Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN PANDEGLANG

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS DTP KECAMATAN MENES
Alamat : Jl. PerintisKemerdekaanTelp. (0253)501009 Menes
Pandeglang42262

SURAT KEPUTUSAN
KEPALA UPT PUSKESMAS DTP MENES
NOMOR : /PKM-MNS/ /2017

TENTANG

MOTTO, VISI, MISI, TUJUAN DAN TATA NILAI UPT PUSKESMAS DTP MENES

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA UPT PUSKESMAS DTP MENES,

Menimbang : a bahwa untuk mampu memenuhi kebutuhan masyarakat kegiatan penyelenggara UPT
Puskesmas DTP Menes harus di pandu oleh visi, misi, tujuan dan tatanilai
Puskesmas yang ditetapkan oleh Kepala UPT Puskesmas DTP Menes;

b bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a,


perlu ditetapkanKeputusan Kepala UPT Puskesmas DTP Menes tentang
Visi, Misi, Tujuandan Tata Nilai Puskesmas;

Mengingat : 1 Pedoman Manajemen Pusksmas sebagai tindak lanjut dari Keputusan


Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 128 MENKES/SK/II/2004
tentang Kebijakan Dasar Puskesmas;
2 Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Republik
Indonesia Nomor KEP/25/25/M.PAN/2/2004;
3 Pedoman Umum Penyusunan Indeks Kepuasan Masyarakat Unit
Pelayanan Instansi Pemerintah Republik Indonesia;
4 Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Republik
Indonesia Nomor 63/KEP/M.PAN/2003 tentang Pedoman Umum
Penyelenggaraan Pelayanan Publik;
5 Ketetapan MPR RI Nomor 1988 tentang Garis Besar Haluan
Negara, kebijakan Nasional sebagai pedoman pelaksanaan
pembangunan bidang kesehatan;

MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS DTP MENES TENTANG VISI, MISI,
TUJUAN DAN TATA NILAI UPT PUSKESMAS DTP MENES.
Kesatu : Visi,Misi, Tujuan dan Tata Nilai UPT Puskesmas DTP Menes tercantum pada
lampiran I

Kedua : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal di tetapkan;

Ditetapkan di : Menes
Tanggal :

Kepala UPT Puskesmas DTP Menes,


Achmad Sulaiman

Lampiran I : Surat Keputusan Kepala


UPT Puskesmas DTP
Menes

Nomor : /PKM-MNS/ /2017

Tanggal :

MOTTO, VISI, MISI, TUJUAN DAN TATA NILAI PUSKESMAS

UPT PUSKESMAS DTP MENES

MOTTO

Menjadi Puskesmas Tujuan dan Rujukan Masyarakat

VISI

Terwujudnya Masyarakat Menes Yang Sehat dan Mandiri

MISI

1. Meningkatkan derajat kesahatan masyarakat melalui peningkatan pengetahuan


dan pemberdayaan masyarakat.
2. Memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat secara profesional,
bermutu, terjangkau, merata dan berkeadilan.
3. Menciptakan lingkungan kerja yang aman, nyaman, efektif, dan efisien.
4. Menciptakan manjemen puskesmas yang berkualitas dan berkesinambungan.
5. Menjalin hubungan kerja yang baik dan harmonis dengan lintas sektor, tokoh
formal dan
informal.

TUJUAN PUSKESMAS

1. Memberikan pelayanan kesehatan melalui penyelenggaraan upaya kesehatan


masyarakat dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama, dengan lebih
mengutamakan upaya promotif dan preventif untuk mencapai derajat kesehatan
masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerja UPT Puskesms DTP Menes.
2. Memelihara dan meningkatkan kesehatan serta mencegah dan menanggulangi
timbulnya masalah kesehatan dengan sasaran keluarga, kelompok dan masyarakat.

3. Memberikan pelayana nkesehatan yang ditunjukkan untuk peningkatan,


pencegahan, penyembuhan penyakit dan memulihkan kesehatan perseorangan.

TATA NILAI

UPT Puskesmas DTP Menes PASTI

Prima : Memberikan layanan dengan sebaik-baiknya dengan mendahulukan keselamatan


pasien

Amanah : Melaksanakan tugas sesuai dengan uraian tugas

Sederhana: Sederhana memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan prosedur yang


sederhana dan tidak berbelit - belit

Tepat : Tepat dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan cepat, tepat,
cermat dan teliti sesuai prosedur yang berlaku

Integritas : Integritas petugas konsisten dalam melaksanakan tindakan yang sesuai dengan
nilai, standar, metode, prosedur dan harapan masyarakat

Kepala UPT Puskesmas DTP Menes,

Achmad Sulaiman

Anda mungkin juga menyukai