Anda di halaman 1dari 2

ARTI PUISI DAN CIRI – CIRINYA

Arti puisi : ungkapan pikiran yg bersifat musikal.

pengertian puisi :Puisi adalah suatu bentuk dalam karya sastra yang berasal dari hasil suatu perasaan
yang di ungkapankan oleh penyair dengan bahasa yang menggunakan irama, rima, matra, bait dan
penyusunan lirik yang berisi makna

Pengertian Puisi Menurut Para Ahli

 Herman Waluyo: Pengertian puisi menurut herman waluyo adalah karya sastra tertulis
yang paling awal ditulis oleh manusia.
 Sumardi: Pengertian puisi menurut sumardi adalah karya sastra dengan bahasa yang
dipadatkan, dipersingkat, dan diberi irama dengan bunyi yang padu dan pemilihan kata-
kata kias (imajinatif).
 Thomas Carlye: Pengertian puisi menurut thomas carley adalah ungkapan pikiran yang
bersifat musikal.
 James Reevas: Pengertian puisi menurut James Reevas bahwa arti puisi adalah ekspresi
bahasa yang kaya dan penuh daya pikat.
 Pradopo: Pengertian puisi adalah rekaman dan interpretasi pengalaman manusia yang
penting, diubah dalam wujud yang paling berkesan.
 Herbert Spencer: Pengertian puisi adalah bentuk pengucapan gagasan yang bersifat
emosional dengan mempertimbangkan keindahan.

Ciri-ciri puisi adalah memiliki bait yang terdiri dari beberapa baris dan memiliki aturan tertentu dalam
penulisannya.

Berikut ini adalah ciri ciri puisi secara umum:

1. Puisi berbentuk baris dan bait bukan berbentuk paragraft seperti prosa atau pun karya
sastra lainnya.
2. Di dalam puisi diksi yang digunakan biasanya bersifat kiasan, padat, dan juga indah.
3. Penggunaan majas sangat dominan dalam bahasa puisi.
4. Dalam puisi selalu dipertimbangkan adanya rima dan persajakan pemilihan diksi yang
digunakan.
5. Di dalam pengungkapannya, setting, alur, dan tokoh dalam puisi tidak begitu ditonjolkan.

Adapun Ciri – ciri puisi Lama dan Baru

Ciri-ciri Puisi Lama:


Ciri-ciri puisi lama

1. Puisi lama biasanya berupa cerita rakyat yang berasal dari mulut ke mulut dan tidak
diketahui siapa nama pengarangnya.
2. Karena disampaikan lewat mulut ke mulut jadi puisi ini berbentuk sastra lisan, artinya
tidak ditulis.
3. Puisi lama biasanya terikat pada aturan yaitu tentang berapa banyak bait, baris dan juga
bentuk rima yang digunakan.Aturan-aturan yang mengikat puisi lama adalah sebagai
berikut:

 Jumlah kata dalam 1 baris


 Jumlah baris dalam 1 bait
 Persajakan (rima)
 Banyak suku kata tiap baris
 Irama

Ciri-ciri Puisi Baru:

1. Pengarangnya diketahui.
2. Tidak terikat jumlah baris, rima, dan irama.
3. Berkembang secara lisan dan tertulis.
4. Gaya bahasanya dinamis (berubah-ubah).
5. Isinya tentang kehidupan pada umumnya.

Nama : RABIAHTUL ADAWYAH MOKOGINTA

Kelas : IV B (Empat)

Sekolah : SD Negeri 24 Pakkanna

Anda mungkin juga menyukai