Anda di halaman 1dari 3

NOTULENSI SIDANG SARJANA

FEBRUARI 2017

Nama / NIM : Kridiona Lofty Alimin / 15312049


Dosen Pembimbing : Emenda Sembiring, S.T., M.T., M.EngSc., Ph.D.
Dosen Penguji : Dr. Ir. Tri Padmi. dan Dr. Ir. Indah Rachmatiah SS, MSc.
Waktu Sidang : Kamis, 2 Februari 2017 (14.00 16.00)
Tempat Sidang : Ruang Rapat Lab B3

Pertanyaan dan Saran :

Penguji 1:
1. Saran: Format judul tabel mohon dicantumkan lagi di halaman selanjutnya bila
tabel ukurannya panjang dan tidak cukup satu halaman.
2. Pertanyaan: Bahan baku sampah didapat darimana?
Jawaban: Pada penelitian ini dibutuhkan sampel sampah yang cukup banyak
karena proses pirolisis yang dilakukan berulang kali untuk mendapatkan hasil
yang sesuai. Sehingga sampel sampah didapatkan dengan membeli sampah
LDPE dan PP yang telah dicacah sebelumnya di pengepul sampah
Saran: Sebaiknya hal ini turut dicantumkan dalam laporan tugas akhir
3. Pertanyaan: Bagaimana proses pengerjaan uji karakteristik sampel,
menggunakan berapa sampel? Dan mengapa hasil dari sampel 1 dan 2 jauh
berbeda?
Jawaban: Pada proses pengerjaan uji karakteristik sampel, hasil yang diperoleh
merupakan rata-rata dari pengujian secara duplo. Digunakan sampel yang
berasal dari sampah yang sama. Kemudian dilakukan pengukuran dan dicari
dua nilai sampel yang bernilai cukup dekat lalu diambil rata-ratanya dari dua
sampel tersebut.
4. Pertanyaan: Reaktor didapatkan darimana? Dan bagaimana desain reaktornya?
Jawaban: Reaktor didapatkan dari penelitian yang pernah dilakukan
sebelumnya.
Saran: Tambahkan spesifikasi reaktor dan material penyusun reaktor

1
5. Pertanyaan: Bagaimana cara mengontrol temperatur pada reaktor yang
digunakan?
Jawaban: Pada penelitian ini hanya digunakan reaktor pirolisis sederhana
sehingga tidak terdapat alat pengontrol suhu secara khusus. Oleh karena itu,
suhu dikontrol dengan mengecek suhu pada reaktor setiap lima menit sekali
dengan menggunakan termometer tembak.
6. Pertanyaan: Partikel tersuspensi berasal darimana dan bagaimana cara
pengukurannya?
Jawaban: Partikel tersuspensi yang dijelaskan merupakan partikel tersuspensi
yang berasal dari minyak. Partikel tersuspensi diukur dengan menggunakan
corong Buchner, pompa hisap dan kertas saring. Berat partikel tersuspensi
diukur dengan menimbang berat kertas saring sebelum dan sesudah menyaring
partikel tersuspensi dalam minyak.
7. Peratnyaan: Bagaimana cara pengukuran udara dalam penelitian ini?
Jawaban: Udara ditangkap dengan penangkap gas yang keluar dari kondensor
tiga kemudian masuk ke dalam impinger yang berisi larutan penyerap tertentu
sesuai dengan gas yang akan ditangkap. Konsenstrasi gas yang ditangkap,
diukur menggunakan spektrofotometri.
Saran: Sebaiknya disampaikan juga panjang gelombang yang digunakan dari
spektrofotometer untuk tiap larutan. Selain itu juga pda grafik cantumkan
mana absorban dan konsentrasi.

Penguji 2:
1. Saran: Tambahkan spesifikasi alat dan material yang menyusun alat tersebut.
2. Saran: Dalam metodologi tolong cantumkan yang jelas setiap analisis yang
dilakukan, menggunakan alat apa dan keterangan lainnya cantumkan disini.
3. Peratanyaan: Bagaimana pengaruh kadar abu dalam penelitian? Mengapa
dianalisis?
Jawaban: Kadar abu yang diukur adalah kadar abu arang. Kadar abu arang
diukur untuk mengetahui kadar emisi yang dapat ditimbulkan apabila arang
akan dimanfaatkan sebagai bahan bakar.
Saran: Sebaiknya dicantumkan banyak sampel yang digunakan dalam
pengukuran kadar abu yang dilakukan. dicantumkan alatnya begitupun untuk
alat lain yang digunakan dalam analisis komponen lain.
2
4. Saran: Ekonomi dan energi sebaiknya grafiknya digabungkan dengan produk
agar dapat dibandingkan mana yang paling baik diantara semua variasi yang
digunakan. Dan juga grafik dalam laporan mohon diperbaiki agar dapat lebih
mudah dilihat perbandingannya sehingga mudah dianalisis.
5. Saran: Untuk penjelasan mengenai dioksin sebaiknya diletakan di depan dan
cantumkan bahwa analisisnya berasal dari literarur saja.
6. Saran: Untuk saran sebaiknya diberi contoh juga seperti apa. Misalnya pada
kesimpulan untuk adanya pengolahan gas dan metode pemanasan yang
digunakan.

Anda mungkin juga menyukai