Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN KEPAHIANG

SEKRETARIAT DAERAH
Alamat : Jl. Raya Kelobak Telp. (0732) 391895 Kode Pos 39172

KEPAHIANG
NOTULEN RAPAT

Rapat : Pembahasan Raperbup TPP tahun 2018


Hari/tanggal : Selasa/27 Februari 2018
Waktu rapat : 11.00 Wib s/d selesai

Pimpinan rapat

Ketua : Zamzami Zubir,SE.,MM


Sekretaris : Julian Muda Parsah
Pencatat : Ari Afrianto

Peserta rapat

1. Zamzami Zubir.,SE.,MM (SEKDA)


2. H.M.Taher,SH.,M.Si (Asisten 1)
3. Hendri,SH (Inspektorat)
4. Rafli,S.sos (plt Kadis BKD Keuangan)
5. Darwis,SE (Kabid anggaran)
6. Rusmiati (Kabid BKD PP)
7. Eko Syaputra, SH (Kabag Hukum)
8. Julian Muda Parsha (Kabag Ortala)

Kegiatan Rapat :

1. Membahas Rancangan Peraturan Bupati tentang Tambahan Penghasilan


Pegawai tahun 2018

1. Kata Pembukaan :
Rapat dibuka oleh Bapak Zamzami Zubir selaku Sekretaris Daerah
Kabupaten Kepahiang.beliau mengarahkan dan memberi masukan
agar Perbup TPP ini nantinya bisa menyesuaikan dengan
kemampuan daerah dan jgn sampai bertentangan dengan peraturan
yang berlaku.

2. Pembahasan :

1. SEKRETARIS DAERAH
- Besaran TPP mengacu terhadap besaran TPP Sekda sehingga
besaran TPP dari sekda sampai jajaran dibawah menyesuaikan;
- Dibuat perbup khusus untuk BKD Keuangan dan Perbup TPP
secara Umum
2. ASISTEN 1
- Draft Perbup yang sedang dibahas adalah adopsi dari perbup kota
Bengkulu yang isinya lebih terinci dan tentunya musti disesuaikan
dengan keadaan daerah Kabupaten Kepahiang
- Konsiderans Dasar hukum dalam Perbup Musti diperhatikan dan
diteliti secara hati-hati jangan sampai ada aturan bertentangan
atau tidak berlaku lagi;
- Pengaturan diatur perbup sedangkan besaran TPP nantinya
ditetapkan dengan SK Bupati.

3. INSPEKTORAT
- Inspektur dalam hal ini diwakili oleh Inspektur Pembantu wil.3
lebih membahas masalah substansi,penilaian pemberian TPP
nantinya akan dimulai dari beberapa Aspek yang diatur dalam
raperbup diantaranya aspek disiplin kerja, Aspek prestasi
kerja,selain aspek tersebut juga harus diperhatikan tingkatan
grading yang akan diatur yang dapat dilihat dari Tingkat
kesibukan,diantarannya tinggi,sedang dan rendah.;
- Perbup TPP yang diajukan oleh Inspektorat selaku OPD
Pemrakarsa menyatakan bahwa Raperbup yang sedang dibahas
adalah adopsi dari kota Bengkulu

4. BADAN KEUANGAN DAERAH


- Anggaran yang tersedia untuk mengakomodir seluruh pegawai
negeri sipil yang ada di kabupaten Kepahiang adalah sejumlah ±
17Miliar Rupiah.
- Untuk BKD Keuangan akan diatur tersendiri melalui Perbup
tersendiri yaitu dengan melakukan Perubahan Perbup Sebelumnya
yaitu Perbup nomor 34 tahun 2016.

5. BKD PP
- Bahwa perbup TPP ini nantinya dapat mengakomodir kebutuhan
seluruh pegawai yang ada di kabupaten Kepahiang secara adil,
sesuai dengan kriteria dan grading yang akan di atur dalam
perbup TPP.

6. BAGIAN HUKUM
- Pada dasarnya perbup TPP tidak memiliki dasar yang kuat dan
jelas karena yang diatur di peraturan Menteri dalam Negeri Nomor
58 tahun 2005 tentang pengelolaan Keuangan daerah bahwa
hanya diatur Tambahan Penghasilan diberikan berdasarkan beban
Kerja bukan berdasarkan kehadiran seperti halnya konsep Perbup
TPP yang akan disusun.
- Perbup TPP harus mengakomodir sesuai Kebutuhan Pegawai Negeri
Sipil yang ada di kabupaten Kepahiang

7. BAGIAN ORTALA/PLH ASS. III

- Pembahasan pasal per pasal Pasal 3 ayat 4 pemberian tpp bds


grade OPD
- Pembahasan 5 hari kerja atau 6 hari kerja perlu jajak pendapat
- Ketersediaan anggaran untuk TPP adalah sebesar 17 M
- Kenaikan besaran TPP secara umum adalah sebesar 10%
- Perbup TPP akan dberlakukan mulai januari 2018.

PIMPINAN SIDANG RAPAT


SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN
KEPAHIANG,

ZAMZAMI ZUBIR, SE.,MM


NIP.19690306 199303 1 003

Anda mungkin juga menyukai