Anda di halaman 1dari 6

1. Berikut ini yang merupakan ekskresi yaitu pengeluaran ....

a. HCL pada lambung


b. keringat*
c. air liur
d. air mata
e. darah pada luka

2. Berikut ini yang mempengruhi volume air yang dikeluarkan oleh tubuh adalah ....
a. jumlah air dalam jaringan*
b. jumlah hormon dalam tubuh
c. jumlah air dalam sel
d. kerja hormon pepsin
e. jumlah garam yang dikonsumsi

3. Urin sekunder dihasilkan pada proses ....


a. reabsorpsi*
b. augmentasi
c. filtrasi
d. kapsul Bowman
e. glomerulus

4. Selain untuk perombakan sel darah merah dan perombakan protein, hati juga berfungsi
untuk ....
a. menawarkan racun*
b. mengangkut sari makanan
c. membentuk asam belerang
d. menyimpan protein
e. memperlancar peredaran darah

5. Lapisan kulit yang jaringannya terus membentuk sel-sel baaru yaitu ....
a. dermis
b. stratum germinativum*
c. stratum granulosum
d. stratum korneum
e. stratum lusidium

6. Kulit pada tubuh manusia berfungsi sebagai ....


a. tempat penimbunan glikogen*
b. tempat penimbunan protein
c. penentu bentuk tubuh
d. benteng pertahanan mekanis
e. tempat cadangan makanan

7. Gangguan pada ginjal karena kegagalan nefron dalam melakukan proses reabsorpsi yaitu
....
a. diabetes mellitus
b. polturia*
c. nefritis
d. olgouria
e. albuminaria
8. Pengeluaran keringat dipengaruhi oleh sejumlah faktor seperti berikut ini, kecuali ....
a. rangsangan simpatik
b. umur dan gender*
c. goncangan emosi
e. suhu lingkungan

9. Berikut ini yang bukan merupakan fungsi ginjal adalah ....


a. mempertahankan keseimbanagan asam dan basa
b. mempertahankan tubuh dari serangan penyakit*
c. mempertahankan homeostasis
d. membuang zat-zat yang berlebihan dari dalam tubuh
e. mengekskresikan zat-zat yang berlebih

10. Penyakit diabetes insipidus disebabkan karena ....


a. kekurangan hormon antidiuretika*
b. kekurangan hormon insulin
c. terlalu banyak minum air
d. bagian korteks ginjal mengalami peradangan
e. alat korteks ginjal mengalami kerusakan

11. Jika urin yang dikeluarkan mengandung eritrosit, maka hal ini mengindikasikan adanya
peradangan pada ....
a. vesica urinaria
b. pelvis renalis
c. medulla
d. glomerulus
e. korteks

12. Penyebab diabetes mellitus adalah ....


a. kelebihan ADH dalam darah
b. pankreas menghasikan enzim amilase
c. pankreas menghasilkan insulin*
d. hati memproduksi enzim amilase
e. glomerulus mengadakan filtrasi

13. Berikut ini pernyataan yang benar untuk filtrat yang merupakan hasil dari filtrasi pada
ginjal yaitu ....
a. mengandung zat yang berguna saja
b. mengandung zat sisa dan zat yang tidak bermanfaat
c. mengandung zat yang sama dengan hasil proses reabsorpsi
d. mengandung zat yang sama dengan urin
e. mengandung zat berbahaya

14. Badan Malphigi ginjal terdiri dari ....


a. glomerulus dan nefron
b. glomerulus dan lengkung Henley
c. tubulus dan lengung Henley
d. tubulus dan glomerulus
e. glomerulus dan kapsul Bowman*
15. Kerusakan pada ginjal akibat glomerulus terkena infeksi Streptococcus disebut ....
a. oligouria
b. nefritis
c. albuminaria
d. batu ginjal
e. poliuria

1. Zat sisa metabolisme berupa cairan empedu dikeluarkan melalui . . . .


a. kulit
b. ginjal
c. paru-paru
d. hati
Pembahasan:
Cairan empedu merupakan sisa metabolisme di hati. Cairan empedu berisi bilirubin dan biliverdin
yang merupakan hasil pembongkaran hemoglobin dalam sel darah merah. Hemoglobin ini dibongkar
menjadi zat besi (Fe), globin, dan hemin. Hemin inilah yang akan diubah menjadi bilirubin dan
biliverdin. Cairan empedu dibuang melalui ginjal dan anus. Bilirubin merupakan pigmen yang
menyebabkan urin dan tinja berwarna kuning.
Jawab: b

2. Fungsi ginjal yang utama adalah . . . .


a. menyaring karbon dioksida
b. menyaring plasma darah
c. mengeluarkan keringat
d. mengeluarkan cairan empedu
Pembahasan:
Fungsi utama ginjal adalah menyaring plasma darah serta membuang zat-zat yang berlebihan dan
zat sisa yang ada di dalam darah. Zat sisa yang tidak berguna dan zat-zat yang berlebih dibuang
dalam bentuk urin. Mengeluarkan keringat adalah fungsi kulit. Mengeluarkan cairan empedu adalah
fungsi hati.
Jawab: b

3. TBC merupakan kelainan paru-paru yang dapat disebarkan melalui cara berikut, kecuali . . . .
a. cairan ludah yang keluar saat batuk
b. menggunakan masker bergantian dengan penderita
c. menggunakan alat makan bergantian dengan penderita
d. menggunakan masker ketika berhadapan dengan penderita
Pembahasan:
TBC merupakan penyakit paru-paru yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis.
Bakteri dari penderita dapat tersebar ke orang lain melalui droplet yaitu cairan ludah yang tersebar
saat batuk/ bersin, menggunakan alat makan atau masker secara bersama dengan penderita. Untuk
mencegahnya adalah menggunakan masker ketika berhadapan dengan penderita, menyediakan
ventilasi ruangan sehingga sinar matahari dapat masuk dan sirkulasi udara berjalan baik.
Jawab: d
4. Urea merupakan zat sisa yang dibuang melalui urin. Pembentukan urea berlangsung di . . . .
a. kulit
b. ginjal
c. paru-paru
d. hati
Pembahasan:
Urea merupakan zat sisa hasil pembongkaran protein di hati. Protein dibongkar menjadi asam
amino. Asam amino dibongkar menjadi amonium (NH3) dan karbon dioksida (CO2). Di hati, amonium
dan karbon dioksida bereaksi membentuk urea.
Jawab: d

5. Zat berikut yang mudah masuk ke urin dan diserap kembali ke darah adalah . . . .
a. albumin
b. fibrinogen
c. protein
d. glukosa
Pembahasan:
Zat yang mudah masuk ke urin dari darah adalah zat yang berukuran kecil. Albumin, fibrinogen, dan
globulin merupakan protein yang bermolekul besar sehingga tidak dapat masuk ke urin. Zat berguna
yang dapat masuk ke urin dan diserap kembali ke darah adalah glukosa.
Jawab: d

6. Fungsi utama pengeluaran keringat adalah membuang . . . .


a. garam
b. panas
c. air
d. urea
Pembahasan:
Fungsi utama pengeluaran keringat adalah membuang panas. Ketika panas tubuh meningkat,
kelenjar keringat menyerap air dan garam dari kapiler darah untuk dikeluarkan ke permukaan kulit.
Dalam perjalanan dari pangkal kelenjar keringat ke permukaan kulit, keringat (air dan garam) akan
menyerap panas. Kemudian keringat menguap dan panas dibuang ke lingkungan melalui permukaan
tubuh.
Jawab: b

7. Satuan unit terkecil di ginjal yang bertugas membentuk urin adalah . . . .


a. kapsula Bowman
b. glomerulus
c. tubulus
d. nefron
Pembahasan:
Pembentukan urin di ginjal berlangsung dalam 3 tahap, yaitu filtrasi di badan Malpighi yang terdiri
atas glomerulus dan kapsula Bowman, reabsorpsi di tubulus proksimal serta distal, dan augmentasi
di tubulus distal. Jadi, pembentukan urin berlangsung dari glomerulus hingga tubulus yang disebut
nefron.
Jawab: d

8. Pada saat orang berkeringat berlebih maka terbentuk urin yang . . . .


a. sedikit dan pekat
b. sedikit dan encer
c. banyak dan pekat
d. banyak dan encer
Pembahasan:
Pada saat berkeringat berlebihan maka tubuh kekurangan cairan karena dehidrasi. Usaha tubuh
untuk mengatasi kekurangan air adalah dengan mereabsorpsi (menyerap kembali) air yang sudah
menjadi urin sehingga terbentuk urin yang sedikit dan pekat.
Jawab: a

9. Pada manusia yang sehat, ginjal berfungsi untuk menyaring darah. Zat berikut yang ada dalam
darah dan urin primer, namun tidak ada di urin sekunder adalah . . . .
a. urea
b. garam
c. glukosa
d. urobilin
Pembahasan:
Zat di dalam darah yang masuk ke urin primer adalah: air, garam mineral, urea, urobilin, dan glukosa.
Zat yang masih berguna akan diserap kembali (reabsorpsi) sebagian yaitu air dan garam mineral,
atau diserap seluruhnya yaitu glukosa. Oleh karena itu, dalam urin sekunder sudah tidak
mengandungglukosa lagi. Sedangkan zat yang tidak berguna akan dibuang melalui urin yaitu urea
dan urobilin (zat warna empedu).
Jawab: c

10. Reabsorpsi ion kalsium di tubulus kolektivus ginjal dibantu oleh hormon . . . .
a. antidiuretika
b. aldosteron
c. paratiroid*
d. insulin
Pembahasan:
Reabsorpsi fakultatif dapat berlangsung di tubulus kontortus distal dan tubulus kolektivus.
Reabsorpsi fakultatif terjadi dengan bantuan hormon, misalnya reabsorpsi ion kalsium dibantu oleh
hormon paratiroid, ion natrium dibantu oleh hormon aldosteron, dan reabsorpsi air dibantu oleh
hormon antidiuretika (ADH).
Jawab: c

11. Penderita diabetes insipidus (banyak buang urin) dapat disebabkan oleh . . . .
a. kelebihan hormon antidiuretika
b. kekurangan hormon antidiuretika*
c. kelebihan hormon insulin
d. kekurangan hormon insulin
Pembahasan:
Reabsorpsi fakultatif air dibantu oleh hormon antidiuretika (ADH). Pada orang yang kekurangan
ADH, reabsorpsi air sedikit sehingga air dalam urin menjadi berlebih (banyak urin).
Jawab: b

12. Bilirubin merupakan zat sisa hasil pembongkaran . . . .


a. hemoglobin di hati*
b. protein di hati
c. hemoglobin di kantong empedu
d. protein di kantong empedu
Pembahasan:
Bilirubin merupakan zat sisa hasil pembongkaran hemoglobin di hati. Hemoglobin yang ada dalam
sel darah merah akan dibongkar oleh sel Kupffer yang ada di hati menjadi zat besi (Fe), globin, dan
hemin. Hemin diubah menjadi bilirubin.
Jawab: a

13. Zat berikut kadarnya lebih tinggi di urin dibanding di plasma darah, kecuali . . . .
a. urea
b. kreatinin
c. bilirubin
d. glukosa*
Pembahasan:
Zat sisa hasil metabolisme dibuang melalui urin. Kadar zat sisa dalam urin lebih tinggi dibanding di
dalam plasma darah yaitu urea, kreatinin, dan bilirubin. Glukosa setelah masuk ke urin akan diserap
kembali (reabsorpsi) dan masuk ke plasma darah.
Jawab: d

Anda mungkin juga menyukai