Anda di halaman 1dari 71

TUGAS AKHIR

Perencanaan Link Transmisi Radio Paket Microwave Perangkat CERAGON FibeAir 1528hp untuk PT
Telkom, Tbk Area Riau Daratan dan Riau Kepulauan

TUGAS AKHIR

Diajukan sebagai Syarat Kelulusan Program Sarjana Teknik Telekomunikasi Fakultas Elektro dan
Komunikasi Institut Teknologi Telkom

DARMAWAN SETIABUDI

111040045

FAKULTAS ELEKTRO DAN KOMUNIKASI

INSTITUT TEKNOLOGI TELKOM

BANDUNG

2011
LEMBAR PENGESAHAN

Tugas Akhir dengan Judul

PERENCANAAN LINK TRANSMISI RADIO PAKET MICROWAVE PERANGKAT


CERAGON FIBEAIR 1528HP UNTUK PT TELKOM, TBK AREA RIAU DARATAN
DAN RIAU KEPULAUAN

MICROWAVE PACKET RADIO TRANSMISSION LINK DESIGN WITH CERAGON


FIBEAIR 1528HP FOR PT TELKOM, TBK AREA RIAU DARATAN AND RIAU
KEPULAUAN

Disusun oleh

DARMAWAN SETIABUDI

111040045

TUGAS AKHIR
Telah disetujui sebagai Syarat Kelulusan Pendidikan Program Sarjana Teknik Telekomunikasi
Fakultas Elektro dan Komunikasi Institut Teknologi Telkom

Bandung, Februari 2011

Pembimbing I Pembimbing II

Uke Kurniawan Usman,Ir.,MT Hendi Evany W, ST


NIK : 94690125-4 NIK : 8006002
LEMBAR PERNYATAAN ORISINALITAS

Nama : Darmawan Setiabudi

NIM : 111040045

Alamat : Perumahan Griya Bandung Asri

No. Telp / HP : 0856 211 9650

Email : drakulic_slo@yahoo.com

Menyatakan bahwa Tugas Akhir dengan judul :

PERENCANAAN LINK TRANSMISI RADIO PAKET MICROWAVE PERANGKAT


CERAGON FIBEAIR 1528HP UNTUK PT TELKOM, TBK AREA RIAU DARATAN
DAN RIAU KEPULAUAN

MICROWAVE PACKET RADIO TRANSMISSION LINK DESIGN WITH CERAGON


FIBEAIR 1528HP FOR PT TELKOM, TBK AREA RIAU DARATAN AND RIAU
KEPULAUAN

Merupakan karya orisinil saya sendiri. Atas pernyataan ini, saya siap menganggung resiko / sanksi
yang dijatuhkan kepada saya apabila kemudian ditemukan adanya pelanggaran terhadap kejujuran
akademik atau etika keilmuan dalam karya ini, atau ditemukan bukti yang menunjukan ketidak aslian
karya ini

Bandung, 14 Februari 2011

Darmawan Setiabudi

111040045
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL
LEMBAR PENGESAHAN
LEMBAR PERNYATAAN
ABSTRAK ...................................................................................................................................... i
ABSTRACT .................................................................................................................................... ii
KATA PENGANTAR .................................................................................................................. iii
UCAPAN TERIMA KASIH ......................................................................................................... iv
DAFTAR ISI ................................................................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR ................................................................................................................... vii
DAFTAR TABEL ......................................................................................................................... ix
DAFTAR SINGKATAN ............................................................................................................... x
DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................................................. xi
BAB I PENDAHULUAN .............................................................................................................. 1
Latar Belakang ................................................................................................................... 1
Tujuan Penelitian ............................................................................................................... 1
Rumusan Masalah ............................................................................................................. 2
Batasan Masalah ................................................................................................................ 2
Metode Penelitian .............................................................................................................. 3
Sistematika Penulisan ....................................................................................................... 3
BAB II LANDASAN TEORI ....................................................................................................... 4
Komunikasi Gelombang Radio ........................................................................................ 4
Propagasi Gelombang pada Sistem Komunikasi Radio ............................................. 4
Pengaruh atmosfer terhadap pada propagasi gelombang radio .................................... 10
Perhitungan power link budget ............................................................................... 13
Availibility ............................................................................................................. 16
Perbaikan Sistem (Sistem Diversitas) ............................................................................. 17
BAB III PERENCANAAN LINK RADIO ................................................................................ 19

Tahap Tahap Perencanaan ...................................................................................... 19

Inisialisasi ............................................................................................................... 19
Site Planning .................................................................................................................... 20
Pemilihan Subsistem Radio ............................................................................................ 25
Power Link Budget ......................................................................................................... 28
BAB IV ANALISA PERENCANAAN .................................................................................... 32
Selat Panjang - Penyengat ................................................................................................... 32
Siak - Penyengat ................................................................................................................ 38
Sei Apit - Siak .................................................................................................................... 42
Sei Api Bengkalis ............................................................................................................... 47
Tanjung Baru – Bukit Pongkar ............................................................................................ 52
Hasil Analisa Perencanaan ................................................................................................. 57
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ...................................................................................... 58

Kesimpulan ...................................................................................................................... 58
Saran .................................................................................................................................. 58
KATA PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah penulis haturkan kehadirat Alloh SWT karena berkat Rahman serta
Rahim_Nya penulis mampu menyelesaikan Tugas Akhir ini tepat pada waktunya.

Tak lupa Salawat serta Salam semoga senantiasa terlimpahkan kehadirat Nabi Muhammad
SAW pembawa terang dari jaman kegelapan, yang mengenalkan dalam nikmat iman Islam.

Tak lupa juga penulis haturkan terima kasih pada Bapak Uke Kurniawan Usman, Ir.,MT sebagai
pembimbing 1 dan Bapak Hendi Evany W, ST ., sebagai pembimbing 2 pada tugas akhir penulis yang
berjudul ” Perencanaan Link Transmisi Radio Paket Microwave Perangkat CERAGON FibeAir
1528hp untuk PT Telkom, Tbk Area Riau Daratan dan Riau Kepulauan”.

Penulis menyusun Tugas Akhir sebagai syarat yang harus dipenuhi dalam menyelesaikan
pendidikan tahap sarjana Jurusan Teknik Elektro Institut Teknologi Telekomunikasi.

Penulis harapkan Tugas Akhir ini dapat menjadi salah satu referensi sehingga mampu
memberikan manfaat bagi dunia telekomunikasi umumnya dan pembaca khususnya. Kritik dan
saran penulis harapkan.

Bandung, 17 Februari 2011

Penulis
UCAPAN TERIMA KASIH

Selama proses menyelesaikan Tugas Akhir ini, penulis mengalami berbagai hambatan dan
rintangan. Untuk itu, pada kesempatan ini penulis ingin menyampaikan terima kasih kepada pihak-
pihak yang telah memberikan dukungan dalam menyelesaikan Tugas Akhir ini:

1. Syukur hamba pada Alloh SWT yang telah mengaruniakan segala kasih sayang yang tak terkira
dan tak ada duanya. Syukur hamba telah mengijinkan hamba hadir kedunia dengan harapan
dapat bermanfaat sehingga hamba tidak merasa malu jika hamba kembali pada-Mu kelak.
2. Teruntuk Ayah dan Ibu tercinta terima kasih telah menghadirkan ke dunia. Terima kasih telah
memberi dorongan dengan do’a. Terima kasih atas kesabaran, kebijaksanaan, kasih sayang yang
tidak pernah ternilai harganya. Terima kasih atas segalanya semoga Alloh SWT selalu
memberikan kebahagian tiada terkira di dunia dan mengumpulkan kelak di surga-Nya yang
paling indah.
3. Teruntuk adik-adikku tersayang Isnan, Adit dan Azi. Terima kasih atas dukungan yang diberikan.
4. Teruntuk Bapak Uke Kurniawan Usman, Ir.,MT dan Hendi Evany W, ST yang dengan sabarnya
membimbing saya, sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini.
5. Teruntuk “keluargaku” di kost GBA Playgroup: Mas Febru, Mas Mas’ud, Mas Teguh, Surya
“mandra” Wijaya, Iwanquinta, Juang, Wewek, Bangga, Fauji, Ucup mahox, Pras, Mie, Egar Tegal,
Yanto, Oli & Pay. Terima kasih atas kebersamaan selama ini.
6. Teruntuk pihak-pihak yang belum penulis sebutkan yang telah memberikan dukungan, penulis
sampaikan terima kasih yang tidak terkira.
7. Untuk semuanya penulis sampaikan terima kasih yang tak terkira, semoga Alloh SWT
membalasnya dengan kemulyaan dan kebahagiaan.
ABSTRAK

Teknik komunikasi dengan menggunakan frekuensi radio dianggap mampu


memenuhi tantangan sistem telekomunikasi saat ini, dimana mampu menangani jumlah
pelanggan yang banyak. Seiring dengan berkembangnya jumlah penduduk dan bertambahnya
penggunaan media transmisi frekuensi radio, maka timbul permasalahan. Dengan
bertambahnya jaringan, maka bertambah pula penggunaan frekuensi radio. Hal ini dapat
menyebabkan masalah antara lain gangguan dari frekuensi yang saling berdekatan
(interference).

Tugas akhir ini merencanakan pembangunan link transmisi pada PT Telkom, Tbk area
Riau Daratan dan Riau Kepulauan dengan menggunakan software pathloss. Perangkat radio
yang digunakan adalah CERAGON FibeAir 1528hp. Langkah – langkah perencanaannya
meliputi : inisialisasi, site planning, pemilihan sub-system radio,power link budget, evaluasi
hasil perencanaan, rekonfigurasi, dan konfigurasi akhir. Sedangkan arameter yang akan
dianalisa dalam tugas akhir ini meliputi line of sight , Power Link Budget , dan performansi
hasil perencanaan.

Berdasarkan hasil perencanaan link radio paket microwave untuk Riau Daratan dan
Riau Kepulauan didapatkan bahwa semua link dalam kondisi LOS dengan space tower yang
sudah ada. Seperti didapatkannya tinggi antena untuk Selat Panjang – Penyengat setinggi 75
m. Nilai RSL ≥ Rth untuk semua link seperti yang terlihat untuk kasus link Selat Panjang –
Penyengat didapatkan nilai RSL -32,85 dBm dan level daya threshold (Rth) -69 dBm.
Berdasarkan hasil perhitungan didapatkan hanya link Siak – Penyengat yang telah memenuhi
standar availibility sebesar 99,995%, sehingga memerlukan perbaikan sistem dengan space
diversity untuk link- link yang lain agar terpenuhi availibility yang ditargetkan. Dengan
space diversity semua link dapat mencapai standar yang diinginkan dengan link Selat Panjang
– Penyengat memiliki availibility 99,999,67%

Keywords: point-to-point microwave radio link, link budget, pathloss


ABSTRACT

Technical communication using radio frequencies are considered able to meet the
challenges of the current telecommunication system, which can handle a lot of customers.
Along with the growing population and increasing use of radio frequency transmission
medium, then problems arise. With increasing network, it also increased the use of radio
frequencies. This can cause problems such as interference from adjacent frequencies
(interference).

In This final projects using pathloss software as a planning tool for the transmission
link in PT Telkom, Tbk area Riau and Riau Islands. The planning steps include: initialization,
site planning, the selection of radio sub-system, power link budget, evaluating the results of
planning, reconfiguration, and the final configuration.This planning also use Radio device
CERAGON FibeAir 1528hp. The parameters analyzed in this thesis include the line of sight,
Power Link Budget, and performance.

Based on the results of planning, microwave packet radio link to Riau Daratan and Riau
Kepulauan, it was found that all the links in LOS conditions such as obtaining a high antenna
for Selat Panjang - Penyengat as high as 75 m. RSL value ≥ RTH for all the links as seen in
the case of Selat Panjang - Penyengat link obtain the RSL = -32.85 dBm and the power level
threshold (RTH) = -69 dBm. Based on the result is obtained only link Siak - Penyengat which
meets the standards and availibility of 99.995%, while for the other link has not been meets the
standards. To obtain standard availibility should be improved by using space diversity system.
With space diversity all the links to reach the standard such as Selat Panjang - Penyengat link
have availibility 99,999,67%

Keyword : point-to-point microwave radio link, link budget, pathloss


DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Lapisan Ionosfer ............................................................................................. 6

Gambar 2.2 Faktor Kelengkungan Bumi ........................................................................... 11

Gambar 2.3 Daerah Fressnel 1 di sekitar lintasan langsung .............................................. 12

Gambar 2.4 Pemetaan daerah Fresnel ................................................................................ 12

Gambar 3.1 Diagram tahap tahap perencanaan .................................................................. 19

Gambar 3.2 Gambar perencanaan link radio area Riau Daratan dan Riau Kepulauan ...... 20

Gambar 3.3 Profil Selat Panjang Penyengat ...................................................................... 21

Gambar 3.4 Perencanaan tinggi antena Selat Panjang – Penyengat .................................. 23

Gambar 3.5 Denah lokasi site Selat Panjang ..................................................................... 24

Gambar 3.6 Topologi LOS Selat Panjang – Penyengat ..................................................... 25

Gambar 3.7 Rencana pemasangan antena ke arah Penyengat .......................................... 25

Gambar 3.8 FibeAir 1528 system block diagram .............................................................. 26

Gambar 3.9 IDU ............................................................................................................... 27

Gambar 3.10 ODU .............................................................................................................. 27

Gambar 3.11 Tahap penghitungan link budget ................................................................... 29

Gambar 3.12 Full report perhitungan pathloss .................................................................... 30

Gambar 4.1 Print Profile Selat Panjang – Penyengat ........................................................ 30

Gambar 4.2 worksheet pathloss Selat Panjang – Penyengat ............................................. 33

Gambar 4.3 worksheet pathloss Selat Panjang – Penyengat setelah space diversity ........ 34

Gambar 4.4 Full report Selat Panjang – Penyengat .......................................................... 35

Gambar 4.5 Print Profile Siak – Penyengat ...................................................................... 36

Gambar 4.6 worksheet pathloss Siak – Penyengat ........................................................... 38

Gambar 4.7 Full report Siak – Penyengat ......................................................................... 39

Gambar 4.8 Print Profile Sei Apit - Siak ........................................................................... 40

Gambar 4.9 worksheet pathloss Sei Apit - Siak ................................................................ 42


Gambar 4.10 worksheet pathloss Sei Apit - Siak setelah space diversity ........................... 43

Gambar 4.11 Full report Sei Apit - Siak .............................................................................. 44

Gambar 4.12 Print Profile Sei Apit - Bengkalis ................................................................... 45

Gambar 4.13 worksheet pathloss Sei Apit - Bengkalis ........................................................ 47

Gambar 4.14 worksheet pathloss Sei Apit - Bengkalis setelah space diversity ................... 48

Gambar 4.15 Full report Sei Apit - Bengkalis ..................................................................... 49

Gambar 4.16 Print Profile Tanjung Baru – Bukit pongkar................................................... 50

Gambar 4.17 worksheet pathloss Tanjung Baru – Bukit pongkar........................................ 52

Gambar 4.18 worksheet pathloss Tanjung Baru – Bukit pongkar setelah space diversity .. 53

Gambar 4.19 Full report Tanjung Baru – Bukit pongkar ..................................................... 54


DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Tabel LOS ...................................................................................................... 23

Tabel 3.2 Hasil Perhitungan Link Budget dan Free Space Loss..................................... 27

Tabel 3.3 Perhitungan RSL manual dan dari pathloss ................................................... 28

Tabel 4.1 Rangkuman hasil analisa perencanaan ........................................................... 55


BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Sistem komunikasi radio pada saat ini telah mulai banyak dipakai dan telah
berkembang aplikasinya. Hal ini dikarenakan fungsi radio sebagai salah satu media transmisi
komunikasi yang mempunyai beberapa keunggulan dibandingkan media trannsmisi lain
seperti kabel dan serat optik. Keunggulan itu diantaranya biaya instalasi yang mudah dan
murah, area cakupan yang luas serta pembangunannya yang dapat dicicil.

Telkom sebagai salah satu operator telekomunikasi di Indonesia dituntut untuk


meningkatkan layanan dalam kualitas suara dan data. Untuk memberikan pelayanan yang
semakin baik, maka perlu dioptimalkan layanan yang sudah ada maupun layanan yang akan
dibuat.

Seiring dengan berkembangnya jumlah penduduk dan bertambahnya penggunaan


media transmisi frekuensi radio ini, maka timbul permasalahan. Dengan bertambahnya
jaringan, maka bertambah pula penggunaan frekuensi radio. Hal ini dapat menyebabkan
masalah antara lain gangguan dari frekuensi yang saling berdekatan (interference). Untuk
mengatasi masalah interference diperlukan suatu perencanaan yang matang dalam pemakaian
frekuensi radio. Selain itu, perlu untuk memperhatikan jarak transmisi dan kondisi baik
topografi area dan iklim area dimana jalur media transmisi akan dipasang.

Pemahaman mengenai topologi dan kondisi cuaca, serta parameter yang


mempengaruhi media transmisi microwave ini, perlu ditunjang dengan pemahaman piranti
yang akan dipasang. Dengan adanya pemahaman terhadap pentingnya kebenaran dalam
perhitungan parameter jalur microwave, dan pemahaman tentang tipe radio yang, akan
dipasang diharapkan jalur transmisi microwave yang dirancang memiliki keandalan yang
tinggi. Dengan keandalan yang tinggi, tentunya jalur transmisi tersebut layak untuk
digunakan
1.2 Tujuan Penulisan

Penyusunan tugas akhir ini bertujuan

1. Membuat perencanaan pembangunan link transmisi sistem komunikasi gelombang


radio area Riau Daratan dan Riau Kepulauan
2. Menganalisa Line of Sight (LOS) semua link transmisi
3. Menghitung Power Link Budget untuk semua link transmisi
4. Menganalisa performansi hasil perencanaan

1.3 Rumusan Masalah

Rumusan masalah yang muncul dalam tugas akhir ini adalah:

1. Bagaimana melakukan perencanaan link transmisi pada daerah Riau daratan dan
Riau kepulauan sehingga memenuhi standar ITU-G 826
2. Perhitungan dan analisa parameter link berdasarkan data real di lapangan melalui
perhitungan teoritis dan menggunakan software yang ada.
3. Perhitungan power link budget, penentuan perangkat, tinggi antena, agar resource
yang dibutuhkan minimum

1.4 Batasan Masalah

1. Media transmisi yang dibahas adalah media transmisi udara dengan penggunaan
frekuensi radio 8 GHz

2. Perangkat radio yang dipergunakan yaitu perangkat CERAGON Fibeair 1528

3. Link yang akan direncanakan merupakan jaringan high capacity

4. Analisis jalur transmisi pada perhitungan line of sight, link budget jalur terestrial
microwave point to point.

5. Perencanaan link transmisi dilakukan menggunakan software Pathlos 4.0

6. Tidak membahas signalling

7. Tidak membahas masalah cost


1.5 Metode Penelitian

Metode Penelitian yang digunakan dalam tugas akhir ini adalah

1. Studi literatur mempelajari konsep-konsep dan teori-teori tentang radio microwave


yang dapat mendukung dalam penyusunan tugas akhir ini.
2. Mengumpulkan data lapangan dan data perangkat yang digunakan kemudian
dikaji dan dianalisa
3. Konsultasi dengan pembimbing untuk mengetahui metode perancangan yang tepat
berdasarkan kondisi yang ada di lapangam
4. Melakukan perhitungan teoritis dari data data yang ada.

1.6 Sistematika Penulisan

Tugas akhir ini disusun berdasarkan sistematika berikut ini :

1. Bab I Pendahuluan
Berisi tentang latar belakang, perumusan masalah, tujuan penelitian, pembatasan
masalah, metode penelitian, dan sistematika penulisan.
2. Bab II Dasar Teori
Pada bab ini berisi dasar teori yang mendukung dan mendasari penulisan tugas
akhir ini.
3. Bab III Perencanaan Link Radio
Dalam bab ini dibahas tentang data lapangan berupa letak geografis, alokasi
frekuensi, dan juga spesifikasi perangkat serta tahapan yang dilakukan pada
penentuan site planning hingga diperoleh hasil yang diinginkan.
4. Bab IV Analisis Hasil Perencanaan
Dalam bab ini dibahas hasil analisa hasil perancangan yang dilakukan berupa
tinggi antena, analisis power link budget, dan performansinya
5. Bab V Penutup
Bab ini berisi kesimpulan terhadap hasil yang telah diperoleh dan berisi saran-
saran yang mungkin dapat dikembangkan ke depannya.
BAB II
DASAR TEORI
2.1 Komunikasi Gelombang Radio

Sistem komunikasi ini tidak menggunakan kawat dalam proses perambatannya,


melainkan menggunakan udara atau ruang angkasa sebagai bahan penghantar. Secara garis
besar sistem ini adalah sebuah pemancar Tx yang memancarkan dayanya menggunakan
antena ke arah tujuan, sinyal yang dipancarkan berbentuk gelombang elektromagnetis. Pada
penerima gelombang elektromagnetik ini diterima oleh sebuah antena yang sesuai. Sinyal
yang diterima kemudian diteruskan ke sebuah pesawa penerima Rx.

Gelombang elektromagnet pertama kali diturunkan oleh Maxwell dalam rumus-


rumusnya. Kemudian dikembangkan oleh Hertz, yang menunjukkan bahwa energi dapat
disalurkan dalam bentuk elektromagnet. Gelombang elektromangnet dicirikan oleh
frekuensinya. Dimana kecepatan penjalarannya rata-rata 300.000 km/detik. Panjang
gelombangnya dapat dihitung : (f dalam Hertz)
2.2 Propagasi Gelombang pada Sistem Komunikasi Radio

Seperti kita ketahui, bahwa dalam pentransmisian sinyal informasi dari satu tempat ke
tempat lain dapat dilakukan melalui beberapa media, baik media fisik, yang berupa
kabel/kawat (wire) maupun non-fisik (bukan kabel/kawat), yang lebih dikenal dengan
wireless, seperti halnya udara bebas.

Dengan beberapa pertimbangan teknis dan terutama ekonomis, untuk komunikasi


pentransmisian gelombang dalam jarak yang jauh, akan lebih efisien apabila menggunakan
udara bebas sebagai media transmisinya. Hal ini memungkinkan karena gelombang radio atau
RF (radio frequency) akan diradiasikan oleh antena sebagai matching device antara sistem
pemancar dan udara bebas dalam bentuk radiasi gelombang elektromagnetik. Gelombang ini
merambat atau berpropagasi melalui udara dari antena pemancar ke antena penerima yang
jaraknya bisa mencapai beberapa kilometer, bahkan ratusan sampai ribuan kilometer.
2.2.1 Spektrum Frekuensi

Sinyal gelombang radio, cahaya, sinar-x maupun sinyal gamma merupakan contoh
dari gelombang elektromagnetik. Dalam hal tersebut, energi merambat dalam gelombang
elektromagnetik. Panjang gelombang dari gelombang di atas berbeda dan memiliki sifat fisis
yang berbeda pula dalam perilakunya terhadap frekuensi. Penggunaan dari gelombang
akhirnya akan berbeda juga untuk sistem komunikasi yang berbeda.
2.2.2 Propagasi Gelombang Tanah (Ground Wave)

Gelombang tanah (ground wave) adalah gelombang radio yang berpropagasi di


sepanjang permukaan bumi/tanah. Gelombang ini sering disebut dengan gelombang
permukaan (surface wave). Untuk berkomunikasi dengan menggunakan media gelombang
tanah, maka gelombang harus terpolarisasi secara vertikal, karena bumi akan menghubung-
singkatkan medan listriknya bila berpolarisasi horisontal. Perubahan kadar air mempunyai
pengaruh yang besar terhadap gelombang tanah. Redaman gelombang tanah berbanding lurus
terhadap impedansi permukaan tanah. Impedansi ini merupakan fungsi dari konduktivitas dan
frekuensi. Jika bumi mempunyai konduktivitas yang tinggi, maka redaman (penyerapan
energi gelombang) akan berkurang. Dengan demikian, propagasi gelombang tanah di atas air,
terutama air garam (air laut) jauh lebih baik dari pada di tanah kering (berkonduktivitas
rendah), seperti padang pasir. Rugi-rugi (redaman) tanah akan meningkat dengan cepat
dengan semakin besarnya frekuensi. Karena alasan tersebut, gelombang tanah sangat tidak
efektif pada frekuensi di atas 2 MHz. Namun demikian, gelombang tanah sangat handal bagi
hubungan komunikasi. Penerimaan gelombang tidak terpengaruh oleh perubahan harian
maupun musiman, sebagaimana yang terjadi pada gelombang langit (gelombang ionosfir).
Propagasi gelombang tanah merupakan satu-satunya cara untuk berkomunikasi di dalam
lautan. Untuk memperkecil redaman laut, maka digunakan frekuensi yang sangat rendah,
yaitu band ELF (Extremely Low Frequency), yaitu antara 30 hingga 300 Hz.
Dalam pemakaian tertentu dengan frekuensi 100 Hz, redamannya hanya sekitar 0,3
dB per meter. Redaman ini akan meningkat drastis bila frekuensinya makin tinggi, misalnya
pada 1 GHz redamannya menjadi 1000 dB per meter.
2.2.3 Propagasi Gelombang Ionosfir

Pada frekuensi tinggi atau daerah HF, yang mempunyai range frekuensi 3 – 30 MHz,
gelombang dapat dipropagasikan menempuh jarak yang jauh akibat dari pembiasan dan
pemantulan lintasan pada lapisan ionospher. Gelombang yang berpropagasi melalui lapisan
ionosfir ini disebut sebagai gelombang ionosfir (ionospheric wave) atau juga disebut
gelombang langit (sky wave).
Gelombang ionosfir terpancar dari antena pemancar dengan suatu arah yang
menghasilkan sudut tertentu dengan acuhan permukaan bumi. Dalam perjalanannya, bisa
melalui beberapa kali pantulan lapisan ionosfir dan permukaan bumi, sehingga jangkauannya
bisa mencapai antar pulau, bahkan antar benua. Aksi pembiasan pada lapisan ionosfir dan
permukaan bumi tersebut disebut dengan skipping .
Ionosfir adalah nama yang benar-benar sesuai, karena lapisan ini tersusun dari
partikel-partikel yang terionisasi. Lintasan ini tidak terkontrol dan bervariasi terhadap waktu,
musim dan aktivitas matahari. Kerapatan pada bagian yang paling atas adalah sangat rendah
dan semakin ke bawah, makin tinggi kerapatannya. Bagian yang lebih atas mengalami radiasi
matahari yang relatif lebih kuat. Radiasi ultraviolet dari matahari menyebabkan udara yang
terionisasi menjadi ion-ion positip, dan ion-ion negatip. Sekalipun kerapatan molekul udara
di bagian atas ionosfir kecil, namun partikel-partikel udara di ruang angkasa mempunyai
energi yang sedemikian tinggi pada daerah tersebut. Sehingga menyebabkan ionisasi dari
molekul-molekul udara bisa bertahan lama. Ionisasi ini meluas ke bagian bawah di seluruh
lapisan ionosfir dengan intensitas yang lebih rendah. Karena itu, derajat paling tinggi terjadi
proses ionisasi adalah bagian paling atas dari ionosfir, sedangkan derajat ionisasi terendah
terjadi pada bagian paling bawah.
Lapisan ionospher terdiri dari beberapa/bermacam-macam lapisan yang terionisasi
kira-kira ketinggian 40 – 400 km (25 mil – 250 mil) di atas permukaan bumi. Ionisasi ini
disebabkan oleh radiasi sinar ultraviolet dari matahari yang mana lebih terasa pada siang hari
dibandingkan pada malam hari.

Gambar 2.1 : Lapisan Ionosfer


Lapisan D

 Merupakan lapisan paling bawah dari ionosfer


 Menyerap gelombang dg frekuensi rendah ; melewatkan gelombang frekw tinggi
 Ionisasi maks pada siang dan menghilang pada malam hari

Lapisan E

 Memantulkan gelombang dengan frekuensi sekitar 20MHz


 Tergantung pada frekw dan kekuatan lapisan E, suatu sinyal dapat dibiaskan ataupun
dapat diteruskan ke lapisan F
 Pada malam hari lsinyal dapat melewati lap ini, karena pada malam hari lapisan ini
menyusut.

Lapisan F

 Dibagi menjadi 2 bagian F1 dan F2 (pada siang hari)


 Pada malam hari kedua lapisan akan menjadi satu
 Memantulkan gelombang dengan fekuensi tinggi (HF)
 Gelombang dengan frekuensi lebih tinggi (VHF,UHF..)akan dilewatkan.
 Biasanya dimanfaatkan untuk pemancaran gelombang AM jarak jauh.

2.2.3 Propagasi Troposfir (Troposphere Scatter)

Propagasi troposfir bisa dianggap sebagai kasus dari propagasi gelombang langit.
Gelombang tidak ditujukan ke ionosfir, tetapi ditujukan ke troposfir. Batas troposfir hanya
sekitar 6,5 mil atau 11 km dari permukaan bumi. Frekuensi yang bisa digunakan adalah
sekitar 35 MHz sampai dengan 10 GHz dengan jarak jangkau mencapai 400 km. Proses
penghaburan (scattering) oleh lapisan troposfir, dilukiskan seperti Gambar 6-8. Seperti
ditunjukkan oleh gambar tersebut, dua antena pengarah diarahkan sedemikian rupa sehingga
tembakan keduanya bertemu di troposfir. Sebagian besar energinya merambat lurus ke ruang
angkasa. Namun demikian, dengan proses yang sulit dimengerti, sebagian energinya juga
dihamburkan ke arah depan. Seperti juga ditunjukkan dalam gambar tersebut, sebagian energi
juga dihamburkan ke arah depan yang tidak dikehendaki
Frekuensi yang terbaik dan paling banyak digunakan adalah sekitar 0.9,2 dan 5 GHz.
Namun demikian, besarnya gelombang yang diterima hanyalah seper seribu hingga seper satu
juta dari daya yang dipancarkan. Disini jelas diperlukan daya pemancar yang sangat besar,
dan penerima yang sangat peka. Selain itu, proses hamburan mengalami dua macam fading.
Yang pertama, fading yang disebabkan oleh transmisi dengan banyak lintasan (multipath
fading ) yang bisa timbul beberapa kali dalam 1 menit. Yang kedua, fading yang disebabkan
oleh perubahan atmosfir, tetapi lebih lambat dari yang pertama, yang mengakibatkan
perubahan level/kuat gelombang yang diterima. Meskipun sistem propagasi radio dengan
menggunakan hamburan lapisan ini memerlukan daya yang sangat besar dan perlunya
diversiti, penggunaan siste m ini telah tumbuh pesat sejak pemakaian pertamanya tahun 1955.
Karena sistem ini memberikan jarak jangkau jauh yang handal di daerah-daerah seperti
padang pasir dan daerah-daerah seperti padang pasir dan daerah pegunungan dan antar pulau.
Jaringan ini digunakan untuk komunikasi suara dan data dalam militer dan komersial.
2.2.4 Propagasi Gelombang Mikro

Macam propagasi gelombang yang dipilih dalam sistem komunikasi radio


dipengaruhi oleh frekuensi radio dan sistem komunikasi radio yang digunakan. Jika dilihat
dari frekuensi radio yang digunakan maka propagasi gelombang yang umum digunakan
adalah sebagai berikut :
a. Gelombang permukaan, merambat relatif dekat dengan permukaan bumi jika
dibandingkan terhadap panjang gelombangnya.
b. Gelombang ruang, merupakan resultante antara gelombang langsung dan gelombang
pantul. Merambat relatif jauh dengan permukaan bumi jika dibandingkan dengan
panjang gelombangnya. Contohnya pada frekuensi radio > 1 GHz (yang dikenal
gelombang mikro).
Termasuk dalam dalam komunikasi gelombang ruang ini adalah :
 Jarak dekat : sistem komunikasi bergerak
 Jarak jauh (sampai dengan puluhan kilometer) : komunikasi LOS
c. Gelombang langit, merupakan gelombang yang dipancarkan ke langit. Kanal
propagasi memanfaatkan lapisan ionosfer untuk memantulkan gelombang menuju
belahan bumi yang lain. Jarak komunikasi mulai dari 150 km sampai ribuan km.
Daerah frekuensi 3-300 MHz dengan bandwith informasi sempit.
2.2.5 Line of Sight Microwave

Sesuai dengan namanya, propagasi secara garis pandang yang lebih dikenal dengan
line of sight propagation , mempunyai keterbatasan pada jarak pandang. Dengan demikian,
ketinggian antena dan kelengkungan permukaan bumi merupakan faktor pembatas yang
utama dari propagasi ini. Jarak jangkauannya sangat terbatas, kira-kira 30 – 50 mil per link,
tergantung topologi daripada permukaan buminya. Dalam praktek, jarak jangkaunya
sebenarnya adalah 4/3 dari line of sight (untuk K = 4/3), karena adanya faktor pembiasan oleh
atmosfir bumi bagian bawah.
Propagasi line of sight, disebut dengan propagasi dengan gelombang langsung (direct
wave), karena gelombang yang terpancar dari antena pemancar langsung berpropagasi
menuju antena penerima dan tidak merambat di atas permukaan tanah. Oleh karena itu,
permukaan bumi/tanah tidak meresamnya. Selain itu, gelombang jenis ini disebut juga
dengan gelombang ruang (space wave), karena dapat menembus lapisan ionosfir dan
berpropagasi di ruang angkasa.
Propagasi jenis ini garis pandang merupakan andalan sistem telekomunikasi masa kini
dan yang akan datang, karena dapat menyediakan kanal informasi yang lebih besar dan
keandalan yang lebih tinggi, dan tidak dipengaruhi oleh fenomena perubahan alam, seperti
pada propagasi gelombang langit pada umumnya.
Band frekuensi yang digunakan pada jenis propagasi ini sangat lebar, yaitu meliputi
band VHF (30 – 300 MHz), UHF (0,3 – 3 GHz), SHF (3 – 30 GHz) dan EHF (30 – 300
GHz), yang sering dikenal dengan band gelombang mikro (microwave).
Aplikasi untuk pelayanan komunikasi, antara lain : untuk siaran radio FM, sistem
penyiaran televisi (TV), komunikasi bergerak, radar, komunikasi satelit, dan penelitian ruang
angkasa.
2.3 Pengaruh atmosfer terhadap pada propagasi gelombang radio

Atmosfer merupakan suatu media yang bentuknya berupa H2O, O2, H2 dan lain
sebagainya. Dalam sistem komunikasi seluler digunakan udara (atmosfer) sebagai media
penghantar informasi. Karena udara terdiri dari komponen komponen yang tidak ideal, maka
komponen ini akan menyebabkan ducting, refraksi, dan redaman terhadap sinyal yang akan
dipropagasikan.
a. Ducting
Ducting umumnya terjadi karena anomali perubahan suhu atau kelembaban atmosfer
terhadap ketinggian atmosfer dari permukaan bumi.
b. Refraksi
Refraksi (pantulan) gelombang radio diakibatkan perubahan karakteristik atmosfer
(index bias udara) terhadap ketinggian atmosfer mengakibatkan lintasan propagasi
gelombang radio melengkung ke bumi. Hubungan antara kelengkungan bumi dan
kelengkungan lintasan propagasi karena pengaruh refraksi dinyatakan dengan faktor k,
unrtuk atmosfer standar nilai k adala 4/3.
c. Absorption
Kandungan atmosfer seperti kandungan gas gas di udara, uap air, dan hujan dapat
mempengaruhi propagasi gelombang radio terutama pada komunikasi radio dengan
frekuensi tinggi ( > 10 GHz )
2.4 Pengaruh Terrain pada propagasi gelombang radio

2.4.1 Faktor K dan Profil Lintasan


Pengalaman menunjukkan bahwa lintasan propagasi berkas gelombang radio selalu
mengalami pembiasan/pembengkokan (curved ) karena pengaruh refraksi (pembiasan) oleh
atmosfir yang paling bawah. Keadaan ini, tergantung pada kondisi atmosfir pada suatu
daerah, yang pada akhirnya bisa diketahui indeks refraksi atmosfir di daerah itu. Karena
adanya indeks refraksi yang berbeda-beda ini, maka bisa diperkirakan kelengkungan lintasan
propagasi di atas permukaan bumi. Akibatnya, kalau dipandang bahwa propagasi gelombang
langsung merupakan line of sight, maka radius bumi seakan-akan berbeda dengan radius
bumi sesungguhnya (actual earth radius). Sebagai gantinya, dalam penggambaran radius
bumi dibuat radius ekuivalen (equivalent earth radius), dengan tujuan sekali lagi agar
lintasan propagasi gelombang radio dapat digambarkan secara lurus. Parameter yang
menyatakan perbandingan antara radius bumi ekuivalen (equivalent earth radius) dengan
bumi sesungguhnya (actual earth radius), disebut dengan faktor kelengkungan ; faktor K
Dinyatakan :
(2.1)

Dimana :
ae = radius bumi ekuivalen (equivalent earth radius) , dan
a = radius bumi sesungguhnya (actual earth radius).
Pada kondisi atmosfir normal, dalam perhitungan radius bumi ekuivalen biasanya
digunakan K = 4/3. Bila kita menggunakan K = 4/3 dan dengan mengalikan radius bumi yang
sesungguhnya dengan harga K tersebut, maka pada waktu memetakan lintasan propagasi
gelombang, kita dapat memodifikasi kurvatur bumi sedemikian rupa, sehingga lintasan radio
dapat digambarkan secara garis lurus (straight line). Gambar 2.2 menunjukkan hasil
modifikasi kurvatur bumi untuk radius bumi ekuivalen untuk harga K = 4/3, yang disebut
dengan Profile Lintasan atau Path Profile K = 4/3.
Gambar 2.2 : Faktor Kelengkungan Bumi

2.4.2 Daerah Fresnel

Daerah fresnel didefinisikan sebagai spherical surface yang merupakan tempat


kedudukan titik titik sinyal tak langsung dalam lintasan gelombang radio, dimana daerah
tersebut dibatasi oleh gelombang tak langsung yang mempunyai beda panjang lintasan
dengan sinyal langsung sebesar kelipatan setengah panjang gelombang (daerah fresnel
pertama)atau n kali setengah panjang gelombang.
Daerah Fresnel pertama merupakan hal yang patut diperhatikan dalam perencanaan
lintasan gelombang radio line of sight. Daerah ini sebisa mungkin harus bebas dari halangan
pandangan (free of sight obstruction), karena bila tidak, akan menambah redaman lintasan.
Untuk memahami daerah Fresnel pertama, marilah diikuti keterangan berikut ini. Gambar 2.3
menunjukkan 2 (dua) bekas lintasan propagasi gelombang radio dari pemancar (T x) ke
penerima (Rx), yaitu berkas lintasan langsung (direct ray) dan berkas lintasan pantulan
(reflected ray), yang mempunyai radius F1 dari garis lintasan langsung. Jika berkas lintasan
pantulan mempunyai panjang setengah kali lebih panjang dari berkas lintasan langsung, dan
dianggap bumi merupakan pemantul ya ng sempurna (koefisien pantul = -1, artinya
gelombang datang dan gelombang pantul berbeda fasa 180 derajat), maka pada saat tiba di
penerima akan mempunyai fasa yang sama dengan gelombang langsung. Akibatnya akan
terjadi intensitas kedua gelombang pada saa t mencapai antena penerima akan saling menguatkan.
Gambar 2.3 : daerah fresnel pertama di sekitar lintasan langsung

Berdasarkan Gambar dan keterangan di atas, F1 disebut sebagai radius daerah Fresnel
pertama , yang dirumuskan dengan:

(meter) (2.1)

Dimana :
F1 = radius (jari-jari) daerah fresnel 1
f = frekuensi kerja (GHz)
d1 = jarak antara Tx dengan halangan (km)
d2 = jarak antara Rx dengan halangan (km)
d = d1 + d2 = jarak antara Tx dan Rx (km)
Untuk daerah Fresnel pertama di tengah lintasan d = d1 + d2 , dan d1 = d2 = ½
d, sehingga :

(meter) (2.2)

Di daerah yang dekat antena, misal d1 dari antena :

(meter) (2.3)

Gambar 2.4 : Pemetaan daerah daerah Fresnel


Sedangkan untuk untuk radius daerah Fresnell kedua, daerah Fresnel ketiga, dan seterusnya
seperti diilustrasikan pada gambar 2.2. dinyatakan dengan rumusan berikut :

(meter) (2.4)

n = 1,2,3,... atau secara singkat dinyatakan

(meter) (2.5)

Dimana F1 = radius daerah Fresnel pertama (m)

2.4.3 Tinggi Koridor


Keadaan LOS, clearance harus memenuhi kondisi sebagai berikut :

clearance = o,6F + hc (2.6)

(2.7)

dimana :

F1 = jari jari Fresnel pertama 1 (m)

d1 = jarak transmitter ke clearance (km)

d2 = jarak receiver ke clearance (km)

d = d1 + d2

hc = koreksi ketinggian obstacle terhadap kelengkungan bumi (m)

k = faktor kelengkungan regresi karena refraksi

( untuk atmosfer standar nilai k = 4/3 )

2.5 Perhitungan power link budget

Power link budget adalah perhitungan-perhitungan level daya yang dilakukan untuk
memastikan bahwa level daya penerimaan lebih besar atau sama dengan level daya threshold.
Level daya threshold sendiri diartikan sebagai level daya minimum yang diperlukan agar
sistem penerima dapat bekerja dengan baik sesuai dengan QoS (Quality of Service) yang
dipersyaratkan.

Tujuan dalam tahap perencanaan power link budget adalah merencanakan kebutuhan
daya suatu sistem komunikasi radio sehingga kualitas sinyal di penerima memenuhi standar
sesuai dengan jenis layanan informasi dan terjamin kualitas sinyal tersebut selama waktu
pelayanan, sesuai dengan kehadalan yang harus dipenuhi oleh sistem komunikasi tersebut.

Parameter yang harus diperhatikan dalam perhitungan kebutuhan daya adalah level
daya terima (RSL), fading margin yang diberikan kepada sistem agar memenuhi time
availability requirement, besarnya redaman, baik redaman propagasi maupun redaman
perangkat dan besarnya penguatan antena

Perhitungan link budget merupakan perhitungan level daya yang dilakukan untuk
memastikan bahwa level daya penerimaan lebih besar atau sama dengan level
daya threshold (RSL ≥ Rth). Tujuannya untuk menjaga keseimbangan gain dan loss guna
mencapai SNR yang diinginkan di receiver. Parameter-parameter yang mempengaruhi
kondisi propagasi suatu kanal wireless yaitu antara lain

2.5.1 Saluran Transmisi


Saluran transmisi didefinisikan sebagai media untuk mentransmisikan energi
elektromaknetik dari satu node ke node berikutnya. Saluran transmisi ada yang berupa
coaxial, wave guide, fiber optic, dan lain-lain. Pada umumnya saluran transmisi bersifat
meredam dan mempunyai konstanta redaman (loss) yang memiliki satuan dalam dBm. Nilai
redaman saluran transmisi dapat dicari dengan

(2.8)

Dimana : Lf = Loss feeder / saluran transmisi

= konstanta redaman (dB/m)

ℓ = panjang saluran transmisi / feeder (m)

2.5.2 FSL
Free Space Loss (FSL) adalah suatu nilai yang menunjukkan rugi-rugi jalur transmisi. Rugi-
rugi jalur transmisi ini dikarenakan karena penggunaan media udara sebagai media pemandu,
jarak jalur transmisi dan penggunaan frekuansi radio. Besar FSL ini dapat dihitung
dengan rumus:

FSL(dB) = 92,45 + 20 log D(km) + 20 log f(GHz)

Dengan FSL = free space loss (dB)


f = frekuensi yang digunakan (GHz)
D = jarak antara antena pemancar dan penerima (km)

2.5.3 EIRP
Evective Isotropic Received Power (EIRP) menunjukkan nilai efektif daya yang
dipancarkan antena pemancar. Nilai ini dipengaruhi oleh level keluaran pemancar,
kemungkinan rugi-rugi feeder dan gain antena. Secara matematis, nilai ini dapat ditulis:

EIRP(dBw) = Ptx (dBw) + Gtx (dB) – Lftx (dB) (2.9)

Dengan Ptxout = daya keluaran transmitter (dBw),


Gtx = gain antena (dB) dan
LfTx = rugi-rugi jalur (dB).

2.5.4 RSL
Received Signal Level (RSL) merupakan level daya yang diterima oleh piranti pengolah
decoding. Nilai RSL ini dipengaruhi oleh rugi-rugi jalur dan gain antena penerima. Dengan
ini nilai RSL dapat dihitung dengan rumus:

RSL = PRX = PTX + GTX +GRX – LfTX – LfRx – FSL (2.10)

Dengan PTX = daya pancar pengirim (dBm)


PRX = RSL = daya terima di penerima (dBm)
GTX = penguatan antena pengirim (dBi)
GRX = penguatan antena penerima (dBi)
LfTX = redaman kabel di pengirim (dB)
LfRX = redaman kabel di penerima (dB)

2.5.5 Fading
Fading adalah fluktuasi amplituda sinyal. Fading margin adalah level daya yang harus
dicadangkan yang besarnya merupakan selisih antara daya rata-rata yang sampai di penerima
dan level sensitivitas penerima. Nilai fading margin biasanya sama dengan peluang level
fading yang terjadi., yang nilainya tergantung pada kondisi lingkungan dan sistem yang
digunakan.
2.6.5.1 Flat Fading Margin
Flat fading margin (Mf) dihitung untuk mengatasi error ang disebabkan oleh thermal
noise, dirumuskan sebagai berikut :

(dB) (2.11)

Dimana : Mf = Flat fading margin

PRx = Daya terima nominal (dBm)

Pth = Threshold dari thermal noise penerima (dBm)

2.5.5.2 Frequency Selective Fading Margin

Frequency Selective Fading Margin (Ms) dimaksudkan untuk memperhitungkan


kesalahan bit yang diakibatkan oleh amplitude distortion dan group delay yang terjadi pada
seluruh pita frekuensi. Besarnya Frequency Selective Fading Margin dirumuskan sebagai
berikut :

(2.12)

Dimana : L = Jarak hop radio

S = Equipment Signature (spesifikasi dari masing-masing pabrik)

Besarnya effective fading margin (Me) dinyatakan sebagai berikut :

(2.13)

2.6 Availibility

Salah satu ukuran kehandalan suatu Sistem Komunikasi radio adalah availability,
yaitu kemampuan sistem untuk memberikan layanan sesuai dengan standar yang diinginkan.
Besarnya availability tergantung pada standar link yang diinginkan:
- High grade link
- Medium grade link
- Local grade link
Selain ditentukan oleh standar link yang dipilih, availability juga ditentukan oleh jarak end to
end, formula untuk menghitung availability tersebut dapat dilihat pada rekomendasi ITU-R.
Availability suatu sistem komunikasi radio dipengaruhi oleh2 hal :
- Equipment availability / Reliability
- Path unavailability
Path Unavailability dinyatakan oleh persamaan berikut :
(2.14)

Dan nilai Path Availability


(2.15)
Keterangan :
a = 4, untuk permukaan tanah halus dan air
= 1, untuk permukaan tanah biasa
= ¼,
b = ½, daerah panas
= ¼, daerah subtropis
= 1/8 daerah sangat dingin
F = Frekuensi
D = Panjang Lintasan (km)
Fm = Fading Margin (dB)
2.7 Perbaikan Sistem (Sistem Diversitas)

Diversitas adalah pengoperasian dari satu atau lebih sistem atau bagian dari sistem
secara serentak. Teknik Diversitas digunakan untuk mendapatkan perbaikan performance
system

2.7.1 Space Diversity (Diversitas Ruang)


Pada diversitas ruang penerima gelombang mikro menerima gelombang dari dua atau
lebih antena yang dipasang secara vertikal. Sinyal masing-masing antena diterima lalu
dihubungkan ke diversity combiner. Fungsi dari combiner ini disamping sebagai penjumlah
sinyal juga sebagai penyeleksi sinyal terbaik.
Pada diveristas ruang, gelombang lengsung merambat pada dua litasan yang berbeda
yaitu dari pengirim ke antena utama dan antena diversitas, demikian pula gelombang pantul
akan mencapai antena penerima dengan jarak lintasan berbeda-beda. Faktor perbaikan oleh
diversitas ruang dinyatakan oleh

(dB) (2.16)

Dimana :
Is = Faktor perbaikan diversitas ruang (dB)
S = Spasi kedua antena (m)
f = Frekuensi (GHz)
d = Jarak antar stasiun (km)
F = Fading margin (dB)
V = Perbedaan gain kedua antena (dB)

Sedangkan apabila menggunakan perbaikan sistem , maka besarnya effective fading adalah:

(2.17)
Dimana :
If = Faktor perbaikan flat margin
Is = Faktor perbaikan frequency selective fading margin
BAB III
PERENCANAAN LINK RADIO

3.1 Tahap – Tahap Perencanaan

Tahap – tahap perencanaan yang dilakukan seperti terlihat pada diagram dibawah ini :

Inisialisasi

Site Planning

Pemilihan Sub-system Radio

Power Link Budget

Evaluasi Performansi

Rekonfigurasi

Konfigurasi Akhir

Gambar 3.1 diagram tahap tahap perencanaan

3.2 Inisialisasi

Suatu hasil rancangan sistem yang bagus adalah yang efisien dan optimal. Sehingga
pada tahap awal perlu dikompilasi segala informasi dan data yang berkaitan dengan kondisi
real lapangan. Hal ini akan terkait dengan strategi perancangan yang akan ditetapkan.

Perencanaan ini dilakukan sebagai solusi karena link existing sudah penuh sementara
ada kebutuhan Metro Ethernet fiber optik yang interkoneksi ke perangkat radio, sehingga
dipilih radio paket sebagai solusi karena protokol baseband existing nya sudah E1 dan
Ethernet sekaligus dan dalam proses implementasinya lebih ringkas bila dibandingkan
dengan penggelaran kabel FO yang baru.

Gambar 3.2 : Gambar perencanaan link radio Riau Daratan dan Riau Kepulauan

Perencanaan yang dilakukan Riau Daratan meliputi link


- Selat Panjang – Penyengat (43,48 km)
- Penyengat – Siak (33,61 km)
- Siak – Sei Apit (37,9 km)
- Sei Apit – Bengkalis (38,3 km)
Perencanaan yang dilakukan di Riau Kepulauan meliputi link
- Tanjung Baru – Bukit Pongkar (47,63 km)

3.3 Site Planning

Tujuan perencanaan ini adalah merencanakan route siskom radio, end to end,
menentukan letak dan jenis repeater (aktif atau pasif) dan tinggi menara antena pada setiap
stasiun radio, dengan memperhatikan syarat line of sight.
3.3.1 Topografi

Selat Panjang – Penyengat

Gambar 3.3 : Profil Selat Panjang – Penyengat

Path profile daerah antara Selat Panjang – Penyengat terlihat seperti pada gambar 3.2,
dimana pada daerah Selat Panjang berupa dataran rendah yang lintasannya sebagian besar
melewati gedung-gedung dan pepohonan. Sedangkan pada sekitar daerah Penyengat berupa
daerah laut seperti yang terlihat pada gambar 3.2. Untuk site Selat Panjang memiliki tinggi
tower 90 m dan untuk site Penyengat juga memiliki tinggi tower 90 m.

Ketinggian site Selat Panjang : 8,33 m dpl


Tinggi Tower Selat Panjang : 90 m
Ketinggian site Penyengat : 3,11 m dpl
Tinggi Tower Penyengat : 90 m

Penentuan LOS pd link Selat Panjang - Penyengat di dalam penentuan tinggi antena
dibutuhkan penentuan jarak clearance minimum suatu obstacle dari garis lurus antara 2
antena agar dipenuhi kondisi LOS
Menentukan faktor k, k = 4/3

Selat Panjang – Penyengat Tinggi antena B = h2 = 64,77 meter


d = 43,46 Tinggi antena C = 64,77 meter

Fn = 19,2293 m
H koreksi

Clearance
clearance = 0,6 Fn + hc
= 0,6 . 19,2293 + 25,267
= 36,80458 m
t

Asumsi: Tinggi Antena A = Tinggi


Antena B

maka tinggi optimum antena


Redaman lintasan (pathloss) dianggap seolah adalah redaman ruang bebas (free space
loss) , jika clearance factor = 0,6 . Path loss akan berubah dari harga free space pathloss jika
clearance factor ¹ 0,6 . Clearance Factor = 0,6 sangat disukai dalam desain , karena Lp =
Lfs untuk jenis medium pemantul apapun
Dengan mengetahui letak penghalang dan kondisi topografi antara kedua titik maka
dapat ditentukan ketinggian minimum antenna yang akan digunakan untuk membuat titik
antara kedua site tersebut memenuhi kriteria Line of sight yaitu bebasnya zona fresnel 1 dari
segala bentuk penghalang yang dapat menyebabkan pembelokan, penghamburan, maupun
perusakan sinyal yang dikirim oleh pemancar sehingga daya yang diterima sisi penerima
tidak dapat optimum dan diprediksi nilainya.

Dengan demikian letak antenna yang digunakan pada kedua site harus memenuhi
kriteria tersebut. Dengan menggunakan software pathloss dapat ditentukan ketinggian antena
sedemikian sehingga dapat dihasilkan kondisi LOS pada kedua titik tersebut.

Gambar 3.4 : Perencanaan Tinggi Antena Selat Panjang - Penyengat


Dalam evaluasi ini pengecekan kondisi LOS menggunakan software Pathloss 4.0
maka didapat antena ideal seperti pada gambar 3.3 . Tinggi antena untuk Selat Panjang 75 m
dan site Penyengat 75 m . Dengan ketinggian tersebut maka site dapat diimplementasikan dan
sudah memenuhi kondisi LOS

Sedangkan tinggi antena untuk link yang lain seperti yang terilihat dalam tabel 3.1

Tabel 3.1 : Tabel LOS


LINK Tinggi Antena
Fresnell(m) Cearence(m)
Site A Site B Status Site A (m) Site B (m)
Tanjung Bukit
Baru Pongkar 9,2689 9,36834 LOS 30 25
Selat
19,2293 36,80458
Panjang Penyengat LOS 75 75
Siak Penyengat 17,7285 27,2468 LOS 80 80
Sei Apit Siak 17,5679 28,97643 LOS 70 75
Sei Apit Bengkalis 18,9424 33,02444 LOS 80 80

3.3.2 Survey lokasi

Survey lokasi site dilakukan supaya dapat mengetahui kondisi nyata dari antara titik
site tersebut. Sehingga dapat diketahui kemungkinan penghalang kritis yang dapat terjadi
diantara kedua titik tersebut. Selain itu dapat diketahui letak antenna yang telah direncanakan
pada tahap perencanaan apakah dapat diimplementasikan. Pada tahap survey ini beberapa hal
penting yang perlu diketahui adalah informasi tentang titik far end, informasi jalur, lokasi
site, dan foto kondisi site.
Gambar 3.5 : Denah Lokasi Site Selat Panjang

Gambar 3.6: Topologi LOS Selat Panjang – Penyengat

Gambar 3.7 : Rencana Letak Pemasangan Antena ke arah Penyengat


Setelah diketahui semua informasi di lapangan yang dibutuhkan, maka dengan
memperhatikan parameter yang sudah direncanakan jalur komunikasi radio tersebut dapat
diimplementasikan

3.4 Pemilihan Subsistem Radio

Pemilihan spesifikasi perangkat antara lain berkaitan dengan pemilihan frekuensi


kerja, hasil penelitian propagasi, bit rate, dll.
Disini perangkat yang digunakan adalah CERAGON FibeAir 1528hp . FibeAir 1528
terdiri dari dua terminal FibeAir. Setiap terminal terdiri dari 3 komponen utama, IDU, ODU,
dan Antena

Gambar dibawah menunjukkan modul utama dan komponen dari FibeAir1528

Gambar 3.8 : FibeAir 1528 System Block Diagram

3.4.1 In Door Unit (IDU)

Gambar 3.9 : IDU

Modul utama IDU terdiri dari


 Network Interface
 Multiplexer (MUX)
 Modem
 Manager Card
 Power Suply

3.4.2 Out Door Unit (ODU)

Gambar 3.10 : ODU

Modul utama ODU terdiri dari


 T/R Module
 Controller
 Cable Combiner
 Power Supply

3.5 Power Link Budget

Obyektif dari tahap perencanaan ini merencanakan kebutuhan daya agar menperoleh
kualitas sinyal informasi (BER, C/N dll) sesuai dengan macam sinyal informasiyang dilayani
(suara/data/ mutimedia) dan menjamin kehandalan sinyal informasi (path availability) sesuai
dengan grade link yang diinginkan.
Perhitungan link budget merupakan perhitungan level daya yang dilakukan untuk
memastikan bahwa level daya penerimaan lebih besar atau sama dengan level
daya threshold (RSL ≥ Rth). Tujuannya untuk menjaga keseimbangan gain dan loss guna
mencapai SNR yang diinginkan di receiver
Selat Panjang – Penyengat

 FSL (Free Space Loss)


FSL dapat dicari dengan persamaan berikut
FSL = 92,45 + 20 log D(km) + 20 log f(GHz)
= 92,45 + 20 log 43,46 + 20 log 8
FSL = 143,273594 dB
Gain antena dapat dicari dengan mengetahui diameter antena = 3,05 m
Gtx = 20 log f + 20 log d + 17,3
= 20 log 8 + 20 log 3,05 + 17,3
Gtx = 45,04779 dB
Radio yang digunakan adalah CERAGON FibeAir 1528Hp. Dari spesifikasi perangkat
diperoleh
Power Transmit = 25 dBm
Receive Threshold = -69 dBm
EIRP = Ptx (dBw) + Gtx (dB) – Lftx (dB)
= 25 + 45,04779 – 4,5
EIRP = 65,5477 dBm
 RSL (Receive Signal Level)
Besarnya RSL dapat dicari dengan persamaan berikut
RSL = EIRP (dBm) + Grx (dB) – FSL(dB)
= 65,5477 + 45,04779 – 143,27359
RSL = -32,6781 dBm

Tabel 3.2 : Hasil perhitungan Link Budget dan Free Space Loss

Site A Site B FSL (dB) Gtx (dBi) EIRP (dBm) RSL (dBm)
Tanjung Baru Bukit Pongkar 144,0694 45,0477 64,5477 -38,9740
Selat Panjang Penyengat 143,2736 45,0478 65,5477 -32,6780
Siak Penyengat 141,0412 43,1096 63,6096 -34,3220
Sei Apit Siak 142,1052 43,1096 63,6096 -35,3860
Sei Apit Bengkalis 142,1962 45,0478 66,5478 -30,6006
Untuk perhitungan dengan menggunakan pathloss, langkah-langkahnya adalah
sebagai berikut :

Start

mengatur daerah hujan

Masukkan informasi topografi

Masukkan informasi Obstacle

Menentukan tinggi antena

Menampilkan profil topografi

Masukkan Informasi Perangkat

Menampilkan hasil perhitungan

Gambar 3.11 : tahap penghitungan link budget


Tampilan hasil perhitungan pathlos pada site yang akan dibuat perencanaan seperti
terlihat pada gambar 3.10 . Adapun tahap untuk menampilkan informasi lengkap mengenai
hasil perhitungan sebagai berikut
1. Buka menu worksheet, klik menu report pilih full report
2. Selanjutnya akan ditampilkan secara penuh hasil perhitungan pathloss sbb
Selat Panjang Penyengat

Elevation (m) 8.33 3.11


Latitude 01 00 48.00 N 00 52 58.00 N
Longitude 102 42 35.00 E 102 20 29.00 E
True azimuth (°) 250.60 70.60
Vertical angle (°) -0.15 -0.14

Antenna model HP10-77GE HP10-77GE


Antenna height (m) 75.00 75.00
Antenna gain (dBi) 45.20 45.20

Other TX loss (dB) 4.50 4.50

Frequency (MHz) 8000.00


Polarization Vertical
Path length (km) 43.46
Free space loss (dB) 143.29
Atmospheric absorption loss (dB) 0.46
Net path loss (dB) 57.85 57.85

Radio model FibeAir 1528HP 8GHz FibeAir 1528HP 8GHz


TX power (watts) 0.32 0.32
TX power (dBm) 25.00 25.00
EIRP (dBm) 65.70 65.70
Emission designator 28M0D7W 28M0D7W
TX Channels 6740.0000V 7080.0000V
RX threshold criteria BER 10-6 BER 10-6
RX threshold level (dBm) -69.00 -69.00

RX signal (dBm) -32.85 -32.85


Thermal fade margin (dB) 36.15 36.15
Dispersive fade margin (dB) 52.00 52.00
Dispersive fade occurrence factor 1.00
Effective fade margin (dB) 36.04 36.04

Geoclimatic factor 1.00E-04


Path inclination (mr) 0.12
Fade occurrence factor (Po) 4.30E+00
Average annual temperature (°C) 2.00

Worst month - multipath (%) 99.89295 99.89295


(sec) 2813.40 2813.40
Annual - multipath (%) 99.98094 99.98094
(sec) 6009.42 6009.42
(% - sec) 99.96189 - 12018.84

Rain region ITU Region P


0.01% rain rate (mm/hr) 145.00
Flat fade margin - rain (dB) 36.15
Rain rate (mm/hr) 242.46
Rain attenuation (dB) 36.15
Annual rain (%-sec) 99.99882 - 372.22
Annual multipath + rain (%-sec) 99.96071 - 12391.05

Rabu, Feb 09 2011


Selat Panjang-Penyengat 8Ghz.pl4
Reliability Method - ITU-R P.530-7/8
Rain - ITU-R P530-7

Gambar 3.12 : Full report perhitungan pathloss

Untuk perbandingan nilai RSL perhitungan manual dengan perhitungan pathloss


masing masing link dapat dilihat dalam tabel dibawah
Tabel 3.3 : Perhitungan RSL manual dan dari Pathloss

Link RSL (dBm)


Rth (dBm)
Site A Site B Perhitungan Pathloss
Tanjung Baru Bukit Pongkar -38,974 -38,96 -69
Selat Panjang Penyengat -32,678 -32,85 -69
Siak Penyengat -34,322 -35,11 -69
Sei Apit Siak -35,386 -36,22 -69
Sei Apit Bengkalis -30,6006 -31,72 -69
BAB IV
ANALISA PERENCANAAN

4.1 Selat Panjang - Penyengat

4.1.1 Analisa LOS

Dengan mengetahui letak penghalang dan kondisi topografi antara kedua titik maka
dapat ditentukan ketinggian antenna yang akan digunakan untuk membuat titik antara kedua
site tersebut memenuhi kriteria Line of sight yaitu bebasnya zona fresnel 1 dari segala bentuk
penghalang yang dapat menyebabkan pembelokan, penghamburan, maupun perusakan sinyal
yang dikirim oleh pemancar sehingga daya yang diterima sisi penerima tidak dapat optimum
dan diprediksi nilainya.
Setelah mendapatkan tinggi antena untuk Selat Panjang – Penyengat dengan tinggi
antena untuk Selat Panjang 75 m dan untuk Penyengat 75 m kita bisa lihat tampilan dari
pathloss dalam gambar 4.1 dibawah ini.

Gambar 4.1 : Print Profile Selat Panjang – Penyengat


Berdasarkan tampilan print profile tersebut, perencanaan link untuk Selat Panjang –
Penyengat telah memenuhi syarat Line of Sight seperti yang terlihat pada gambar 4.1 . Dalam
print profile di atas dengan jelas terlihat kondisi LOS sudah terpenuhi dimana garis yang
berwarna biru merupakan Fresnell Zone, garis yang berwarna merah menunjukkan kondisi
LOS, sedangkan antara garis merah dan garis biru menunjukkan clearance.
Dengan diketahui tinggi tower pada Selat Panjang setinggi 90 m dan pada Penyengat
setinggi 90 m, maka penentuan tinggi antena pada Selat Panjang setinggi 75 m dan pada
Penyengat setinggi 75 m dapat dilakukan karena masih dibawah tinggi tower. Selain itu
kondisi LOS Selat panjang – Penyengat telah tercapai sehingga disini perencanaan link untuk
Selat Panjang – Penyengat dapat dilakukan.
4.1.2 Analisa Power Link Budget
Perhitungan link budget merupakan perhitungan level daya yang dilakukan untuk
memastikan bahwa level daya penerimaan lebih besar atau sama dengan level
daya threshold (RSL ≥ Rth). Tujuannya untuk menjaga keseimbangan gain dan loss guna
mencapai SNR yang diinginkan di receiver
Berdasarkan perhitungan yang dilakukan pada bab 3 untuk jalur Selat Panjang -
Penyengat didapatkan nilai RSL hasil perhitungan manual sebesar -32,6780 dBm sedangkan
nilai RSL hasil perhitungan pathloss sebesar -32,85 dBm. Walaupun terdapat sedikit
perbedaan, nilai RSL hasil perhitungan manual dengan hasil perhitungan pathloss bisa
dibilang presisi.
Dengan nilai RSL sebesar itu dan dengan nilai level daya threshold sebesar -69 dBm,
maka bisa dipastikan level daya penerimaan lebih besar dari level daya threshold ( RSL ≥
Rth ) sehingga keseimbangan gain dan loss untuk mencapai SNR bisa dicapai

4.1.3 Analisa Performansi


Analisa perfomansi yang menunjukkan bahwa tiap hop bekerja dengan baik adalah
 Fading margin ≥ 30 dB
 Reliability = 99,995 %

Beberapa parameter yang diperlukan dalam melakukan analisa performansi yaitu


 Perhitungan menggunakan software Pathloss 4.0
 Standar hujan yang digunakan adalah ITU - Region P (untuk wilayah
Indonesia)
 Nilai fading margin ≥ 30 dB
 Target annual multipath ≥ 99,995 %
4.1.3.1 Fading Margin
Adalah cadangan daya yang diberikan agar daya terima lebih atau sama dengan daya
threshold yang diijinkan. Dengan adanya fading margin ini, maka level daya terima setiap
saatnya akan lebih besar atau sama dengan daya threshold perangkat. Sehingga semua sinyal
yang dipancarkan dari stasiun pemancar (Tx) dapat dideteksi oleh stasiun penerima. Jalur
Selat Panjang – Penyengat akan bekerja dengan baik apabila besarnya nilai fading margin ≥
30 dB . Untuk mendapatkan nilai fading margin dapat dicari melalui rumus berikut
Selat Panjang – Penyengat
PRx = -32,85 dBm
Pth = -69 dBm

Fm = PRx – Pth
= -32,85 – (-69)
= 36,5 dB
Dengan didapatkan nilai fading margin untuk Selat Panjang – Penyengat sebesar 36,5
dB, maka jalur Selat Panjang – Penyengat mempunyai nilai fading margin ≥ 30 dB. Ini
berarti jalur Selat Panjang – Penyengat sudah layak bekerja dengan baik dilihat dari nilai
fading margin.
4.1.3.2 Parameter Availibility System
Untuk mengetahui kehandalan suatu sistem komunikasi radio bisa dihitung dari nilai
availability-nya. Kehandalan suatu layanan dapat dilihat ketika setiap menggunakan sistem
komunikasi tersebut pengguna terlayani dengan baik tanpa mengalami kegagalan. Hasil
perencanaan ini ingin mendapatkan availibility sistem sebesar 99.995 % itu artinya hanya
boleh ada kegagalan sistem 0,005 %. Besarnya nilai path unavailibility didapat dari pers.
Selat panjang – Penyengat
Nilai Path Unavaibility bisa dicari dengan rumus berikut
Pr (%) = 6.10-5.a.b.f.d3.10-FM/10
= 6.10-5.1.0,5.8.(43,46)3.10-36,15/10
Pr (%) = 0,004780577
Dari nilai path unavailibility bisa dicari nilai availibility propagasi dengan persamaan
AV prop (%) = 100 – Pr (%)
= 100 - 0,004780577
AV prop (%) = 99,9952 %

Gambar 4.2 : worksheet pathloss Selat panjang – penyengat


Dari hasil perhitungan manual didapatkan nilai availibility 99,9952 % sedangkan
untuk perhitungan pathloss didapatkan nilai availibility 99,98094 % . Untuk perhitungan
manual sebenarnya sudah memenuhi target yang diinginkan yaitu ≥ 99,995 % akan tetapi
dalam perhitungan pathloss masih belum memenuhi target yang diinginkan. Dengan
diasumsikan hasil perhitungan pathloss lebih akurat, maka jalur Selat Panjang – Penyengat
masih belum memenuhi target annual multipath ≥ 99,995 %.

4.1.4 Space Diversity


Dari nilai availibility propagasi yang telah didapat maka dapat diketahui bahwa jalur
Selat Panjang - Penyengat tidak memenuhi target annual multipath sebesar 99.995 % . Maka
agar availibility bisa memenuhi target annual multipath ≥ 99,995 %. salah satu cara yang
digunakan adalah dengan memakai space diversity.
Penggunaan jarak diversitas (space diversity) diperlukan untuk meningkatkan
performansi sistem dan menurunkan outage akibat fading. Hal ini disebabkan jarak antena
pemancar dan penerima yang terlalu jauh ditambah permukaan bumi yang tidak menentu
sehingga kemungkinan terjadinya fading cukup besar maka perlu dibuat space .
Selat Panjang – Penyengat
Dengan menggunakan pathloss bisa kita dapatkan rancangan space diversity untuk
jalur Selat Panjang – Penyengat seperti pada gambar 4.5

Gambar 4.3 : worksheet pathloss setelah space diversity

Dari hasil pathloss di atas dengan spasi antena 15 m dan diameter antena 3,05 m
menghasilkan nilai improvement factor sebesar 200 sehingga bisa kita dapatkan nilai annual
– multipath 99,99990 % . Dengan nilai annual multipath sebesar itu, berarti telah sesuai
dengan yang ditargetkan yaitu annual multipath ≥ 99,995 %.
Dengan nilai fading margin 32,85 dB dan nilai annual – multipath sebesar 99,99990
% berarti jalur Selat Panjang – Penyengat sudah layak bekerja dengan baik dan dapat
diimplementasikan karena telah memenuhi target performansi yang diharapkan
Untuk meluhat hasil full report perhitungan pathloss seperti yang ditunjukkan pada
gambar 4.6
Selat Panjang Penyengat

Elevation (m) 8.33 3.11


Latitude 01 00 48.00 N 00 52 58.00 N
Longitude 102 42 35.00 E 102 20 29.00 E
True azimuth (°) 250.60 70.60
Vertical angle (°) -0.15 -0.14

Antenna model HP10-77GE HP10-77GE


Antenna height (m) 75.00 75.00
Antenna gain (dBi) 45.20 45.20

Other TX loss (dB) 4.50 4.50

Antenna model HP10-77GE HP10-77GE


Antenna height (m) 60.00 60.00
Antenna gain (dBi) 45.20 45.20

Frequency (MHz) 8000.00


Polarization Vertical
Path length (km) 43.46
Free space loss (dB) 143.29
Atmospheric absorption loss (dB) 0.46
Main net path loss (dB) 57.85 57.85
Diversity net path loss (dB) 57.85 57.85

Radio model FibeAir 1528HP 8GHz FibeAir 1528HP 8GHz


TX power (watts) 0.32 0.32
TX power (dBm) 25.00 25.00
EIRP (dBm) 65.70 65.70
Emission designator 28M0D7W 28M0D7W
TX Channels 6740.0000V 7080.0000V
RX threshold criteria BER 10-6 BER 10-6
RX threshold level (dBm) -69.00 -69.00

Main RX signal (dBm) -32.85 -32.85


Diversity RX signal (dBm) -32.85 -32.85
Thermal fade margin (dB) 36.15 36.15
Dispersive fade margin (dB) 52.00 52.00
Dispersive fade occurrence factor 1.00
Effective fade margin (dB) 36.04 36.04

Geoclimatic factor 1.00E-04


Path inclination (mr) 0.12
Fade occurrence factor (Po) 4.30E+00
Average annual temperature (°C) 2.00

SD improvement factor 200.00 200.00


Worst month - multipath (%) 99.99946 99.99946
(sec) 14.07 14.07
Annual - multipath (%) 99.99990 99.99990
(sec) 30.05 30.05
(% - sec) 99.99981 - 60.09

Rain region ITU Region P


0.01% rain rate (mm/hr) 145.00
Flat fade margin - rain (dB) 36.15
Rain rate (mm/hr) 242.46
Rain attenuation (dB) 36.15
Annual rain (%-sec) 99.99882 - 372.22
Annual multipath + rain (%-sec) 99.99863 - 432.31

Sel, Feb 08 2011


Selat Panjang-Penyengat 8Ghz.pl4
Reliability Method - ITU-R P.530-7/8
Space Diversity Method Nortel IF Combining
Rain - ITU-R P530-7

Gambar 4.4 : Full report Selat Panjang – Penyengat


4.2 Siak – Penyengat

4.2.1 Analisa LOS

Setelah mendapatkan tinggi antena untuk Selat Panjang – Penyengat dengan tinggi
antena untuk Selat Panjang 80 m dan untuk Penyengat 80 m kita bisa lihat tampilan dari
pathloss dalam gambar 4.5 dibawah ini.

Gambar 4.5 : Print Profile Siak – Penyengat

Berdasarkan tampilan print profile tersebut, perencanaan link untuk Siak – Penyengat
telah memenuhi syarat Line of Sight seperti yang terlihat pada gambar 4.5 . Dalam print
profile di atas dengan jelas terlihat kondisi LOS sudah terpenuhi dimana garis yang berwarna
biru merupakan Fresnell Zone, garis yang berwarna merah menunjukkan kondisi LOS,
sedangkan antara garis merah dan garis biru menunjukkan clearance.
Dengan diketahui tinggi tower pada Siak setinggi 90 m dan pada Penyengat setinggi
90 m, maka penentuan tinggi antena pada Siak setinggi 80 m dan pada Penyengat setinggi 80
m dapat dilakukan karena masih dibawah tinggi tower. Selain itu kondisi LOS Selat panjang
– Penyengat telah tercapai sehingga disini perencanaan link untuk Siak – Penyengat dapat
dilakukan.
4.2.2 Analisa Power Link Budget
Berdasarkan perhitungan yang dilakukan pada bab 3 untuk jalur Siak - Penyengat
didapatkan nilai RSL hasil perhitungan manual sebesar -34,322 dBm sedangkan nilai RSL
hasil perhitungan pathloss sebesar -35,11 dBm. Walaupun terdapat sedikit perbedaan, nilai
RSL hasil perhitungan manual dengan hasil perhitungan pathloss bisa dibilang presisi.
Dengan nilai RSL sebesar itu dan dengan nilai level daya threshold sebesar -69 dBm,
maka bisa dipastikan level daya penerimaan lebih besar dari level daya threshold ( RSL ≥
Rth ) sehingga keseimbangan gain dan loss untuk mencapai SNR bisa dicapai.

4.2.3 Fading Margin


Jalur Siak – Penyengat akan bekerja dengan baik apabila besarnya nilai fading margin
≥ 30 dB . Untuk mendapatkan nilai fading margin dapat dicari melalui rumus berikut
Siak - Penyengat
PRX = - 35,11 dBm
Pth = - 69 dBm

dB
Dengan didapatkan nilai fading margin untuk Siak – Penyengat sebesar 33,89 dB,
maka jalur Siak – Penyengat mempunyai nilai fading margin ≥ 30 dB. Ini berarti jalur Siak –
Penyengat sudah layak bekerja dengan baik dilihat dari nilai fading margin.

4.2.4 Parameter Availibility System


Untuk mengetahui kehandalan suatu sistem komunikasi radio bisa dihitung dari nilai
availability-nya. Kehandalan suatu layanan dapat dilihat ketika setiap menggunakan sistem
komunikasi tersebut pengguna terlayani dengan baik tanpa mengalami kegagalan. Hasil
perencanaan ini ingin mendapatkan availibility sistem sebesar 99.995 % itu artinya hanya
boleh ada kegagalan sistem 0,005 %. Besarnya nilai availibility jalur Siak – Penyengat
didapatkan dari perhitungan

Siak - Penyengat
Nilai Path Unavaibility bisa dicari dengan rumus berikut
Pr (%) = 6.10-5.a.b.f.d3.10-FM/10
= 6.10-5.1.0,5.8.(33,61)3.10-33,89/10
= 0,0037206325
Dari nilai path unavailibility bisa dicari nilai availibility propragasi dengan persamaan
AV prop (%) = 100 – Pr (%)
= 100 - 0,0037206325
= 99,996279 %

.
Gambar 4.6 : worksheet pathloss Siak – penyengat
Dari hasil perhitungan manual didapatkan nilai availibility 99,996279 % sedangkan
untuk perhitungan pathloss didapatkan nilai availibility 99,99967 % . Dengan nilai tersebut,
baik perhitungan pathloss maupun perhitungan manual telah memenuhi target yang
diinginkan yaitu ≥ 99,995 %. Dengan ini maka jalur Siak – Penyengat telah memenuhi target
annual multipath ≥ 99,995 %.
Dengan nilai fading margin 33,89 dB dan nilai annual – multipath sebesar 99,99967
% berarti jalur Siak – Penyengat sudah layak bekerja dengan baik tanpa perlu dilakukan
perbaikan sistem dan dapat diimplementasikan karena telah memenuhi target performansi
yang diharapkan
Untuk meluhat hasil full report perhitungan pathloss seperti yang ditunjukkan pada
gambar 4.7
Siak Penyengat

Elevation (m) 5.79 3.11


Latitude 00 47 40.40 N 00 52 58.00 N
Longitude 102 03 08.60 E 102 20 29.00 E
True azimuth (°) 73.13 253.13
Vertical angle (°) -0.12 -0.11

Antenna model HP8-71W HP8-71W


Antenna height (m) 80.00 80.00
Antenna gain (dBi) 42.90 42.90

Other TX loss (dB) 4.50 4.50

Frequency (MHz) 8000.00


Polarization Vertical
Path length (km) 33.61
Free space loss (dB) 141.06
Atmospheric absorption loss (dB) 0.36
Net path loss (dB) 60.11 60.11

Radio model FibeAir 1528HP 8GHz FibeAir 1528HP 8GHz


TX power (watts) 0.32 0.32
TX power (dBm) 25.00 25.00
EIRP (dBm) 63.40 63.40
Emission designator 28M0D7W 28M0D7W
RX threshold criteria BER 10-6 BER 10-6
RX threshold level (dBm) -69.00 -69.00
Maximum receive signal (dBm) -22.00 -22.00

RX signal (dBm) -35.11 -35.11


Thermal fade margin (dB) 33.89 33.89
Dispersive fade margin (dB) 52.00 52.00
Dispersive fade occurrence factor 1.00
Effective fade margin (dB) 33.82 33.82

Geoclimatic factor 2.50E-06


Path inclination (mr) 0.08
Fade occurrence factor (Po) 4.47E-02
Average annual temperature (°C) 2.00

Worst month - multipath (%) 99.99815 99.99815


(sec) 48.73 48.73
Annual - multipath (%) 99.99967 99.99967
(sec) 104.09 104.09
(% - sec) 99.99934 - 208.17

Rain region ITU Region P


0.01% rain rate (mm/hr) 145.00
Flat fade margin - rain (dB) 33.89
Rain rate (mm/hr) 239.22
Rain attenuation (dB) 33.89
Annual rain (%-sec) 99.99873 - 399.64
Annual multipath + rain (%-sec) 99.99807 - 607.81

Sabtu, Feb 12 2011


Siak-Penyengat 8Ghz.pl4
Reliability Method - ITU-R P.530-7/8
Rain - ITU-R P530-7

Gambar 4.7 : full report pathloss Siak – penyengat


4.3 Sei Apit – Siak
4.3.1 Analisa LOS
Setelah mendapatkan tinggi antena untuk Sei Apit - Siak dengan tinggi antena untuk
Siak 80 m dan untuk Penyengat 80 m kita bisa lihat tampilan dari pathloss dalam gambar 4.8
dibawah ini.

Gambar 4.8 : print profile Sei Apit - Siak


Berdasarkan tampilan print profile tersebut, perencanaan link untuk Sei Apit - Siak
telah memenuhi syarat Line of Sight seperti yang terlihat pada gambar 4.8 . Dalam print
profile di atas dengan jelas terlihat kondisi LOS sudah terpenuhi dimana garis yang berwarna
biru merupakan Fresnell Zone, garis yang berwarna merah menunjukkan kondisi LOS,
sedangkan antara garis merah dan garis biru menunjukkan clearance.
Dengan diketahui tinggi tower pada Sei Apit setinggi 83 m dan pada Siak setinggi 82
m, maka penentuan tinggi antena pada Sei Apit setinggi 70 m dan pada Siak setinggi 75 m
dapat dilakukan karena masih dibawah tinggi tower. Selain itu kondisi LOS Sei Apit – Siak
telah tercapai sehingga disini perencanaan link untuk Sei Apit - Siak dapat dilakukan.

4.2.2 Analisa Power Link Budget


Berdasarkan perhitungan yang dilakukan pada bab 3 untuk jalur Sei Apit - Siak
didapatkan nilai RSL hasil perhitungan manual sebesar -35,386 dBm sedangkan nilai RSL
hasil perhitungan pathloss sebesar -36,22 dBm. Walaupun terdapat sedikit perbedaan, nilai
RSL hasil perhitungan manual dengan hasil perhitungan pathloss bisa dibilang presisi.

Dengan nilai RSL sebesar itu dan dengan nilai level daya threshold sebesar -69 dBm,
maka bisa dipastikan level daya penerimaan lebih besar dari level daya threshold ( RSL ≥
Rth ) sehingga keseimbangan gain dan loss untuk mencapai SNR bisa dicapai.

4.2.3 Fading Margin


Jalur Sei Apit - Siak akan bekerja dengan baik apabila besarnya nilai fading margin ≥
30 dB . Untuk mendapatkan nilai fading margin dapat dicari melalui rumus berikut
Sei Apit - Siak
PRX = - 36,22 dBm
Pth = - 69 dBm

dB
Dengan didapatkan nilai fading margin untuk Sei Apit - Siak sebesar 32,78 dB, maka
jalur Sei Apit - Siak mempunyai nilai fading margin ≥ 30 dB. Ini berarti jalur Siak –
Penyengat sudah layak bekerja dengan baik dilihat dari nilai fading margin.

4.2.4 Parameter Availibility System


Untuk mengetahui kehandalan suatu sistem komunikasi radio bisa dihitung dari nilai
availability-nya. Kehandalan suatu layanan dapat dilihat ketika setiap menggunakan sistem
komunikasi tersebut pengguna terlayani dengan baik tanpa mengalami kegagalan. Hasil
perencanaan ini ingin mendapatkan availibility sistem sebesar 99.995 % itu artinya hanya
boleh ada kegagalan sistem 0,005 %. Besarnya nilai availibility jalur Sei Apit – Siak
didapatkan dari perhitungan
Sei Apit - Siak
Nilai Path Unavaibility bisa dicari dengan rumus berikut
Pr (%) = 6.10-5.a.b.f.d3.10-FM/10
= 6.10-5.1.0,5.8.(37,99)3.10-32,78/10
= 0,006937576
Dari nilai path unavailibility bisa dicari nilai availibility propragasi dengan
persamaan
AV prop (%) = 100 – Pr (%)
= 100 - 0,10278
= 99,99306224 %

Gambar 4.9 : worksheet pathloss Sei Apit - Siak

Dari hasil perhitungan manual didapatkan nilai availibility 99,99306224 % sedangkan


untuk perhitungan pathloss didapatkan nilai availibility 99,99053 % . Disini baik perhitungan
manual maupun perhitungan pathloss belum memenuhi target yang diinginkan yaitu ≥ 99,995
% . Dengan ini dapat disimpulkan bahwa jalur Sei Apit – Siak masih belum memenuhi target
annual multipath ≥ 99,995 %.

4.1.4 Space Diversity


Dari nilai availibility propagasi yang telah didapat maka dapat diketahui bahwa jalur
Sei Apit - Siak tidak memenuhi target annual multipath sebesar 99.995 % . Maka agar
availibility bisa memenuhi target annual multipath ≥ 99,995 %. salah satu cara yang
digunakan adalah dengan memakai space diversity.
Penggunaan jarak diversitas (space diversity) diperlukan untuk meningkatkan
performansi sistem dan menurunkan outage akibat fading. Hal ini disebabkan jarak antena
pemancar dan penerima yang terlalu jauh ditambah permukaan bumi yang tidak menentu
sehingga kemungkinan terjadinya fading cukup besar maka perlu dibuat space .
Sei Apit - Siak
Dengan menggunakan pathloss bisa kita dapatkan rancangan space diversity untuk
jalur Selat Panjang – Penyengat seperti pada gambar 4.10

Gambar 4.10 : worksheet pathloss Sei Apit - Siak


Dari hasil pathloss di atas dengan spasi antena 10 m dan diameter antena 3,05 m
menghasilkan nilai improvement factor sebesar 200 sehingga bisa kita dapatkan nilai annual
– multipath 99,99965 % . Dengan nilai annual multipath sebesar itu, berarti telah sesuai
dengan yang ditargetkan yaitu annual multipath ≥ 99,995 %.
Dengan nilai fading margin 32,78 dB dan nilai annual – multipath sebesar 99,99965
% berarti jalur Sei Apit - Siak sudah layak bekerja dengan baik dan dapat diimplementasikan
karena telah memenuhi target performansi yang diharapkan
Untuk melihat hasil full report perhitungan pathloss seperti yang ditunjukkan pada
gambar 4.11

Sei Apit Siak

Elevation (m) 7.07 5.79


Latitude 01 07 18.70 N 00 47 40.40 N
Longitude 102 09 22.10 E 102 03 08.60 E
True azimuth (°) 197.70 17.70
Vertical angle (°) -0.12 -0.13

Antenna model HP8-71W HP8-71W


Antenna height (m) 70.00 75.00
Antenna gain (dBi) 42.90 42.90

Other TX loss (dB) 4.50 4.50


Other RX loss (dB) 0.00 0.00

Antenna model HP8-71W HP8-71W


Antenna height (m) 60.00 65.00
Antenna gain (dBi) 42.90 42.90

Frequency (MHz) 8000.00


Polarization Vertical
Path length (km) 37.99
Free space loss (dB) 142.12
Atmospheric absorption loss (dB) 0.40
Main net path loss (dB) 61.22 61.22
Diversity net path loss (dB) 61.22 61.22

Radio model FibeAir 1528HP 8GHz FibeAir 1528HP 8GHz


TX power (watts) 0.32 0.32
TX power (dBm) 25.00 25.00
EIRP (dBm) 63.40 63.40
Emission designator 28M0D7W 28M0D7W
RX threshold criteria BER 10-6 BER 10-6
RX threshold level (dBm) -69.00 -69.00

Main RX signal (dBm) -36.22 -36.22


Diversity RX signal (dBm) -36.22 -36.22
Thermal fade margin (dB) 32.78 32.78
Dispersive fade margin (dB) 52.00 52.00
Dispersive fade occurrence factor 1.00
Effective fade margin (dB) 32.72 32.72

Geoclimatic factor 3.67E-05


Path inclination (mr) 0.10
Fade occurrence factor (Po) 9.96E-01
Average annual temperature (°C) 2.00

SD improvement factor 200.00 200.00


Worst month - multipath (%) 99.99965 99.99965
(sec) 9.07 9.07
Annual - multipath (%) 99.99994 99.99994
(sec) 19.37 19.37
(% - sec) 99.99988 - 38.74

Rain region ITU Region P


0.01% rain rate (mm/hr) 145.00
Flat fade margin - rain (dB) 32.78
Rain rate (mm/hr) 230.85
Rain attenuation (dB) 32.78
Annual rain (%-sec) 99.99848 - 480.32
Annual multipath + rain (%-sec) 99.99835 - 519.06

Sabtu, Feb 12 2011


Sei Apit-Siak.pl4
Reliability Method - ITU-R P.530-7/8
Space Diversity Method Nortel IF Combining
Rain - ITU-R P530-7

Gambar 4.11 : full report Sei Apit - Siak


4.4 Sei Apirt – Bengkalis

4.4.1 Analisa LOS

Setelah mendapatkan tinggi antena untuk Sei Apit – Bengkalis dengan tinggi antena
untuk Sei Apit 80 m dan untuk Bengkalis 80 m kita bisa lihat tampilan dari pathloss dalam
gambar 4.1 dibawah ini.

Gambar 4.12 : worksheet pathloss Sei Apit - Bengkalis

Berdasarkan tampilan print profile tersebut, perencanaan link untuk Sei Apit -
Bengkalis telah memenuhi syarat Line of Sight seperti yang terlihat pada gambar 4.8 . Dalam
print profile di atas dengan jelas terlihat kondisi LOS sudah terpenuhi dimana garis yang
berwarna biru merupakan Fresnell Zone, garis yang berwarna merah menunjukkan kondisi
LOS, sedangkan antara garis merah dan garis biru menunjukkan clearance.
Dengan diketahui tinggi tower pada Sei Apit setinggi 82 m dan pada Siak setinggi 82
m, maka penentuan tinggi antena pada Sei Apit setinggi 80 m dan pada Siak setinggi 80 m
dapat dilakukan karena masih dibawah tinggi tower. Selain itu kondisi LOS Sei Apit –
bengkalis telah tercapai sehingga disini perencanaan link untuk Sei Apit - Bengkalis dapat
dilakukan.
4.4.2 Analisa Power Link Budget
Berdasarkan perhitungan yang dilakukan pada bab 3 untuk jalur Sei Apit - Bengkalis
didapatkan nilai RSL hasil perhitungan manual sebesar -30,6006 dBm sedangkan nilai RSL
hasil perhitungan pathloss sebesar -31,72 dBm. Walaupun terdapat sedikit perbedaan, nilai
RSL hasil perhitungan manual dengan hasil perhitungan pathloss bisa dibilang presisi.
Dengan nilai RSL sebesar itu dan dengan nilai level daya threshold sebesar -69 dBm,
maka bisa dipastikan level daya penerimaan lebih besar dari level daya threshold ( RSL ≥
Rth ) sehingga keseimbangan gain dan loss untuk mencapai SNR bisa dicapai.
4.4.3 Fading Margin
Jalur Sei Apit - Bengkalis akan bekerja dengan baik apabila besarnya nilai fading
margin ≥ 30 dB . Untuk mendapatkan nilai fading margin dapat dicari melalui rumus berikut
Sei Apit - Bengkalis
PRX = - 38,9 dBm
Pth = - 69 dBm

dB
Dengan didapatkan nilai fading margin untuk Sei Apit - Siak sebesar 37,28 dB, maka
jalur Sei Apit - Bengkalis mempunyai nilai fading margin ≥ 30 dB. Ini berarti jalur Siak –
Penyengat sudah layak bekerja dengan baik dilihat dari nilai fading margin.
4.4.4 Parameter Availibility System
Untuk mengetahui kehandalan suatu sistem komunikasi radio bisa dihitung dari nilai
availability-nya. Kehandalan suatu layanan dapat dilihat ketika setiap menggunakan sistem
komunikasi tersebut pengguna terlayani dengan baik tanpa mengalami kegagalan. Hasil
perencanaan ini ingin mendapatkan availibility sistem sebesar 99.995 % itu artinya hanya
boleh ada kegagalan sistem 0,005 %. Besarnya nilai availibility jalur Sei Apit – Bengkalis
didapatkan dari perhitungan
Sei Apit - Bengkalis
Nilai Path Unavaibility bisa dicari dengan rumus berikut
Pr (%) = 6.10-5.a.b.f.d3.10-FM/10
= 6.10-5.1.0,5.8.(38,39)3.10-37,28/10
= 0,002540186
Dari nilai path unavailibility bisa dicari nilai availibility propragasi dengan
persamaan
AV prop (%) = 100 – Pr (%)
= 100 - 0,002540186
= 99,99745981 %

Gambar 4.13 : worksheet pathloss Sei Apit - Bengkalis

Dari hasil perhitungan manual didapatkan nilai availibility 99,99745981 % sedangkan


untuk perhitungan pathloss didapatkan nilai availibility 99,978 % . Disini baik perhitungan
manual maupun perhitungan pathloss belum memenuhi target yang diinginkan yaitu ≥ 99,995
% . Dengan ini dapat disimpulkan bahwa jalur Sei Apit – Bengkalis masih belum memenuhi
target annual multipath ≥ 99,995 %.

4.4.5 Space Diversity

Dari nilai availibility propagasi yang telah didapat maka dapat diketahui bahwa jalur
Sei Apit - Bengkalis tidak memenuhi target annual multipath sebesar 99.995 % . Maka agar
availibility bisa memenuhi target annual multipath ≥ 99,995 %. salah satu cara yang
digunakan adalah dengan memakai space diversity.
Penggunaan jarak diversitas (space diversity) diperlukan untuk meningkatkan
performansi sistem dan menurunkan outage akibat fading. Hal ini disebabkan jarak antena
pemancar dan penerima yang terlalu jauh ditambah permukaan bumi yang tidak menentu
sehingga kemungkinan terjadinya fading cukup besar maka perlu dibuat space .
Sei Apit - Bengkalis
Dengan menggunakan pathloss bisa kita dapatkan rancangan space diversity untuk
jalur Sei Apit Bengkalis seperti pada gambar 4.14

Gambar 4.14 : worksheet pathloss Sei Apit – Bengkalis setelah space diversity
Dari hasil pathloss di atas dengan spasi antena 10 m dan diameter antena 3,05 m
menghasilkan nilai improvement factor sebesar 200 sehingga bisa kita dapatkan nilai annual
– multipath 99,99950 % . Dengan nilai annual multipath sebesar itu, berarti telah sesuai
dengan yang ditargetkan yaitu annual multipath ≥ 99,995 %.
Dengan nilai fading margin 37,28 dB dan nilai annual – multipath sebesar 99,99950
% berarti jalur Sei Apit - Bengkalis sudah layak bekerja dengan baik dan dapat
diimplementasikan karena telah memenuhi target performansi yang diharapkan
Untuk melihat hasil full report perhitungan pathloss seperti yang ditunjukkan pada
gambar 4.11
Sei Apit Bengkalis

Elevation (m) 7.07 3.88


Latitude 01 07 18.70 N 01 27 57.60 N
Longitude 102 09 22.10 E 102 06 38.77 E
True azimuth (°) 352.44 172.44
Vertical angle (°) -0.13 -0.12

Antenna model HP10-77GE HP10-77GE


Antenna height (m) 80.00 80.00
Antenna gain (dBi) 45.20 45.20

Other TX loss (dB) 3.50 3.50


Other RX loss (dB) 1.00 1.00

Antenna model HP10-77GE HP10-77GE


Antenna height (m) 70.00 70.00
Antenna gain (dBi) 45.20 45.20

Frequency (MHz) 8000.00


Polarization Vertical
Path length (km) 38.39
Free space loss (dB) 142.21
Atmospheric absorption loss (dB) 0.41
Main net path loss (dB) 56.72 56.72
Diversity net path loss (dB) 55.72 55.72

Radio model FibeAir 1528HP 8GHz FibeAir 1528HP 8GHz


TX power (watts) 0.32 0.32
TX power (dBm) 25.00 25.00
EIRP (dBm) 66.70 66.70
Emission designator 28M0D7W 28M0D7W
TX Channels 1h 8059.0200V 1l 7747.7000V
RX threshold criteria BER 10-6 BER 10-6
RX threshold level (dBm) -69.00 -69.00

Main RX signal (dBm) -31.72 -31.72


Diversity RX signal (dBm) -30.72 -30.72
Thermal fade margin (dB) 38.28 38.28
Dispersive fade margin (dB) 52.00 52.00
Dispersive fade occurrence factor 1.00
Effective fade margin (dB) 38.10 38.10

Geoclimatic factor 2.23E-04


Path inclination (mr) 0.08
Fade occurrence factor (Po) 6.39E+00
Average annual temperature (°C) 2.00

SD improvement factor 200.00 200.00


Worst month - multipath (%) 99.99950 99.99950
(sec) 13.01 13.01
Annual - multipath (%) 99.99991 99.99991
(sec) 27.79 27.79
(% - sec) 99.99982 - 55.58

Rain region ITU Region P


0.01% rain rate (mm/hr) 145.00
Flat fade margin - rain (dB) 38.28
Rain rate (mm/hr) 254.62
Rain attenuation (dB) 38.28
Annual rain (%-sec) 99.99910 - 284.94
Annual multipath + rain (%-sec) 99.99892 - 340.52

Sabtu, Feb 12 2011


Sei Apit-Bengkalis.pl4
Reliability Method - ITU-R P.530-7/8
Space Diversity Method Nortel IF Combining
Rain - ITU-R P530-7

Gambar 4.15 : full report pathloss Sei Apit – Bengkalis


4.5 Tanjung Baru – Bukit Pongkar

4.5.1 Analisa LOS


Setelah mendapatkan tinggi antena untuk Tanjung Baru – Bukit Pongkar dengan
tinggi antena untuk Tanjung Baru 30 m dan untuk Bukit Pongkar 25 m kita bisa lihat
tampilan dari pathloss dalam gambar 4.16 dibawah ini.

Gambar 4.16 : print profile Tanjung Baru – Bukit Pongkar

Berdasarkan tampilan print profile tersebut, perencanaan link untuk Tanjung Baru -
Bukit Pongkar telah memenuhi syarat Line of Sight seperti yang terlihat pada gambar 4.16 .
Dalam print profile di atas dengan jelas terlihat kondisi LOS sudah terpenuhi dimana garis
yang berwarna biru merupakan Fresnell Zone, garis yang berwarna merah menunjukkan
kondisi LOS, sedangkan antara garis merah dan garis biru menunjukkan clearance.
Dengan diketahui tinggi tower pada Tanjung Baru setinggi 42 m dan pada Bukit
Pongkar setinggi 32 m, maka penentuan tinggi antena pada Sei Apit setinggi 30 m dan pada
Siak setinggi 25 m dapat dilakukan karena masih dibawah tinggi tower. Selain itu kondisi
LOS Tanjung Baru – Bukit Pongkar telah tercapai sehingga disini perencanaan link untuk
Tanjung Baru – Bukit Pongkar dapat dilakukan.
4.4.2 Analisa Power Link Budget
Berdasarkan perhitungan yang dilakukan pada bab 3 untuk jalur Tanjung Baru – Bukit
Pongkar didapatkan nilai RSL hasil perhitungan manual sebesar -38,974 dBm sedangkan
nilai RSL hasil perhitungan pathloss sebesar -38,96 dBm. Walaupun terdapat sedikit
perbedaan, nilai RSL hasil perhitungan manual dengan hasil perhitungan pathloss bisa
dibilang presisi.
Dengan nilai RSL sebesar itu dan dengan nilai level daya threshold sebesar -69 dBm,
maka bisa dipastikan level daya penerimaan lebih besar dari level daya threshold ( RSL ≥
Rth ) sehingga keseimbangan gain dan loss untuk mencapai SNR bisa dicapai.
4.4.3 Fading Margin
Jalur Tanjung Baru – Bukit Pongkar akan bekerja dengan baik apabila besarnya nilai
fading margin ≥ 30 dB . Untuk mendapatkan nilai fading margin dapat dicari melalui rumus
berikut
Tanjung Baru – Bukit Pongkar
PRX = - 38,96 dBm
Pth = - 69 dBm

dB
Dengan didapatkan nilai fading margin untuk Sei Apit - Siak sebesar 30,04 dB, maka
jalur Tanjung Baru – Bukit Pongkar mempunyai nilai fading margin ≥ 30 dB. Ini berarti jalur
Tanjung Baru – Bukit Pongkar sudah layak bekerja dengan baik dilihat dari nilai fading
margin.
4.4.4 Parameter Availibility System
Untuk mengetahui kehandalan suatu sistem komunikasi radio bisa dihitung dari nilai
availability-nya. Kehandalan suatu layanan dapat dilihat ketika setiap menggunakan sistem
komunikasi tersebut pengguna terlayani dengan baik tanpa mengalami kegagalan. Hasil
perencanaan ini ingin mendapatkan availibility sistem sebesar 99.995 % itu artinya hanya
boleh ada kegagalan sistem 0,005 %. Besarnya nilai availibility jalur Tanjung Baru – Bukit
Pongkar didapatkan dari perhitungan
Tanjung Baru – Bukit Pongkar
Nilai Path Unavaibility bisa dicari dengan rumus berikut
Pr (%) = 6.10-5.a.b.f.d3.10-FM/10
= 6.10-5.4.0,5.8.(47,63)3.10-30,04/10
= 0,10278
Dari nilai path unavailibility bisa dicari nilai availibility propagasi dengan
persamaan
AV prop (%) = 100 – Pr (%)
= 100 - 0,10278
= 99,8972 %

Gambar 4.17 : worksheet Tanjung Baru – Bukit Pongkar


Dari hasil perhitungan manual didapatkan nilai availibility 99,8972 % sedangkan
untuk perhitungan pathloss didapatkan nilai availibility 99,98981 % . Disini baik perhitungan
manual maupun perhitungan pathloss belum memenuhi target yang diinginkan yaitu ≥ 99,995
% . Dengan ini dapat disimpulkan bahwa jalur Sei Apit – Bengkalis masih belum memenuhi
target annual multipath ≥ 99,995 %.

4.4.5 Space Diversity


Dari nilai availibility propagasi yang telah didapat maka dapat diketahui bahwa jalur
Tanjung Baru – bukit Pongkar tidak memenuhi target annual multipath sebesar 99.995 % .
Maka agar availibility bisa memenuhi target annual multipath ≥ 99,995 %. salah satu cara
yang digunakan adalah dengan memakai space diversity.
Penggunaan jarak diversitas (space diversity) diperlukan untuk meningkatkan
performansi sistem dan menurunkan outage akibat fading. Hal ini disebabkan jarak antena
pemancar dan penerima yang terlalu jauh ditambah permukaan bumi yang tidak menentu
sehingga kemungkinan terjadinya fading cukup besar maka perlu dibuat space .
Tanjung Baru bukit Pongkar
Dengan menggunakan pathloss bisa kita dapatkan rancangan space diversity untuk
jalur Tanjung Baru – Bukit Pongkar seperti pada gambar 4.18

Gambar 4.18 : worksheet Tanjung Baru – Bukit Pongkar setelah diversity


Dari hasil pathloss di atas dengan spasi antena di Tanjung baru 8 m dan di Bukit
Pongkar 11 m sedangkan diameter antena 3,05 m menghasilkan nilai improvement factor
sebesar 46,82 sehingga bisa kita dapatkan nilai annual – multipath 99,99967 % . Dengan nilai
annual multipath sebesar itu, berarti telah sesuai dengan yang ditargetkan yaitu annual
multipath ≥ 99,995 %.
Dengan nilai fading margin 30,04 dB dan nilai annual – multipath sebesar 99,99967
% berarti jalur Tanjung baru – Bukit Pongkar sudah layak bekerja dengan baik dan dapat
diimplementasikan karena telah memenuhi target performansi yang diharapkan
Untuk melihat hasil full report perhitungan pathloss seperti yang ditunjukkan pada
gambar 4.19
Tanjung Baru Bukit Pongkar

Elevation (m) 18.82 261.01


Latitude 00 40 00.40 N 01 05 12.70 N
Longitude 103 27 37.00 E 103 21 55.90 E
True azimuth (°) 347.21 167.21
Vertical angle (°) 0.12 -0.45

Antenna model HP12-77GF HP12-77GF


Antenna height (m) 30.00 25.00
Antenna gain (dBi) 46.70 46.70

Other TX loss (dB) 4.50 4.50


RX hybrid loss (dB) 0.00 0.00
Other RX loss (dB) 0.00 0.00

Antenna model HP10-77GE HP10-77GE


Antenna height (m) 22.00 14.00
Antenna gain (dBi) 45.20 45.20

Frequency (MHz) 8000.00


Polarization Vertical
Path length (km) 47.63
Free space loss (dB) 144.09
Atmospheric absorption loss (dB) 0.50
Diffraction loss (dB) 7.27
Main net path loss (dB) 62.96 62.96
Diversity net path loss (dB) 64.46 64.46

Radio model FibeAir 1528HP 8GHz FibeAir 1528HP 8GHz


TX power (watts) 0.25 0.25
TX power (dBm) 24.00 24.00
EIRP (dBm) 66.20 66.20
Emission designator 28M0D7W 28M0D7W
TX Channels 4l 7836.6500V 4h 8147.9700V
RX threshold criteria BER 10-6 BER 10-6
RX threshold level (dBm) -69.00 -69.00
Maximum receive signal (dBm) -22.00 -22.00

Main RX signal (dBm) -38.96 -38.96


Diversity RX signal (dBm) -40.46 -40.46
Thermal fade margin (dB) 30.04 30.04
Dispersive fade margin (dB) 52.00 52.00
Dispersive fade occurrence factor 1.00
Effective fade margin (dB) 30.01 30.01

Geoclimatic factor 1.00E-04


Path inclination (mr) 4.98
Fade occurrence factor (Po) 5.74E-01
Average annual temperature (°C) 2.00

SD improvement factor 46.82 87.92


Worst month - multipath (%) 99.99812 99.99900
(sec) 49.40 26.31
Annual - multipath (%) 99.99967 99.99982
(sec) 105.52 56.20
(% - sec) 99.99949 - 161.72

Rain region ITU Region P


0.01% rain rate (mm/hr) 145.00
Flat fade margin - rain (dB) 30.04
Rain rate (mm/hr) 212.95
Rain attenuation (dB) 30.04
Annual rain (%-sec) 99.99774 - 711.79
Annual multipath + rain (%-sec) 99.99723 - 873.51

Sabtu, Feb 12 2011


Tanjung Baru-Bukit Pongkar FA 8Ghz.pl4
Reliability Method - ITU-R P.530-7/8
Space Diversity Method Nortel IF Combining
Rain - ITU-R P530-7

Gambar 4.19 : Full report pathloss Tanjung Baru – Bukit Pongkar


4.6 Hasil Analisa Perencanaan

Hasil analisa perencanaan untuk semua link di Riau Daratan dan Riau Kepulauan
seperti yang terlihat pada tabel dibawah ini.
Tabel 4.1 : Rangkuman hasil analisa perencanaan
Tinggi
Link RSL Rth Fading Av Prop
Antena Av Prop
status (dBm (dBm Margin (%)
Site Site (%)
Site A Site B ) ) (dB) diversity
A B
-
Tanjung Bukit 99,9898 99,9996
LOS 30 25 38,9 -69 30,04
Baru Pongkar 1 7
6
-
Selat 99,9809
Penyengat LOS 75 75 32,8 -69 36,15 99,9999
Panjang 4
5
-
99,9996 99,9996
Siak Penyengat LOS 80 80 35,1 -69 33,89
7 7
1
-
99,9905 99,9996
Sei Apit Siak LOS 70 75 36,2 -69 32,78
3 5
2
-
Sei Apit Bengkalis LOS 80 80 31,7 -69 37,28 99,978 99,9995
2

Dari tabel 4.1 terlihat bahwa semua link dalam kondisi LOS dengan tinggi antena
untuk masing masing link seperti yang tertera pada tabel. Dari perhitungan link budget
didapatkkan nilai RSL (Receive Signal Level) untuk tiap link lebih besar dari level daya
threshold (Rth) sehingga keseimbangan gain dan loss untuk mencapai SNR dapat tercapai.
Analisa perfomansi yang menunjukkan bahwa tiap hop bekerja dengan baik adalah nilai
fading margin ≥ 30 dB dan nilai availibility ≥ 99,995%. Berdasarkan perencanaan yang
dilakukan didapatkan nilai fading margin untuk tiap link ≥ 30 dB dan nilai availibility setelah
dilakukan perbaikan sistem dengan space diversity ≥ 99,995% .
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Dari analisa perancangan transmisi radio paket mikrowave area Riau Daratan
dan Riau Kepulauan dapat diambil kesimpulan sebagai berikut:
1. Dari perencanaan link radio paket microwave untuk Riau Daratan dan Riau
Kepulauan didapatkan bahwa semua link dalam kondisi LOS, dengan space tower
yang sudah ada, seperti didapatkannya tinggi antena untuk Selat Panjang –
Penyengat setinggi 75 m.
2. Dari perhitungan RSL (Receive Signal Level) untuk semua link, didapatkan nilai
RSL ≥ Rth sehingga keseimbagan gain dan loss untuk mencapai SNR dapat
dicapai, seperti terlihat pada link Selat Panjang – Penyengat yang mempunyai
nilai RSL -32,85 dBm dan level daya threshold (Rth) -69 dBm
3. Berdasarkan hasil perhitungan didapatkan hanya link Siak – Penyengat yang telah
memenuhi standar availibility sebesar 99,995% dengan nilai availibility
99,999,67% , sedangkan untuk link yang lainnya belum sehingga memerlukan
perbaikan sistem dengan space diversity.
4. Dari hasil perbaikan sistem dengan space diversity, dapat dipastikan tiap link
dapat bekerja dengan baik karena fading margin masing-masing link telah sesuai
target yaitu ≥ 30 dB dan target annual multipath telah tercapai dengan melakukan
space diversity sehingga didapatkan nilai annual multipath ≥ 99,995%

5.2 Saran

Untuk penelitian selanjutnya dapat dilakukan beberapa hal antara lain :


1. Selain menggunakan pathloss 4.0 dapat menggunakan perangkat lunak lain seperti
Aircomm, Atol 2.6
2. Dilakukan perancangan di daerah yang lebih komplek topografinya sehingga bisa
dibandingkan antara daerah dataran, perbukitan, dan perairan.
DAFTAR PUSTAKA

1. Ajay, Mishra L (2007). “Advanced Cellular Network Planning and Optimisation


2G/2.5G/3G….Evolution to 4G”. Willeyinteracience Publication. Canada.
2. Freeman, Roger L (1998), “Telecomunications Transmission Handbook”.
Willeyinteracience Publication. Canada.
3. Holonen, Timo.dkk (2003). “GSM, GPRS, and EDGE Performance, Evolution Toward
3G/UTMS”. Willey-interacience Publication. Canada.
4. Rappaport, Theodore S. (1997), “Wireless Communications”., Prentice Hall PTR, New
Jersey.
5. Ajay, Mishra L (2004). “Fundamentals of Cellular Network Planning and Optimisation”.
Willey-interacience Publication. Canada.
6. Dixon, Robert C., Third Edition, John Wiley & Sons (1994), Spread Spectrum Systems,
New York, NY

Anda mungkin juga menyukai