Anda di halaman 1dari 5

TES ENNEAGRAM SEDERHANA

Petunjuk:
Ada 14 pertanyaan yang harus kamu jawab dengan cara menandai huruf pilihan jawaban yang dirasa
cocok.
Kamu harus hati-hati dalam memberikan jawaban, karena jawabanmu akan menentukan bagaimana
karaktermu.
Jika ragu-ragu untuk menjawab, pelajari kembali pertanyaan-pertanyaannya dengan lebih seksama. Buka
kembali memori masa lalu.

Butir Soal A: Cara Memecahkan Masalah


1. Apakah yang paling kamu inginkan dari orang

c. Tidak akan mengganggu atau mencampuri

lain?

urusan saya

a. Hormat dan kepatuhan


b. Kasih sayang dan penerimaan

5. Sifat mana yang tidak kamu sukai?

c. Jarak dan privasi

a. Cengeng
b. Intelektual

2. Mana yang terbaik bagi kamu?

c. Agresif dan lugas

a. Memimpin orang lain


b. Ditolong dan dilindungi

6. Apabila ada orang mengganggu, apa yang kamu

c. Bertindak menurut cara saya sendiri

lakukan?
a. Pamer kekuatan sehingga dia takut

3. Mana yang kamu anggap paling penting?

b.

Berusaha

a. Orang lain bertindak sesuai keinginan saya

mengganggu

b. Berbuat sesuai harapan orang lain

c. Menghindar

menjadikan

teman

agar

tak

c. Menuruti kehendak saya sendiri


7. Apa yang paling menjadi perhatian dalam
4. Apa yang kamu harapkan bila bertemu orang

hidup kamu?

baru?

a. Cita-cita dan karir

a. Berguna bagi saya

b. Membina hubungan dengan orang lain

b. Semoga menyukai saya

c. Menjaga kehidupan pribadi

Butir Soal B : Cara Memandang Kehidupan


1. Pilih yang cocok dengan sikap kamu dalam menjalani kehidupan
d. Saya berani menghadapi hidup
e. Saya bisa meyesuaikan diri
f. Hidup ini terkadang menakutkan
2. Bagaimana cara kamu dalam membuat suatu keputusan?
d. Saya lakukan sendiri
e. Terlebuh dahulu merundingkan dengan orang lain
f. Seringkali orang lain yang memutuskan
3. Bagaimana cara mengontrol perasaan kamu?
d. Menghadapi hidup dengan tegar
e. Menyesuaikan diri terhadap tuntutan hidup
f. Ikut arus kehidupan
4. Mana yang terpenting bagi kamu?
d. Mengatasi persoalan sesuai cara saya
e. Menyesuaikan kebutuhan pribadi dengan kebutuhan orang lain
f. Menjaga segala sesuatu agar tetap terkendali
5. Kehidupan kamu akan lebih mudah bila
d. Tantangan mudah diatasi
e. Segala sesuatu bisa kompromikan
f. Komplikasi yang muncul hanya sedikit
6. Bila muncul masalah baru,
d. Biasanya sanggup menghadapinya
e. Melakukan kompromi dan menyesuaikan
f. Sering kali kewalahan
7. Ketika merenungkan kembali tindakan yang sudah dilakukan, gagasan apa yang sering muncul?
d. Sebenarnya saya mampu melakukannya dengan mudah, tapi ternyata usaha saya berlebihan

e. Sering terpaksa kompromi meski sebenarnya tidak perlu


f. Ternyata masalahnya tidak sesulit yang saya duga

Cara Membuat Penilaian


Lihat jawaban kamu pada BUTIR SOAL A. Catat huruf apa yang mendapat pilihan terbanyak, apakah A, B
atau C. Lakukan cara yang sama dengan tes kedua (BUTIR SOAL B). Apakah yang terbanyak adalah
jawaban D, E atau F. Selanjutnya pakailah tabel dibawah ini untuk mendapatkan jawaban tipe berapa
kepribadian kamu:
D
E
F

A
8
2
5

B
3
6
9

C
7
1
4

Misal jawaban butir soal A yang paling banyak adalah C, sedangkan jawaban butir soal B yang paling
banyak adalah F, maka kamu tergolong tipe 4 (kolom titik temu). Kemudian cocokkan kembali dengan
klasifikasi 9 kepribadian Enneagram. Jika kepribadianmu nomor 4, artinya kamu seorang Romantic /
Artist/ Individualist.
Gimana, mudah kan? Selamat Mencoba!
Diolah dari enneagraminstitute.com dan teskepribadian.com

9 KEPRIBADIAN ENNEAGRAM
1. Reformer / Perfeksionis
Seorang yang rasional dan sangat idealis. Punya jiwa kuat dalam membedakan benar dan salah.
Umumnya
seorang guru, atau agen perubahan (agen reformasi). Ingin selalu memperbaiki yang salah. Tapi
terkadang
terlalu kritis dan terlalu perfeksionis.
2. Giver / Helper
Seorang yang berjiwa merawat, peduli kepada sesamanya. Berhati lembut, tulus dan empati kepada
orang lain. Mau berkorban untuk orang lain. Suka membantu orang lain. Namun terkadang terlalu
sentimentil (perasa). Terkadang punya masalah dalam hal menyampaikan kebutuhannya sendiri kepada
orang lain. Menuntut orang lain mengerti kebutuhannya.
3. Achiever/ Motivator/ Performer
Seorang yang berorientasi pada prestasi. Energik, bersemangat, percaya diri. Punya ambisi untuk maju.
Terkadang terlalu berpikir tentang pandangan orang lain terhadap dirinya. Terlalu gila kerja dan terlalu
suka bersaing untuk menang.
4. Romantic / Artist/ Individualist
Seorang yang sensitif dan introspektif (melihat kedalam diri sendiri). Kreatif, dapat mengekspresikan
diri.
Terkadang emosinya berubah-ubah (moody). Terlalu menarik diri dari pergaulan. Kurang nyaman bertemu
banyak orang. Terkadang mengasihani diri sendiri.
5. Observer / Thinker / Investigator
Seorang yang memiliki otak cerebral kuat. Punya rasa penasaran tinggi. Ingin mengetahui sesuatu secara
mendalam. Mampu berkonsentrasi terhadap keahlian-keahlian yang rumit. Mandiri. Inovatif. Dan punya
kemampuan inventif (menemukan sesuatu). Terkadang terlalu asyik dengan konsep-konsep gagasannya
sendiri.
Dapat melihat dunia dengan cara pandang yang berbeda. Terkadang terlalu memisahkan diri dari
bertemu
banyak orang.

6. Loyalist / Pessimist
Seorang yang terlalu menekankan rasa aman. Punya komitmen. Bertanggungjawab, dapat bekerja keras.
Sering meragukan diri sendiri. Kurang yakin dan kurang percaya diri. Kurang bisa mengambil keputusan.
7. Generalist / Optimist / Adventure
Seorang yang selalu sibuk. Punya sikap terbuka terhadap orang lain. Berjiwa spontan. Bersemangat.
Selalu
optimis dan yakin pada diri sendiri. Terkadang kurang disiplin mengerjakan satu hal. Kurang fokus. Selalu
mencari pengalaman-pengalaman baru. Kurang bisa bersabar.
8. Challenger/ Leader / Boss/ Protector/ Intimidator
Seorang yang dominan. Percaya diri. Berjiwa melindungi. Gaya bicara langsung pada intinya. Terkadang
cenderung egois dan mendominasi. Merasa dia harus mengendalikan lingkungan, dan orang-orang di
sekitarnya.
Cenderung mudah marah (temperamental).
9. Peacemaker / Mediator/ Accomodator
Seorang yang easygoing. Bisa mempercayai orang lain. Bisa menerima orang lain. Emosinya stabil. Cukup
kreatif dan optimis. Terkadang harus mengajak orang lain untuk bepergian untuk mencari rasa aman.
Selalu
menghindari konflik. Tidak suka berselisih. Namun terkadang bersikap keras kepala.

Anda mungkin juga menyukai