Anda di halaman 1dari 21

Life Core Transformation

5 Fundamentals of Becoming
a Money Magnet
BAB 1
Apakah Keajaiban Itu Ada ?
Seorang ibu yang badannya kurus kering berada di salah satu kelas pelatihan
saya dan ia menceritakan tentang apa yang terjadi dalam hidupnya. Ia adalah
orangtua tunggal bagi tiga orang anaknya yang berusia di bawah 12 tahun.
Suaminya meninggalkannya tanpa kabar yang jelas dan saat ia kembali ke
rumah orangtuanya ia mendapatkan penolakan karena saat dulu menikah
sebenarnya orangtuanya tak setuju. Dan sejak saat itu orangtuanya sudah
menganggapnya membangkang dan tidak dianggap anak lagi.

Ia tak memiliki pekerjaan kecuali berjualan krupuk dimana hasilnya untuk


makan sehari saja belum tentu cukup. Ia mewarisi hutang suaminya sebesar Rp
300 juta.Tukang tagih setiap hari datang dan membuat ia dan anak-anaknya
ketakutan karena sikap mereka yang kasar saat menagih. Hari itu uang yang
tersisa hanyalah Rp 15.000 dan ia harus pulang dengan angkutan umum.

Ia mengakhiri ceritanya dengan pertanyaan, “Pak … apakah Tuhan itu ada? Dan
apakah saya bisa menjadi orang kaya? Saya ingin menjadi orang kaya dan bisa
membantu lebih banyak orang lagi yang mengalami kesulitan hidup seperti
saya? Apakah ada mujizat yang bisa membalikkan keadaan saya?”

Saya hanya bisa katakan,” Ibu saya tak tahu persisnya harus berkata apa, satu
hal yang saya tahu hanyalah terus berserah pada Tuhan karena Tuhan Maha
Tahu dan sudah menyiapkan apapun yang diperlukan untuk bisa sukses. Ubah
cara pikir Ibu dan lakukan tindakan terbaik yang bisa dilakukan. Bagaimana
caranya melakukan itu akan saya bahas di kelas dan ikuti saja instruksi yang
akan saya bagikan”.

Selama 2 hari penuh sang ibu tersebut mengikuti kelas dan melaksanakan satu
demi satu teknik-teknik yang saya bagikan untuk mengubah caranya berpikir
menghadapi masalah, melepaskan beban-beban emosi yang mengganjal
karena perlakuan suaminya, kata-kata pedas orangtuanya, penolakan
orangtuanya, memaafkan orang-orang yang menurutnya pernah menyakiti
hatinya dan berserah pada Tuhan.

Di akhir sesi kelas tersebut sang Ibu mengatakan bahwa ia merasakan kelegaan
yang luar biasa dan siap untuk menjalani kehidupannya dengan cara pandang

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


yang berbeda sekarang.

Singkat cerita saya tak mendapatkan kabar apapun lagi dari Ibu tersebut
namun selang tiga bulan kemudian ia menyapa saya melalui chatting dan
mengabarkan bahwa keajaiban datang bertubi-tubi dan separuh hutangnya
telah berhasil dibayarkan. Ia begitu semangat menjalankan hidupnya yang
penuh dengan hal-hal positif.

Selang enam bulan kemudian ia memberi kabar saya lagi bahwa hutangnya
lunas dan ia sekarang memiliki sebuah pabrik kecil yang ia kelola!!!

Apaaaaaa???? Memiliki pabrik???


Ohh … Tuhan Maha Besar. Bagi siapapun yang mau dan niat untuk menjadi
manusia yang lebih baik maka mudah saja bagi Tuhan untuk membalikkan
kondisinya dan keajaiban itu ada!

Sebelum saya membahas tentang 6 hal mendasar menjadi magnet rejeki


ijinkan saya membagikan sebuah kisah nyata yang ditulis langsung oleh
seorang alumni kelas pelatihan yang tadi saya ceritakan di atas. Mari lanjutkan
di bab berikutnya …

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


BAB 2
Mengapa Orang-orang Tersayang
direnggut Dariku ?
Dalam perjalanan hidup ini semua orang ingin sukses dan bahagia, begitu juga
halnya dengan diri saya. Dalam prosesnya saya melalui banyak sekali
pengalaman-pengalaman yang membuat saya menarik kesimpulan
kesimpulan yang membawa saya menjadi seperti sekarang ini.

Awalnya saya hanyalah seorang yang tidak punya keinginan, impian dan
tujuan hidup. Saya merasa selalu berkecukupan. Kehidupan seolah-olah selalu
berpihak pada saya karena apa yang saya inginkan tercukupi.
Tapi ternyata tanpa saya sadari Hidup tidak selalu menyajikan kebahagian.
Awalnya 2007 ketika saya harus kehilangan seseorang yang sangat berarti
dalam hidup saya, suami yang sangat luar biasa meninggalkan saya
selamanya. Saat itu saya seperti kehilangan pegangan dan itu terjadi disaat
saya berniat untuk berhenti dari pekerjaan dan mendengarkan rencana indah
yang suami saya rancang, masa depan sepertinya akan begitu terlihat cerah
dan menyenangkan. Tapi kenyataan tidaklah seperti yang saya harapkan.

Saat itu saya merasa sangat kebingungan dan kehilangan arah, merasa hidup
ini tak adil karena saat saya hendak merasakan kebahagian dengan rencana-
rencana yang dirancang suami saya , mengapa hidup harus mengambilnya dan
meninggalkan saya sendirian?

Dikepala saya hanya ada pertanyaan “MENGAPA ………… ?”.


Mengapa ini terjadi? Mengapa suami harus meninggalkan kami? Mengapa dia
yang sangat baik? Mengapa saat ini? Mengapa saat kami baru merancang
gambaran kebahagiaan? Mengapa terjadi saat saya akan berhenti bekerja?
Mengapa harus saya?

Bersyukur sekali kami memiliki seorang anak yang luar biasa, dia sangat
memberikan saya kekuatan. Saat itu usianya baru 1 tahun 6 bulan. Saat itu
saya memiliki banyak ketakutan. Bisakah saya menjalani kehidupan ini?
Bisakah saya membesarkaan anak kami?

Mulai saat itu saya mulai kembali menata diri dari segala pertanyaan yang
muncul, kembali berusaha untuk merasa percaya diri, membaca buku-buku

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


motivasi dan mengikuti seminar-seminar. Saya selalu mencari hal yang
membawa suatu perubahan untuk menjadi lebih baik dan lebih baik lagi.

Setelah saya mengikuti salah satu seminar untuk membuat IMPIAN HIDUP dan
menjalani hidup sesuai passion pada 2010 saya memutuskan mengundurkan
diri dari pekerjaan saya yang pada saat itu menjabat sebagai Manager disalah
satu perusahaan asuransi dan full time kembali kelingkungan pekerjaan yang
menjadi passion saya yaitu dokter kecantikan dan akupunturis yang selama ini
saya jalani sebagai aktualisasi diri saja alias sebagai hobi .
Dengan dukungan orangtua dan keluarga saya mencoba menjalani hidup
dengan penghasilan ditahun itu sekitar dua juta rupiah. Jumlah yang saya pikir
sangat sulit untuk bisa memenuhi kebutuhan, pada tepatnya keinginan-
keinginan. Dengan KEYAKINAN tinggi saya mencoba menjalani. Saat itu saya
diajarkan diseminar dan buku-buku untuk berani bermimpi besar. Luar biasa
sich tapi kenyataannya 5 Bulan setalah saya mengundurkan diri papa saya
tercinta dipanggil Tuhan. Hmmmmm luar biasa bukan? Setelah Tuhan
memanggil suami saya sekarang papa saya yang dipanggilNya. Tapi saya
tetap berjuang dan berpikiran positif. Saya terus bermimpi tapi rasanya mimpi
yang penuh dengan perjuangan. Hidup penuh dengan hutang dan cicilan.

Saya mengikuti bisnis jaringan, disitu saya diajarkan untuk bermimpi besar.
Selalu merasa semangat terbakar berani untuk Setting Goal. Tapi akhirnya
saya tidak bisa mengapainya sesuai dengan rencana saya. Sampai saya
sempat berpikir, “apakah memang saya tidak mampu yaa? Apakah saya layak
mendapatkan impian saya? Salah dimana ya?”

Dan tantangan satu lagi datang setelah kejadian papa meninggal, kesehatan
mama makin memburuk dengan adanya alzheimer yang dideritanya. Itu
semakin membuat saya mengambil kesimpulan, “Saya tidak layak Bahagia”.
Walau mungkin saya sangat pintar menutupi diri agar terlihat selalu positif
dan ceria.

Di aspek finansial saya pun mengalami tantangan dengan belenggu hutang


yang ada. Semakin hari hutang tersebut bukannya makin berkurang tapi malah
semakin banyak. Sampai-sampai saya hanya mampu membayar tagihan kartu
kredit dengan minimal payment.

Dan ternyata segala pencarian saya sepertinya memang harus dilewati seperti

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


ini untuk sampai pada sebuah lingkungan yang sangat luar biasa dan
membawa saya pada sebuah penyadaran diri.

Saya menemukan informasi tentang Life Core Transformation (LCT) Workshop.


Awalnya saya sangat ingin mengikuti kelas itu namun banyak kendala dan
tantangan yang sepertinya sengaja menghalagi saya untuk ikut. Akhirnya
setelah menunggu beberapa lama saya pun berkesempatan mengikuti LCT
yang kebetulan diadakan di Jakarta.

Banyak penyadaran yang saya dapatkan dari kelas tersebut. Di hari pertama
saya menyadari bahwa dalam hidup ini yang menjadi kunci dalam hidup ini
adalah diri saya sendiri dan bukan orang lain. Awalnya saya merasa sebagai
korban. Seperti halnya kondisi mama, saya merasa saya tidak bisa bahagia
karena saya tidak bisa membahagiakan mama saya benci keadaan mama
yang seperti ini.

Tapi saat saya mengikuti LCT saya diajarkan bahwa saya bahkan bisa
mengubah dunia dengan mengubah diri saya. Saat itu saya berpikir mana
mungkin? Tapi saya memutuskan untuk mengosongkan gelas saya dan
mengikuti kelas dengan total sepenuh hati. Saya mengijinkan diri saya untuk
berubah.

Ternyata benar sekali saat saya memutuskan untuk mengubah diri saya
dengan tidak bersusah-susah memikirkan banyak rencana buat mengubah
orang lain dan situasi maka saya mendapatkan banyak keajaiban.
Saya menjalani apa yang diajarkan di kelas pada hari-hari berikutnya. Sehari …
dua hari … tiga hari … dan saya menjalankan terus apa yang telah saya
pelajari. Setelah saya berubah seperti itu diluar dugaan mama mulai bisa
merespon saya, bahkan dia terlihat lebih ceria. Mama bisa menjawab
pertanyaan saya dengan baik dimana sebelumnya biasanya kalau ditanya dia
hanya diam dan memejamkan mata. Mama mulai bisa mengespesikan diri
kadang tertawa dan menangis bila ada cerita yang sedih. Buat saya itu suatu
kemajuan luar biasa!!!

Di aspek finansial ternyata saya banyak memiliki banyak mental blok terhadap
kesuksesan keuangan. Di kelas LCT saya menemukan keyakinan bawah sadar
yang selama ini mendorong saya melakukan kebiasaan buruk. Keyakinan itu
adalah bahwa makin kaya seseorang maka ia akan makin banyak hutang … oh

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


my God … itulah mengapa saya semakin menambah hutang saya.

Keyakinan lain yang merusak adalah saya merasa bahwa uang akan membuat
saya semakin serakah dan jauh dari gambaran yang pribadi ideal yang saya
inginkan. Inilah mengapa saya tak bisa menghasilkan banyak uang walau
sudah bekerja lebih keras. Padahal saya membutuhkan uang itu untuk
membayar hutang-hutang saya.

Wow … dua keyakinan salah tentang uang itu saja sudah


memporakporandakan hidup saya bagaimana yang lainnya. Saya terus
memperbaiki cara pandang saya dengan belajar dan menerapkan hal-hal yang
diajarkan di kelas LCT.

Di sisi lain seperti yang saya ceritakan sebelumnnya saya sempat merasa tidak
mampu menggapai goal saya, di kelas LCT saya baru tahu ada aspek dasar
yang belum terpenuhi. Saya diajarkan bagaimana mengapai goal dengan
mudah. Ternyata saya harus membuat diri saya layak, seimbang dalam
pemikiran dan pengaturan keuangan serta waktu, dan perlu sekali membuat
sebanyak mungkin “pengalaman sukses”.

Saya jadi lebih mengerti bagaimana cara kerja “Law of attraction”, iklas yang
sebenarnya. Dimana ketika saya membuat goal, buat diri merasa layak, miliki
keyakinan bulat (yakin tanpa keraguan sedikitpun, tanpa pertanyaan), lakukan
yang terbaik, jangan berharap akan hasilnya harus seperti apa maka semesta
akan sangat mendukung untuk mendapatkan apapun yang kita inginkan.

Thanks God dalam waktu 6 bulan kemudian pendapatan saya menjadi dua kali
lipat lebih besar dari yang biasa saya dapatkan. Woww … sesuatu yang
dulunya saya upayakan mati-matian tapi tak pernah bisa kali ini bahkan
dengan mudahnya saya mendapatkannya. Ternyata selama ini saya salah
berpikir. Tuhan dan alam semesta selalu baik namun saya memperburuk
situasi diri saya sendiri dengan cara berpikir yang salah.

Hidup saya berubah. Situasi emosional saya lebih terkendali. Saya lebih ceria
dan optimis menghadapi hidup. Kualitas komunikasi dengan mama menjadi
jauh lebih menyenangkan dan masih banyak lagi dukungan semesta untuk
mencapai impian-impian saya. Do the Best Let’s God do the Rest.

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Sudah dulu ya Pak Aries … nanti kalau saya teruskan bisa jadi satu buku sendiri
hahaha.

Seperti dikisahkan oleh :


dr. Marliyanti Kurniawan
Aesthetic Doctor & Accupunturis (Contouring, Rejuvenation & Wellness)
082113931698

Sebuah kisah yang mencengangkan. Eitttt ……. tapi tunggu dulu. Semua itu tak
terjadi dalam semalam atau seminggu. Dan itu membutuhkan upaya lho! Apa
yang saya ceritakan di atas itu membutuhkan pengkondisian dan
membutuhkan tindakan. Jika Anda berharap hanya dengan sehari atau dua
hari lalu besoknya hidup Anda berubah maka lupakan saja dan jangan baca lagi
langkah-langkah praktis di bab berikutnya.

Jika Anda memiliki masalah-masalah dalam hidup Anda dan jika Anda memiliki
kebiasaan-kebiasaan buruk seperti kebiasaan berpikir negatif, suka menunda-
nunda, sulit mengendalikan emosi, sulit fokus pada saat melakukan sebuah
rencana, boros dalam keuangan dan berbagai perilaku buruk lainnya maka hal
pertama yang harus Anda lakukan untuk keluar dari semua hal di atas adalah :
MENIATKAN DIRI UNTUK BERUBAH, BERSEDIA BELAJAR dan MERENDAHKAN
HATI di hadapan Sang Pencipta.

Seringkali keras kepala dan arogansi karena merasa sudah tahu adalah hal yang
membuat seseorang sulit berubah walau belajar apapun juga. Akibatnya
adalah walau membaca banyak buku dan mengikuti berbagai kelas pelatihan
tetap saja tak membawa hasil yang diinginkan.

Sekarang silakan lanjut ke bab berikutnya tentang 5 hal fundamental yang


harus Anda kuasai untuk mengubah kehidupan Anda dan menjadi magnet
rejeki. Anda siapppp ??

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


BAB 3
5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet
Walaupun judulnya adalah menjadi magnet uang namun sebenarnya ini bukan
hanya tentang uang. Tapi tentang segala hal baik yang Anda dambakan. Seperti
komunikasi yang baik, kebahagiaan menjalani hidup dan pekerjaan, karier yang
melejit, bisnis yang membesar dan menguntungkan serta kepribadian yang
memancarkan kharisma dan daya tarik.

Apakah Anda suka dengan semua itu ?

Bertahun-tahun saya mempelajari semua hal di atas dan menghabiskan banyak


uang belajar kesana kemari. Saya mencari panduan yang praktis dan lengkap
tentang apa hal mendasar yang harus dikuasai. Saya percaya segala sesuatu di
alam semesta ini memiliki inti. Setiap sel memiliki inti sel, setiap molekul
memiliki inti atom dan itu membuat saya
menyimpulkan bahwa setiap kehidupan
pastilah memiliki inti.
of Becoming a

Apakah inti kehidupan yang harus Anda


ubah sehingga dengan demikian segala
aspek hidup Anda akan berubah? Apakah
inti penting yang harus diperhatikan
dalam kehidupan seseorang ?

Ada 5 hal fundamental yang harus dikuasi


untuk menciptakan sebuah kehidupan
yang penuh makna dan berkelimpahan berkat serta membahagiakan. Semua
orang ingin mengalami hal ini namun sayang sekali jarang yang mengetahui
secara sistematis dan bisa mengaplikasikannya.

Apa saja 5 hal fundamental untuk menjadi magnet rejeki ?

1. Self Mastery

Apakah Anda sering menunda padahal tahu kalau dikerjakan dengan


nyaman dan tidak terburu-buru hasilnya pasti jauh lebih bagus???

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Apakah Anda seringkali sudah tahu apa yang menjadi penghambat Anda
dan apa yang harus Anda ubah TAPI saat mau berubah seringkali
kembali ke pola lama yang buruk?

Apakah Anda sudah tahu apa yang menghambat Anda NAMUN Anda tak
tahu harus bagaimana dengan hal tersebut?

Apakah Anda sering sudah membuat rencana dan melakukan dengan


baik di awal tapi di tengah jalan Anda kehilangan fokus dan tidak bisa
konsisten menjalankannya sehingga akhirnya rencana yang baik tadi
menjadi sia-sia?

Itulah mengapa Anda harus mampu menguasai diri Anda. Mengelola diri
Anda. Mengelola kemampuan fokus Anda.

Bagian paling penting dari Self Mastery ini adalah : Apa yang Anda
fokuskan akan menjadi kenyataan.

Jika Anda berfokus untuk menjadi bahagia maka kebahagiaanlah yang


akan Anda dapatkan.
Jika Anda berfokus pada kelimpahan maka kelimpahanlah yang akan
Anda dapatkan.
Jika Anda berfokus pada hal positif maka segala hal positiflah yang akan
Anda dapatkan.

S E B A L I K N Y A …………

Jika Anda berfokus pada kekurangan uang maka kekurangan uanglah


yang akan Anda dapatkan.
Jika Anda berfokus pada hal negatif maka segala hal negatiflah yang
akan Anda dapatkan.
Jika Anda berfokus pada ketakutan maka yang Anda takutkanlah yang
akan terjadi.

Jadi apa fokus Anda selama ini bisa dilihat dari apa yang Anda dapatkan
dan alami sampai hari ini.

Ubahlah yang Anda fokuskan pada hal-hal positif.

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Berpikirlah positif.
Berkata-katalah dengan kata-kata positif.
Bacalah bacaan-bacaan yang positif seperti buku pengambangan diri dan
terutama kitab suci Anda.
Dengarkanlah hal-hal yang positif.
Lihatlah hal-hal yang positif.

Maka Anda akan menarik lebih banyak hal positif dalam kehidupan
Anda. Ingat tak ada yang bisa mengendalikan diri Anda kecuali diri Anda
sendiri!

Semua ini hanya tentang apa yang dominan Anda fokuskan dalam
kehidupan Anda.

2. Time Mastery

Pernahkah Anda memperhatikan ada seseorang yang menghasilkan


banyak karya, banyak uang dan banyak prestasi padahal waktunya sama
dengan waktu yang Anda miliki yaitu : 24 jam!

Apa yang membuat mereka begitu efektif menggunakan dan


memanfaatkan waktu mereka?

Kunci dari penguasaan waktu adalah memiliki prioritas yang jelas dalam
setiap aktifitas kehidupan Anda. Jika Anda menganggap semua hal
penting untuk dilakukan maka Anda akan selalu merasa kekurangan
waktu dan Anda akan menjadi kurang efektif.

Perhatikanlah bahwa ada hal-hal yang seharusnya tak perlu Anda


kerjakan dan bisa dilimpahkan pada orang lain.

Ada hal-hal yang bisa Anda tunda dan bahkan tak perlu dikerjakan sama
sekali.

Buatlah daftar aktifitas Anda dan hilangkan semua hal atau aktifitas yang
Anda tidak perlukan dan tidak membuat Anda lebih dekat pada impian
Anda.

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Efektifkan waktu Anda maka Anda akan menghasilkan lebih banyak uang
dan kebahagiaan.

3. Mind Mastery

Pikiran Anda adalah pelopor dari segala peristiwa yang Anda alami
dalam kehidupan Anda. Anda bisa saja berpikir untuk berbuat jahat pada
seseorang dan Anda akan menuai akibatnya berupa kehidupan yang
susah. Sebaliknya Anda juga bisa berpikir untuk berbuat baik dan
mengalami kebahagiaan.

Jadi kebahagiaan atau penderitaan yang Anda alami ditentukan dari


pikiran yang Anda kembangkan melalui tindakan-tindakan praktis.

Perlu Anda ketahui ada 2 jenis pikiran yang saya maksudkan disini.

Yang pertama adalah pikiran sadar yaitu pemikiran yang muncul karena
pilihan Anda berdasarkan konteks yang sedang Anda hadapi.

Yang kedua adalah pikiran refleks yaitu pemikiran yang Anda latih
(sengaja atau tidak sengaja) dan muncul tanpa Anda bisa kendalikan.

Contoh :
Jika Anda berpikir untuk mencapai sebuah target dan mengatakan pada
diri Anda bahwa Anda yakin bisa kemudian tiba-tiba muncul sebuah
suara hati secara refleks mengatakan, “Hmm … masa sih bisa? Kemarin
saja gagal! Dan apapun yang kamu mulai lihat akhirnya selalu gagal!!”

Dalam contoh di atas ada pemikiran sadar yaitu yang memunculkan


“saya yakin bisa” dan ada pemikiran refleks yang memuncullkan “masa
sih bisa … kemarin saja gagal. Dan apapun yang kamu mulai lihat
akhirnya selalu gagal!!”

Anda pernah mengalami kejadian mirip seperti itu?

Pemikiran refleks sangat berbahaya sekali dan mendominasi kehidupan


seorang individu. Banyak orang akhirnya larut dalam pemikiran
refleksnya sehingga mereka terbenam dalam kebiasaan buruk dan

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


terbelenggu batasan pemikiran yang diciptakannya sendiri.

Mind mastery berbicara tentang bagaimana seseorang melepaskan diri


dari belenggu yang tercipta karena pengkondisian yang diwarisi dari
masa kecilnya.
Jika seorang anak dibesarkan dengan suasana penuh kritikan maka
besarnya dia akan menjadi orang dewasa yang kurang menghargai hasil
kerja orang lain dan sering ragu kalau harus membuat keputusan.

Jika seorang anak kurang mendapatkan penghargaan dan pujian atas


hasil kerjanya maka saat dewasa ia akan mudah tersulut jika
mendapatkan kritikan dan rentan ditolak.

Artinya jika ia mengemukan ide atau berjualan sesuatu dan ditolak maka
pemikiran refleks yang muncul adalah ketakutan dan perasaan rendah
diri. Pemikiran refleks ini akan muncul tanpa bisa dikendalikan. Bisakah
Anda bayangkan bagaimana rasanya jika pemikiran refleks negatif
seperti itu muncul?

Pemikiran refleks yang negatif akan sangat menghambat prestasi


seseorang. Dalam workshop Life Core Transformation bagian Mind
Mastery ini menjadi titik berat pembahasan karena tanpa dibereskannya
pola-pola pikiran refleks negatif seperti ini maka orang akan berkutat
dalam kebiasaan negatifnya.

Pemikiran refleks inilah yang menjadi penyebab seseorang kembali ke


perilaku lama yang negatif walaupun ia sadar dan tahu bahwa hal itu tak
baik dan harus diubah.

Pemikiran refleks negatif inilah yang membuat seseorang yang sudah


berkomitmen untuk berubah (mengurangi camilan berlebihan,
mengurangi rokok, menghentikan penundaan, takut prospek, menaikkan
aktifitas produktif) akhirnya kembali lagi ke pola lama!!!

Anda pernah mengalaminya, kan??

Anda seakan tidak berdaya dan menemui diri Anda kembali melakukan
kebiasaan lama yang merugikan.

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Itulah pentingnya mengikuti langsung workshop Life Core
Transformation agar Anda bisa langsung praktek untuk melepaskan
belenggu pemikiran negatif tersebut.

4. Money Mastery

Apakah Anda pernah berpikir bahwa jika saja pendapatan Anda lebih
besar dari sekarang maka sebagian atau semua permasalahan keuangan
Anda akan beres?

Atau pernahkah Anda berpikir bahwa jika sekarang hanya mampu


menyisihkan uang Rp 10.000 per bulan di tabungan itu percuma karena
tak akan ada artinya sebab setahun hanya terkumpul Rp 120.000? Dan
Anda berpikir bahwa kalau nanti penghasilan Anda berlebih maka akan
mudah saja mengumpulkan Rp 120.000 atau bahkan lebih banyak dari
itu.

Dan kenyataannya saat penghasilan Anda berlebih pun Anda juga tak
kunjung menyisihkan Rp 120.000 walaupun mampu?
Masalah keuangan terbesar sebenarnya bukan pada kemampuan
menghasilkan pendapatan yang besar. Tapi lebih kepada kemampuan
mengelola uang yang Anda hasilkan.

Jika Anda tak mampu mengelola dalam jumlah kecil maka hampir bisa
dipastikan Anda pun tak akan mampu mengelola uang dalam jumlah
besar. Saat memiliki uang dalam jumlah banyak justru godaan untuk
menghamburkannya menjadi lebih besar lagi !!!

Kendalikan diri Anda saat berhadapan dengan uang. Ingat Andalah yang
harusnya mengendalikan pengeluaran uang Anda bukan uang yang
mengendalikan pemikiran dan menebarkan ketakutan dalam perasaan
Anda.

Saat Anda tidak melekat dengan uang justru uang akan berbondong-
bondong mendatangi Anda. Saat Anda berfokus pada kelimpahan uang
(tak peduli kondisi keuangan Anda seperti apa saat ini) maka uang akan
semakin berbondong-bondong datang mengendap dalam saldo rekening

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Anda.

Ada banyak hal-hal detail yang bisa saya tunjukkan melalui praktek
langsung saat di kelas Life Core Transformation dan pasti akan
membukan dan menyadarkan pada tentang kemampuan Anda
menghasilkan lebih banyak uang dan menikmati manfaatnya yang begitu
banyak.

Anda akan disadarkan tentang betapa sebenarnya Anda melakukan


banyak kekeliruan mendasar dalam pengelolaan uang Anda. Dan itu
diwarisi turun temurun karena tidak pernah diajarkan oleh orangtua dan
juga tak pernah diajarkan di sekolah atau universitas.

5. Communication Mastery

Siapa yang mampu menguasai komunikasi dengan baik maka dia


menguasai dunia.

Kemampuan komunikasi yang baik akan membuat Anda mampu untuk :


Meminta anak Anda melakukan apa yang baik tanpa perlawanan
negatif
Menjalani kehidupan yang bahagia dengan orang-orang yang Anda
cintai karena minimnya konflik komunikasi
Meminta orang lain melakukan apa yang Anda inginkan
Memengaruhi orang lain untuk setuju dengan ide Anda
Memengaruhi calon pelanggan untuk membeli dari Anda

Jadi sekarang Anda menyadari betapa komunikasi itu penting sekali


bukan?

Tips penting dalam berkomunikasi yang saya bisa bagikan disini adalah :
“Jangan tanggapi apa yang dikatakan atau dilakukan seseorang TAPI
tanggapilah apa yang menjadi latar belakang ucapan atau perilaku
seseorang.”

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Jika Anda bisa melakukannya maka orang lain akan merasa Anda
pahami, Anda cintai, Anda hargai dan Anda manusiakan. Akibatnya ?
Mereka pun akan memperlakukan Anda sebagai orang yang dihormati
dan mereka akan rela melakukan apa yang Anda minta.

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


BAB 4
Apakah Saya Bisa ? Mampukah Saya ?
Saya akan menutup ebook ini dengan sebuah tulisan yang dibuat oleh
seorang alumni Life Core Transformation Workshop. Seseorang yang
awalnya meragukan dirinya sendiri dan hari ini dia adalah seseorang
yang bahkan bisa membantu orang lain menguraikan dan melepaskan
beban mental dan kebiasaan buruknya.

Citra diri adalah komponen penting dalam kesuksesan seseorang. Cara


seseorang memandang dirinya sangat menentukan bagaimana ia akan
mendapatkan perlakuan dari orang-orang yang ditemuinya setiap hari
dan menentukan apa yang akan ia dapatkan dari hidup ini.

Banyak orang berbakat memandang dirinya terlalu rendah dan


akibatnya mereka melakukan unjuk kerja rendah. Kalau sudah seperti itu
maka akan muncul berbagai kebiasaan buruk seperti menunda, malas-
malasan, situasi emosi yang naik turun dan makan berlebihan atau
perilaku buruk lainnya.

Hal itu sebenarnya adalah upaya tanpa sadar untuk dapat memenuhi
kebutuhan emosi yang tidak didapatkannya. Berikut adalah sebuah
keputusan besar yang dilakukan oleh seorang pelatih yoga yang sudah
berpengalaman lebih dari 14 tahun namun merasa apa yang dimilikinya
bukanlah sesuatu yang pantas dibanggakan.

Berikut adalah apa yang dia rasakan dalam masa pergumulan dengan
dirinya sendiri sampai akhirnya bertemu dengan Life Core
Transformation Workshop :

“Selama ini saya selalu berpikir kalau saya tuh tak bisa apa-apa. Saya
tahu punya keahlian tapi tak bisa berbuat apa-apa dengan keahlian
tersebut. Karena saya merasa keahlian itu tak ada artinya kalau
dibandingkan dengan orang-orang yang juga punya keahlian sama di
sekitar saya.

Saya merasa tak punya nilai lebih yang bisa saya wujudkan untuk diri
saya atau untuk orang lain. Saya merasa punya “sesuatu” yang bisa

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


dibilang bakat namun saya tak pernah merasa bahwa bakat itu cukup
untuk ditampilkan dan digali lebih dalam … intinya saya merasa tak bisa
berbuat banyak dengan hal itu.

Keraguan selalu meliputi saya. Setiap kali melihat orang lain yang hebat
saya berpikir mengapa mereka bisa sementara saya tidak. Kebimbangan
untuk mengambil keputusan apapun sering saya rasakan.

Suatu hari teman saya bercerita tentang LCT dan dengan modal pengen
tahu saja saya memutuskan untuk mengikuti kelas tersebut. Selama dua
hari mengikuti kelas itu ternyata pikiran saya tercerahkan. Banyak sekali
ilmu tentang siapa saya yang saya dapatkan. Saya jadi tahu bagaimana
mengubah pola pikir saya yang salah dan merugikan. Saya reborn
setelah LCT.

Saya pun memutuskan untuk mengikuti kelas menjadi seorang terapis


yaitu ICT Practitioner yang diajar juga oleh pak Aries sebagai penemu
metode tersebut dan kemudian menjadi praktisi profesional untuk
menolong orang lain menyelesaikan masalahnya. Saya senang banget
melihat orang yang saya bantu kembali tersenyum bebas dari
masalahnya. Dan saya pun merasa layak saat menerima bayaran dari
mereka dimana dulunya hal itu pasti akan saya tolak – saya merasa tak
layak dan sungkan.

Dalam pengambilan keputusan saya sekarang jauh lebih tegas dan


berani sehingga banyak hal terselesaikan dan saya makin yakin bisa
meraih impian saya yang sempat tertunda karena ketidakpercayaan diri.
Kelas yoga saya pun juga makin ramai dan entah darimana saja mereka
datangnya. Banyak sekali pikiran-pikiran negatif tentang diri sendiri
yang tergantikan dengan pikiran positif setelah menerapkan dengan
tekun apa yang saya pelajari di LCT.

Kalimat “dare to be different and be yourself” itu sekarang benar-benar


bisa saya rasakan maknanya dan bisa saya jalankan. Mau berbuat apa
saja sekarang jauh merasa lebih mantap dan penuh percaya diri!

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Thanks God … thanks LCT!!

Seperti dikisahkan oleh :


Ayu Dewi Kamalita
Trainer Yoga, ICT Practitioner
Jakarta
08176887576

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


SELAMAT !!
Anda sudah mengetahui 5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet!

Sekarang saatnya Anda melangkah lebih jauh lagi untuk membuat hidup
Anda benar-benar bertransformasi.

Rasakan sendiri pengalaman yang tak akan terlupakan sepanjang hidup


Anda seperti yang telah dialami oleh ribuan orang sebelum Anda.
Pengalaman yang memberdayakan dan melejitkan diri Anda lebih tinggi
lagi.

Hadirlah dalam 2 days Workshop Life Core Tranformation

www.ariesandi.com/ctw
Gunakan kode berikut di LEMBAR KONFIRMASI
PROMO100 untuk dapatkan potongan Rp 100.000 bagi pendaftar kelas
Regular
PROMO200 untuk dapatkan potongan Rp 200.000 bagi pendaftar kelas
VIP, VVIP

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt


Ariesandi S., CHt

Founder Academi Hipnoterapi Indonesia


Penulis Buku Laris Ultimate Success, Instant Change
Technique, dan Success Mastery

Follow @AriesandiCHt
Follow @ariesandi_setyono
www.facebook.com/ariesandiCHt

www.ariesandi.com

5 Fundamentals of Becoming a Money Magnet - Ariesandi S., CHt

Anda mungkin juga menyukai