Anda di halaman 1dari 3

DISTRIBUSI PROBABILITAS

Distribusi probabilitas adalah suatu tabel, formula, atau grafik yang menunjukkan
hasil-hasil yang mungkin dari suatu eksperimen dan probabilitasnya.

Tipe Distribusi Probabilitas

1. Distribusi Probabilitas Diskrit


Distribusi probabilitas diskrit → probabilitas dari nilai variabel random yg bersifat
diskrit → variabel diskrit maksudnya variabel yang nilainya dapat diperoleh dg
cara membilang/menghitung, biasanya bilangan dalam bentuk bulat seperti 1, 2,
3, 4, dst serta tidak mungkin terdapat koma.

Contoh : jumlah peserta, jumlah kunjungan. → pada variabel diskrit setiap


variabel terdapat nilai peluangnya → peluang variabel diskrit terbentuk bilamana
jumlah peluang sama dengan 1 (Peluang Berhasil + Peluang Gagal = 1).

Macam distribusi probabilitas diskrit : Distribusi Binomial dan Distribusi Poisson

2. Distribusi Probabilitas Kontinyu


Distribusi probabilitas kontinyu → probabilitas dari nilai variabel random yg
bersifat kontinyu → variabel kontinyu maksudnya variabel yang nilainya dapat
diperoleh dg cara mengukur, nilai pada distribusi ini terdapat kemungkinan untuk
adanya nilai koma seperti 57.6, 58.9, dst.

Contoh : berat badan, lebar jalan.


Macam distribusi probabilitas kontinyu : Distribusi Normal

Macam Distribusi Probabilitas Diskrit


1. Distribusi Binomial
Distribusi binomial merupakan hasil dari eksperimen binomial yang mempunyai
karakteristik sbb :
 Eksperimen binomial meliputi jumlah tertentu dari peristiwa yang berulang-
ulang. Biasanya disebutkan sebagai n percobaan.
 Masing-masing percobaan mempunyai 2 kemungkinan hasil, yaitu terjadinya
peristiwa sukses dan gagal.
 Probabilitas (peluang) sukses adalah P dan probabilitas gagal adalah 1-P.
Probabilitas sukses besarnya sama dalam setiap percobaan.
 Setiap percobaan adalah independen, hasil percobaan yang satu tidak akan
mempengaruhi hasil percobaan yang lain.

Contoh Soal :
Probabilitas seorang anak pergi wisata bersama keluarganya pada hari libur
adalah 0,65. Apabila dipilih secara random sebanyak 10 anak maka hitunglah
probabilitasnya jika:

a. 7 diantaranya tidak pergi wisata


b. Paling banyak yang pergi wisata hanya 8 anak saja
c. Lebih dari 4 anak pergi wisata
d. Kurang dari 7 orang tidak pergi wisata, melainkan belajar di rumah.

Langkah Penyelesaian :

- Harus bisa membedakan mana yang prob. individual mana yang prob. kumulatif
Probabilitas Individual

Probabilitas dr suatu variabel acak yg mempunyai nilai sama dengan nilai


tertentu (biasanya menunjukkan jumlah pasti).
Contoh: 7 tidak pergi, 3 pergi → cumulative = FALSE.

Probabilitas Kumulatif (Cumulative)

Probabilitas dr suatu variabel acak yg mempunyai nilai kurang dari atau


sama dengan (≤) dari suatu nilai tertentu.
Jadi, kalau nilainya lebih dari sama dengan (≥) harus dibawa ke bentuk P(x ≥
x) = 1-P(x ≤ x)→ cumulative = TRUE.

a. 7 diantaranya tidak pergi wisata.


Insert function (fx) → statistical → BINOMDIST → number = 7 → trials = 10 →
probability = 0.35 → cumulative = FALSE
b. Paling banyak yang pergi wisata hanya 8 anak saja.
Insert function (fx) → statistical → BINOMDIST → number = 8 → trials = 10 →
probability = 0.65 → cumulative = TRUE
c. Paling sedikit 4 anak pergi wisata
P(x>=4) = 1- P(x<=3)
cari berapa nilai P(x<=3) dulu → insert function (fx) → statistical →
BINOMDIST → number = 3 → trials = 10 → probabilitas = 0.65 → cumulative =
TRUE
setelah dapat kemudian kurangkan di sel yang baru =1 - klik hasil dari P(x<=3)
d. Kurang dari 7 orang tidak pergi wisata, melainkan belajar di rumah.
P(x<7) =P(x<=6)
Insert function (fx) → statistical → BINOMDIST → number = 6 → trials = 10 →
probability = 0.35 → cumulative = TRUE

2. Distribusi Poisson
Distribusi poisson juga merupakan distribusi probabilitas yang bersifat diskrit,
perbedaannya dengan distribusi binomial adalah :
 Variabel random binomial merupakan jumlah kejadian sukses pada jumlah
percobaan tertentu, maka variabel random poisson adalah jumlah kejadian
sukses dalam suatu interval waktu atau daerah tertentu.
 Binomial diketahui probabilitasnya, poisson diketahui rata-ratanya.

Contoh Soal :
Student staff perpustakaan UAJY mencatat bahwa rata-rata terdapat 6,5 buku
yang terlambat dipulangkan setiap harinya dengan asumsi perpustakaan buka
setiap hari. Hitunglah probabilitas jika terdapat paling sedikit 5 buku yang
tertinggal pada suatu hari.

Langkah Penyelesaian :

P(x>=5) = 1 – P(x<=4)
Cari berapa nilai P(x<=4) dulu → insert function (fx) → statistical → poisson →
x = 5 → mean = 6.5 → cumulative = TRUE
setelah dapat kemudian kurangkan di sel yang baru =1- klik hasil dari P(x<=5)

Anda mungkin juga menyukai