Anda di halaman 1dari 1

METODE PENGUJIAN

CBR LAPANGAN
SNI 03-1738-1989

RUANG LINGKUP :
Panduan pengujian ini dilakukan langsung di lapangan atau bila diperlukan dapat dilakukan
dengan mengambil contoh asli tanah dengan cetakan CBR.
RINGKASAN :
CBR lapangan ialah perbandingan antara beban penetrasi suatu lapisan/bahan tanah atau
perkerasan terhadap bahan standar dengan kedalaman dan kecepatan penetrasi yang sama.
Nilai CBR lapangan pada umumnya digunakan untuk perencanaan lapis tambahan (overlay).
Peralatan yang digunakan dalam pengujian ini antara lain : cetakan CBR, dongkrak mekanis yang
dipasang dibawah truk atau portal besi yang diangker, alat penggali, waterpass dll.
Pengujian CBR dapat dilakukan langsung di tempat dengan cara menempatkan truk di atas lobang
pemeriksaan dan memasang dongkrak CBR mekanis dan alat-alat lainnya. Atur pembebanan
sehingga kecepatan penetrasinya mendekati kecepatan tetap. Catat pembacaan beban.

Gambar : Mesin Penetrasi CBR langsung di tempat


Pengujian CBR dapat juga dilakukan dengan cetakan CBR, contoh tanah merupakan contoh asli
tanah. Prosedur pengujian dilakukan sesuai pengujian CBR laboratorium.

Anda mungkin juga menyukai