Anda di halaman 1dari 6

LEMBAR BALIK

TENTANG OBAT TRADISIONAL HIPERTENSI

OLEH
NOFRI YENITA, S.Kep
1514901136
PROGRAM STUDI PROFESI NERS
STIKES FORT DE KOCK
BUKITTINGGI
2016

Obat-Obat Tradisional Untuk Hipertensi


1. Daun Alpukat
Bahan : 5 lembar daun alpukat,
2 gelas air putih
Cara : Cuci bersih daun alpukat kemudian rebus dengan 2 gelas air hingga mendidih menjadi
1 gelas, kemudian
saring, bila perlu tambahkan gula.

Kandungan :
1. Zat Querstin yaitu senyawa kelompok Flavonol tersebar. Berkhasiat menyembuhkan
kencing batu, darah tinggi, dan sakit kepala
2. Zat Polifenol yaitu kelompok zat kimia yang ditemukan pada tumbuhan, polifenol
ditemukan pada makanan seperti pada teh, bawang, anggur, dan kacang-kacangan
tertentu.
Manfaat Daun Alpukat
Terdapat Senyawa Flavonoid Yang Berperan Mengatasi Tekanan Darah Tinggi

2. Daun Belimbing
Bahan : 5-7 daun belimbing
2 gelas air putih
Cara : Cuci bersih daun belimbing kemudian rebus dengan 2 gelas air menjadi 1 gelas dan
minum setelah dingin.

Khasiat:
Sebagai Pelurus Kencing (Diuretik) Yang Kerjanya Mirip Dengan Tablet
Hydroclhorithiazide (Hct)
Dan Lasix

3. Mentimun
Cara : Buah mentimun dikupas secukupnya,dicuci kemudian diblender menjadi jus, atau bisa
dimakan langsung.

Kandungan dan Manfaat :


1. Mengandung zat saponin (mengeluarkan lendir), protein, lemak, kalsium,
posfor, besi,belerang, vitamin A, B1 dan C. Biji mentimum mengandung banyak
vit C untuk menghambat penuaan dan menghilangkan keriput.sedangkan
dagingnya mengandung air, vit C dan asam kafeat untuk meredakan iritasi kulit
dan mengurangi penumpukan cairan dibawah kulit

2. Mengandung Potassium, magnesium dan fospor yang bersifat diuretik


karena kandungan airnya yang tinggi sebagai penurun takanan darah

4. Buah Semangka

Buah semangka kaya akan nutrisi seperti Serat, Lycopene, Vitamin A, Asam Amino Dan Kalium.
Dimana dalam asam amino terdapat L- Citrulline atau L- arganine yang bisa menurunkan tekanan darah
bagi penderita penyakit darah tinggi. Selain itu biji semangka juga mengandung senyawa yang disebut
dengan Cucurbocitrin ,yang dapat memperlebar pembuluh kapiler darah. Hancurkan 2 sendok biji
semangka kering, dan tambahkan ke dalam satu cangkir air matang dan diminum.

Anda mungkin juga menyukai