengan kecepatan V k akan


memancarkan gelombang akustik berfrekuensi tinggi (ultrasonik). Bila
gelombang ultrasonik ini menemui seekor mangsanya yang juga sedang
bergerak dengan kecepatan Vm, maka gelombang tersebut akan dipantulkan
kembali dan diterima oleh kelelawar. Frekuensi yang dipancarkan dapat
diubah-ubah dan biasanya kelelawar akan memancarkan gelombang
ultrasonik dengan frekuensi tertentu sedemikian rupa sehingga frekuensi
yang diterimanya fkt adalah sebesar 83 kHz, yaitu frekuensi yang telinganya
mendengar paling baik (sensitif). Bila kelelawar dan mangsanya saling
mendekat dengan kecepatan masing-masing adalah 9 m/s dan 8 m/,
Tantukan
a. Frekuensi yang didengar oleh mangsanya (f m)
b. Frekuensi yang dipancarkan oleh kelelawar (f kp)
2. Sebuah kapal selam Perancis dan sebuah kapal selam Amerika bergerak
saling mendekati dengan kecepatan masing-masing sebesar 50 km/jam dan
70 km/jam seperti terlihat pada gambar di bawah ini. Kapal selam Perancis
mengirimkan sinyal sonar (gelombang suara di dalam air laut) berfrekuensi
1000 Hz. Bila ternyata terdapat pergeseran frekuensi sebesar 4,5 % pada
sinyal sonar yang diterima kembali, tentukan kecepatan gelombang suara di
dalam air laut.

3. Ketika bergerak dengan laju 90 km/jam mendekati seorang pendengar yang


diam, sebuah kereta api membunyikan klaksonnya yang berfrekuensi 630 Hz.
Berapakah
a. Panjang gelombang bunyi di depan kereta api.
b. Frekuensi yang terdengar oleh pendengar.
4. Akibat adanya pemantulan, terbentuk gelombang stationer dengan
persamaan y = 0,4 sin (0,6 x) cos (8t) meter. Dari persamaan di atas,
tentukan kelajuan gelombang pantulnya.
5. Tiga frekuensi resonansi berturutan dalam pipa organa adalah 1310, 1834
dan 2358 Hz.
a. Apakah pipa tertutup pada satu ujung atau terbuka pada kedua ujungnya?
b. Berapakah frekuensi nada dasarnya?
c. Berapakah panjang pipa?

Anda mungkin juga menyukai