Anda di halaman 1dari 76

Sua ra S u rabaya M edia F r e e M a g a z i n e APRI L 2019

saya
Pilih
Kop
REDAKSI MAJALAH SURABAYA CITY GUIDE saya pilih kopi
Majalah ini diterbitkan Suara Surabaya Media, Menikmati kopi tidak cukup
didukung oleh Pemerintah Kota Surabaya sekedar merasakan sensasi
Wartawan dan Fotografer Majalah Surabaya dari cangkir, kemudian
City Guide selalu membawa tanda pengenal mengalir pelan di ruang-
resmi dari Suara Surabaya Media. Dalam ruang mulut. Hingga
menjalankan tugas dan aktifitas jurnalistik, merebak memenuhi rongga-
tidak diperkenankan menerima atau meminta rongganya. Menikmati
pemberian dalam bentuk apapun. kopi, adalah menyelami
pengalaman, meresapi setiap

14
Alamat Redaksi Suara Surabaya Media, sensasi. Tak peduli situasi ribut
Jl Wonokitri Besar 40-C, Surabaya, 60256.
berebut kursi, bergeming
demi seseruput kopi.
Telp (031) 5683040, Fax (031) 5683733,
email: info@majalahscg.com
Kuliner Kelana Kota
Penasehat Tri Rismaharini (Walikota Surabaya), 08 Baso Aci Akang 27 Dari Rumah Perubahan
Errol Jonathans (Direktur Utama Suara Surabaya Ke Kemenpora
Media), Ir. Antiek Sugiharti, M.Si (Kepala Dinas 22 Kafe Bromo Sheraton
Surabaya Hotel & Towers SUB BGT
Kebudayaan dan Pariwisata Surabaya), Dra. Wiwiek
Widayati (Kepala Dinas Perdagangan Surabaya)
30 Surabaya Caricature
Medical Reference Community
Pimpinan Umum Rommy Febriansyah
12 Lifestyle Membantu Anda
Mengatasi Gangguan rostat Kampoeng
Pimpinan Redaksi Achmad Zainal Alim
44 Berwisata
Editor Chusnul Mubasyirin, Dhafintya Noorca. 28 Pengobatan Tumor Otak di Panggung Berwarna
Jeconia Dengan Radioterapi
Fotografer Anton Kusnanto
Artistik Dukut Noegroho, Lukito M., Dimas Raditya
Kuliner
44
Litbang Rudi Hartono
Marketing Agung Prabowo, Septiawan Nugroho
Distribusi Bambang Yust., B. Syaiful Azhari
Keliling Mencicipi
Menu Internasional
@majalahscg majalah scg
Mengusung konsep modern,
Kafe Bromo yang sempat absen
@majalahscg www.julajuli.com
dalam dunia kuliner Surabaya
hadir kembali dengan ratusan
08113553111 menu dari berbagai belahan
dunia. Pengunjung dibawa bak
Menikmati kopi bukan semata jenis kopi yang berkeliling dunia untuk mecicipi
berebut disodorkan untuk memikat hati. Hingga
gamang, ujung-ujungnya memilih tanpa alasan.
masakan dari beberapa negara.
Menikmati kopi, ialah membuka hati untuk
Kampoeng

22
memilih yang paling membuat nyaman sekali.
Meski banyak yang bilang tiru-tiru, mumpung lagi
ramai berlama-lama di kedai itu-ini. Berwisata
di Panggung
Berwarna
Revitalisasi kota tua
Surabaya di bagian utara
antara lain telah dimulai
dengan pengecatan warna-
Artistik warni rumah-rumah di
Dukut Noegroho
sepanjang Jl Panggung.
Fotografer
Anton Kusnanto Kawasan ini pun siang
menjadi destinasi baru
Surabaya.
welcome to surabaya

Ngopi
Ngademno
Pikir
Oleh : Barto Arya Dahana *)

Panas kopi bisa


mendinginkan hati dan
fikiran. Pahit kopi bisa
membikin suasana
menjadi manis. Tak pabrik kopi besar tumbuh di Surabaya.
percaya, ngopilah. Bahkan diantaranya adalah pabrik kopi
terbesar di Asia. Meski kemudian ada yang
pindah ke Semarang dan wilayah Madiun.
Karenanya, bisnis seduh kopi di kota ini
tumbuh menjalar, dalam berbagai jenis dan
Ngopi sudah menjadi tradisi, bahkan kelasnya. Penikmat kopi pun tumbuh subur
menginspirasi bisnis. Mulai dari kopi di semua sudut kota.
giras pinggir jalan hingga restoran hotel Ada yang memilih suasana nyaman
berbintang. Kopi telah mengantar banyak dalam menikmati kopi. Banyak pula yang
sukses orang. Kopi setia menemani berburu kopi enak racikan para barista.
deal bisnis bernilai miliaran. Kopi juga Ada yang suka kopi manca negara,
sanggup melerai ketegangan di sebuah tapi tak sedikit pula yang memilih kopi
kalangan. Kopi oh kopi… nusantara. Pilihan berbeda, tapi sama
Berbanggalah, karena sebagian tanah suasana dalam menikmatinya.
di Jawa Timur mampu menghasilkan buah Makin banyak pula café dengan sajian
kopi istimewa. Rasa dan aroma unggul specialty coffee di Surabaya. Rasa kopi
arabika ada di kawasan Ijen, sementara istimewa menjadi idaman. Kopi diracik
robusta terhampar di Dampit. Arabika- dari bahan kopi unggulan dengan proses
robusta itu pasti sudah Anda cecap, meski yang ketat sesuai standar dari hulu ke hilir.
mungkin Anda tak pernah peduli berasal Dikerjakan oleh barista yang ahli didukung
dari mana. Jangan-jangan, itu sebabnya peralatan mesin yang mumpuni. Semua
suasana di Jawa Timur senantiasa adem proses itulah yang menghasilkan rasa
ayem karena didekap kepulan asap kopi- istimewa sebuah kopi. Menarik, kan?
kopi andalan.
Rasa bersyukur itu tak seharusnya *) Pegiat Komunitas Kopi Jawa Timur, Consultant
berhenti. Sebab, lebih kurang ada empat dan Professional Coffee Cupper

6 SCG april
maret2019
2019
kuliner

Baso Aci Akang

Si Pengisi Perut dari Garut


menggunakan perpaduan daging dan
Bakso dengan bahan dasar daging tepung. Sedangkan pada Baso Aci cincangan
sudah jadi kudapan yang bisa dengan daging ada di dalam pentol alias ciloknya.
mudah ditemukan di Surabaya. Di Kalau biasanya dalam satu sajian bakso
warung kaki lima hingga restoran, di lengkap berisikan pentol, tahu, siomay,
sudut jalan sampai yang menjajakan bihun, dan goreng, Baso Aci punya teman
keliling dari rumah ke rumah. Semua pelengkap yang berbeda yaitu cilok, batagor
punya favorit masing-masing. kering, cuanki tahu, cuanki kembung,
batagor mini, dan cuanki siomay. Semuanya
tentu saja berbahan dasar aci.
Mencari bakso dengan bahan dasar dan Soal rasa boleh diadu, khusus kuahnya,
cita rasa yang berbeda? Mungkin Baso Aci bakso yang berada di Jalan Dharmahusada
Akang bisa menjadi jawaban atas pencarian ini terbuat dari kaldu sapi dan bebas MSG.
tersebut. Bakso asal Garut Jawa Barat ini Dipadukan dengan tetesan jeruk nipis
punya cita rasa yang berbeda dengan bakso dan sambal bagi Anda penyuka pedas,
di Surabaya pada umumnya. menyantap baso aci jadi kian nikmat.
Perbedaan tersebut ada pada bahan Untuk variannya, Baso Aci Akang punya
dasar. Sesuai dengan namanya, baso aci empat pilihan yang diambil dari isitlah Sunda
berbahan dasar aci alias tepung kanji. yaitu paket Lapar, Salatri, Karohal, dan Olap.
Teksturnya yang kenyal dan cenderung Dibanderol dengan harga mulai dari Rp.
lengket saat digigit relatif jarang ditemukan 17.000 per porsinya, tentu saja Baso Aci bisa
pada bakso di Surabaya yang umumnya jadi pemadam lapar yang patut dicoba.

8 SCG april 2019


KAWAN PERJALANAN

MUDIK 2019
Buku panduan yang menemani Tersedia mulai H minus 15 Hari
dalam perjalanan mudik yang Raya Idul Fitri
berisi informasi menarik seputar
mudik sepeeti informasi wisata, Informasi pemasangan iklan di
bermacam tips, jalan tol, radio Buku Kawan Perjalanan
jaring hari raya, dan lain-lain, juga Mudik 2019 hubungi;
dilengkapi peta mudik .
HOTLINE:
Kawan Perjalanan Mudik
ini dicetak 100.000 eksemplar dan
0811 3553 111
dibagikan gratis di Surabaya
dan 11 kota lain.
shopp ref.

JANGAN LEWATKAN EVENT MENARIK


DI GRAND CITY MALL SURABAYA

Grand City Mall Surabaya kembali hadir


dengan event menariknya. Tidak henti-
hentinya Grand City berusaha menghibur Anda
dengan serangkaian acara yang tentunya
menyenangkan dan menambah experience
Anda dalam berbelanja. Pada bulan April ini
Grand City punya serangkaian acara seperti,
Kartini days, program Fashion Food and Fest,
dan program Shopping Surprize.
Di event Kartini days pengunjung dapat ikut Dan event yang tak boleh ketinggalan
merayakan hari Kartini dengan lebih spesial. adalah Shopping Surprize. Event ini
Khusus dalam menyambut hari Kartini, tahun berlangsung dari tanggal 25 April hingga 25 Mei
ini Grand City Mall Surabaya menyelenggarakan 2019. Setiap transaksi minimal Rp. 100.000,- di
berbagai rangkaian acara menarik, yang seluruh tenant Grand City Mall (tidak termasuk
bertema kan “Perempuan dan Setangkai Bunga”. pameran) berhak mendapatkan 1 kupon undian
Acara ini diselenggarakan pada tanggal 18 April Shopping Surprize, struk belanja ditukarkan
hingga 21 April 2019. dengan kupon undian di booth CS dan Grand
Event yang tak kalah menarik dan meriah CityZen lounge lantai 4. Penukaran struk/
adalah program 3F atau Fashion Food and Fest. nota pembelanjaan hanya berlaku pada hari
Hanya di Grand City, belanja fashion makan yang sama berlaku kelipatan maksimum 5
dibayarin. Bukan hanya itu, tenant fashion di kupon (tidak berlaku penggabungan struk).
Grand City serentak memberi discount besar- Pengumpulan kupon terakhir dibatasi sampai
besaran. Setiap transaksi minimal Rp 500.000, Pukul 20.00 pada tanggal 25 Mei 2019.
di seluruh tenant fashion dan accessoris yang Pemenang wajib hadir dan menunjukkan
terdaftar, berlaku penggabungan struk, potongan kupon undian asli, identitas yang
dan tidak berlaku kelipatan. Anda berhak masih berlaku. Selain mendapatkan kupon
mendapatkan satu kupon makan senilai Rp Surprize, Customers berhak mendapatkan point
50.000, dan hanya berlaku di restaurant yang reward yang dapat ditukarkan dengan kupon
terdaftar. Untuk penukaran struk dapat dilakukan undian Grand Prize.
di Grand CityZen lounge lantai 4 dihari yang sama Jadi jangan kelewatan dan catat tanggalnya.
dengan struk pembelanjaan Anda. Program ini Info lebih lanjut bisa kunjungi social media Grand
berlangsung dari tangal 25 Maret hingga 23 April City Mall di Instagram @grandcitymall, Twitter @
2019 setiap hari Senin sampai Kamis. grandcitysby, Facebook Fanpage Grand City Mall.

10 SCG april 2019


medical ref.

Lifestyle Membantu Anda


Mengatasi Gangguan Prostat
Prof. Dr. dr. Doddy M. Soebadi, SpB, SpU (K)
Urology Center, R.S. Darmo – Surabaya

Gaya hidup memiliki dua sisi;


merugikan dan menguntungkan.
Mengapa tidak memilih gaya
hidup sehat yang bermanfaat bagi
kesehatan,termasuk prostat kita?

Adakah hubungan lifestyle atau gaya hidup


dengan gangguan kencing karena prostat
anda?
Jawabannya: ada. Prostat dapat OAB terjadi pada gejala pembesaran prostat
menimbulkan gangguan kencing yang dapat yang sudah lanjut, sehingga perasaan atau
mengganggu kegiatan sehari-hari. Gangguan sensitifitas otot kandung kencing dan otot
kencing ini disebut sebagai keluhan saluran penutup (‘sphincter’) terganggu atau menjadi
kencing bagian bawah (= LUTS: Lower Urinary hiper-sensitif.
Tract Sympyoms). Apa saja gangguan yang Sebelum gejala pembesaran prostat ini
dapat dialami oleh pria dengan keluahan menjadi lebih mengganggu, sebaiknya para
ini? Biasanya keluhan yang sangat terasa pria mengatur atau mengantisipasinya dengan
adalah frekuensi kencing yang meningkat. merubah atau lebih halus lagi menyesuaikan
Pada umumnya, seorang pria dewasa normal dengan pola kencing saat itu.
kencing tidak lebih dari 8 kali selama 24 jam. Lifestyle atau gaya hidup pria dengan
Frekuensi kencing yang meningkat lebih gangguan prostat akan membantu pria
dirasakan sebagai terbangun dari tidur pada tersebut hidup sehari-hari lebih nyaman.
waktu tidur malam. Normal, setelah tidur Pertama, manajemen minum. Manusia
malam hari, kita hanya terbangun satu kali memang ditakdirkan memproduksi kencing
untuk kencing. Bila terbangun untuk kencing lebih banyak di malam hari daripada siang
lebih dari satu kali dimalam hari, maka hal ini hari. Tentu saja ada beberapa factor yang juga
akan mengganggu tidur anda. menentukan seberapa banyak dan sering kita
Keluhan kedua yang sering dirasakan kencing.
adalah pancaran yang melemah. Tentu saja Cairan yang kita minum, akan dikeluarkan
pancaran pria umur 55 – 60 tahun tidak sederas oleh tubuh melalui beberapa cara: keringat,
atau sejauh pemuda umur 17 – 25 tahun! nafas (waktu bernafas dan bicara), buang air
Selain itu, juga bila pria umur lanjut harus besar dan melalui kencing.
“mengheningkan cipta” satu atau dua menit, Pada pagi hari, kita belum banyak
sebelum kencing bisa memancar keluar, berkeringat karena suhu udara lebih dingin
itupun tidak deras. Kencing yang terputus- daripada siang hari, maka cairan lebih banyak
putus, setelah selesai kencing masih menetes dikeluarkan melalui kencing. Makin siang
beberapa tetes, atau bahkan keluar lagi dalam makin banyak keringat yang kita produksi,
jumlah sedikit. Atau setelah celana ditutup, dan makin banyak kita bicara, maka otomatis
masih keluar kencing, sehingga celana basah jumlah produksi air kencing berkurang.
dan menimbulkan bau tidak sedap (‘pesing’). Pada umumnya pria dengan gangguan
Disamping itu pada beberapa pria prostat, tidak terlalu terganggu pada siang
dengan pembesaran prostat, trerjadi ‘over sampai sore hari. Perlu diingat pula bahwa
active bladder’ atau yang biasa disingkat OAB. beberapa macam minuman dapat membuat

12 SCG april 2019


produksi air kencing bertambah: teh, kopi, spesialis urologi.
alkohol. Jadi apabila Anda berencana 10. Pengidap kencing manis atau diabetes
untuk konsentrasi pada kurun waktu mellitus juga dapat menambah sering kencing.
tertentu dan sesedikit mungkin terganggu Disarankan konsultasi dengan dokter yang
oleh sering kencing, kosongkan atau merawat atau yang memberi obat diabetes
kencingkan terlebih dulu sebelum aktifitas (sebaiknya dokter ahli penyakit dalam).
Anda jalankan.
Harap diingat bahwa suhu luar yang Untuk obat obat medis, sebaiknya konsultasikan
dingin (hujan, atau AC yang terlalu dingin) ke dokter keluarga Anda atau spesialis urologi
juga dapat membuat frekuensi kencing Selain itu makanan sehat: banyak saydeur dan buah
kita meningkat. (makanan berserat) dan mengurangi protein hewani
Untuk itu, para pria yang sudah mulai dan olah raga yang teratur (cukup 3x30 menit
ada gangguan kencing seperti di atas jogging atau jalan cepat) juga membantu kesehatan
(pancaran lemah, malam kencing lebih prostat Anda.
dari satu kali, kalau kencing tergesa-gesa, Demikianlah beberapa tips “life style” (gaya
kencing terakhir menetes), kalau gejala hidup) yang semoga berguna bagi pria yang mulai
atau keluhan tersebut belum mengganggu ada keluhan atau gejala saluran kencing bagian
kegiatan sehari-hari, ada beberapa tips di bawah atau yang dikenal sebagai gejala prostat.
bawah ini yang dapat menjaga kualitas Selamat berhidup sehat!
hidup kita.
1. Usahakan tetap minum cukup,
terutama pada siang sampai sore hari
jam 18.00.
2. Minum kopi dan teh hanya pagi, siang
dan sore sebelum jam 18.00.
3. Setelah jam 18.00 jangan terlalu
banyak minum air dingin, kalau haus
minum secukupnya.
4. Kalau mau pergi atau perjalanan jauh,
kencing dulu.
5. Sampai di suatu tempat, segera
“browsing” di mana toiletnya.
6. Sebelum tidur, jangan minum banyak.
7. Ingat, minuman mengandung alkohol
juga menyebabkan produksi kencing
meningkat.
8. Obat tekanan darah tinggi, sedapat
mungkin diminum dini hari
(konsultasikan dengan dokter jantung
Anda), karena pada umumnya obat
tekanan darah tinggi menambah
produksi urine.
9. Pada waktu general medical check up,
jangan lupa ditambah pemeriksaan
PSA (prostate specific antigen) dalam
darah. Dalam hal melebihi harga
normal, sebaiknya konsultasi dengan

JADWAL PRAKTEK DOKTER SPESIALIS UROLOGI RS DARMO


NO NAMA DOKTER HARI JAM PRAKTEK
1 Prof. Dr. dr. Doddy M. Soebadi, SpB, SpU (K) Senin, Selasa, Kamis 17.00 – 19.00
2 Dr. dr. Tarmono, SpU (K) Rabu dan Jumat 16.00 – 18.00

Untuk pendaftaran per telepon mulai pukul 17.00 di nomor 031 – 5687763, di luar jam kerja sesuai perjanjian

RUMAH SAKIT DARMO RS Darmo


Jl. Raya Darmo No. 90 Surabaya | Telp. 031 - 5676253 | Fax. 031 - 5620690
e-mail : rsdarmo@sby.dnet.net.id | Web : www.rsdarmo.co.id rs_darmo_surabaya
khas surabaya

Saya
Pilih
Kopi !
Menikmati kopi tidak cukup sekedar
merasakan sensasi dari cangkir, kemudian
mengalir pelan di ruang-ruang mulut.
Hingga merebak memenuhi rongga-
rongganya. Menikmati kopi, adalah
menyelami pengalaman, meresapi setiap
sensasi. Tak peduli situasi ribut berebut
kursi, bergeming demi seseruput kopi.
Menikmati kopi bukan semata jenis
kopi yang berebut disodorkan untuk
memikat hati. Hingga gamang, ujung-
ujungnya memilih tanpa alasan. Menikmati
kopi, ialah membuka hati untuk memilih
yang paling membuat nyaman sekali. Meski
banyak yang bilang tiru-tiru, mumpung lagi
ramai berlama-lama di kedai itu-ini.
Kopi bukan pelarian, nikmatnya harus
dicari. Jangan hanya hobi, yang hambar setiba
di rongga perut dan sia-sia setiba jadi air seni.
Jadikan kopi sebagai solusi, demi sebuah
arti. Memantapkan posisi, negeri ini sebagai
surganya kopi. Pelajari dan eksplorasi, bukan
mustahil.
Majalah SCG, ingin hadirkan rekaman
liputan kopi di Surabaya. Dalam kemas
semata memudahkan hati memilih, seperti
apa yg cocok dinikmati. Jauhkan pikiran
ini tentang sekedar gerai, outlet, warung
atau kedai kopi. Ini referensi menikmati dan
memilih kopi yang sesuai di hati.
Sedikitnya ada ….. bentuk kreativitas
penyajian kopi untuk dinikmati. Kopi yang
tumbuh bersama sosialisasi masyarakat.
Tak luput juga dalam sentuhan budaya,
kebiasaan, hingga ragam sajian rasa kopi yang
tiada tara, berikut lengkapnya;

14 SCG april 2019


E.KV

Brewing Selama nongkrong di cafe yang buka


sejak 2017 lalu, Anda juga bisa menikmati
minuman istimewa lainnya, yaitu Harley Queen

Kopi Aceh Milkshake. Minuman ini memadukan milkshake


leci dan selai strawberry, dengan topping
whipe cream dan astor. Minuman itu bisa

Gayo Wine menjadi pelengkap makanan yang Anda pesan


di Markobar.

Kopi Aceh gayo rasanya sudah akrab di telinga Ingin mengenal lebih detil, cek
maupun cecap rasa. Tapi Kopi Aceh Gayo Wine, instagramnya @e.kv_pucang, atau kunjungi
boleh jadi hanya ada di E.KV, sebuah cafe yang saja E.KV yang buka tiap hari, mulai pukul
terletak di Jl. Pucang Anom Timur IV no. 4 12.00-22.00 wib. Atau hendak menghabiskan
Surabaya. Cafe tempat nongkrong anak muda malam mingguan hingga pukul 24.00 wib.
yang elektrik dan enerjik ini berada satu area
dengan resto Markobar.
Kopi premiun arabica Aceh Gayo itu diolah
dengan teknik roasting. Namun, yang justru
membuat istimewa kopi seduh ini adalah
aroma wine yang keluar dari biji kopi aceh gayo
yang digunakan.
“Tak perlu ragu, sensasi wine hanyalah
sebatas rasa, tidak memabukkan,” kata Harly
Januard Ang Djadi, pengelola E.KV.
Aroma wine pada Kopi Aceh Gayo itu
berasal dari kulit kopi yang terfermentasi selama
masa pengolahan. Kulit kopi yang tumbuh di
ketinggian 1500 dpl ternyata lebih tebal dan lebih
banyak mengandung nutrisi. Nah, sensasi wine
yang berasal dari kulit kopi yang terfermentasi itu
meresap hingga ke dalam biji kopi yang diolah
selama kurun waktu 45 hari.
Karena keunikan dan keistimewaannya itu,
katanya, sajian kopi aceh gayo menjadi sedikit
lebih premium dibanding lainnya.

SCG april 2019 15


khas surabaya

Citarasa Kopi Tarik


Khas Palu
Kedai Kopi Aweng

T ak perlu jauh-jauh ke Palu untuk bisa


menikmati kopi maupun kudapan khas
pulau Sulawesi, karena kini ada Kedai Kopi
Aweng yang siap menemani jelajah kopi
nusantara Anda.
Hendra, pemilik kedai kopi Aweng yang
ada di Surabaya menggambarkan denyut
nadi kehidupan orang Palu itu ada di warung
kopi. “Sebelum berangkat kerja orang Palu
biasanya nongkrong dulu di warkop, justru
kedai kopi dengan brand asing itu gak enak
menurut mereka. Orang Palu itu dikenal fanatik
sama kopinya,” beber Hendra. Hal itulah yang
mendasarinya untuk memboyong Kedai Kopi
Aweng yang terkenal melegenda di daerah
asalnya untuk hadir di Surabaya.
Sebelum bernama kedai kopi Aweng,
dulunya usaha kopi yang buka sejak tahun
1953 ini bernama Kopi Harapan. Yang terkenal

dari kedai kopi ini tentu saja kopi susu


underbone dengan beragam level, mulai dari
1, 2, dan 3. Makin tinggi levelnya, kian berat
kandungan kopinya dan lebih pekat. 
Biji kopi jenis robusta dan arabica diproses
secara alami, ditumbuk manual, tanpa
menggunakan bahan kimia. Di bagian depan
kedai Anda bisa melihat sendiri barista meracik
kopi dengan air yang direbus diatas tungku
untuk mempertahankan suhu air. Selain kopi
susu underbone, ada pula kopi O, teh O, teh
susu yang dibanderol mulai harga Rp. 15.000
sampai Rp. 20.000.
Menikmati kopi ini paling syahdu bila
dipadukan dengan jalangkote atau pisang
tumbuk yang merupakan kudapan khas Palu.
Masih di area kedai kopi Aweng, Anda bisa
mencicipi makanan dari daerah Nusantara yang
lain diantaranya Medan, dan khas Jawa Timur.
Kedai kopi Aweng ini buka tiap hari mulai pukul
08.00 sampai 22.00. Kedai Aweng bisa dijumpai
di PWK K1 no. 26 Citraland.

16 SCG april 2019


Warkop Sarkam

Ngopi di tengah
Suasana Religi
M atahari belum terlalu tinggi hari itu. Belum
terlalu terik dan panasnya masih cukup
bersahabat. Tapi geliat di Sarkam tidak ada
tanda-tanda akan mereda, para pengunjung
yang didominasi oleh kaum pria di sana terlihat
asyik bercengkrama sembari menyeruput kopi
paginya. Mifdol, salah satu pegawai Sarkam
sibuk membuat racikan kopi sambil sesekali
mengelap keringat di dahi dan menerima uang
dari pelanggan.
Gempuran kedai kopi kekinian di
Surabaya tak membuat pesona Sarkam
memudar. Pelanggan setianya tetap Sarkam ini menjadi yang tertua di kawasan
berdatangan dan warkopnya tak pernah sepi Utara Surabaya. Adalah Alm. Abu Sofyan
pembeli. Sarkam nama warkop tersebut, yang mendirikan warkop ini, yang kemudian
kependekan dari Pasar Kambing. dijalankan turun temurun oleh tiga generasi.
Letak warkop ini dari dulu tidak berpindah- “Sekarang warkop ini dijalankan oleh anak dan
pindah, tepatnya di ujung gang Ampel cucu. Saya di sini sejak tahun 1997,” ungkap Idol
Kesumba bersebelahan dengan Pasar Ampel. panggilan akrab Mifdol yang sekaligus salah
Terletak di satu area dengan Kawasan Wisata satu cucu Abu Sofyan.
Religi Sunan Ampel membuat pengunjung Hal lain yang membuat Warkop Sarkam
Sarkam beragam, mulai dari warga sekitar, para ramai adalah harga yang diberikan pada
pekerja, hingga peziarah makam Sunan Ampel. segelas kopinya cukup terjangkau. Mulai
Warkop ini juga jadi tongkrongan beragam dari Rp. 3.000 untuk kopi gelas kecil sampai
suku mulai dari Jawa, Arab, dan Madura Rp. 6.000 untuk kopi susu gelas jumbo.
Berdiri sejak setengah abad yang lalu, Idol mengaku dari dulu bubuk kopi yang
tepatnya tahun 1956 membuat Warkop digunakan diambil dari supplier yang sama
sejak masih dijalankan
kakeknya. Racikan kopinya
menurut pelangganya
kental, perpaduan antara
manis dan pahitnya pas.
“Kayak ada manis-manisnya,”
tutur Purnama, salah satu
pengunjung.
Warkop Sarkam memang
memberikan sensasi ngopi
yang berbeda. Hadir di
tengah-tengah kawasan religi,
rombongan peziarah yang
lalu lalang jadi pemandangan
indah yang sayang bila
dilewatkan.

SCG april 2019 17


khas surabaya

Consument Eksperience
di Caturra Espresso
Caturra Espresso

Caturra, diambil dari nama varietas kopi “Menghadirkan experience, bagaimana


yang tergolong susah ditanam. Konon, bibit mencampur air soda, lime, dan espresso,
kopi caturra sudah mulai sulit ditemukan, dan kemudian menyajikan kepada konsumen.
langka. Di Indonesia bibit ini hanya ada di Mungkin ada coffee shop lain yang mencampur
Flores. Sekilas keunggulan jenis kopi yang satu soda dan espresso. Tetapi Kami hadir lebih
ini; berwarna kekuningan. Dibanding jenis kopi kepada menguatkan iklim tropis Surabaya di
yang lain rasanya lebih manis. “Menurut saya sini,” urainya kepada Majalah SCG.
rasanya lebih komplek, dan tidak ada di bean Pun memiliki ragam makanan sebagai
(;istilah untuk biji kopi) yang lain,” jelas Dedy sajian utama. Aneka makanan western, namun
Santoso, Store Manager Caturra. juga menghadirkan makanan Indonesia
Sebagai mana coffee shop lainnya, di dengan pola plating a la western. Ox tongue
Caturra Espresso juga menawarkan menu- rice (lidah sapi), Meatball Pomodoro (spaghetti
menu andalan. Bicara sajian kopi, Caturra dengan saus Pomodoro, saus tomat khas Italia
mengahadirkan Lestretto. Yaitu paduan soda, dengan rasa asam manis). Menu makanan berat
lime (sejenis Jeruk nipis), dan espresso. Caturra hingga hidangan penutup tersedia, dengan
lahir sejak 2015 lalu, tidak heran dengan kisaran harga 35 – 70 ribu rupiah. Caturra
pengalaman yang dimilikinya. Espresso memiliki koleksi 11 jenis minuman,
dengan harga mulai dari 30 – 40 ribu rupiah.
Menurutnya, visi-misi Caturra menyasar
anak-anak kreatif. Maka tidak heran bila
jatuhnya kini menjadi community space.
Menyasar market 17 tahun ke atas. Bangunan
berukuran 10x15 m, dengan lantai marmer, dan
dominan warna putih di sekeliling gedung.
Untuk menguatkan brandingnya, kata
Dedy, 3 kata yang dapat menggambarkan
Caturra; Community, Experience Consument, dan
Music. Buka dari jam 10 pagi sampai malam,
dari hari Senin sampai Minggu. Ada Indoor dan
outdoor yang dapat dipilih kastamer, dengan
daya tampung sekira 80 orang.
Di coffee shop yang berada di kawasan Jl.
Anjasmoro ini, hanya bean yang paling bagus
yang diproses. kemudian di roasting selama 15-20
menit. Setelah itu disortir ulang kembali untuk
memilih bean yang matang. “Kemudian disimpan
didalam coffee bag. Pakai alumunium foil yang
kedap udara dan kedap air. Ini yang beda dan
membuat kopi Kami spesial, karena di roast
sendiri, sehingga kualitasnya sangat dijaga”.

18 SCG april 2019


rempahnya yaitu Warkop Kak Very. Warkop ini
Warkop Kak Very tepat berada di mulut gang Jalan Pabean Kulon
V. Meskipun ukurannya tak terlalu besar, Warkop

Kopi Kak Very memiliki pelanggan setia yang datang


silih berganti.
Very, sang pemilik berkisah dulunya

Rempahnya warkop ini adalah warung gulai kacang hijau


namun usaha ini tidak diteruskan pemiliknya.
Saat diturunkan kepada anaknya, warung ini

Juara
disulap menjadi warung kopi rempah. Very
meneruskan warung kopi rempah sejak 2003
sampai sekarang.

Pahit merupakan kata yang tepat untuk Dalam meracik kopi rempah buatannya,
menggambarkan rasa kopi. Minuman berwarna Very mencampurkan sejumlah bahan seperti
hitam yang satu ini memang banyak disuka jahe, keningar, kepulaga, serai, dan pandan.
karena rasa pahitnya. Namun pernahkah Untuk bubuk kopinya Very memakai kopi
Anda mencoba kopi dengan sensasi rasa yang bubuk gilingan yang ia beli di pasar. Hasilnya?
berbeda? Kopi rempah misalnya. Kalau belum, Tentu saja kopi buatannya menjadi kaya rasa
warung kopi yang satu ini bisa jadi rujukan. dan kental terasa rempahnya. Tiap hari Very
Berdiri di antara warna-warni Jalan Panggung membuat kopi rempahnya. “Habis maghrib
yang kian cantik, ada harta tersembunyi berupa saya bikin di rumah karena kan harus nginep
warung kopi yang terkenal dengan olahan kopi semalaman adonannya,” ungkap wanita
berhijab ini.
Secangkir kopi
rempah dibanderol
dengan harga Rp.
4.000. Sebagai teman
ngopi, ada kudapan
khas Arab seperti
sambosa, kamir,
martabak mie, pisang
goreng, dan kacang
goreng yang bisa Anda
coba. Buka mulai jam
7.00 sampai 15.00,
Warkop Kak Very bisa
jadi teman yang pas
untuk ritual kopi pagi
atau sore Anda.

SCG april 2019 19


khas surabaya

Demi Kopi Indonesia


Dikenal Dunia
Tanamera Coffee

membuka gerai keduanya di Surabaya. Di Area


Komersial Graha Famili, dengan jam operasional
mulai dari jam 7 pagi hingga 12 malam setiap
hari. Kini Tanamera Coffee telah memiliki 13 kedai
yang tersebar di Jakarta, Bali, Makassar, Surabaya,
Palembang, dan Yogyakarta.
Konsisten menghadirkan kopi berkualitas,
yang disortir ketat mulai dari level petani.
“Bahkan pencarian biji kopi dimulai dengan
mengamati kondisi tanah di mana tanaman
kopi itu tumbuh. Biji kopi yang dipanen
pun diseleksi, hanya biji kopi yang matang,
berwarna Merah yang diproses. Dan hanya
menggunakan jenis kopi Arabica, 100% kopi
Indonesia, dari Aceh hingga Flores,” kisahnya.
Bangga dengan kekayaan alam Indonesia,
dengan kopinya yang khas dan bercitarasa unik.
Kata Tasha, sapaan akrabnya, Tanamera akan
terus mengenalkan kopi Indonesia ini kepada
seluruh peminat kopi, bahkan hingga ke kancah
internasional. Langkah ini ditegaskan dengan
rencana dalam waktu dekat akan membuka gerai
di Singapura dan Kuala Lumpur, Malaysia.
Bukan tanpa bekal, kerja keras, keahlian,
Hadir untuk lebih dekat kepada pelanggan, dan dedikasi tim Tanamera, pada 2015 & 2016
dengan menyuguhkan kopi terbaik asli mendapatkan penghargaan dan pengakuan
Indonesia. Tanamera Coffee, sebuah roastery dunia International. Sebagai The Champion
dan kafe yang khusus menggunakan 100 International Coffee Roaster dari RASV (The Royal
persen biji kopi Nusantara. Menyuguhkan Agricultural Society of Victoria) di Melbourne
kopi Arabica specialty grade, dengan visi untuk International Coffee Expo (MICE). Selain itu
memperkenalkan kopi nusantara dengan rasa juga telah meraih total 44 International Coffee
unik ke pasar International. Awards sampai dengan saat ini.
“Kami sangat senang dan berharap dapat Mengusung konsep Coffee Bar sebagai
bersinergi dengan para pecinta kopi Indonesia tempat untuk pelanggan mendapatkan
di Kota Surabaya. Akan terus menyajikan biji experience dari tim Tanamera Coffee. Barista
kopi Indonesia yang berkualitas, sekaligus yang sedang meracik kopi bisa berbagi
memastikan kesejahteraan produsen kopi dan pengetahuan tentang kopi Indonesia dari
petani di Indonesia,” terang Natasha Tirtadjaya, Sabang sampai Merauke, yang tersaji dalam
Senior Marketing Executive. bentuk Espresso based, Manual Brew, Cold
Coffee shop yang pertama kali lahir tahun Brew Crew, Coffee Beans, Coffee Drip dan
2013 di Jakarta ini, pada Jumat, 15 Maret, Coffee Capsules.

20 SCG april 2019


Jokopi
dipilih agar semua orang, termasuk yang tidak

Blended
begitu suka dengan pahit-masam kopi, tetap bisa
menikmatinya. Biji kopi yang digunakan tidak
sembarangan, Jokopi menggunakan beberapa

Kopi Susu
beans untuk memaksimalkan rasa kopi susunya.
Ada beberapa pilihan yang disajikan kedai
Jokopi; yaitu es kopi susu blusukan dan es kopi

Gula Aren
susu arum manis. Atau mau coba es coklat susu
krim dan es susu arang juga boleh. Harganya
mulai Rp 15 ribuan. Cocok dinikmati di segala
suasana, terutama saat panas siang hari.
Bila suka blusukan, datanglah ke kedai Untuk menikmati Kopi Blusukan, datangi
Jokopi. Kalau pun tidak suka blusukan, tetap saja kedai Jokopi Ketabang (Jl. Ketabangkali no.
datangi saja kedai Jokopi. Loh? Iya kan. Suka 51A) atau Jokopi Darmo (Jl. Untung Suropati
atau tidak suka blusukan, di kedai Jokopi kita 85) Surabaya. Atau mungkin memilih take
bisa menikmati Kopi Blusukan. Ah, kopi apa away saja, sebagaimana konsep jualan yang
itu?! Tak usah nyolot. Itu kan cuma brand kopi dijalankan Jokopi sejak semula. Atau bisa juga
yang telah melambungkan nama kedai Jokopi pesan via gofood sebagai langkah praktis.
selama setahun terakhir. Tak hanya jualan kopi, blusukan Jokopi juga
Kopi Blusukan itu, kata Jazil Maksum, banyak dilakukan melalui beragam event kreatif. Mulai
founder Jokopi, terinspirasi dari kebiasaan dari pameran, festival, musik, penggalangan dana,
Presiden Jokowi. Kesukaan blusukan telah hingga kampanye peduli lingkungan sehat. Dalam
menjadi trademark baginya sehingga bisa waktu dekat, ungkapnya, Jokopi akan melaunching
sangat dekat dengan rakyat. Begitu pula pembuatan web series sebagai kampanye banyak
Jokopi. Demi mendapatkan biji kopi unggulan, hal. Dalam waktu dekat pula, Jokopi akan di set
ia rela blusukan ke banyak kebun kopi di up menyatu sebagai pujasera sehingga lengkap
nusantara. Dalam mendapatkan gula aren ada makanan dan minuman.
yang bagus, ia rela blusukan hingga ke petani
langsung. Demikian pula dalam memilih bahan
lainnya, ia banyak melakukan ‘blusukan’ hingga
ke pusat produksinya.
Ya, kopi blusukan merupakan brand
pembungkus kopi susu gula aren andalannya.
Segelas kopi yang dikombinasikan dengan
susu menjadi modal utama Jokopi untuk
memperkenalkan kopinya. Kombinasi susu ini

SCG april 2019 21


kuliner

Kafe Bromo Sheraton Surabaya Hotel & Towers

Keliling Mencicipi
Menu Internasional

Mengusung konsep
modern, Kafe Bromo yang
sempat absen dalam
dunia kuliner Surabaya
hadir kembali dengan
ratusan menu dari
berbagai belahan dunia.
Pengunjung dibawa bak
berkeliling dunia untuk
mecicipi masakan dari
beberapa negara.

Waktunya mencicipi masakan nusantara terlebih


dahulu. Tahu Gimbal khas Jawa Timur hadir
dengan rasa gurih dari sambal kacang dan petis Sebelum masuk mencicipi makanan dari main
yang dipadukan dengan sayuran, tahu, dan course hingga appetizer, deretan cake cantik
lontong. Siapa sangka, berbeda tangan dalam berbagai bentuk, puding warna-warni, buah-
proses pembuatan sambel Tahu Gimbal akan buahan hingga es krim berbagai rasa dijejer
menghasilkan cita rasa yang berbeda pula. memenuhi Station Dessert and Ice.

22 SCG april 2019


Selesai mencicipi masakan nusantara, waktunya berkeliling dunia. Anda akan diajak mencicipi
masakan dari negeri sakura. Meski sudah tidak asing lagi bagi lidah orang Indonesia, sushi yang hadir
dengan diantaranya salmon segar sebagai topping tetap lezat saat disantap.

Bagi para penikmat olahan


seafood. Seafood on Ice jejerkan
berbagai udang, kerang dan
seafood lainnya. Nampak
seperti seafood mentah bukan?
Namun siapa sangka, seafood
segar ini sudah melewati proses
pemasakan sehingga aman untuk
dinikmati.

Nuansa modern yang didominasi


dengan balutan warna grey pada
dinding dan sentuhan gold pada
elemen di dalamnya. Kini kafe yang
mampu menampung 150 tamu,
menjadi tempat untuk bersantap
bersama keluarga atau rekan kerja.
Hanya dengan membayar Rp.
448.000 net/orang untuk buffet
lunch dan Rp. 488.000 net/orang
untuk buffet diner.

SCG april 2019 23


kelana kota

Break The Limit in Disruptive Era


Sekarang kita bergerak fisiknya secara
berada di era keseluruhan, bukan
perubahan yang hanya tangan yang
cepat dan merusak. difungsikan. Agar anak

Inspirasi Solusi
Ada banyak tak lemah fisiknya, tidak
mengalami obesitas, dan
contoh yang
tak terserang penyakit
menggambarkan 16 Maret 2019,
aneh-aneh, yang dulu tak
tentang era Pukul : 10.00-11.00 wib dikenal, dan seterusnya.
disruption yang
didefinisikan Narasumber: Rudi Eko Hartono Tentu ada banyak
contoh lainnya yang
sebagai perubahan (Managing Director PT Sinar Niaga
menggambarkan makna
yang cepat dan Sejahtera Garuda Food Group) era merusak. Misal,
merusak ini. semasa awal booming
teknologi informasi,
ada banyak brand yang
merajai dunia ponsel. Tapi
dalam waktu relatif cepat, brand-brand itu
hilang ditelan jaman digantikan smartphone
berbasis android dan iOS. Dan masih ada
banyak contoh lainnya.
Era disruptive ini terjadi perubahan pola
konsumsi masyarakat. Pola konsumsi ini
merubah tatanan bisnis cara lama. Hypermart
dan supermarket kalah oleh minimarket yang
dekat dengan lingkungan tinggal konsumen.
Bahkan para konsumen tidak perlu
beranjak ke mana-mana untuk memenuhi
kebutuhannya, cukup memanfaatkan
layanan online dan semua bisa terpenuhi.
Pola konsumsi dan komunikasi warga
dunia yang berubah seperti ini berdampak
pada semua jenis usaha. Memanfaatkan
teknologi digital, membuat banyak bidang
Dulu, ketika kita berada dalam antrian atau yang semula ditenagai kecakapan manusia,
sedang menunggu, suka membawa koran tergantikan dan tergerus. Pola konvensional
atau buku. Saat membaca, masih ada peduli semakin tergencet oleh digital. Alhasil,
dengan lingkungan. Sekarang, kita lebih tenaga kerja terpinggirkan, sentuhan emosi
sibuk dengan gadget, entah membaca berita manusia tereduksi, dan seterusnya.
atau selancar digital yang lain. Nah, koran Pilihannya: kalau tidak merubah strategi
dan buku akhirnya tak laku, pola hubungan bisnis akan digilas jaman. Akhirnya semua lini
sosial kita pun berubah drastis: anti sosial. bisnis harus merubah strategi dan sebesar-
Contoh lain, saat kecil bermain terlalu besarnya melayani pola baru yang berubah
lama di luar rumah, suka dicari dan dimarahi cepat itu. Bahkan perlu menggempur batas-
oleh orang tua kita. Kini sebaliknya, justru batas konvensional, membabat tatanan yang
para orang tua malah menyuruh si anak kaku, demi untuk kelangsungan bisnis ke
keluar, agar tidak terus di kamar yang depan dengan tetap arif dalam mengelola
hanya bermain gadgetnya. Agar anak nilai-nilai baik dalam kehidupan.

24 SCG april 2019


Customer Lifecycle
in Digital Era
Fintech:
Inspirasi Solusi Peluang & Risiko
02 Maret 2019, Pukul : 10.00-11.00 wib Mau cari pinjaman via online, kini sangat
Narasumber: Herman Josep Soewono mudah. Syarat & ketentuan dilakukan
(Director of Pro-M Surabaya) serba online, bahkan tanpa bertemu antara
penyedia jasa keuangan dan masyarakat
penggunanya. Teknologi informasi telah
mengantarkan dengan mudah persoalan-
persoalan keuangan kepada nasabah yang
hendak memanfaatkan.
Semula fintech terjadi peer to peer.
Mempertemukan start up dengan pemodal.
Lalu berkembang menjadi semacam leasing.
Lalu berkembang virtual currency dengan
BitCoin sebagai bentuknya, yang di Indonesia

Inspirasi Solusi
09 Maret 2019, Pukul : 10.00-11.00 wib
Era digital membawa dampak perubahan Narasumber: Tonny Hermawan Adikarjo
pada banyak bidang. Dunia bisnis merupakan (Presdir Bina Insan Cemerlang, Konsultan
entitas yang banyak terpengaruh sehingga
Keuangan & Investasi)
paling banyak merasakan kejutan-kejutan
yang harus disikapi dan diantisipasi dengan
cermat. Rumusnya, jangan sampai kelamaan BI melarangnya. Lalu BI membagi fintech
kaget sehingga lambat bergerak. Segera ambil menjadi 4 kategori: 1) peer to peer lending &
sikap dan lancarkan strategi yang jitu agar crowdfunding, 2) market aggregator, 3) risk &
tetap bisa merebut pergerakan masa depan. investment manajemen, 4) payment, clearing
Lakukan evaluasi setiap waktu untuk & settlement.
mengendus loyalitas pelanggan kita, apakah Faktanya, serba online banyak kemudahan
masih setia atau tergerus sedikit demi sedikit. dan keuntungan. Tapi, juga memiliki risiko
Lambat mengenali konsumen sama artinya lebih dibanding cara konvensional. Mengapa?
rela kehilangan mereka dan diambil oleh Karena online tidak mempertemukan fintech
pesaing. Pola konsumsi konsumen harus dengan nasabah sehingga ada S&K yang
dikenali dengan saksama dan cepat diadakan rigit, detil, dan ketat.
perubahan strategi agar mereka tidak lari.
Era digital membawa perubahan loyalitas
kastemer. Intinya, kastemer harus senantiasa
f
dinyamankan agar tidak sempat menoleh ke Interakti
Saluran y a FM 100
pesaing. Senantiasa diberi kemudahan dalam
a r a S u raba (emerge
ncy
mengakses produk/jasa kita sehingga mereka Su 00, 031-9
9534567
0
tetap setia sepanjang masa. Bila kenyamanan 1-99000 book : e
100 |
Telp. : 03 0 55 | Face
3 0 1 0 031-
kastemer pada dunia digital, up grade bisnis S : 0855 a | Faks :
call) | SM @ su a rasurabay
menuju digital, dan begitu seterusnya. | Ig : i
@e100ss .net | Vers
Twitter: w .s u a ra surabaya
: ww e & Video
| Website dio on-lin
5683733 a.net | Ra
su ra b ay dio/
.suara aya.net/ra
mobile: m w.s u arasurab
/w w
g : http:/
Streamin
kelana kota

Tidur Siang Bikin Lebih Produktif? reaksi dan berfikir, dan


Kini banyak
peningkatan konsolidasi
Healthylifestyle
perusahaan yang
memori. Karena itu,
menyediakan
power nap sangat
tempat tidur untuk penting serta perlu
04 Maret 2019, Pukul 12.00-13.00 wib
karyawannya. memahami cara dan
Narasumber: dr. Valentinus Besin, Sp.S
Terutama perusahaan- RS Premier Surabaya tekniknya.
perusahaan creative Cara dan teknik
digital, seperti GoJek, power nap yang
Google, dan kantor benar, antara lain;
perusahaan marketplace. dilakukan antara jam
12.00-15.00 wib. Sempatkan waktu antara
10-20 menit untuk tidur-tidur ayam. Cara itu
Mengapa? Apakah karena percaya dengan lebih berkualitas hasilnya daripada curi-curi
mengatur pola tidur di kantor akan membuat waktu untuk tidur sungguhan dalam durasi
karyawan lebih produktif? waktu yang hanya 5 menit, misalnya. Tidur
Power nap atau tidur-tidur ayam di siang sungguhan yang hanya 5 menit itu, ternyata
hari kerap dianggap bisa mengistirahatkan hasilnya nihil untuk peningkatan performa
otak sejenak. Butuh sekitar 10-20 menit kinerja.
saja untuk power nap dan begitu terjaga Begitu pula power nap yang terlalu lama,
performa bisa kembali meningkat dan lebih misal hingga lebih dari 30 menit, berarti
produktif. sudah mencapai stadium tidur yang terlalu
Setiap kita memiliki lifecyle yang hampir dalam. Sehingga, begitu bangun malah
sama berkaitan dengan jam ngantuk, yakni seperti bingung, ada penurunan kecepatan
sekitar 8 jam setelah bangun tidur pagi. Bila berfikir, dan bahkan terjadi penurunan
kita bangun jam 05.00 pagi, sekitar pukul performa kerja.
13.00 wib biasanya serangan kantuk dimulai. Power nap bisa dilakukan pada posisi
Saat itu, nyaris kinerja otak, saraf, dan lain-lain seperti saat bekerja. Tak perlu beranjak
mengendor. Menghadapi pekerjaan tidak mencari tempat tidur, cukup atur posisi yang
dalam kondisi prima, sehingga power nap nyaman sambil duduk di kursi-meja kerja.
kerap menjadi alternatif. Tidur-tidur ayam sekitar 10-20 menit itu pun
Berdasar riset, setelah melakukan akan mampu menyegarkan kembali kondisi
power nap bisa menghasilkan; peningkatan fisik dan otak untuk mencapai performa yang
performa motorik, kewaspadaan, kecepatan fit dalam bekerja.

26 SCG april 2019


Kunjungan SS Media

Dari Rumah Perubahan


Ke Kemenpora
Sekurang-kurangnya, 20 tim Suara Surabaya kantor. Suatu ketika, alih-alih mau ke mal,
Media telah melakukan perjalanan ke Jakarta kendaraannya justru otomatis ke jalur kantor.
(26-27/2/2019). Mereka terdiri dari anggota “Sementara seorang explorer, suka
keluarga besar SS, mulai dari penyiar, hidup dalam ketidakpastian. Bukankah itu
newsroom, new media, suarasurabaya. jalan yang dipilih Bill Gates atau Steve Jobs?”
net, SheFM, dan Surabaya City Guide (SCG). serunya.
Kunjungan itu khusus mendatangi Rumah Perbincangan itu pun mengalir hingga
Perubahan dan Kementerian Pemuda & tengah malam. Dan esok paginya, tim
Olahraga RI. SS melanjutkan perjalanan ke kantor
Di Rumah Perubahan, tim SS disambut Kemenpora hingga kemudian diajak ke
Prof. Rhenald Kasali, penulis The Great Bandara Soekarno-Hatta langsung untuk
Shifting. Rumah Perubahan itu menempati menyambut Timnas Garuda Muda yang
lokasi di Bekasi seluas 7 ha. Di lahan hutan berhasil menyabet Juara AFF U-22 2019
kota itu, tersedia kebun dengan beragam bersama Menpora Imam Nachrawi.
tanaman, satwa beragam jenis, penginapan, Tim SS pun berjibaku antara keinginan
dan gedung pelatihan powerhouse. bertemu Menpora dengan gegap-gempita
“Menjadi orang yang kreatif, sebenarnya penyambutan Timnas U-22 yang membawa
sederhana. Kuncinya adalah eksplorasi. kemenangan. Setelah beberapa jam, semua
Sebagian besar orang kita terdidik hajat terpenuhi, dan akhirnya melanjutkan
bukan menjadi explorer tapi exploiter perjalanan balik ke Surabaya.
(pengeksploitasi),” kata Prof. Renald saat Perjalanan sepanjang 700 kilometer dari
menunjukkan draft buku Creative Thinker Surabaya-Jakarta itu pun digunakan tim SS
yang sedang dalam proses pengerjaan. untuk sekaligus melakukan explorasi Tol
Ia mencontohkan, salah satu tanda Trans Jawa. Ada banyak catatan pengalaman
eksploiter yang sangat nyata yaitu orang selama perjalanan yang akan menjadi
yang selalu memilih jalan yang sama ke kenangan manis sepanjang waktu.

SCG april 2019 27


medical ref.

PENGOBATAN TUMOR OTAK


DENGAN RADIOTERAPI

Pelindung otak “Sawar darah


otak” dari patogen, dapat
mencegah terkonsentrasinya
berbagai obat kemoterapi
di otak, sehingga membuat
obat tersebut kurang efektif.
Dr. Dyah Erawati, Sp.Rad(K)Onk.Rad Kini, radioterapi dianggap
sebagai terapi penting untuk
Spesialis Radiologi Konsultan Ongkologi Radiasi pengobatan tumor otak.
Adi Husada Cancer Center Surabaya

Penatalaksanaan pengobatan penyakit kanker tumor otak, merupakan pengobatan lokal.


memerlukan penanganan yang terpadu Radiasi diberikan pada pasca pembedahan/
antara berbagai disiplin ilmu, dalam diagnosis pasien yang tidak dapat dilakukan
maupun terapi. Demikian juga untuk tumor pembedahan. Prinsip radiasi adalah mematikan
otak, tim multidisiplin yaitu Spesialis neurologi, sel tumor semaksimal mungkin, minimal pada
Spesialis bedah saraf, Spesialis radiologi, jaringan normal (di bawah dosis toleransi otak).
spesialis onkologi radiasi, spesialis onkologi Radioterapi juga merupakan pengobatan
medik, spesialis patologi anatomi dan spesialis paliatif yang terpilih untuk kasus-kasus
lainnya yang berkompeten terhadap diagnosis sekunder, karena dinilai tidak invasif.
dan pengobatan. Seiring dengan berkembangnya ilmu
Pada Awalnya tumor otak tidak pengetahuan, serta teknologi baik peralatan
menimbulkan gejala, kadang-kadang gejala maupun teknologi computer, maka
seperti sakit kepala yang hilang timbul atau berkembang pula teknik radiasi. Beberapa
gangguan keseimbangan yang mana gejala itu teknik radiasi:
sering diabaikan. Kemudian baru menimbulkan
gejala yang khas apabila tumor membesar dan I. RADIASI EKSTERNA
mendesak bagian-bagian otak, keluhan mual,
muntah yang proyektil, perubahan kepribadian Three-Dimensional Conformal Radiation
dan pelan-pelan diikuti kejang dengan Therapy (3-DCRT), adalah teknik radiasi
penurunan pergerakan fungsi motorik serta eksterna yang dibuat sesuai bentuk target
kesadaran. radiasi, yang mana jaringan normal sekitarnya
Tumor otak dapat primer (berasal dari mendapat dosis minimal. Perencanaan radiasi
jaringan otak sendiri) atau sekunder (penjalaran menggunakan CT-Scan dengan posisi pasien
dari kanker di luar otak). Pengobatan utamanya sama waktu pasien menjalani radiasi, kemudian
adalah pembedahan, karena dari operasi hasil CT-Scan dikirim ke komputer perencanaan
dapat menentukan jenis patologinya, yang radiasi dengan visualisasi secara 3 dimensi,
mana ada hubungannya dengan pengobatan multiple lapangan radiasi.
selanjutnya, tetapi ada beberapa kasus yang
tidak dapat dilakukan pembedahan karena Intensity-Modulated Radiation Therapy
lokasi tumor terletak di daerah struktur yang (IMRT), adalah pengembangan teknik radiasi
sangat berbahaya. ekterna 3-DCRT yang lebih spesifik dengan
Radioterapi adalah salah satu pengobatan dapat mengatur intensitas berkas radiasi

28 SCG APRIL 2019


dengan menggunakan komputer, sehingga (pisau sinar X), Particle beam radiation (sinar
tercapai intensitas sinar yang akurat dan dosis partikel).
jaringan normal sesuai yang dikehendaki.
Image Guided Radioterapi (I0lah
Stereotactic Radiosurgery (SRS) dan penggunaan pemantauan gerakan organ
Stereotactic Radiotherapy (SRT). SRS maupun setiap kali terapi radiasi diberikan dengan
SRT dapat digunakan untuk pengobatan menggunakan imaging, untuk menghasilkan
tumor-tumor otak. SRS adalah teknik data yang akurat tentang posisi tumor.
radiasi yang diberikan secara langsung dan
akurat dengan dosis sangat tinggi sesuai II. BRAKHITERAPI (Sinar Dalam)
bentuk target pada jaringan tumor dengan
menggunakan pencitraan secara stereotactic, Teknik radiasi dengan menggunakan zat
misalnya MRI, dan diberikan hanya satu fraksi radioactive yang dimasukkan/didekatkan pada
(satu kali), untuk tumor diameter sampai 3 cm. target radiasi, teknik Interstitiil brakhiterapi,
Sedangkan SRT, diberikan secara fraksinasi dengan menggunakan sumber I125 dan
(dosis terbagi), untuk tumor yang lebih besar. Gliasite balloon radiotherapy system.
Secara umum SRT dapat digunakan untuk Karena adanya toleransi jaringan normal
tumor-tumor tersebut di atas, hanya ukuran yang tidak sama, maka pemberian radiasi pada
lebih besar dan untuk tumor-tumor yang daerah otak harus hati-hati, diperlukan kerja
letaknya berdekatan dengan critical structures, tim onkologi radiasi (dokter, ahli fisika Medik,
seperti brainstem, chiasma opticum, contoh: radiografer radioterapi, perawat onkologi) yang
Gamma Knife (pisau sinar GAMMA), X-Knife handal.

Adi Husada Cancer Center


RS Adi Husada Undaan Wetan, Jl. Undaan Wetan No. 40-44 Surabaya 60272
Phone : +62 31 9924 5000, 9924 6000, 5318000 Email : info@ahcc.co.id
www.ahcc.co.id @adihusadacancercenter adihusadacancercenter
sub bgt!

Surabaya Caricature Community

30 SCG april 2019


Judul di atas adalah slogan, yang diresapi Mempertahankan seni karikatur, agar
oleh semua anggota komunitas yang satu tidak punah merupakan satu dari sekian
ini. Ya, beberapa pegiat karikatur di Kota alasan mengapa tiga lelaki ini tetap menekuni
Surabaya, mulanya hanya menggelutinya komunitas ini hingga sekarang. Meskipun
sebagai profesi. Kemudian berkumpul beberapa menganggap keberadaan karikatur
membentuk komunitas yang, dinamai di Indonesia belum diterima sebagai sebuah
Surabaya Caricature Community (SCC). aliran seni rupa, namun SCC tak kan lelah
Dipelopori oleh Yanto, Cak R, dan Briyan, berjuang mengubah paradigma itu.
memilih tanggal cantik serba 12 menjadi “Anggapan karikatur hanya sebagai
penanda awal kelahiran SCC. Sepakat resmi souvenir pernikahan dan ulang tahun, atau
berdiri pada tanggal 12-12-2012. Tujuh tahun sekedar kado untuk kekasih hati, masih
sudah kehadiran SCC, bertahan dengan merebak. Padahal, bagi kami lebih dari itu.
tujuan awalnya. Keberadaan karikatur layak diappresiasi
sebagai aliran seni rupa,” ujar Cak R, founder
SCC kepada Majalah SCG.
Alhasil, jika sampai saat ini tak banyak
yang membeli karya karikatur bukan hal aneh.
Kebanyakan hanya akan membeli sesuai
pesanan. “Belum banyak yang membeli karya
karikatur yang sudah jadi, tidak seperti lukisan
di mana orang membeli lukisan. Kalau karikatur
pasti akan memesan dulu, dan itu adalah wajah
dari orang terdekat mereka,” tambah Cak R.
Menurut Cak R, SCC tak gentar untuk
melanjutkan perjuangan meski telah 7 tahun
eksis. Perjuangan ini selalu didengungkan
melalui beberapa event, baik yang
diselenggarakan oleh SCC sendiri, maupun
ketika SCC diminta mengisi kegiatan kampus
atau kegiatan perusahaan.
Kian waktu semakin bertambah anggota
SCC. Sejak tahun 2012 hingga 2019 ini sudah
terhitung 35 anggota, yang bisa dikatakan
sebagai anggota aktif. Dari berbagai kalangan,
baik latar belakang pekerjaan hingga asal
daerah. Konon, SCC tak ingin mengekang dan
memaksa anggotanya dalam berkarya. Bahkan

SCG april 2019 31


sub bgt!

dirasakan pada diri mereka


sendiri,” tegasnya.

Ruang Gerak
Tak memiliki aturan yang
pakem, SCC memberikan
ruang gerak yang bebas bagi
anggotanya untuk memilih
setiap kegiatan yang hendak
diikuti. Layak disebut sebagai
komunitas, karena SCC
memiliki berbagai kegiatan
mingguan hingga mengisi di
berbagai event.
Di antara kegiatannya;
mereka tak memiliki grup di media sosial. Melapak, setelah 2 kali pindah lokasi kini
“Hanya karya yang mampu mengikat mereka kegiatan mingguan yang dilakukan rutin Jumat
sebagai anggota komunitas,” tambahnya. pukul 19.00 – 23.00 WIB, dapat ditemui di Tiga
Tidak pernah mengumbar janji, tentang Tuan Cafe, Surabaya Town Square. Tak sekedar
apa akan diberikan kepada anggota. membuka lapak untuk menerima pesanan dari
Sebaliknya, SCC malah bertanya apa yang akan pengunjung café, menjadi kesempatan tatap
mereka berikan kepada komunitas setelah muka anggota komunitas untuk sharing skill.
mereka bergabung. Mungkin terdengar Dalam setiap pertemuan kerap ditentukan
sedikit janggal, namun dari situlah SCC ingin tema, yang diputuskan oleh Team Leader (TL).
membentuk anggota yang produktif. Tanpa Pada kesempatan melapak ini bisa memberi
memberikan tekanan. “Perubahan tidak hanya value, menambah relasi di mana setiap minggu
dirasakan oleh komunitas ketika mereka terus secara bergantian mereka akan bertemu satu
berkarya namun dampak signifikan akan orang baru.

32 SCG april 2019


Acara melapak ini dipimpin oleh salah beberapa destinasi wisata lokal Surabaya. Juga
satu TL. “Biasanya TL akan menentukan di stand beberapa acara kampus dan undangan
temanya, bisa saja tema minggu ini acara lainnya.
menggambar wajah tampak samping maka Bagaimana cara bergabung dengan SCC?
mereka semua akan menggambar tampak Tak memerlukan syarat khusus, namun untuk
samping semua,” tutur Cak R lagi. mendaftarkan diri menghubungi SCC melalui
Kembali lagi, ke asas tidak mengikat akun Instagram SCC @scc_karikatur. Setelah
membuat mereka dapat saja memilih itu akan diminta membuat tiga karya karikatur.
menggambar sesuai tema atau tidak. selanjutnya pendaftar sudah bisa mengikuti
“Kita bebaskan mereka, kalau mereka mau kegiatan-kegiatan SCC.
menggambar tema minggu ini silahkan Komunitas ini tak hanya terbuka bagi
mengikuti, kalau tidak ya tidak masalah mereka mereka yang memiliki keahlian menggambar.
bisa hanya datang untuk melihat atau sekedar “SCC juga terbuka bagi mereka yang hanya
ngobrol,” ungkapnya. ingin tahu karikatur sebagai sebuah karya
Menurut mereka, komunitas ini tidak yang menghibur lebih dalam lagi, tanpa
dibentuk guna mengumpulkan para karikaturis harus menghasilkan sebuah karya. Mereka
handal. SCC hadir sebagai wadah belajar, inilah yang disebut sebagai partisipan SCC,”
dan pertemuan di lapak setiap Jumat inilah pungkas seniman berambut gimbal ini.
yang menjadi momentumnya. Pembuktian (Naskah: Jeconia)
dari slogan mereka, di mana mereka akan
saling menemukan kekurangan agar dapat
saling sharing satu dengan yang lain, untuk
menambah pengetahuan.
Pasar Seni Lukis Indonesia, event berskala
nasional. Merupakan event tahunan terbesar
bagi seluruh seniman Indonesia. Inilah
panggung untuk seluruh karya anggota SCC
dipamerkan, dan dihargai sebagai sebuah seni
sejak 2015 keikutsertaan mereka.
Meski tak lagi memiliki event bulanan,
komunitas SCC dipadatkan dengan mengisi di

SCG april 2019 33


an,
b e rtah jaman.
tuk ika an
l a m a un n dinam n, dengeksis
n da bah a tap
ggu
m e nun mbanga ap peru untuk te
erlu erke seti saha
Tak p gikuti p si dalamas beru n
men artisipakreativit m bahaan
e r p n r s e k
B daraa pe iha
ken berarti. a r u dari keberp jaman i
b h i g
dan K , versi ai wadakspresi duang ba ntuk
si a g re ai r r u
bora , seb n be bag grafe jalah
Kolaalah SCGebebasa irkan sedan fotoensi Ma
Maj adap k ami hadsainer, a eksist
terh enial. K ulis, de bersam t
Mill ua pen karya, i a p sudu ia,
sem ajan g t n
n se a du
mem. g a b arka a hingg aya. demi
SCG en abay urab uan,
- s a ma mota Sur teristik S n pand l.
ama ka K rak t da loba
Bers dinami ngka kai manfaaerensi g
dan m kera ember san ref
dalasama m i wawa
Ber engkap
mel
kolaborasik

36 SCG april 2019


SCG april 2019 37
kolaborasik

38 SCG april 2019


SCG april 2019 39
40 SCG april 2019
SCG april 2019 41
Tsundoku
W r i t e r & P h o t o g r a p h e r
Ika Suryani Syarief ( @i_s_syarief )
Penyunting yang sedang berusaha lebih sering
membaca buku ketimbang main hape.

D i g i t a l a r t i s t
Olivia Vinka (@vinkaaether93)
A graphic designer, working hard to earn money to
travel! I love listening to music, writing fanfiction
and a girl that really into Cosplaying and anything
Japan J Find me on IG @vinkaaether93 or deviantart
Atlas Pandora.

Kosakata Kopi
W r i t e r :
Adilah Daffadany Rabbani
Dialah barista andalan @jokopi

D i g i t a l a r t i s t :
Alexander Anderson Meidianto (@
alexandersonhex)
Masih sekolah di SMA Kristen Petra 5 Surabaya, Kelas
XI. Meski tertarik di bidang gambar dan desain,
tetap memiliki cita-cita menjadi seorang pilot.

Nonton di The
Premiere
W r i t e r :
Ngobrol Sinema | @ngobrolsinema
Akun alay yang senang ngasih rekomendasi film,
review tiap abis nonton film atau series,
dan info yang kayaknya penting. Sementara ini hadir
di empat platform: twitter, instagram,
soundcloud, dan spotify dengan nama yang sama.

D i g i t a l a r t i s t :
Bagus Aji Budi C | @ajivisual
Seorang yang menyukai dunia Desain Grafis dan
Video. Dan jangan lupa kunjungi ajivisual channel.

42 SCG april 2019


Oriental Circus Semarakkan

L e n m a r c A p r i l ic i o us
Lenmarc Mall masih Anda juga masih http://layananpaspor.
manjakan Anda dengan dimudahkan untuk imigrasitanjungperak.com.
Aprilicious sepanjang pengurusan paspor di Unduh aplikasi Lenmarc
bulan. Ajak keluarga Anda lantai LG. Pendaftaran Mall dari Google Playstore
menikmati Oriental Circus Layanan Paspor dan Apps Store. Jelajahi
Indonesia The Great 50 Kantor Imigrasi Kelas I informasi berbelanja Anda
Show, hingga pertengahan Tanjung Perak ini bisa di Lenmarc Mall, dari mana
April 2019. Harga tiket mulai dilakukan via online: saja dan kapan saja.
Rp 100.000,- dan dapat
dibeli di ticketing booth
di Ground Floor Lobby,
Aplikasi Traveloka, website
www.thegreat50show.com
dan di tiket box (pembelian
tiket dibuka 1 jam sebelum
pertunjukan dimulai).
Pertunjukan aksi
menantang yang dipadu
dengan laser dan cerita
yang diangkat dari kisah
nyata pendiri sirkus, diiringi
dengan Live Music serta
karya lagu orisinal yang
khusus diciptakan untuk
show istimewa sirkus tanpa
binatang ini, bisa Anda
saksikan pada Selasa-Kamis:
19.00 WIB, Jumat: 16.00 WIB
& 19.00 WIB, Sabtu-Minggu
& Hari Libur Nasional : 10.00
WIB, 16.00 WIB & 19.00 WIB.
Senin: Libur.
Namun di tiap Senin,
Anda tetap bisa meraih
hadiah langsung tanpa
diundi dalam program I Love
Monday. Segera tukarkan
struk belanja Anda sebesar
Rp 500 ribu di CS. Nikmati
pula promo khusus di Ground
Floor: DBS Bank Exhibition di
1-30 April Midiso Exhibition
di 1-30 April. Cocoland di 11
April – 12 Juni.
subbgt!

Berwisata
di Panggung Berwarna
44 SCG april 2019
Sepanjang Jl Panggung Surabaya telah ”Itu cara yang kita tempuh sejak awal.
berwarna. Rumah-rumah panggung itu Pemkot berusaha mengikuti keinginan warga
terasa semarak oleh warna-warni cat. seperti apa. Keterlibatan warga itu yang
Kawasan itu tak lagi terasa kumuh. Pesonanya penting dalam tiap pembangunan yang
tampil memukau. Berjalan-jalan di sepanjang dicanangkan oleh Pemkot. Bila warga sudah
jalan ini, menghadirkan rasa yang sungguh tergerak untuk membangun lingkungannya,
berbeda dari biasanya. pekerjaan akan lebih ringan,” cetusnya.
Pengecatan warna-warni rumah-rumah Selain warga sekitar, ikut terlibat aktif
panggung itulah yang ditempuh Pemerintah pula para pegiat seni, komunitas, tim cagar
Kota Surabaya dalam upaya merevitalisasi budaya, dan semua pihak yang terkait
kawasan lama Surabaya bagian utara itu. dengan proyek revitalisasi kota tua ini.
Eri Cahyadi, Kepala Badan Perencanaan “Semakin banyak aspirasi yang muncul kan
Pembangunan Kota (Bappeko) Surabaya, semakin baik,” ujarnya.
mengatakan pengecatan ulang Jl Panggung Oleh sebab itu, munculnya pertanyaan-
dengan konsep warna-warni adalah bagian pertanyaan terkait perupaan rumah-rumah
dari upaya membangun sebuah kawasan panggung, akhirnya bisa diterima semua
wisata heritage yang meliputi Kampung pihak. Namun, buah fikiran yang sempat
Melayu, Arab, dan Pecinan di Surabaya Utara. muncul tentang perlunya konsep yang jelas
Pengecatan itu melibatkan tim gabungan dalam penataan kota tua, dijadikan bahan
dari Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan untuk diterapkan di kawasan lain yang masuk
Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang, proyek revitalisasi.
Satpol PP, Linmas, dan Masyarakat.
Wisata Terpadu
Selain Jl Panggung, yang dijadikan
proyek revitalisasi adalah kawasan Jl
a tua Kembang Jepun dan Jl Karet Surabaya.
sasi kot
Revitali utara Pemkot dan pabrikan cat bersepakat untuk
a y a d i bagian merealisasikan penataan kawasan itu sesuai
Sur a b ulai
r a la in telah dim disain mock up yang disepakati. Disain itu
anta tan
pengeca antara lain menampilkan warna-warna soft di
dengan ah- sepanjang Kembang Jepun. Sementara di Jl
arni rum
warna-w ang Karet menyesuaikan kondisi setempat.
i sepanj
rumah d
Disain pewarnaan itu juga tak hanya
asan
P a n g g u ng. Kaw melibatkan Pemkot dengan beberapa
Jl enjadi komunitas semata, namun disosialisasikan
siang m
ini pun aya. juga kepada warga setempat, terutama
a s i b a ru Surab pemilik bangunan, apakah setuju atau tidak.
destin

”Tidak hanya pengecatan, tapi sekaligus


akan dilakukan perbaikan pedestrian,
penggantian jalan yang tidak lagi aspal, tapi
dengan batu alam,” ujarnya.

Rancangan Bersama
Proyek revitaliasi itu, diakui Eri, sejak
awal telah melibatkan partisipasi warga
sekitar. Sebelum realisasi pun, berkali-
kali mengajak berunding antara Pemkot
dengan warga di kawasan kota tua
itu. Sehingga, obyek dan warna-warna
cat yang diaplikasikan sesuai dengan
keinginan bersama.

SCG april 2019 45


subbgt!

“Karena pemilik harus juga menyetujui, baru berbuah resistensi oleh pemilik bangunan.
dilakukan pengecatan,” sergahnya. Jika penataan ini nantinya sudah terbukti
Proyek itu pun berjalan lancar hingga berdampak pada perputaran ekonomi,
kini. Keterlibatan berbagai pihak dan warga katanya, Pemkot bisa saja melakukan
juga menggembirakan. “Kita memang perubahan warna yang sesuai dengan ciri
ingin masyarakat bisa merasa menjadi khas wilayah tersebut.
bagian dari pembangunan dengan tidak
memaksakan warna yang akan dicatkan di Destinasi Baru
rumahnya,” jelasnya. Seperti yang diharapkan Walikota
Hal terpenting, lanjutnya, penataan Surabaya, Tri Rismaharini, penataan kota tua
kawasan kota tua di Surabaya utara ini tidak ini harus sebesar-besarnya membawa dampak

46 SCG april 2019


yang baik bagi sebuah kawasan dan warganya, perusahaan cat buatan anak negeri, yang
baik sosial, budaya, dan terutama ekonomi. juga sukses mewarnai banyak perkampungan
Untuk mencapai itu, seperti dikatakan Eri, di Surabaya seperti di Jalan Putat, Kampung
revitalisasi akan berlanjut ke proyek-proyek Lawas Maspati, Kampung Bulak, dan
berikutnya setelah pengecatan. Seperti Kampung Warna-warni di Malang.
perbaikan trotoar, jalan, lampu, lokasi parkir, “Sebagai perusahaan cat, kita turut
hingga menumbuhkan wisata kuliner. berpartisipasi untuk membuat cantik Kota
“Kalau mau menjadi destinasi wisata, Surabaya. Kita langsung merespon dan
kan semua itu harus dilengkapi sehingga mendukung Pemkot Surabaya,” kata Steven
kawasan itu benar-benar nyaman untuk di A. Sugiharto, Vice President PT Indana.
buat jalan-jalan,” tegasnya. Terutama saat Seperti diketahui, PT Indana menggunakan
malam, kawasan itu harus dihidup dan siap produk MixOne dan Nitrolux yang digunakan
memenuhi apa yang dibutuhkan wisatawan dalam pengecatan ulang bangunan rumah di
di malam hari. Jl Panggung. Mengapa MixOne dan Nitrolux
Tentu proyek revitalisasi itu tak akan yang digunakan? Karena, MixOne memiliki
tanggung-tanggung. Berbagai kelengkapan keunggulan, antara lain; koleksi warna lebih
untuk menjadi destinasi wisata sudah pasti akan banyak; bisa untuk semua media baik untuk
dipenuhi sebagaimana mimpi akan kawasan genteng, seng dinding, exterior, interior, dll; anti
kota tua yang menyimpan banyak heritage. noda; bisa dicuci; tahan terhadap alkali dinding
Bukankah sejak awal upaya revitalisasi baru; dan bisa mengisi retak rambut pada
itu telah mendapat support dari PT Inti dinding. Sedangkan Nitrolux unggul karena
Dayaguna Anekawarna (PT Indana), cepat kering dan lebih mengkilap.

SCG april 2019 47


sub bgt!

Selain Berat Badan, Hal Ini Harus Diperhatikan


Dalam Tumbuh Kembang Anak
Ahmad Suryawan, SpA(K) saat ditemui pada acara
Kombinasi Cinta Kasih, Nutrisi, dan Stimulasi Gerak
Frisian Flag pada Senin (11/3).
Nutrisi dan stimulasi seimbang memegang
bagian penting dalam tumbuh kembang anak
terutama pada usia di bawah 2 tahun. Anak yang
tidak tercukupi nutrisi dan stimulasinya rawan
terkena pendek dan stunting. Riset Kesehatan
Daerah (Riskesdas) mengeluarkan data
presentasi balita sangat pendek dan pendek
pada tahun 2018 berada di angka 30.8%.
Meskipun jumlah ini berkurang dibandingkan
Banyak orang tua yang tahu berapa berat badan tahun 2013 yang ada di angka 37.2% namun hal
anaknya, tapi tidak dengan tinggi badan dan ini masih menjadi PR bersama.
lingkar kepalanya. Padahal tumbuh kembang Menurut dr. Wawan, yang harus dilakukan
anak tidak dapat diukur berdasarkan berat untuk mencegah terjadinya stunting dan pendek
badannya saja. “Ada pasien yang datang ke klinik diantaranya yaitu pemberian ASI eksklusif, menjaga
saya dengan keluhan anaknya kelebihan berat bayi dari kurang gizi, infeksi, dan ibu depresi saat
badan, setelah dilakukan pemeriksaan lebih hamil, serta imunisasi dan stimulasi. Orang tua juga
lanjut ternyata berat badannya normal. Ukuran harus mengamati dengan intens tumbuh kembang
fisik tidak bisa dijadikan patokan,” ungkap DR. dr. anak di bawah usia 2 tahun.

Menikmati Warna-Warni Jalan Panggung,


Cara Lain Berwisata di Surabaya

Meskipun pemandangan alam bukan sekaligus menjadi pusat perdagangan sejak


menjadi daya tarik utama pariwisata kota, Dinas zaman kerajaan hingga penjajahan. Infrastruktur
Kebudayaan dan Pariwisata (Disbupdar) Kota pendukung sedang disiapkan agar semakin
Surabaya tak kehabisan akal untuk meningkatkan mendongkrak potensi Jalan Panggung menjadi
potensi pariwisatanya dari sudut lain. Dikenal destinasi wisata yang menyuguhkan berbagai
sebagai Kota Pahlawan dengan sejuta sejarahnya, cerita bersejarah.
Surabaya sedang melakukan revitalisasi pada Usaha membangkitkan suasana penuh
kawasan kota lama yang meliputi Jalan Panggung, sejarah pada kawasan yang menghubungkan
Jalan Karet, dan Jalan Kembang Jepun. daerah Pecinan dengan Arab ini mendapatkan
Jalan Panggung menjadi salah satu support dari PT. Indana Paint. Sebagai perusahaan
kawasan kota lama yang telah rampung digarap cat buatan anak negeri, Indana Paint juga sukses
dengan sapuan warna-warni pada bangunan mewarnai beberapa perkampungan di Surabaya
di sepanjang jalan tersebut. Jalan Panggung diantaranya Jalan Putat, kampung lawas Maspati,
menyatukan berbagai komunitas penduduk di kawasan Bulak, dan kampung warna-warni di
dalamnya yaitu Arab, Cina, Jawa, dan Madura Malang. (Naskah: Jeco)

50 SCG april 2019


International Mattress Fair,
Waktunya Berinvestasi Lewat Alas Tidur

Intenational Mattress Fair (IMF) kembali pun menjadi tawaran tersendiri yang diberikan.
digelar pada tanggal 4 hingga 10 Maret 2019. Pemilihan alas tidur berkualitas dipercaya mampu
Penawaran diskon 70+10+5 persen tanpa mampu memberikan dampak positif dalam
syarat diberikan oleh The Grand Palace (TGP) investasi kesehatan tulang. Alas tidur berkualitas
Department Store. Acara ini diikuti tujuh brand juga sebagai bentuk investasi jangka panjang
kenamaan yaitu King Koil, Serta, Tempur, Spring karena mampu bertahan hingga 15 tahun.
air, Therapedic, Simmons, Dreamline dan Perfect
Health. Tak hanya itu, pemegang The Grand
Palace Card semakin dimanjakan dengan
hadirnya diskon tambahan.
Dalam IMF pengunjung dapat berburu
kasur dengan harga yang dibawah rata-
rata namun kualitas di atas rata-rata.
“IMF merupakan momen paling tepat
untuk belanja matras. Masyarakat boleh
membandingkan sendiri harga matras di
IMF The Grand Palace dengan harga di
pasaran, kami pastikan jauh lebih hemat,”
ujar Panji Kembar Direktur Operasional The
Grand Palace
Tak hanya dimanjakan dengan diskon,
investasi jangka panjang bagi tubuh
sub bgt!

Yobel Silver Hadir Dengan Kualitas Perhiasan Premium


Bicara tentang perhiasan, sering kali akan Membuka harga mulai dari 7 juta rupiah,
dikaitkan dengan perempuan. Tak ayal, berbagai berbagai koleksi perhiasan kualitas premium
perusaan perhiasan banyak bermunculan untuk sudah dapat dikantongi. Bagi pecinta atau kolektor
memanjakan perempuan sesuai pasarnya perhiasan akan disuguhkan koleksi dari Mahkota,
masing-masing. Telah berdiri sejak tahun 1980, Kalung, Liontin, Anting-anting, Gelang, Cincin
PT Yobel Jewellery Manufaktur menghadirkan hingga Bross. Koleksi terbaru itu dipamerkan dalam
beberapa koleksi premium bagi para wanita yang gelaran tradisional wedding expo di Tunjungan Plaza
mengedepankan penampilan dan kualitas. Surabaya pada Sabtu (09/03).
Memiliki targetnya sendiri untuk menjajakan
berbagai koleksi produknya. Yobel Silver dengan
perak 925 hadir sebagai brand unggulan,
“Perusahaan kami memiliki beberapa brand untuk
menjangkau target market yang berbeda. Salah
satu brand unggulan kami adalah Yobel Silver,
perhiasan perak 925 dengan lapisan logam mulia
rhdium dan taburan batu permata Cubic Zirconia
kualitas excellent. Hargapun berkali kali lipat lebih
mahal dari emas.” Ujar Grace Katalina, Marketing
Director PT. Yobel Jewellery Manufaktur.

Yowis Ben 2 Lestarikan Bahasa Daerah Melalui Film


bahasa daerah yaitu Jawa dan Sunda. Bedanya
dengan film pertamanya Yowis Ben 2 lebih rapi
dalam menata bahasanya. Melalui film keduanya
ini, Bayu Skak penulis sekaligus Co-Director hendak
menyampaikan nilai budaya khususnya mengenai
bahasa daerah. “Di sini kami menyajikan yang baru di
mana mengangkat budaya dan harapan kami anak
muda tidak melupakan budaya karena budaya akar
rumput kita. Siapa yang akan meneruskan bahasa
daerah jika kita tidak menggunakan?” harap pria
yang merintis karirnya melalui YouTube ini.
Berbeda dengan Yowis Ben pertama yang hadir
sebagai ajang pembuktian karakter tokoh. Kini Yowis
Berhasil meraup angka 950.000 penonton di
Ben2 lebih menonjolkan bagaimana perjuangan
film pertamanya yang rilis 2018 lalu, membuat
hidup dari masing-masing tokoh dengan kemasan
Yowis Ben tancap gas dengan menghadirkan
lebih dewasa. “Untuk perbedaannya, di Yowis Ben2
Yowis Ben 2. Memborong beberapa cast Yowis Ben
tidak lagi di pembuktian tapi ke perjuangan hidup.
2 diantaranya Joshua Suherman, Brandon Salim,
Dimana saya main band untuk dapat kuliah,” tutur
Tutus Thomsons, Anya Geraldine, Devina Aureel,
Bayu. (Naskah dan foto: Jeco)
dan Coach Timo yang menyapa penggemarnya di
Atrium Royal Plaza pada Sabtu (9/3).
Kembali ditulis oleh Bayu Skak, kisah cinta lintas
budaya antara Jawa dan Sunda menjadi kemasan
baru yang dihadirkan. “Di Yowis Ben 2 ada Jawa ada
Sunda dan itu memiliki tanggung jawab yang besar
karena kita melihat dari dulu kedua suku ini kres kan,
jadi kita ini membuat sesuatu yang mengguyubkan
kedua suku ini dan mereka bisa berpacaran,” ujar pria
kelahiran Malang ini.
Film yang mulai tayang pada tanggal 14 Maret
2019 ini, berhasil menyatukan lelucon dengan dua

52 SCG april 2019


Surabaya Dihibur Sirkus Asli Indonesia
Pertunjukan Sirkus kembali digelar ujar Hans Manangsang, Managing
oleh Oriental Circus Indonesia dengan Director Ananta Harsa Group sebagai
mengusung tajuk The Great 50 Show. penyelenggara. Pertunjukan ini dibalut
Pertunjukan yang digelar dalam rangka hari dalam sebuah cerita nyata tentang
jadi ke 50 dari kelompok sirkus terbesar asli meraih kesuksesan.
Indonesia ini menyuguhkan berbagai atraksi Berdurasi kurang lebih 2 jam, penonton
dari mulai akrobat, badut, trapeze, juggling dijanjikan tak hanya sirkus klasik, tapi juga
sampai sepeda roda satu. sentuhan modern dengan penggunaan
Yang membuat konsep kali ini lebih teknologi laser, drone, video maping serta
segar dan menarik, semua atraksi tadi live band. Setelah sukses di Jakarta, keluarga
dipadukan dengan musik, tarian, serta di Surabaya sudah bisa menyaksikan
efek suara yang khusus diciptakan pertunjukan sirkus ini mulai 13 Maret 2019
untuk mengiringi aksi. “Sesuatu yang dengan tiket yang dijual mulai Rp. 100 ribu
mungkin belum pernah ada di Indonesia” hingga Rp. 375 ribu.

Selamat
&Sukses
ULANG TAHUN 100%
pt. TERMINAL PETIKEMAS SURABAYA

S U A R A S U R A B AY A M E D I A
SCG april 2019 53
sub bgt!

Sajikan Masakan Ibu Dari Berbagai Belahan Dunia


Bagi para perantau, masakan rumah menjadi Yuskristiani Public Relation Midtown Residence,
satu hal yang sering kali dirindukan bukan? Kamis (14/3).
Bagaimana jika para perantau juga ingin Pasta a La Matriciana menjadi salah satu
mencicipi masakan rumahan namun dari masakan rumahan dari Italia yang diusung. Tak
negara lain? Jangan khawatir karena All Day sama persis memang karena pasta yang memiliki
Resto & Dining menghadirkan masakan ibu dari cita rasa pedas ini disesusikan kembali dengan
berbagai manca negara. lidah orang Surabaya, “Ini kan masakan Itali jadi
Mengangkat konsep tongkrongan, baik untuk level kepedasannya kami sesuaikan dengan
desain interion hingga makanan dikemas dengan lidah orang Surabaya jadi kami menggunakan
sederhana. Konsep masakan rumahan dari potongan cabenya dari cabai rawit,” beber Agus
manca negara, menjadi menu yang dipilih untuk Arianto Sous Chef. Tak perlu merogoh kocek
memanjakan pengunjungnya. “Konsep interior dalam-dalam, hanya perlu menyiapkan dompet
dan makanannya kita memang yang simple mulai Rp. 55.000 Anda seperti dibawa berkeliling
gitu. Masakannya pun kami ambil dari masakan berbagai negara dengan mencicipi masakan
rumahan namun dari berbagai negara,” ujar Era rumahannya. (Naskah dan foto: Jeco)

Sekardangan Jadi Pilot Project


Kampung Bebas Narkoba di Sidoarjo
berisi himbauan tentang bahaya narkoba dan
ajakan hidup sehat. Dalam acara tersebut juga
dilakukan penandatanganan komitmen warga
untuk ikut mendukung wilayahnya menjadi
Kampung Bebas Narkoba.
“Warga kami menyadari harus ada upaya dan
langkah nyata untuk ikut serta dalam pencegahan
terhadap penyalahgunaan narkoba dengan
mendukung Polresta Sidoarjo menjadikan lingkungan
kami sebagai pilot project kampung bebas narkoba di
Sidoarjo”, ujar Edi Priyanto, Ketua RT.
Penunjukan RT.23 RW.07 Kelurahan
Sekardangan, Sidoarjo sebagai pilot project
RT.23 RW.07 Kelurahan Sekardangan, Kecamatan melalui proses seleksi dan beberapa
Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo dijadikan pilot project pertimbangan. Salah satunya hal yang menonjol
Kampung Bebas Narkoba oleh Polresta Sidoarjo. adalah bahwa wilayah tersebut merupakan
Salah satu rangkaiannya yaitu kegiatan jalan sehat daerah yang bebas dari permasalahan dan kasus
dan senam sekaligus sosialisasi kegiatan Kampung peredaran narkoba, disamping wilayah tersebut
Bebas Narkoba bersama para warga di Kelurahan pada tahun 2018 lalu menjadi juara pertama
Sekardangan, Sabtu 16 Maret 2019. dalam lomba Siskamling se-Kabupaten Sidoarjo.
Kegiatan jalan sehat dilakukan dengan Wilayah tersebut saat ini juga telah menjadi role
berkeliling wilayah Sekardangan dengan diiringi model pengelolaan sampah yang dikenal dengan
musik patrol dan membawa mock up yang Kampung Edukasi Sampah di Sidoarjo.

54 SCG april 2019


Yuk Kenali Manfaat Mengonsumsi Granola
Bisa dibilang, granola adalah salah satu
cemilan dan menu sarapan sehat yang
sedang hits saat ini. Mungkin Sobat pernah
melihatnya di supermarket tapi bingung,
apa itu granola? Yuk, kenali lebih dekat.
Granola terbuat dari oats, kacang-
kacangan, biji-bijian, dan beberapa granola
juga menambahkan buah-buahan kering.
Rasanya renyah dan manis, sehingga sering
dijadikan pilihan untuk sarapan di pagi hari.
Lalu, apa manfaat granola? Bahan-
bahan sehat granola seperti oats, kacang-
kacangan, biji-bijian, serta buah kering
seperti kismis dan raspberry kering
memberikan nutrisi penting seperti
protein, vitamin, zat besi, dan serat
yang bermanfaat untuk melancarkan
pencernaan, mencegah sembelit dan menggunakan madu, sirup maple, bahkan
membuat Sobat kenyang lebih lama. coklat.
Namun, perlu diperhatikan bahwa Jadi, meski kaya nutrisi dan vitamin
granola juga tinggi gula. Beberapa granola bagi tubuh, untuk yang membatasi
memiliki 300 kalori per 100 gram, namun konsumsi gula perlu jeli melihat sumber
banyak juga yang 400 – 600 galori per 100 gula yang mungkin ada di granola.
gram. Beberapa jenis granola juga ada Mengonsumsi granola tanpa pemanis
yang tanpa pemanis, atau menggunakan tidak mengurangi kelezatannya, karena
sirup molase yang aman bagi penderita ada buah kering yang memberikan rasa
gula darah tinggi. Namun, ada juga yang manis dan asam alami.

Selamat
Sukses
ULANG TAHUN
RS. MATA UNDAAN

S U A R A S U R A B AY A M E D I A
sub bgt!

Surabaya Earth Day Festival Galakkan


Kepedulian Hutan Pulau Sumatera

Earth Day Every Day (ED), grup yang terdiri oleh Kegiatan yang berkonsep cinta bumi ini
beberapa guru dan seniman yang berdedikasi dikemas dengan berbagai acara di dalamnya
mengenai aktivitas dan produk ramah lingkungan seperti festival makanan internasional,
kembali mengadakan kegiatan bertemakan workshop ramah lingkungan, parade dan
lingkungan: Surabaya Earth Day Festival. Tahun ini kontes kostum, earth market, dan masih banyak
adalah tahun kedua, kolaborasi antara Surabaya lagi. Jangan lupa kosongkan jadwal pada 14
Intercultural School, Sincerely Organik Farm, British April mendatang untuk datang ke Surabaya
Education Center dan ED, akan merayakan Earth Day Earth Day Festival yang bertempat di Surabaya
di tanggal 14 April 2019. ED mengajak semua lapisan Intercultural School mulai jam 9.00-18.00.
masyarakat untuk lebih ramah lingkungan dan
memastikan masa depan berkelanjutan.
Di event Surabaya Earth Day Festival kali
ini ED memfokuskan kegiatannya kepada
perlindungan lima hewan berikut yang
terancam punah yaitu Badak Sumatera, Panda
Merah, Gajah Sumatera, Harimau Sumatera, dan
Orang Utan. Hutan di pulau Sumatera adalah
sebuah rumah di mana bisa ditemukan hewan
yang hampir punah. Sangat menyedihkan setiap
kali terdengar berita bahwa salah satu dari
hewan langka ini akhirnya punah.

56 SCG april 2019


AHCC Gelar Seminar Manajemen Ongkologi Ginekologis

Data dari Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Seminar yang diikuti sekitar 50 dokter
menyebut, dari semua kanker sistem dari berbagai daerah di Surabaya dan Jawa
reproduksi pada wanita, kanker serviks Timur ini menghadirkan pemateri, antara
merupakan pembunuh wanita nomor 1 lain; Prof. dr. Suhatno, Sp. OG (K) Onk dan
di Indonesia. Setiap tahun tidak kurang dr. Primandono Perbowo, Sp. OG (K) Onk
dari 15.000 kasus kanker serviks terjadi di yang dimoderatori dr. Yoke S. Marlina,
Indonesia. Sp.Onk. Rad, dr. Grace Ariani, SpPA, dan dr.
Berdasarkan fakta itu, Adi Husada Lulus Handayani, Sp. Rad (K) Onk. Rad.
Cancer Center (AHCC) sebagai
pusat penanganan kanker
terintegrasi swasta pertama di
Indonesia timur, bekerjasama
dengan Ikatan Dokter Indonesia
(IDI) Jatim, Perkumpulan Obstetri
dan Ginekologi Indonesia Jawa
Timur serta dukungan dari Kalbe
Oncology, menggelar Seminar
Ilmiah Update Management
Gynecology Oncology di Kampi
Hotel Surabaya, Sabtu (16/3).
Gynecology Oncology atau
Onkologi Ginekologis merupakan
bidang khusus pengobatan
yang fokus pada diagnosis dan
perawatan kaum wanita penderita
kanker sistem reproduksi. Kanker
reproduksi meliputi kanker
indung telur, kanker rahim, kanker
leher rahim atau kanker serviks.
Seminar ini mengungkap update
terbaru tentang kanker sistem
reproduksi dan peran radiotepi
pada pengobatan kanker sistem
reproduksi.
sub bgt!

Puluhan Telur Komodo Berhasil Menetas di KBS


Kelahiran satwa endemik yang satu ini menjadi komodo dengan usia di bawah 6 bulan akan
kabar baik yang ditunggu banyak orang. Masuk dirawat intensif. Pada usia 2 minggu ke bawah
ke dalam jenis satwa langka, 74 telur komodo akan diberi makan kuning telur. Ketika memasuki
berhasil menetas dari 7 induk Komodo di Kebun usia lebih dari 2 minggu pakan akan ditambah
Binatang Surabaya (KBS). Komodo generasi ke dengan daging cincang 2 kali seminggu. Menginjak
empat ini menjadi angkatan terbanyak yang usia 5 tahun, Komodo akan dilepas di kandang yang
memenuhi kandang Komodo di KBS. lebih luas dengan pakan kambing utuh dua kali
Chairul Anwar, Direktur Utama KBS seminggu. (Naskah dan foto: Jeco)
menuturkan sedari masa bertelur, Komodo selalu
dalam pengawasan 24 jam oleh keeper. Hal ini
dilakukan untuk memastikan telur Komodo
yang keluar tidak rusak akibat serangan Komodo
lain. “(Komodo) termasuk dalam satwa aktif dan
tipenya hunter, jadi harus diamati terus agar tidak
memangsa temannya yang dalam kondisi lemah,”
ujarnya saat ditemui di KBS pada Selasa (5/3).
Sebagai satu-satunya kebun binatang
di Indonesia yang berhasil menetaskan telur
Komodo, KBS memberikan perawatan maksimal
sesuai usia. Dalam hal pangan dan kandang,

Brand Luar Negeri Masih Jadi Incaran Pegiat Sneaker


Tak dapat dipungkiri brand luar negeri masih seri Adidas Dame 4 ini menjadi incaran para pecinta
menjadi incaran para pegiat sneaker tanah air Adidas tanah air. Namun siapa sangka, mulai jarang
dibanding buatan anak negeri. Menurut Kevin, ditemui di pasaran menjadikan sneaker dengan corak
pemerhati sneakers sekaligus Marketing acara warna hijau dan hitam ini menuntut peminatnya untuk
Sneakers Nation, kepercayaan anak bangsa menyiapkan kantong minimal Rp 5.500.000.
terhadap brand sneakers nasional masih belum Mulai memasuki pasarnya sejak Februari
besar. Ditambah lagi minimnya promosi dari brand 2018, sneaker khusus untuk pemain basket ini
tanah air membuatnya kian tergerus brand-brand menghadirkan dua varian desain yang ditawarkan
besar. “Untuk yang paling diminati memang masih yaitu Green Camo dan Black Camo. Produk
brand luar seperti Nike Air Jordan, Vans, Converse unggulan dari negeri Sakura ini memang dikenal
dan Adidas,” ujar Kevin, saat dijumpai pada di dengan desainnya yang
Tunjungan Plasa 6 pada Sabtu (2/3). tidak pasaran, “Memang untuk yang series
Pada Sneakers Nation, terlihat brand dari luar ini banyak peminatnya karena desainnya apalagi
masih mendominasi termasuk untuk rare collection. kerjasama dengan brand lain yang juga terkenal
Salah satunya yang bisa dijumpai pada acara itu adalah yaitu Bape.” tutur Wino, dari Steady Progress
produk hasil kerjasama brand A Bathing Ape atau Store salah satu tenant di Sneakers Nation.
sering disebut BAPE dengan Adidas. Sneaker dengan (Naskah: Jeco)

58 SCG april 2019


Rangkaian Drama Menuju Kemenangan
SMP AC 1 di Final Junior DBL 2019

pertandingan yang salah menekan tombol waktu.


Akibatnya pertandingan yang mulanya dianggap usai,
kembali berlangsung dalam waktu tiga detik saja.
Dalam kurun waktu ini SMP Petra 1 mampu melesakkan
poin yang membuat keadaan berbalik sementara, sebelum
tembakan dianulir karena waktu telah habis terlebih dulu.
Skor 51-50 untuk kemenangan SMP Angelus Custos 1
bertahan hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda
pertandingan berakhir. (Naskah: Jeco)

Pertandingan Final Putra Junior DBL


Jawa Timur series 2018-2019 pada Kamis,
(28/2) berlangsung panas. Tribun penuh
sesak dengan supporter dari kedua tim
yang mempertemukan tim SMP Katolik
Angelus Custos 1 Surabaya dan SMP Petra
1 Surabaya. Gemuruh yel-yel yang datang
dari keempat sisi tribun SCC Pakuwon Mall
saling bersahutan dari awal hingga akhir
untuk memberikan semangat kepada tim
kesayangan.
SMP Angelus Custos 1 berada di atas
angin sejak quarter 1 hingga 3 dengan poin
42-31. Mental pemain SMP Angelus Custos
1 diuji dengan suara supporter lawan di
quarter 4, yang membuat tim lawan sempat
memimpin pertandingan dengan selisih
skor setengah bola 49-50. “Mungkin karena
suara supporter SMP Petra sempat bikin
kami down tapi kita semua tetap bangkit,”
ujar I Made Christian Fernando, Kapten Tim
Basket SMP Angelus Custos 1.
Tak menyerah begitu saja, under
one minute pertandingan kian panas
dengan tembakan berbuah 2 poin yang
menyelamatkan tim SMP Katolik AC 1
Surabaya dengan poin 51-50. Drama
selanjutnya datang dari kesalahan
teknis yang dilakukan oleh perangkat
sub bgt!

Pendaftaran Cak dan Ning Surabaya Telah Dibuka


Pemilihan Cak dan Ning Kota Surabaya kembali
digelar. Pembukaan Roadshow Pendaftaran Cak dan
Ning Kota Surabaya tahun 2019 pada Sabtu (23/2)
menjadi langkah awal dimulainya segala rangkaian
untuk menuju ke Grand Final Cak dan Ning Kota
Surabaya tahun 2019.
Akan kembali diselenggarakan di berbagai
Public Space dan Kampus lainnya, Road Show
Pendaftaran Cak dan Ning yang dibuka di BG
Junction menjadi ajang promosi untuk menjaring
secara luas pemuda kota Surabaya yang bertalenta.
“Harapannya informasi untuk penjaringan peserta
Cak dan Ning Kota Surabaya tahun 2019 dapat
tersebar dengan luas dan dapat menjaring kader
yang bertalenta di Surabaya yang paham dan
mau belajar soal budaya, seni dan pariwisata Kota
Surabaya,” ungkap Noveline, selaku Kepala Bidang
Promosi Dinas Pariwisata.
Pembukaan Roadshow Pendaftaran Cak dan
Ning Kota Surabaya juga dihadiri oleh Duta Kampus
dari setiap kampus yang ada di Kota Surabaya. Para
duta kampus yang hadir akan menjadi corong untuk
melanjutkan promosi secara lebih luas ke kampus
mereka masing-masing. (Naskah dan foto: Jeco)

Tak Cukup Keluar Zona Nyaman,


Perempuan Harus Berani Berjejaring
Rangkaian peringati International Women’s Sosial Politik Universitas Airlangga) dan Etty Ariaty
Day yang jatuh setiap tanggal 8 Maret masih Soraya, Ssos, Mci (Marcomm Senior & Direktur
terus berjalan. Woman of Accor Generation Marketing Kalyana & SLVR).
menggelar talkshow bertajuk Dare to Dream Big. Bertempat di Coffe Care Hotel Mercure Grand
Menghadirkan empat tokoh perempuan yang Mirama Surabaya. Talkshow yang digelar khusus untuk
dianggap mampu menginspirasi, diantaranya Dra menginspirasi para karyawan Accor East Java Hotels.
Hj. Fatma Saifullah Yusuf (Ketua BKOW Jatim & Pingky Saptandari berbicara mimpi perempuan dari
Founder Fatma Foundation), Arzeti Bilbina SE MAP dunia akademisi. Baginya perempuan harus berani
(Model Senior dan Anggota Komisi X DPR RI), DR keluar dari zona nyaman untuk dapat mencapai
Dra Pingky Saptandari, MA (Ketua Jurusan Ilmu mimpinya, “Perempuan harus mau keluar dari zona
nyaman, berani ambil resiko, ambil
pendidikan lagi dan jangan puas
dengan apa yang sudah dimiliki.” Ujar
Pingky Saprandari, Senin (11/3).
Tak cukup dengan keluar dari
zona nyaman, baginya perempuan
sekarang harus berani pula untuk
berjejaring dalam mencapai mimpi
yang mampu berdampak bagi
perempuan lain, “Harus bersedia
untuk berjejaring agar tidak hanya
memberdayakan diri sendiri namun
untuk kepentingan masyarakat
yang lebih luas.” Imbuhnya.

60 SCG april 2019


GALERI

62 SCG april 2019


Uleg Keberagaman
dalam Cobek
Kebersamaan

F
estival Rujak Uleg tahun ini menjadi pembuka
rangkaian peringatan Hari Jadi Kota Surabaya ke-726.
Diikuti peserta terbanyak dari tahun-tahun sebelumnya,
tahun ini tercatat sebagai penerima penghargaan rekor MURI
dengan Cobek Terbesar dan Peserta Terbanyak 1801 Peserta.
Dalam sambutannya, Walikota Risma mengatakan seluruh
warga Surabaya harus bergandengan tangan agar maju lebih
cepat lagi. Kalau kita saling dendam maka kita tidak bisa maju.
“Tahun lalu kita tidak bisa merayakan ini karena kita mendapat
cobaan. Kita semua bersaudara, kita tidak boleh saling
bermusuhan, dendam, benci. Tidak ada agama apapun yang
mengajarkan dendam.”
Risma juga mengucapkan selamat Hari Jadi Kota Surabaya
ke 726. “Semakin tua, harus semakin maju lagi,” ujarnya
menyemangati peserta yang terdiri dari perwakilan 31
kecamatan dan kelurahan se-Surabaya, perwakilan dari 36
Organisasi Perangkat Daerah (OPD), dan beberapa Komunitas,
perusahaan swasta, BUMN dan BUMD yang berusaha menyajikan
ulegan rujak terbaiknya.

SCG april 2019 63


Traveling Ref.

Sensasi Keliling Singapura

Naik Vintage Vespa

diperkenalkan kepada para awak media, dan


Berkeliling Kota Singapura tidak ketinggalan juga Simon, Co Founder
menggunakan bus maupun MRT Singapore Sidecars Vespa Tour.
sudah biasa, tapi kalau berkeliling Simon banyak bercerita bagaimana
“Kota Singa” naik motor Vintage dia merintis Singapore Sidecars Vespa Tour
yang awalnya hanya untuk mengumpulkan
Vespa beroda tiga, tentu luar
dana sosial bagi penderita kanker. Tapi
biasa. Wisatawan akan jadi setelah itu berkembang, Vintage Vespa saat
bintang, karena menjadi perhatian ini justru banyak diminati wisatawan yang
masyarakat, terutama sesama berkunjung ke Singapura. Simon dan kawan-
wisatawan di lokasi-lokasi yang kawan pengelola tour ini tetap menyisihkan
dilewati. sebagian pemasukannya untuk penderita
kanker.
Untuk menikmati sensasi naik Vintage
Para awak media yang mengikuti Vespa, wisatawan dipersilakan duduk di kursi
Singapore Sidecars Vespa Tour dalam rangka penumpang. Dari depan Restoran Mamanda,
Fam Trip Singapore Tourism Board(STB) guide sekaligus pengemudi Vintage Vespa
- Garuda Indonesia pada pertengahan akan mengantar ke tempat wisata satu
November 2018, mendapat tawaran dan tempat wisata lainnya. Paket tour yang
menarik, menjajal sensasi naik Vintage Vespa tawarkan bermacam-macam, ada “Night
berkeliling kota. Rides” dan “Heritage Rides”. Kedua paket tour
Cuaca Singapura pagi itu gerimis. ini masih beragam macamnya, disesuaikan
Namun demikian, lima Vintage Vespa yang dengan tempat wisata mana saja yang
sudah dimodifikasi tampak berjajar di akan dikunjungi dan perlu durasi berapa
Sultan Gate depan Restoran Mamanda, lama. Waktu itu kami ikut paket Best Seller :
Kampong Glam. Para pengemudi vespa Kampong Glam & The Civic District, dengan
yang merangkap pemandu wisata memilih durasi waktu 2 jam.

66 SCG APRIL 2019


Paket ini memberikan waktu singgah Gallery Singapore.
cukup lama di setiap obyek wisata, sehingga Keseruan ini belum berakhir. Vintage
wisatawan bisa memotret maupun Vespa ini masih membawa wisatawan
mengambil video. Untuk menikmati paket berputar-putar. Pemandu wisata sekaligus
tour ini wisatawan harus mengeluarkan biaya pengemudi vespa selalu menjelaskan setiap
160 Dolar Singapura per jam atau sekitar obyek wisata yang dilalui dan disinggahi.
Rp1,6 juta. Meski begitu, pengelola sering Bila perlu penjelasan rinci wisatawan harus
menawarkan program diskon. rajin bertanya, sehingga puas mendapatkan
Perjalanan pun dimulai. Suara mesin penjelasan sesuai yang ingin kita ketahui.
Vintage Vespa meraung-raung ketika Dua jam tak terasa cepat berlalu. Jika
meninggalkan kawasan Jalan Sultan menuju ingin merasakan sensasi berkeliling Kota
Vintage Cameras Museum. Berfoto di atas Singapura dengan mengendarai Vintage
vespa dengan latar Vintage Cameras Museum Vespa ini, wisatawan dapat memperoleh
menjadi kenangan manis bagi banyak informasinya dengan berkunjung ke website
wisatawan. sideways.sg atau singaporesidecars.sg. (Iping
Perjalanan kemudian dilanjutkan ke Supingah)
kawasan Haji Lane. Melewati gang kecil,
raungan mesinVintage Vespa ini menarik
perhatian para wisatawan di kawasan
tersebut. Bahkan sejumlah wisatawan
memotret dan mengabadikannya dengan
kamera video.
Di ujung gang , tepat di depan tembok
yang penuh mural, rombongan penikmat
Vintage Vespa berhenti. Lima Vintage Vespa
yang diparkir berjajar jadi menarik perhatian.
Bahkan para wisatawan meminta izin untuk
menaiki vespa sekadar ingin berfoto.
Tidak jauh dari mural di kawasan Haji
Lane, wisatawan bisa berfoto dengan latar
belakang mural Academy Roastery Café
Singapore. Meskipun tidak mampir dan beli
kopi di cafe ini, wisatawan tetap bisa foto-
foto gratis di depan dinding samping cafe
tersebut. Mural dunia perkopian dan teh
tarik terpampang di sana. Lebih asyik lagi jika
fotonya di atas Vintage Vespa, akan semakin
artistik.
Puas berfoto di spot kawasan Haji
Lane yang instagramable, rombongan
Vintage Vespa tancap gas menyusuri Kota
Singapura. Meliuk-liuk di jalan raya, meluncur
layaknya konvoi. Sehingga satu peserta
dengan peserta lainnya bisa mengabadikan
momentum ini.
Tempat-tempat bersejarah dilewati
seperti Anderson Bridge, National Gallery of
Singapore, Victoria Theatre, dan St Andrew’s
Cathedral. Bahkan wisatawan bisa singgah
juga untuk mengabadikan tempat-tempat
yang dilewati ini, berselfie ria dengan
berbagai gaya. Di kawasan City Hall tersebut
sangat indah untuk pengambilan foto
maupun video karena berlatar belakang
bangunan Victoria Theatre dan National

SCG APRIL 2019 67


traderef.

Di mana saja
Surabaya Square?
Surabaya Square Merr
Jl. Ir. Soekarno No. 11
Surabaya
Syafii : 0812-4108-9214

Surabaya Square
Tunjungan
Jl. Tunjungan No. 1-3
Surabaya
Dhani : 0813-3059-9986

Surabaya Square Park &


Ride
Jl. Mayjend Sungkono No.
105 Surabaya
Yang ‘Mambu’ dan Titik : 0857-3228-0878

Yang Asli Suroboyoan Surabaya Square SNQ


(Surabaya North Quay)
Jl. Perak Timur Lantai III,
Pelabuhan Gerbang Surya
Kegiatan outing Anda akan nyaman dan Nusantara
elegan dengan memakai kaos Mambu Etik : 0857-9097-5752
Suroboyoan. Jangan ketinggalan, Surabaya Square ITC Mega
bawalah pula Lapis Semanggi Cenda Grosir Surabaya
untuk teman hang out Anda. Jl. Gembong No.20-30
Surabaya
Astri : 0857-4539-2072

K
arya warga kota yang bergelut dalam UKM binaan Surabaya Square Plaza
Dinas Perdagangan Kota Surabaya terus merekah. Surabaya
Karya kreatif tak henti-henti bertumbuhan. Karya Jl. Pemuda No. 33-37
Surabaya
kreatif mereka telah banyak mengisi display Surabaya Hantoro : 0896-3241-1795
Square Store yang bisa ditemui di banyak tempat di
Surabaya. Surabaya Square Jembatan
Ada Kaos Mambu Suroboyoan yang khas, unik, nakal, Merah Plaza
dan menggelitik. Produk ini muncul karena kecintaan Jl. Taman Jayengrono No. 2-4
Lt LG Surabaya
seorang warga kota asli terhadap Surabaya. Mereka Tina : 0822-3136-0976
mengaplikasikan beragam ide uniknya di tiap disain kaos Ikhsan : 0878-5150-1663
produksinya. Sangat cocok dipakai untuk segala usia,
cocok pula untuk sanak handai taulan sebagai hadiah. Surabaya Square
Demikian pula dengan Lapis Semanggi Cenda Kebun Binatang Surabaya
(Depan Kandang Orang Utan)
yang sangat kental Suroboyoan. Dibuat dari khazanah Jl. Setail No. 1 Surabaya
tanaman Semanggi yang tumbuh banyak di tanah Ikhsan : 0878-5150-1663
Surabaya. Brand yang dipakainya pun khas: Lapis
Semanggi. Surabaya Square
Anda bisa mendapatkan Lapis Semanggi ini di Terminal Purabaya
Ruang Tunggu Terminal
Surabaya Square, Pusat Oleh-oleh Khas Surabaya. So, Keberangkatan Lt 1
saatnya Anda berburu!

PUSAT OLEH-OLEH KHAS SURABAYA


Dipersembahkan oleh :
PEMERINTAH KOTA SURABAYA
Dinas Perdagangan Surabaya
Gedung Siola Lt. 2, Jl. Tunjungan No. 1-3 Surabaya 60275 , Telp. 031 99242422
www.disperdagin.surabaya.go.id : dinasperdagangan@surabaya.go.id
@ disdag_surabaya @ surabayasquare
Kaos Mambu Suroboyoan:
Profil UKM Irawan Prasetyo
Cinta Kota Surabaya lalu dituangkan
dalam lembar kaos. Itulah yang dilakukan
Irawan Prasetyo, owner Kaos Mambu
Suroboyoan. Kecintaan itu sebenarnya sudah
ditunjukkan sejak 2005. Saat itu ia sudah
mengibarkan Plat L, yang bidang bisnisnya
sama; kaos khas Suroboyoan.
Tepat Hari Pahlawan 10 Nopember 2013,
ia mengibarkan kaos Mambu di bawah
Lapis Semanggi Cenda: bendera UD Asli Mambu Suroboyo. “Saya pilih
nama Mambu, bermakna semua produk yang
Okvlielyne WS Dourendambojo dihasilkan berBau Suroboyoan, baik kaos
maupun pelengkapnya,” jelasnya.
Baru sekitar setahun lalu, Lapis Semanggi Kaos Mambu mengusung konsep yang
Cenda berkibar. Sebelumnya, Okvlielyne WS mudah diterima dan diingat melalui desain
Dourendambojo hanya menjual es cendol yang simpel, unik, dengan sentuhan parodi
susu. Namun, setelah mendapat pelatihan menggunakan bahasa arek Suroboyo.
dari Disperindag Surabaya, muncullah Kaos itupun, paparnya, cocok dengan
gagasan membuat lapis kukus semanggi. gaya fashion warga kota segala usia, pria
Mengapa Lapis Semanggi? “Kita ingin ada maupun wanita. Cocok pula sebagai buah
oleh-oleh yang khas Surabaya, yang bahan tangan. Harga kaos cukup terjangkau antara
bakunya banyak tumbuh di Surabaya, yaitu Rp 80 ribu - Rp 135 ribu.
Semanggi,” jelasnya. “Dengan membuat lapis kini Kaos Mambu Suroboyoan yang
kukus ini, saya kan bisa membantu petani berproduksi di Jl Medokan Asri Barat 9 No
yang membudidayakan semanggi, seperti 23 Rungkut Surabaya ini sudah online juga,
yang ada di Surabaya Barat.” seperti instagram (@kaosmambu), facebook
Apa yang dicapai Lapis Kukus Semanggi (mambukaos), twitter (@kaosmambu),
Cenda kini, tidaklah semulus seperti tokopedia (kaos mambu), dan whatsapp
membalik tangan. “Tapi dengan niat baik, (08175103700).
semua itu bisa kami lewati hingga kini,” Kaos yang unik dan nakal ini juga bisa
tegasnya. Anda dapatkan di Surabaya Square Pusat
Lapis Semanggi Cenda kini go digital, Oleh-oleh Khas Surabaya di banyak tempat di
melalui instagram (@cen_da), facebook kota ini. Setiap bulan, ada sekitar 30 macam
(Cen Da), olshop Bukalapak, dan whatsapp disain yang bisa dipilih sesuai selera.
(081218599785).
Anda pun bisa menjadi reseller untuk
produk milik Lapis Semanggi Cenda. Anda
reseller akan mendapat harga spesial. Harga
umumnya; untuk 2 lapis Rp 35 ribu, 3 lapis Rp
45 ribu.
Atau Anda bisa mampir di Surabaya
Square yang juga menyediakan produk Lapis
Semanggi buatan Cenda ini.

l Gedung Siola Lt.1


l ITC Lt.1
l MERR
l Plaza Surabaya Lt.3
l Park & Ride Mayjend Sungkono
l North Quay Lt.3
l Jembatan Merah Plaza
l Kebun Binatang Surabaya
l Terminal Purabaya, Ruang Tunggu Lt.1 www.julajuli.com
sub bgt!

Umumnya pura bisa ditemui dengan


mudah di Bali. Tapi tak perlu jauh ke Pura Agung Jagat Karana terdiri atas
sana, karena di Surabaya terdapat Pura tiga bagian atau disebut juga dengan
Agung Jagat Karana yang merupakan tri mandala, yaitu Nista Mandala,
pura khayangan di Surabaya. Madya Mandala, dan Utama Mandala.

Memiliki luas area sebesar 7.700 m2


menjadikan Pura Agung Jagat Karana
sebagai pura terbesar sekaligus pusat
Pura
Jagat
kegiatan agama hindu seperti melasti,
tawur agung, dan nyepi di Surabaya.

Karana
Memasuki Pura Agung Jagat Karana
anda akan disambut dengan candi
bentar atau gapura di pintu masuk.
Masuk ke area pura yang lebih dalam
lagi, anda bisa melihat patung dewi
saraswati yang berdiri di atas bunga
teratai dengan angsa di kedua sisinya. Desain arsitektur pura ini mengadopsi
pura-pura yang ada di Bali, termasuk
penggunaan material bangunan
hingga undagi yang didatangkan
langsung dari Bali. Ornamen-
ornamen batu alam berwarna hitam
mendominasi dinding-dinding
pura. Selain itu keindahan lainnya
juga tertuang dalam susunan atap
bertingkat-tingkat atau yang disebut
atap tumpang.

Keindahan Pura Agung Jagat Karana


juga menjadi daya tarik wisatawan
untuk berkunjung. Selain sebagai
sarana peribadatan, pura ini juga
menerima kunjungan wisatawan
maupun akademis untuk berkunjung
dan menimba ilmu.

68 SCG april 2019


Destinasi
isata urabaya
W S Info lengkap klik www.julajuli.com

1. CIPUTRA WATERPARK 13. MUSEUM HOUSE OF 26. MONUMEN JALESVEVA 39. BATIK SERU MANGROVE Jl.
Citraland The Singapore SAMPOERNA JAYAMAHE Wisma Kedung Asem J/28
Of Surabaya Jl. Taman Sampoerna No. 6 Jl. Ujung, Komplek Armatim (B. Lulud : 081 230 808 666)
Telp: +62 (31) 744-1155 Surabaya TNI AL, Surabaya
Telp: +62 (31) 3539000 Telp: +62 (31) 3201519, 40. PURA AGUNG JAGAT KARANA
2. FRESH MARKET & 3201176, 3292706 Jl. Ikan Lumba-lumba no 1,
G WALK  Citraland Surabaya 14. MUSEUM NU Surabaya
Telp: +62 (031) 7406845 Jl. Gayung Sari Timur No.35 27. TAMAN HIBURAN RAKYAT  (Made Sudiantara: 031-3539525,
Surabaya Jl. Kusuma Bangsa No. 115 081235000220)
3. UPT TAMAN BUDAYA Telp: +62 (31) 8274006 Surabaya
DINAS KEBUDAYAAN DAN Telp: +62 (31) 5483085 41. MUSEUM KANKER INDONESIA
PARIWISATA PROV.JATIM  15. MUSEUM SENI RUPA   Jl. Kayoon
Jl. Genteng Kali No. 85  Jl. Karang Wismo 1 / No. 10 28. KAMPUNG WISATA (Dr. Ananto: 081 8302 761)
Surabaya Surabaya JAMBANGAN
Telp: +62 (31) 5342128 Telp: +62 (31) 5032931 Jl. Jambangan Sawah No. 2 42. MUSEUM SURABAYA
Kec. Jambangan Surabaya Gedung ex Siola
4. MUSEUM BANK INDONESIA 16. MONUMEN TUGU JL. GENTENG KALI
Jl. Garuda No.1 Surabaya PAHLAWAN DAN MUSEUM 29. MIROTA ART SHOP
Telp: +62 (31) 3531829 SEPULUH NOPEMBER Jl. Sulawesi No. 24 Surabaya 43. MUSEUM HOOFDBUREAU
Jl. Pahlawan, Surabaya Telp: +62 (31) 5018587 (POLRI)
5. PERPUSTAKAAN BANK Telp/fax: +62 (31) 3571100 Jl. Sikatan No. 1 Surabaya Bu
INDONESIA 30. MANGROVE Aryani: 0822 3132 2227
Jl. Taman Mayangkara No.6 17. MAKAM WR. SUPRATMAN  KEC.GUNUNG ANYAR
Surabaya Jl. Kenjeran , Surabaya Jl. Wiguna Tengah VII/33 44. GEREJA KEPANJEN
Telp: +62 (31) 5674276 Telp: +62 (31) 78369836 Jl. Kepanjen 4 - 6
18. MAKAM DR. SOETOMO Djati Waluyo : 081231427 480
6. MONUMEN KAPAL SELAM Jl. Bubutan No.85 Surabaya 31. PASAR BUNGA KAYOON Jl.
Jl. Pemuda No. 37 - 39 Telp: +62 (31) 5344659, Kayoon 45. ROLAK OUTBOND SURABAYA /
Surabaya Telp: +62 (31) 5481745 ROKS
Telp/Fax: +62 (31) 5490410 19. MASJID NASIONAL AL Jl. Karah 42
AKBAR 32. MASJID RAHMAT Imam 031 829 5590
7. KAMPUNG ILMU Jl. Masjid Al Akbar Tmur No.1 Jl. Kembang Kuning
Jl. Semarang No. 55 Surabaya  Surabaya No.79-81 46. KANTOR POS KEBON ROJO
Telp: +62 (32) 5451359   Telp: +62 (31) 8289755 Telp: +62 (31) 5663206 SURABAYA
P. Edi : 0822 21310673
8. MUSEUM TNI AL LOKA 20. MASJID AMPEL 33. KAMPUNG ARAB
JALA CRANA Jl. Ampel Masjid No. 53 Jl.Kalimas Udik 2 / No.9 47.PASAR BUNGA BRATANG
Komplek Pendidikan AAL Surabaya Surabaya Jl. Raya Bratang Binangun
Bumimoro Krembangan Telp: +62 (31) 3537948 Telp: +62 (31) 3576746, Surabaya
Surabaya 081331786045
Telp: +62 (31) 3291092 psw 21. MAKAM SUNAN BUNGKUL 48.Atlantis Land Surabaya
4380 Jl. Taman Bungkul, Surabaya 34. KAMPUNG WISATA GUNDIH Jl. Sukolilo 100 Surabaya
Telp: +62 81330770808 Jl. Margorukun VI/135 031-3816135 / 085730032792
9. KAPAL WISATA ARTAMA 3 Telp: +62 81331260735
PELINDO MARINE SERVICE 22. THP  KENJERAN  49. MUSEUM/RUMAH H.O.S
Graha Marine Jl. Prapat Jl. Kenjeran Pantai No.1 35. ARCA JOKO DOLOG TJOKROAMINOTO
Kurung Utara 58 Surabaya Surabaya Jl. Taman Apsari, Surabaya Peneleh Gg. VII no. 29-31
Telp: +62 (31) 3282321 Direct: Telp: +62 (31) 3817954   Telp: +62 (31) 70087093 (Arif instagram : @htjokroaminoto
+61 (31) 3282014 Kurniawan)
23. BALAI PEMUDA & GNI 50. TUGU PAHLAWAN & MUSEUM
10. MUSEUM KESEHATAN  Jl. Gubernur Suryo No. 15 36. SurObOyO 10 NOPEMBER
Dr.ADHYATMA, MPH Telp: +62 (31) 5450344   Carnival Park Jl. Pahlawan
Jl. Indrapura No. 17 24. PANTAI RIA KENJERAN Jl. Ahmad Yani 333, Surabaya instagram : @museumtupal
Telp: +62 (31) 3528748  ex : ( KENPARK ) Telp: +62 (31) 8483131
133 Jl. Sukolilo No.100 Surabaya www.surabayacarnival.com 51. MUSEUM DR SOETOMO
Telp: +62 (31) 3821350-2 Jl. Bubutan no. 85-87
11. MANGROVE WONOREJO 37. KAMPUNG MADE instagram : @
KEC.RUNGKUT 25. KEBUN BINATANG SURABAYA SAMBIKEREP museumdrsoetomo
Jl. Raya Wonorejo No.1 ( KBS ) Kelurahan Made Surabaya
Surabaya Jl. Setail No. 1 Surabaya Barat 081 252 677009 52. MUSEUM WR. SUPRATMAN
Telp/Fax: +61 (31) 8796880 Telp: +62 (31) 5678703, (SUKIP) Jl. Mangga no. 21.
5663508 Buka Selasa-Minggu, 09.00-
12. MASJID CHENG HOO 38. KAMPUNG LAWAS MASPATI 17.00 wib.
Jl. Gading No.2 Surabaya (SABAR, KETUA RW)
Telp/Fax: +62 (31) 5342224 0821 3996 9600

SCG april 2019 69


semarak

april 2019

INDOBUILDTECH EXPO Jadwal Kegiatan Pemilihan Cak & Ning Surabaya:


Pameran industri bangunan dan interior l Registrasi Ulang (6-13 April 2019 di Kantor Disparta)
terbesar di Indonesia kembali akan digelar l Technical Meeting (18 April 2019 di Gedung Balai Budaya)
pada 24-28 April 2019 di Grand City Convex l Penyisihan I (20 April 2019 di Convention Hall Lt 4 Ged Siola)
Surabaya. Indobuildtech Expo 2019 ini diikuti l Penyisihan II (22 April 2019 di Convention Hall Lt 4 Ged Siola)
oleh berbagai produsen, distributor produk l Penyisihan III (23 April 2019 di Convention Hall Lt 4 Ged Siola)
bahan bangunan dan interior terkemuka. Ini l Semifinal (25 April 2019 di Gedung Bali Budaya)
merupakan peluang bagi para profesional l Karantina (27 April-2 Mei 2019 di STIESIA dan Graha STIESIA)
dalam bidang industri bangunan untuk
l Grand Final (1 Mei 2019 di Chamelon Hall TP 6 Lt 5)
mengenalkan dan menunjukkan produk
terbarunya serta kesempatan bagi kita untuk
memilih produk terbaik yang ada. PEMILIHAN DUTA WISATA :
CAK & NING SURABAYA
SURABAYA FASHION PARADE Upaya melahirkan bakat dan talenta para
Agenda tahunan Surabaya Fashion Parade muda Surabaya terus dilakukan setiap
(SFP) akan digelar mulai 29 April - 5 Mei 2019 di tahunnya. Tahun 2019 ini, Pemilihan Cak
Tunjungan Plaza. SFP merupakan agenda rutin & Ning Surabaya digelar pada April 2019
Tunjungan Plaza didukung Pemerintah Kota di Tunjungan Plaza Surabaya. Para Duta
Surabaya setiap bulan Mei bersamaan dengan Wisata Kota Surabaya itu akan bertugas
Ultah Kota Surabaya. Event ini akan diramaikan mempromosikan potensi pariwisata kota
oleh Indonesian Fashion Chamber (IFC) dengan sekaligus sebagai agen pembangunan di
tema yang berbeda setiap tahunnya. Surabaya.

SEMARAK SURABAYA 2019


Dipersembahkan oleh :
PEMERINTAH KOTA SURABAYA
FESTIVAL KULINER AMPEL April 2019); Taman Harmoni (Campursari,
Kawasan bersejarah Ampel akan diramaikan Minggu, 21 April 2019); Taman Wonorejo
Festival Kuliner Ampel pada 21 April 2019 di (Keroncong, Minggu, 21 April 2019);
Kampung Ampel. Pada event ini, tidak hanya Taman Cahaya (Jaranan, Minggu, 21 April
memamerkan makanan, minuman, dan UKM, 2019); Taman Suroboyo (Band, Minggu,
tapi juga menampilkan gelaran seni budaya
21 April 2019). Pukul 08.00-10.00 wib.
tanah Timur Tengah di kawasan Ampel,
termasuk heyna dan shisa. • Penampilan di Tugu Pahlawan; 14 & 28
April 2019
PAKUWON GRAND SALE • Penampilan Seni di Tugu Pahlawan;
Kawasan Pakuwon makin semarak. oleh Kelompok Pemusik Jalanan (KPJ);
Antusiasme masyarakat yang gemar Tiap Sabtu & Minggu, Pukul 09.00-12.00
berbelanja barang branded dengan harga wib
terjangkau, dijawan dengan adanya program • Penampilan di Tunjungan; Tiap Sabtu &
baru: Pakuwon Grand Sale pada April 2019 Minggu, Pukul 19.00-21.00 wib
di Grand City Surabaya. Tak tanggung- • THP Kenjeran; beroperasi pukul 07.00-
tanggung, diskon dan ditawarkan hingga
16.00 wib (Senin-Jum’at, tiket Rp 5.000,-),
70% untuk beragam produk, seperti fashion,
sepatu, make-up, tas, dan alat olahraga. 07.00-20.15 wib (Sabtu, tiket Rp 6.000,-
), 07.00-16.00 wib (Minggu, tiket Rp
• Festival Multiproduct, 12-21 April 2019, 10.000,-)
ITC Surabaya Mega Grosir • Pagelaran Musik di THP Kenjeran;
• Ramadhan Fair, 26 April – 4 Juni 2019, Orkes (7,14,21,28 April 2019 Jam 12.00-
ITC Surabaya Mega Grosir 15.30 WIB); Reog dan Jaranan (13 April
• Pagelaran Seni di Balai Budaya; Wayang 2019 Jam 13.00-15.00 WIB); Campursari
Orang “Langen Siswo B” (6 April 2019), (3,19 April 2019 Jam 12.00-15.30 WIB)
Ludruk “RRI” (13 April 2019), Ketoprak • Wisata Perahu Kalimas; Senin-Jum’at
“Kalimosodo” (20 April 2019), Wayang (07.00-12.00 wib), Sabtu & Minggu
Orang “Suryo Sumirat” (27 April 2019). (07.00-12.00 wib dan 18.00-21.00 wib).
Pukul 19.00-21.00 wib. Lokasi Taman Prestasi, Jl. Ketabang Kali
• Penampilan Seni di Taman Kota; Taman Surabaya. Tiket Rp 4.000,-
Paliatif (Kelompok Pemusik Jalanan (KPJ), • Air Mancur Suroboyo; Sabtu, 19.30-
Sabtu & Minggu, 6,7,13,14,20,21,27,28 20.30 wib.

Dinas Kebudayaan dan pariwisata Kota Surabaya


Gedung Siola Lt. 2, Jl. Tunjungan No. 1 Surabaya
031 5349305 | www.sparkling.surabaya.go.id
Instagram @ Surabaya Sparkling
www.julajuli.com
pick up point

*Majalah Surabaya City Guide dapat dibaca di Hotel Tilamas Sidoarjo

Rumah Sakit • Rumah Makan Bromo Asri,


• RS Premiere Surabaya, Probolinggo
Jl. Nginden Intan Barat Blok • Rumah Makan Saradan
B Asri, Madiun
• RS PHC Surabaya, • Rumah Makan Tongas
Jl. Prapat Kurung Selatan Asri, Tongas
1 • Ikan Bakar Cianjur,
• RS Adi Husada, Pondok Tempo Doeloe,
*Majalah Surabaya City Guide dapat dibaca di IBC Group Jl. Undaan Wetan 40-44 Manyar Kertoarjo V/44-48
• Rumah Sakit Darmo, (Pusat)
Jl. Raya Darmo 90 • Ikan Bakar Cianjur,
• Siloam Hospital Surabaya, Indragiri
Jl. Raya Gubeng 70 • Ikan Bakar Cianjur,
• Rumah Sakit Mitra Mayjen Sungkono
Keluarga, • Ikan Bakar Cianjur,
Jl. Satelit Indah 2 Raya Juanda
• Rumah Sakit Adihusada • Mie Ayam HW, Puri Widya,
Kapasari, Kencana Blok LL Kav 1-2
Jl. kapasari 97-101 Citra Raya
Surabaya • Igor’s Pastry, Biliton 5
• Rumah Sakit Mata • Igor’s Pastry, Ranch
Undaan, Market, Galaxy
Jl. Undaan Kulon 19 • Igor’s Pastry,
Surabaya Bukit Darmo Boulevard
• Rumah Sakit Bedah • Café House of Sampoerna,
Surabaya Taman Sampoerna 6
Jl. Raya Manyar No 9 • Frans Bakery, Raya
Surabaya Gubeng
• Adi Husada Cancer Center • Frans Bakery, Jemursari
Jl. Undaan Wetan 40-44 • Frans Bakery,
Surabaya HR. Muhammad
Cafe & Resto : • Rumah Makan Agis,
• Rumah Makan Griya Asri, Pagesangan
*Majalah Surabaya City Guide dapat dibaca di RS Premiere Surabaya Komplek Makro Pepelegi • D’Kampoeng, Sutos

72 SCG april 2019 Jika Anda berminat menjadi Pick Up Point Majalah Surabaya City Guide
silakan hubungi Bagian Sirkulasi : 085102972020 /e-mail:surabayacityguide@gmail.com
call : (031) 868 8409

• Match Box Too • Resto Nine & D’Club : Mall / Plasa / Hipermarket Pecantingan, Sekardangan,
Jl. Jawa 33 Jl. Mayjend Sungkono no. • Hi Tech Mal, Sidoarjo
• Coffee Toffee 83, Surabaya Kusuma Bangsa • Dokumen Solution,
Jl. Klampis Jaya 15A, • Sativa Sanggraloka Pacet • Grand City Mall Klampis
Surabaya, Jl. Rungkut Hotel : Jl. Walikota Mustajab • Bilka, Jl. Ngagel Jaya
Madya 145, Surabaya, JX Jl. Raya Pacet Km. 3 - Pacet & Jl. Kusuma Bangsa - Selatan
International Expo, Jl. A. Mojokerto - Jawa Timur - Surabaya 60272 Travel
Yani 99, Surabaya Indonesia Bandara : • KAHA Mayjen Sungkono,
• Kopi Luwak Showroom/Bengkel • Tourism Information Jl.Mayjend Singkono
Surabaya Town Square Otomotif Centre, Juanda No.25 Surabaya
Lantai FL Unit 78-79. • Safari Utama, A. Yani 36-38 • KAHA Perak, Pelabuhan
Ciputra World Others :
• GBT Laras Imbang, • FINNA Gift Shop Tanjung Perak Surabaya
Lantai 1 Unit 03. Raden Saleh 18-20 Pintu Kedatang Gapura
• Rollaas Coffee & Tea Jl.Raya Darmo 23-25,
• GBT Laras Imbang, • Toeng Market, Tidar Surya
Tunjungan Plaza 3 Ngagel Jaya 74 • KAHA Stasiun Pasar Turi,
Lt. LG, PC 49-51 • Toeng Market, JA
• GBT Laras Imbang, Suprapto Ruang Tungg Stasiun
City of Tomorrow Mall Dukuh Kupang Barat 5a Kereta Api Surabaya
Lt. LG, LB.02 • Prima Laras,
• GBT Laras Imbang, Graha Residence • KAHA Juanda Airport
• The Localist Coffee and Jemursari 88 Surabaya, Pintu
Bistro • SPBU Kayoon, Jl.Kayoon
• GBT Laras Imbang, • SPBU Kayoon, Jl.Pahlawan Kedatangan Domestik.
Jl. Arif Rahman Hakim 40 Undaan Wetan 12 • KAHA Juanda Airport
• Black Canyon Coffee • Apotek BM 41, Jl. Batu
• GBT Laras Imbang, Mulia 41 Kotabaru- Surabaya, Pintu
Surabaya Town Square Dharmahusada 36 Kedatangan International
• Folks Coffe Tea Driyorejo
• GBT Laras Imbang, Arjuna • PT. Lintas Indah Valas • Rodex Tours & Travel
Jl. Selamet 8A 124 Jl. Raya Darmo no. 177B
• Ria Indonesian Resto : Tunjungan
• GBT Laras Imbang, Kenjeran Plasa I / LG 08, Jl. Basuki • Haryono Tours & Travel
Jl. Kombes Pol. M. Duryat 374 Jl. Sulawesi No. 27-29
no.7, Surabaya Rachmat 8-12 - Surabaya
• GBT Laras Imbang, Ahmad • Corvette Motorsport & • Aneka Kartika Tours &
• Ria Indonesian Bistro : Yani 240 Travel
* Surabaya Town Square Cafe
• Graha Trac, Jemursari Jl. Karang Menjangan No. Jl. Manyar Kertoarjo V-50
Plaza Level, Surabaya • Graha Trac, HR • Pelangi Inter Nusa
* Grand City Mall Level 106
Muhammad • Mobilku Cling, (PIN Wisata),
4.10, Surabaya Jl. Kertajaya VIII 7A
Jl. Wijayakusuma,

EXECUTIVE LOUNGE BANDARA Internasional JUANDA SCG april 2019 73


Garuda Executive Lounge Trowulan Executive Lounge BlueSky Executive Lounge

Anda mungkin juga menyukai