Anda di halaman 1dari 2

2 Korintus 6:14-18

Konteks

6:14 Janganlah kamu merupakan pasangan yang tidak seimbang dengan orang-orang yang tak
percaya. Sebab persamaan apakah terdapat antara kebenaran dan kedurhakaan? Atau
bagaimanakah terang dapat bersatu dengan gelap? 6:15 Persamaan apakah yang terdapat antara
Kristus dan Belial? Apakah bagian bersama orang-orang percaya dengan orang-orang tak percaya?
6:16 Apakah hubungan bait Allah dengan berhala 2 ? Karena kita adalah bait dari Allah yang hidup
menurut firman Allah ini: "Aku akan diam bersama-sama dengan mereka dan hidup di tengah-
tengah mereka, dan Aku akan menjadi Allah mereka, dan mereka akan menjadi umat-Ku. 6:17 Sebab
itu: Keluarlah kamu dari antara mereka, dan pisahkanlah dirimu dari mereka, firman Tuhan, dan
janganlah menjamah apa yang najis, maka Aku akan menerima kamu. 6:18 Dan Aku akan menjadi
Bapamu, dan kamu akan menjadi anak-anak-Ku laki-laki dan anak-anak-Ku perempuan demikianlah
firman Tuhan, Yang Mahakuasa "

1 Full Life : PASANGAN YANG TIDAK SEIMBANG DENGAN ORANG-ORANG YANG TAK PERCAYA.

Nas : 2Kor 6:14

Dalam pandangan Allah, umat manusia pada akhirnya digolongkan dalam dua kelompok, yaitu:
mereka yang ada dalam Kristus dan mereka yang tidak ada dalam Kristus (ayat 2Kor 6:14-16)

Karena itu, orang percaya jangan bermitra secara sukarela atau berhubungan intim dengan orang
tidak percaya, sebab hubungan semacam itu dapat merusakkan hubungan mereka dengan Kristus.
Ini meliputi kemitraan dalam dunia usaha , golongan rahasia, kencan, pernikahan, dan persahabatan
karib. Hubungan orang Kristen dengan orang tidak percaya seharusnya sejauh yang diperlukan
dalam kaitan dengan keberadaan sosial atau ekonomi, atau untuk menunjukkan jalan keselamatan
kepada orang yang belum percaya

Nas : 2Kor 6:16

Paulus menyajikan suatu argumentasi yang kuat bahwa seorang percaya yang sudah lahir baru,
sebagai Bait Allah dan Roh Kudus (Yoh 14:23; 1Kor 6:19) tidak dapat dirasuk roh jahat.

Baik dalam PL maupun dalam PB, berhala melambangkan roh-roh jahat (Ul 32:17; 1Kor 10:20-21)

Karena itu, bentuk kenajisan yang paling buruk dalam PL ialah mendirikan berhala dalam bait Allah
sendiri . Begitu pula, kita sama sekali tidak boleh menajiskan tubuh kita yang merupakan tempat
kediaman Roh itu dengan cara mengizinkan roh-roh jahat masuk ke dalamnya (bd. ayat 2Kor 6:15, di
mana "Belial" menunjuk kepada Iblis; juga

Walaupun roh jahat tidak dapat hidup berdampingan dengan Roh Kudus dalam diri orang percaya
yang sejati, tetapi bisa terjadi keadaan di mana roh jahat itu hidup dalam diri seorang yang secara
aktif berada dalam proses pertobatan, tetapi belum dilahirkan kembali dengan sepenuhnya oleh Roh
Kudus
Kadang-kadang, pertobatan menuntut pengusiran roh-roh jahat dari seorang yang dengan tulus
berhasrat untuk mengikuti Kristus, namun sedang mengalami masalah dengan dosa tertentu.
Sebelum kuasa dan benteng roh-roh jahat itu dihancurkan

orang itu tidak dapat mengalami keselamatan sepenuh sehingga menjadi "bait Allah yang hidup"

Anda mungkin juga menyukai