Anda di halaman 1dari 2

RSCM

PRABILAS (PRE-CLEANING)
Nomor Dokumen:

Rumah Sakit Umum Pusat Nasional


Dr. Cipto Mangunkusumo
Disiapkan oleh :
Nama
Jabatan

Fitri Arman, S.Si., Apt., MM.


Kepala Instalasi Sterilisasi
Pusat

No. Dokumen Unit:


ISP.SPO.002
Disetujui oleh :
Dr. Omo Abdul Madjid,
Sp.OG (K)
Direktur Umum dan
Operasional

Tanda
Tangan

STANDAR PROSEDUR
OPERASIONAL

No. Revisi :
00

Halaman :
1/2

Ditetapkan oleh:
Direktur Utama

Prof. Dr. dr. Akmal Taher, Sp.U(K)


NIP. 195507271980101001
Tanggal Terbit :

Unit Kerja:
Instalasi Sterilisasi Pusat

Pengertian :
- Prabilas (Pre-Cleaning) adalah proses yang membuat benda mati lebih aman untuk ditangani oleh
petugas sebelum dibersihkan, mengurangi jumlah mikroorganisme yang mengkontaminasi,
mengaktifasi virus HBV, HCV dan HIV.
- Persyaratan :
o Ruangan dengan ventilasi baik, tekanan negatif, suhu 180 - 220C, kelembaban 35 - 75%,
terpisah dari area lain
o Perendaman menggunakan kontainer yang disesuaikan dengan ukuran instrumen sehingga
semua instrumen dapat terendam.
o Larutan perendaman berupa deterjen atau cairan enzimatik sesuai rekomendasi produsen
o Petugas harus terlatih, memahami konsep pencegahan dan pengendalian infeksi (PPI) dan
mempunyai personal hygiene yang baik.
o Prabilas harus dilakukan segera setelah penggunaan instrumen untuk menghindari kotoran
menjadi kering
Tujuan :
1. Melindungi petugas yang bersentuhan langsung dengan instrumen pada proses selanjutnya
2. Menghilangkan kotoran yang terlihat dan tidak terlihat
3. Meningkatkan efektifitas proses cleaning, desinfeksi dan sterilisasi
Kebijakan:
1.
Pedoman Instalasi Pusat Sterilisasi di Rumah Sakit, Departemen Kesehatan Republik
Indonesia Jakarta 2009.
2.
Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Rumah Sakit dan Fasilitas Pelayanan
Kesehatan lainnya, Depertemen Kesehatan Republik Indonesia 2009.
3.
Buku Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di RSUPN Dr. Cipto Mangyunkusumo
2011
4.
SK Direktur Utama RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo No. 13581/TU.K/34/VIII/2011 tentang
Pelayanan Sterilisasi
5.
Buku Pedoman Pelayanan Instalasi Sterilisasi Pusat RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo 2012

RSCM
Rumah Sakit Umum Pusat Nasional
Dr. Cipto Mangunkusumo

PRABILAS (PRE-CLEANING)
Nomor Dokumen:

No. Revisi :
00

Halaman :
2/2

No. Dokumen Unit:


ISP.SPO.002

Prosedur :
1. Lakukan kebersihan tangan
2. Gunakan alat pelindung diri lengkap yang terdiri dari pelindung kaki, apron, celemek, masker,
penutup kepala, kacamata pelindung dan sarung tangan panjang dengan urutan sesuai SPO
Penggunaan Alat Pelindung Diri
3. Siapkan larutan untuk prabilas sesuai IK Pembuatan Larutan untuk Prabilas (Pre-Cleaning)
4. Jika secara kasat mata di instrumen terlihat cairan tubuh, bersihkan dengan air mengalir untuk
menghilangkan kotoran kemudian masukan ke dalam larutan prabilas.
5. Lepaskan semua sambungan dari instrumen dan rendam instrumen dalam larutan prabilas selama
10 menit, pastikan semua bagian instrumen terendam
6. Ruang perawatan :
- Setelah perendaman selesai, buang sebagian air rendaman
- Tutup wadah perendaman dan segera kirim instrumen ke Instalasi Sterilisasi Pusat
menggunakan troley khusus barang kotor dalam kondisi basah atau lembab.
7. Instrumen yang telah dilakukan prabilas dilanjutkan untuk proses pembersihan (cleaning)

Unit terkait :
1.
Unit Kerja
2.
Satelit Sterilisasi
Dokumen Terkait :
SPO Penggunaan APD lengkap
IK Pembuatan larutan Pre-cleaning

Anda mungkin juga menyukai