Anda di halaman 1dari 2

SURAT PERJANJIAN SEWA MENYEWA

Pada hari Senin Tanggal Satu Bulan Juni Tahun Dua Ribu Lima Belas,
Kami yang bertanda tangan dibawah ini :
1. Nama
Alamat

: Asuban Prasad, Bae


: Makassar

Selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA(yang menyewakan)


2. Nama
Pekerjaan/Jabatan
Alamat

: Ir. LAMBANG BASRI SAID


: Tim Leader CV. Yuda Pratama Konsultan
Pengawasan Teknis Rahabilitasi Jalan Ruas Tikke - Batas Sulteng Kab. Matra
: Mamuju

Selanjutnya disebut PIHAK KEDUA (Penyewa).


Kedua belah pihak telah sepakat untuk mengadakan perjanjian sewa menyewa Alat Ukur ( Theodolit dan
Waterpass ), dengan ketentuan sebagai berikut :
PASAL 1
PIHAK PERTAMA menyewakan kepada PIHAK KEDUA sebuah Alat Ukur ( Theodolit dan Waterpass ) dalam
kedaan baik untuk digunakan oleh personil CV. Yuda Pratama Konsultan
pada Pengawasan Teknis
Rahabilitasi Jalan Ruas Tikke - Batas Sulteng Kab. Matra
PASAL 2
Sewa menyewa ini berlaku sejak ditandatangani oleh Kedua Belah Pihak pada tanggal 01 Juni 2015, dengan
biaya sewa sebesar Rp. 200.000/ bulan selama 4 Bulan, yang akan dibayarkan setiap Bulan.dengan rincian
sebagai berikut : Rp. 200.000 X 4 Bulan = Rp. 800.000,- (Delapan Ratus Ribu Rupiah)
PASAL 3
Jangka waktu sewa menyewa adalah 4 (Empat) Bulan sejak Tanggal 01 Juni 2015, dan dirubah (diperpendek
atau diperpanjang) atas kesepakatan kedua belah pihak setelah salah satu pihak memberi tahukan kepada pihak
lainnya, paling lambat 1 (satu) Bulan sebelumnya.
PASAL 4
PIHAK PERTAMA berkewajiban untuk mengurus dan membiayai setiap pembiayaan pemeliharaan Alat Ukur
selama PIHAK KEDUA menggunakan Alat Ukur .

PASAL 5

Selama menggunakan Alat Ukur ( Theodolit dan Waterpass ) tersebut pada Pasal 1, PIHAK KEDUA berkewajiban
memelihara/ merawat dengan sebaik-baiknya serta bertanggung jawab apabila masa waktunya habis dan dalam
hal ini jika terjadi kerusakan yang disebabkan akibat kelalaian PIHAK KEDUA maka PIHAK KEDUA berkewajiban
untuk memperbaiki dan membiayai perbaikannya. Apabila kerusakan terjadi bukan karena kelalaian PIHAK
KEDUA akan tetapi semata-mata akibat masa perbaikannya yang sudah aus/habis maka segala biaya akan
menjadi tanggung jawab PIHAK PERTAMA
PASAL 6
PIHAK KEDUA tidak diizinkan menyewakan kembali kepada pihak lain atau digunakan selain untuk kepentingan
pada pasal 1 tanpa terlebih dahulu mendapat izin dari PIHAK PERTAMA.
PASAL 7
Paling lambat 1 minggu setelah berahirnya jangka waktu tersebut pada pasal 2 atau pasal 3 diatas, maka PIHAK
KEDUA berkewajiban menyerahkan Alat Ukur tersebut kepada PIHAK PERTAMA lengkap dengan surat-surat
beserta perlengkapan sesuai kondisi Alat Ukur pada saat diserahkan pada awal perjanjian ini, dalam kedaan baik
dan bisa dioperasikan.
PASAL 8
Segala perselisihan yang mungkin terjadi antara kedua belah pihak mengenai perjanjian ini, akan diselesaikaan
secara kekeluargaan. Bila ternyata tidak menghasilkan kesepakatan, kedua belah pihak akan memilih Pengadilan
Negeri setempat untuk menyelesaikannya.

PIHAK KEDUA

Ir. LAMBANG BASRI SAID


Penyewa

Mamuju, 01 Juni 2015


PIHAK PERTAMA

ASUBAN PRASAD, BAE


Pemilik

Anda mungkin juga menyukai