Anda di halaman 1dari 1

FAKTOR RISIKO KEJADIAN INFEKSI OPORTUNISTIK TB PARU PADA PASIEN

PENDERITA HIV/ AIDS DI RSUP. DR. WAHIDIN SUDIROHUSODO


Risk Factors of Lung Tuberculosis Opportunistic Infection on HIV/ AIDS Patients on dr.
Wahidin Sudirohusodo Hospital
Andi Rifai, A. Arsunan Arsin, Ridwan M.Thaha
1 Bagian Epidemiologi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin
2 Bagian Promosi Kesehatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin
ABSTRAK
Peningkatan kasus TB pada ODHA akan meningkatkan risiko penularan TB
pada masyarakat umum dengan atau tanpa terinfeksi HIV. Penelitian ini bertujuan
untk menganalisis faktor-faktor risiko kejadian infesksi oportunistik TB Paru pada
Pasien Penderita HIV/ AIDS di RSUP Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar Tahun 2012.
Penelitian ini dilaksanakan di RSUP. Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar. Jenis
Penelitian adalah mix metodelogi case-control 1:1. Kasus adalah penderita IO TB
Paru sedangkan Kontrol adalah bukan penderita IO TB paru. Pengumpulan data
dilakukan dengan wawancara langsung menggunakan kuesioner dan juga indepth
interview. Uji statistic
bivariat menggunakn Odds ratio dengan =0,05 dan
multivariate dengan menggunakan analisis regresi berganda logistic. hasil
penelitian menunjukkan bahwa faktor risiko yang signifikan terhadap kejadian IO TB
paru adalah riwayat kontak serumah ( p=0,233, OR 1,89, Cl 95% : 0,75-4,86), CD4 (
p=0,000, OR 15,19, Cl 95% : 4,08-82,49), Adapun faktor risiko yang signifikan
adalah merokok ( p=0,888, OR 1,79, Cl 95% : 0,34-3,11), Stigma (p=0,888, OR
1,07, Cl 95% : 0,34-3,11), perilaku berciuman ( p=0,844, OR 1,09, Cl 95% : 0,402,85). CD4 merupakan variable yang paling berpengaruh terhadap kejadian IO TB
paru ( p=0,000, OR 14,93, Cl 95% : 4,17-53,45). Penderita HIV/AIDS yang memiliki
CD4 300 per mikroliter memiliki peluang mendapatkan infeksi oportunistik TB
paru sebesar 14,93%. Disarankan memeriksakan CD4 secara rutin serta rajin
mengkomsumsi obat AVR agar CD4 tidak rendah yang memungkinkan terjadinya
infeksi oportunistik TB paru dan menghentikan Kebiasaan merokok.
Kata Kunci; Infeksi Oportunistik, Faktor Risiko, TB paru, HIV/AIDS

Anda mungkin juga menyukai