Anda di halaman 1dari 3

TUGAS II

MATERI PELUANG

1. Satu mata uang logam dilemparkan ke atas sebanyak 4 kali. X:banyaknya


gambar Head (H) yang terlihat dalam 4 lemparan tersebut (X: banyaknya H),
1
P(H)=2
a) Carilah semua kemungkinan hasil eksperimen ini
b) Kalau X:banyaknya H, tunjukkan hasil eksperimen yang memberikan
nilai X=0, X=1, X=2, X=3.
c) Hitung P(X=0), P(X=1), P(X=2), P(X=3), dan P(X=4)
d) Gambarkan grafik dari pertanyaan bagian c
e) Cari P(X≤ 3) dan P(1< 𝑋 ≤3)

2. Perhatikan pelemparan dadu bersisi-6 setimbang sebanyak 2 kali. Jika A


adalah kejadian mendapatkan mata dadu 2 pada pelemparan pertama dan B
adalah kejadian mendapatkan mata dadu 3 pada pelemparan kedua. Apakah
kejadian A dan B bersifat bebas?

3. Misalkan sebuah kantung berisi 8 kelereng merah dan 4 kelereng putih. Dari
kantung tersebut diambil secara acak 2 kelereng tanpa pengembalian. Jika
diasumsikan bahwa peluang setiap kelereng terambil mempunyai peluang
yang sama, berapa peluang bahwa kedua kelereng yang terambil berwarna
merah?

4. Sebuah perusahaan asuransi mengetahui bahwa masyarakat terbagi dalam


kelompok, yaitu kelompok cenderung mengalami kecelakaan dan kelompok
yang tidak mengalami kecelakaan. Statistik perusahaan menunjukkan bahwa
orang yang cenderung mengalami kecelakaan akan mengalami kecelakaan
pada suatu waktu dalam kurun waktu 1 tahun dengan peluang 0.4,
sedangkan peluang ini turun menjadi 0.2 untuk yang tidak cenderung
mengalami kecelakaan. Bila diasumsikan bahwa 30 persen populasi
cenderung mengalami kecelakaan, berapa peluang bahwa seorang
pemegang polis baru akan mengalami kecelakaan dalam waktu setahun
sejak ia membeli polis tersebut.

5. Suatu panitia yang terdiri dari 3 orang dengan rincian seorang sebagai ketua,
seorang sebagai sekretaris, dan seorang sebagai bendahara akan dipilih dari
6 orang kandidat dengan ketentuan jabatan tidak boleh dirangkap. Berapa
banyaknya kemungkinan susunan panitia berbeda yang dapat dibentuk ?

6. Suatu tim dipilih dari 5 wanita dan 7 laki-laki. Berapa banyaknya cara memilih
tim yang terdiri dari 2 wanita dan 3 laki-laki, bila ada 2 orang laki-laki yang
menolak berada dalam satu grup ?
QUIZ

Sebuah perusahaan asuransi mengetahui bahwa masyarakat terbagi dalam


kelompok, yaitu kelompok cenderung mengalami kecelakaan dan kelompok yang
tidak mengalami kecelakaan. Statistik perusahaan menunjukkan bahwa orang yang
cenderung mengalami kecelakaan akan mengalami kecelakaan pada suatu waktu
dalam kurun waktu 1 tahun dengan peluang 0.4, sedangkan peluang ini turun
menjadi 0.2 untuk yang tidak cenderung mengalami kecelakaan. Bila diasumsikan
bahwa 30 persen populasi cenderung mengalami kecelakaan, berapa peluang
bahwa seorang pemegang polis baru akan mengalami kecelakaan dalam waktu
setahun sejak ia membeli polis tersebut.

REMEDIAL UTS
ANALISIS REGRESI

Suatu penelitian bermaksud menggambarkan sumbangan pendidikan (X) terhadap


kinerja guru SD (Y) dan memperoleh data sebagai berikut.

No X Y
1 5 *
2 9 15
3 3 9
4 8 16
5 4 8
6 7 13
7 9 19
8 5 12
9 3 7
10 7 14
11 6 6
12 7 7
*) isi sesuai no absen masing-masing

a) Gambarlah diagram pencarnya!


b) Hitung persamaan regresi, nilai korelasi, dan error standar estimasi
c) Gunakan persamaan regresi untuk memprediksi kinerja guru dengan besar
sumbangan 10.

Anda mungkin juga menyukai