Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN HASIL KEGIATAN PENYULUHAN

DESA KINTAP KECIL

Hari/Tanggal : 8 Februari 2017


Waktu : Rabu
Tempat : Posyandu Desa Kintap kecil
Topik : Diare
Peserta : Ibu-ibu peserta posyandu .

Pelaksanaan
Pelaksanaan kegiatan penyuluhan dibagi menjadi 3 tahap, yaitu:
1. Tahap Perkenalan dan Penggalian Pengetahuan Peserta
Setelah memberi salam dan perkenalan pemateri terlebih dahulu
menyampaikan maksud dan tujuan diberikan penyuluhan sebelum materi
disampaikan. Kemudian pemateri memberi pertanyaan pembuka untuk
mengetahui tingkat pengetahuan peserta (pretest) tentang materi yang akan
diberikan.
Pertanyaan yang diberikan, sebagai berikut:
 Apakah pengertian diare?
 Bagaimana penanggulangan diare, yang biasa dilakukan warga selama ini?
Peserta menjawab pertanyaan pemateri dengan bahasa mereka, dimana
sebagian besar peserta dapat menjawab pertanyaan dengan benar. Setelah itu
penyaji langsung masuk pada materi penyuluhan.

2. Tahap Penyajian Materi


Penyajian materi sesuai dengan materi penyuluhan yang teerlampir pada
SAP. Disela-sela materi yang disampaikan, pemateri memberikan kesempatan
pada peserta untuk bertanya langsung apabila ada materi yang tidak
dimengerti.

3. Evaluasi
 Evaluasi Struktur
Pelaksana datang sebelum kegiatan dimulai. Pelaksaan penyuluhan
dilaksanakan setelah pelaksanaan posyandu balita dilaksanakan sampai
selesai.

 Evaluasi Proses
Peserta yang hadir 23 orang. Pelaksanaan penyuluhan berjalan
sebagaimana yang diharapkan dimana peserta antusias menjawab
pertanyaan yang diajukan pemateri dan hampir sebagian besar peserta aktif
melontarkan pertanyaan.
 Evaluassi Hasil
Lebih dari 75% dari peserta yang hadir mampu menjawab pertanyaan
dari pelaksana peyuluhan tentang materi yang disampaikan. Hal ini
membuktikan bahwa peserta memperhatikan materi yang disampaikan.
Pertanyaan yang muncul dari peserta antara lain:
1. Apakah yang menyebabkan anak diare?
2. Bolehkah pengobatan diare menggunakan obat di warung?
3. Bagaimana pencegahan anak diare?
Jawaban yang diberikan:
1. Anak-anak rentan terkena diare karena anak-anak biasa daya tahan
tubuhnya masih rendah sehingga sangat mudah terinfeksi virus.
Sebagian kecil lagi penyebab keracunan makanan, alergi,.
2. Prinsip penggunaan obat bebas yang dijual di warung apabila
keadaannya tidak terlalu berat dan dapat diatasi dalam waktu 2-3 hari.
Jika terjadinya sering, seminggu mencret dikasi obat warung berhenti
lalu mencret lagi. Ada batasan penggunaan obat warung. Lebih dari 3
hari tidak ada perubahan, langsung ke dokter..
3. pencegahan diare dengan memperhatikan kualitas kebersihan
makanan.Saat ini, udara panas dimana banyak lalat beterbangan, juga
debu-debu pembawa kuman. Selektiflah dalam mengkonsumsi
makanan. Jagalah makanan dalam keadaan baik misal masukkan ke
kulkas karena makanan yang di luar mudah terkontaminasi.
.

Anda mungkin juga menyukai