Anda di halaman 1dari 7

SATUAN ACARA PENYULUHAN

MATA KULIAH : PROMOSI KESEHATAN

PROGRAM STUDI : NERS, UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

POKOK BAHASAN : JERAWAT

Program studi : PSIK

Semester : 2 (dua)

Waktu : 30 menit

Tempat : Kelas

Sasaran : Mahasiswa

Pokok bahasan : jerawat

Sub pokokbahasan:

 Pengertian jerawat
 Jenis-jenis jerawat
 Penyebab jerawat
 Cara mencegah jerawat
 Cara mengobati jerawat

 Tujuan Instruksional Umum ( TIU )


Setelah mengikuti perkuliahan dan mendapatkan penjelasan tentang jerawat
mahasiswa dapat mengerti dan memahami tentang terjadinya jerawat

 Tujuan Instruksional Khusus ( TIK)


Setelah mengikuti perkuliahan mahasiswa mampu:
o Menyebut pengertian jerawat
o Mengetahui jenis-jenis jerawat
o Menjelaskan peyebab jerawat
o Mengetahui cara pencehagan jerawat
o Mengetahui cara mengobati jerawat
 Garis – GarisBesarMateri
o Pengertian jerawat
o Jenis-jenis jerawat
o Penyebab terjadinya jerawat
o Cara mencegah jerawat
o Cara mengobati jerawat
 Media
1. Laptop
2. LCD
3. Spidol
4. Penghapus

KegiatanBelajarMengajar

Tahap Kegiatan Kegiatan Mahasiswa Kegiatan Kelbin

Pendauan 1. Memberi Salam 1. Menerima salam


2. Menyebut TIU dan TIK 2. Mendengarkan
3. Apersepsi 3. Menerangkan
Penyajian 1. Menjelaskan pengertian jerawat 1. Mendengarkan
2. Menyebut jenis-jenis jerawat 2. Bertanya dan
3. Menyebutkan penyebab dari Menjawab
jerawat
4. Menyebutkan cara pencegahan
jerawat
5. Menyebutkan cara pengobatan
jerawat
6. Memberikan waktu kepada
mahasiswa untuk bertanya
Penutup 1. Mengadakan evaluas ilisan 1. Menjawab pertanyaan
kepada mahasiswa dengan lisan
2. Merangkum materi 2. Mendengarkan
3. Mengucapkan salam penutup
rangkuman
3. Membalas salam
penutup

MATERI

A. PENGERTIN JERAWAT

Jerawat adalah kondisi kulit yang abnormal dikarenakan gangguan produksi


dari kelenjar minyak yang berlebihan. Kelebihan produksi kelenjar minyak ini
atau sebaceous gland akan menyebabkan penyumbatan pada saluran folikel
rambut dan pada pori-pori kulit. Seringkali Jerawat akan menyebabkan
peradangan pada kulit (kulit membengkak dan menjadi kemerah merahan).
Peradangan pada kulit ini disebabkan oleh berlebihnya produksi kelenjar minyak
kulit atau sebum yang kemudian menyumbat saluran kelenjar dan membentuk
komedo (whiteheads) dan seborhoea.
Jika penyumbatan yang disebabkan oleh kelenjar minyak kulit ini semakin
membesar maka komedo akan terbuka (blackheads) dan kemudian sering kali
berinteraksi atau terkena bakteri jerawat. Kalau kamu menemukan jerawat dengan
nanah biasanya bisa dipastikan jerawat tersebut terlah terinfeksi dengan bakteri.
Jerawat sering kali muncul dibagian bagian tertentu tubuh para remaja, yang
paling mudah terkena jerawat biasanya adalah bagian muka, dada, bagian atas
lengan pararemaja serta punggung. Kemunculan jerawat bisanya dimulai atau
terjadi ketika masa masa pubertas atau mulai menginjak dewasa antara usia 14
sampai 19 tahun. Hal ini disebabkan oleh terjadinya perubahan hormonal pada
remaja yang menginjak dewasa.
Jerawat adalah kondisi umum di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga
terbentuk kantung-kantung minyak yang terpadu dengan kotoran dan sel-sel kulit
mati. Bakteri penyebab jerawat akan tumbuh dalam paduan ini dan berkembang
biak. Jika keadaan ini dibiarkan maka pori-pori yang tersumbat akan membengkak
dan akan terbentuk timbunan nanah. Apabila permukaan kulit telah matang maka
akan pecah dan akan mengeluarkan nanah.

B. JENIS JENIS JERAWAT

1. Komedo

Komedo adalah jenis jerawat yang sering kita temui. Ada 2 jenis komedo yang bisa
muncul di wajah yakni komedo putih dan komedo hitam. Komedo putih terjadi karena pori-
pro kulit tersumbat oleh bakteri, minyak atau sel kulit mati sehingga memunculkan titik putih
pada permukaan kulit. dibandingkan dengan komedo hitam, siklus komedo putih ini biasanya
lebih pendek.

Penyebab komedo hitam pada dasarnya hampir sama dengan penyebab


munculnya komedo putih, perbedaannya adalah pori-pori kulit hanya sebagian yang tertutup
bakteri, minyak atau sel kulit mati. Warna hitam pada komedo bukan karena kotoran, lho.
warna hitam itu muncul dari pigmen kulit yang teroksidasi yang disebut melanin.

2. Papula

Jerawat jenis ini seringkali menyerang bagian pipi dan dahi. Biasanya jerawat ini
teksturnya lunak, berwarna agak merah dan tanpa mata atau titik di dalamnya. Jerawat jenis
ini tidak boleh dipencet karena akan memperparah luka dan bekasnya.

3. Pustula

Pustula adalah salah satu jerawat yang berbentuk kecil dengan warna merah akibat
peradangan. Biasanya bagian tengah terdapat mata berwarna putih atau kuning yang berisi
cairan nanah. Jerawat ini lebih banyak disebabkan oleh zat kimia yang terpapar di kulit.
4. Nodul

Jika Anda memiliki jerawat yang besar, parah dan terasa nyeri, mungkin jerawat Anda
tersebut adalah jerawat jenis ini. Umumnya, jerawat ini sulit disembuhkan dan menetap
cukup lama di kulit. jika dipencet, keadaan jerawat biasanya akan makin parah dan makin
merusak kulit. sebaiknya, Anda berkonsultasi dengan dokter kulit tersekat untuk mengatasi
masalah jerawat ini.

5. Jerawat batu

Jerawat ini gejalanya hampir mirip dengan jerawat jenis nodul. Hanya saja jerawat
batu area infeksinya lebih dalam dan lebih parah sehingga menimbulkan nyeri yang lebih
ketimbang nodul. Untuk mengatasi masalah jerawat ini, sebaiknya Anda juga berkonsultasi
dengan dokter kulit.

C. PENYEBAB JERAWAT

6. Produksi minyak berlebihan , Jerawat tidak melulu muncul karena kotor,


tetapi lebih disebabkan faktor dari dalam tubuh. Jerawat adalah kondisi
abnormal kulit akibat gangguan berlebihan produksi kelenjar minyak
(sebaceus gland) yang menyebabkan penyumbatan saluran folikel rambut dan
pori-pori kulit. Penyebab jerawat yang paling umum adalah hormon,
tumpukan minyak, atau sabun di kulit berkolaborasi dengan bakteri.
7. Sel-sel kulit mati, Umumnya, jerawat disebabkan oleh kelebihan kelenjar
minyak karena giat memproduksi hormon androgen. Jerawat timbul karena
kelenjar minyak yang berlebih tersebut bercampur dengan sel kulit mati.
Ketika sel-sel kulit itu bercampur dengan jumlah sabun yang sudah meningkat
itu, campuran yang tebal dan lengket itu dapat membentuk penyumbat yang
menjadi bintik hitam atau putih. Banyak yang beranggapan bahwa jerawat
hanya menyerang muka. Akan tetapi faktanya jerawat juga bisa menyerang
bagian tubuh lain, seperti dibagian punggung, dada, dan lengan atas.
8. Menyentuh kulit wajah, ternyata dapat juga menimbulkan jerwat
dikarenakan kulit wajah kita memiliki tingkat ke sensitivan yang tinggi apalagi
jika di sentuh dengan menggunakan tangan kotor, hal ini bisa memacu
berkembangnya bakteri.
9. Faktor gaya hidup, seseorang mungkin memiliki pola hidup yang tidak sehat
seperti suka merokok dan sering lembur.
10. Faktor makanan, juga dapat mempengaruhi timbulnya jerawat seperti sering
memakan makanan yang banyak mengandung minyak yaitu kacang-kacangan.
11. Kesalahan memilih kosmetik, karna terlalu banyak menggunakan produk-
produk kosmetik yang ternyata tidak sesuai dengan jenis kulit.
12. Stres, hal ini juga dapat memacu timbulnya jerawat dikarenakan adanya
peningkatan kadar androgen.
13. Perubahan hormonal, hal ini sering terjadi disaat wanita mengalami
menstruasi,kehamilan,memakan pil KB.
14. Faktor Genetik, Faktor ini juga dapat memacu timbulnya jerawat tadi
dikarenakan orang tua bisa menurunkan gen nya terhadap anaknya.
10. Pemakaian obat-obatan, seseorang yang sering memakan obat-obatan seperti
narkoba dan sejenis nya juga dapat mengakibatkan timbulnya jerawat.
11. Adanya bakteri, Yang membuat masalah semakin rumit, bakteri biasanya ada
di kulit, yang disebut p. acne yang cenderung berkembang biak di dalam
kelenjar sebaceous yang tersumbat, yang menghasilkan zat-zat yang
menimbulkan iritasi daerah sekitarnya. Kelenjar tersebut terus membengkak
dan mungkin akan pecah, kemudian menyebarkan radang ke kulit daerah
sekitarnya. Inilah yang menyebabkan jerawat batu jenis yang paling mungkin,
yaitu jerawat yang meninggalkan pigmentasi jangka panjang dan bekas luka
seperti cacar yang permanen.
Pada saat pori-pori yang tersumbat ini tumbuh dan berkembang sejenis bakteri
yang disebut “Propionibacterium acnes”yang merupakan bakteri penyebab
jerawat. Propionibacterium acnes melepaskan sejenis zat iritan yang nantinya
akan mengiritasi kulit,efek dari iritasi inilah nantinya yang menyebabkan kulit
memerah dan membengkak. Disamping itu juga menyebabkan nanah dibawah
permukaaan kulit,semua efek tersebut merupakan bentuk perlawanan sistem
imun tubuh untuk menetralkan zat iritan yang dihasilkan oleh bakteri serta
memperbaiki jaringan kulit yang telah teriritasi.

D. MENCEGAH JERAWAT

1. Perbanyak minum air putih


2. Banyak mengonsumsi makanan segar dan alami
3. Hindari makanan yang mengandung bahan pengawet
4. Olahraga secara teratur
5. Hindari alkohol dan rokok
6. Gunakan sabun pencuci wajah yang sesuai dengan jenis kulit
7. Jangan menggunakan make up yang berlebihan
8. Konsumsi makanan yang mengandung vitamin A (wortel, ubi jalar, bayam, kol
peterseli, dan apricot).
9. Konsumsi makanan yang mengandung vitamin B2 (ikan, susu, daging, telur,
sayur hijau, dan buah)
10. Konsumsi makanan yang mengandung vitamin B3 (telur, kacang tanah, daging
dan hati)
11. Banyak mengonsumsi vitamin C dan makanan yang mengandung zinc
12. Hindari stress
13. Rajin berolahraga
14. Jangan memegang jerawat dengan tangan kotor
15. Hindari paparan sinar matahari secara langsung
16. Obati dengan obat jerawat.

E. MENGOBATI JERAWAT

1. Membersihkan wajah secara rutin.


Membersihkan wajah menggunakan sabun pH-balanced atau memakai sabun
sulfur dapat menghilangkan kotoran dan bakteri yang terdapat pada kulit serta
mengangkat sel-sel kulit yang telah mati. Sebaiknya hindari menggunakan sabun
biasa atau sabun bayi untuk membersihkannya.
2. Tidak lupa juga menggunakan obat jerawat.
mungkin harus mencoba berbagai macam obat sebelum akhirnya menemukan
produk yang cocok dengan kulit wajah. Biasanya produk ini dipasarkan dengan
bentuk kemasan dan harga pun sangat bervariasi. Perlu di ketahui Mahal tidak
menjamin produk tersebut cocok dan bisa mengatasi masalah jerawat
3. Berhati-hatilah dalam menggunakan produk kecantikan.
Hanya menggunakan make-up, pelembab atau tabir matahari hanya yang tanpa
minyak. Biasanya jika tertulis “nonacnegenic” atau “noncomedogenic” di label
keterangan, produk tersebut lebih baik.
4. Gunakan scrub seminggu dua kali.
Juga oleskan acne lotions atau acne cream pada bagian kulit yang terkena
jerawat.
5. Jangan memencet jerawat menggunakan tangan.
karena ditakutkan akan terjadi infeksi jika tercampur dengan kuman atau bakteri
yang masuk kedalam kulit.
6. Gunakan masker dari bahan alami seperi masker ketimun, masker madu,
masker kuning telur dan masker buah kenari untuk menghilangkan jerawat.
7. Mengubah pola makan
Dengan Makan coklat, permen dan makanan berminyak dapat merubah gestur
kulit. Batasi pula asupan junk food, lebih banyak memakan yang mengandung
vitamin dan ganti gaya hidup agar lebih sehat. tidur yang teratur, dan jangan
sampai tubuh kekurangan cairan.
8. Penggunaan bahan alami lebih aman karena tidak mengandung bahan kimia
berbaya. Jika merasa kesulitan untuk membuat masker dari bahan-bahan tersebut,
berikut ini panduan membuat masker sebagai perawatan alami untuk
menghilangkan jerawat.
9. Masker ketimun, havermut, yogurt.
Caranya haluskan satu ketimun bersama secangkir havermut menggunakan
blender. Kemudian campurkan yogurt kedalam adonan tersebut, aduk hingga rata.
Gunakan masker tersebut dengan cara dioleskan ke leher dan muka kemudian
diamkan kurang lebih 30 menit. Usaplah menggunakan handuk yang telah
direndam dengan air hangat. Bersihkan sisa masker menggunakan air hangat.
10. Masker Madu
Masukkan madu kedalam botol kemudian panaskan menggunakan air hangat agar
teksturnya lebih cair dan dapat dioleskan ke wajah. Kemudian oleskan pada leher
dan wajah Siswi, tunggu hingga kurang lebih 30 menit. Kemudian bersihkan
dengan kain handuk yang telah direndam menggunakan air hangat.
11. Masker Kuning telur.
Ambil telur kemudian pisahkan kuning telur dan putih telur. Ambil kuningnya
kemudian kocok didalam wadah, bisa piring atau mangkuk. Kemudian oleskan ke
wajah hingga rata. Kemudian diamkan kurang lebih 15 menit sampai mengering.
Lalu usapkan handuk basah untuk menghilangkan kuning telur. Terakhir bilas
menggunakan air hangat.
12.Lemon

Buah lemon banyak mengandung vitamin A,C,B1,B2,dan B3.yang sangat baik


untuk kulit berminyak,namun lotionnya juga bekerja untuk kulit normal.dapat
digunakan setiap hari.untuk membuat lotionnya tambahkan satu sendok teh jus
lemon pada putih telur kocok.Oleskan pada wajah dan biarkan selama 10
menit.Setelah itu bersihkan dengan air mawar atau air hangat.

13.Tomat

Buah tomat mengandung protein,fosfor,besi,belerang,vitamin A,B1,dan C. untuk


menghaluskan wajah,ambil tomat yang sudah matang,lalu iris dan gosokkan pada
wajah.Atau,bisa juga buah tomat diperas,kemudian perasannya dioleskan setiap
hari ke wajah. sebagai pelindung wajah dari sengatan matahari.Ambil daun tomat
secukupnya,lalu remas-remas dengan sedikit air,kemudian tempelkan pada wajah
sebagai penyejuk wajah.

Anda mungkin juga menyukai