Anda di halaman 1dari 17

LAPORAN KEGIATAN GERNAS BAKU 2019

KBIT PERMATA UMMAT


Sabtu, 27 Juli 2019

Jl. P. Hidayatullah Gg. Sedap Malam No. 10


Surodakan Trenggalek
Kata Pengantar

Laporan kegiatan Gernas Baku KBIT Permata Ummat


merupakan rangkuman kegiatan yang diselenggarakan oleh
sekolah dalam rangka mensukseskan Gerakan Nasional Orang
Tua Membacakan Buku. Diharapkan dari kegiatan ini ada
banyak hal positif yang bisa diperoleh baik bagi orang tua,
murid, sekolah maupun masyarakat pada umumnya

Nama Kegiatan

GERNAS BAKU

( Gerakan Nasional Orang Tua Membacakan Buku)


Deskripsi Kegiatan

Kegiatan Gernas Baku merupakan sebuah gerakan untuk


mendukung inisiatif dan peran keluarga dalam meningkatkan
minat baca anak yang dimulai dengan pembiasaan
mendengarkan bacaan di rumah, sekolah maupun masyarakat.

Pada tahun ini, kegiatan Gernas Baku KBIT Permata Ummat


dilakukan di lingkungan luar sekolah, tepatnya di Taman
Green Park Trenggalek.

Acara ini diikuti oleh seluruh murid KBIT Permata Ummat


beserta orangtua. Dengan masing-masing orang tua
membawa buku untuk dibacakan kepada anak.

Tujuan Kegiatan

Adapun tujuan dari kegiatan Gernas Baku antara lain :

- Membiasakan orangtua membaca bersama anak. Dengan


demikian diharapkan orang tua semakin sadar akan
pentingnya membaca buku yang berguna dalam
meningkatkan pengetahuan.
- Dengan kegiatan ini diharapkan akan semakin
membangun kedekatan emosional yang baik.
- Kegiatan Gernas Baku juga diharapakan menjadikan
pemicu minat baca anak sejak dini. Keterlibatan dan
kontribusi orang tua sangat berpengaruh dalam
meningkatkan minat baca anak.

Alat dan Bahan

- Buku cerita
- Kaset senam Gernas Baku
- Lembar absensi wali murid
- Lembar notulen Gernas Baku
- Sound System
- Kamera

Alur Kegiatan

Adapun susunan acara Gernas Baku KBIT Permata Ummat


adalah sebagai berikut :
1. Penyambutan anak – anak
2. Kegiatan transisi
3. Persiapan pelaksanaan GERNAS BAKU
4. Pembukaan GERNAS BAKU
5. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
6. Gerak dan lagu GERNAS BAKU
7. Pelaksanaan GERNAS BAKU
8. Recalling dengan menanyakan kegiatan yang dilakukan
anak bersama orang tua
9. Kegiatan berakhir

Hasil Kegiatan

Hasil kegiatan yang dicapai dalam kegiatan Gernas Baku KBIT


Permata Ummat antara lain :
Kehadiran orang tua pada saat pelaksanaan Gernas Baku
sangat bagus, terbukti hampir 90% orang tua menghadiri
kegiatan.

1. kegiatan ditindaklanjuti di rumah masing-masing dan


dilaporkan kepada pihak sekolah.
2. Kegiatan ditindaklanjuti dengan memasukkan kegiatan
membacakan buku cerita di kelompok masing – masing.
3. Semakin meningkatnya minat baca anak terhadap buku.
Lampiran Foto : Absensi Wali Murid
Lampiran Foto : Penyambutan anak - anak

Lampiran Foto : Absensi wali santri


Lampiran Foto : kegiatan transisi

Lampiran Foto : Persiapan GERNAS BAKU


Lampiran Foto : Pembukaan GERNAS BAKU

Lampiran Foto : Menyanyikan lagu Indonesia Raya


Lampiran foto : Gerak dan lagu GERNAS BAKU

Lampiran foto : Pelaksanaan GERNAS BAKU


Lampiran foto : Re-calling
Lampiran foto : kegiatan berakhir

Anda mungkin juga menyukai