Anda di halaman 1dari 53

LAPORAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN

RANCANG BANGUN HOTSPOT AREA


BERBASIS MIKROTIK (HOREAM)
DI UNIVERSITAS SILIWANGI

Disusun Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Menempuh Kelulusan Pada Progam
Praktik Kerja Lapangan SMKN 2 Tasikmalaya

Oleh :

HENDI HERDIAN
11720968
MUHAMMAD ADLAN FAISHAL
11720978

XII TKJ 1

TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN


SMK NEGERI 2 TASIKMALAYA
Jl. Noenoeng Tisnasaputra, Telp/Fax. (0265) 331839, Kahuripan Kec. Tawang.
Website : smkn2kotatasik.sch.id. Email : smkn2kotatasik@gmail.com.
KOTA TASIKMALAYA 46115
2019
Laporan PKL TKJ 2019

LEMBAR PENGESAHAN
PIHAK SEKOLAH

Laporan ini telah disetujui dan disahkan

Tanggal : ...............................................

Oleh :

Kepala Kompetensi Keahlian TKJ, Kepala Program Keahlian Teknik


Komputer dan Informatika,

Luqman Hakim, S.Pd., M.Kom.


Dikdik Imadudin, S.ST.
NIP. 19860911 201101 1 002
NIP. 19830117 201101 1 001

Mengetahui :

Kepala Sekolah, Ketua Pelaksana PKL,

Dr. H. Wawan, S.Pd., M.M. Tatang Suryana, S.Pd..


NIP. 19641210 198803 1 011 NIP. 19620628 198903 1 006

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya i


ii Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi
Laporan PKL TKJ 2019

LEMBAR PENGESAHAN
PIHAK DU/DI

Laporan ini telah disetujui dan disahkan

Tanggal : ...............................................

Oleh :

Pimpinan Perusahaan, Pembimbing PKL,

Muhammad Adi Khairul, S.T., M.T Mohamad Rifki Insani, S.T


. .

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya iii


iv Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi
Laporan PKL TKJ 2019

LEMBAR PENGESAHAN
PIHAK PENGUJI

Laporan ini telah disetujui dan disahkan

Tanggal : ...............................................

Oleh :

Penguji 1, Penguji 2,

............................................... ............................................

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya v


vi Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi
Laporan PKL TKJ 2019

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang,
karena berkat Rahmat dan Hidayah-Nya penulis dapat menyusun dan
menyelesaikan laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini dengan baik.
Tujuan penyusunan Laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah sebagai
salah satu syarat kelulusan kelas XII pada program Keahlian Teknik Komputer dan
Jaringan SMKN 2 Tasikmalaya. Selain itu juga berguna sebagai bukti pertanggung
jawaban siswa telah melaksanakan PKL di Industri.
Dengan tersusunnya laporan akhir, penulis mengucapkan terima kasih yang
sebesar – besarnya kepada :
1. Bapak Dr. H. Wawan, S.Pd., M.M., selaku Kepala Sekolah SMKN 2
Tasikmalaya.
2. Bapak Dikdik Imadudin, S.ST., selaku Kepala Program Keahlian Teknik
Komputer dan Informatika.
3. Bapak Luqman Hakim, S.Pd., M.Kom., selaku Pembimbing PKL kami
4. Bapak Tatang suryana, S.Pd., selaku Ketua Pelaksana PKL.
5. Bapak / Ibu guru serta Staff karyawan SMKN 2 Tasikmalaya yang telah
mendukung kami sehingga laporan ini dapat terselesaikan dengan lancar.
Penulis menyadari sepenuhnya bahwa Laporan PKL ini masih jauh dari
Kesempurnaan. Namun, penulis berharap semoga Laporan PKL ini dapat
bermanfaat bagi pembacanya khususnya bagi penulis sendiri.

Tasikmalaya, 30 September 2019

Penyusun

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya vii


viii Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi
Laporan PKL TKJ 2019

DAFTAR ISI

hlm.
LEMBAR PENGESAHAN PIHAK SEKOLAH ...................................................... i
LEMBAR PENGESAHAN PIHAK DU/DI ............................................................ iii
LEMBAR PENGESAHAN PIHAK PENGUJI ....................................................... v
KATA PENGANTAR ......................................................................................... vii
DAFTAR ISI ....................................................................................................... ix
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ xi
DAFTAR TABEL ............................................................................................... xii
DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................... xiii
BAB I PENDAHULUAN ..................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .............................................................................. 1
1.2 Tujuan ........................................................................................... 1
1.3 Manfaat ......................................................................................... 2
1.4 Ruang Lingkup .............................................................................. 2
1.5 Metode Pengumpulan Data........................................................... 2
1.6 Waktu dan Tempat Pelaksanaan .................................................. 3
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ...................................................... 4
2.1 Sejarah Singkat Universitas Siliwangi ........................................... 4
2.2 Struktur Organisasi ....................................................................... 6
2.3 Aktivitas ........................................................................................ 6
BAB III KAJIAN PUSTAKA ............................................................................... 7
3.1 Jaringan Komputer........................................................................ 7
3.1.1 Sejarah Jaringan Komputer ............................................... 7
3.1.2 Macam-Macam Jaringan Komputer ................................... 7
3.1.3 Komponen Perancang Jaringan Komputer ........................ 8
3.2 Mikrotik ......................................................................................... 9
3.2.1 Sejarah Mikrotik ................................................................. 9
3.2.2 Fungsi Mikrotik .................................................................. 9
3.2.3 Keunggulan Mikrotik ........................................................ 10
3.2.4 Kekurangan Mikrotik ........................................................ 10
3.3 Ubiquiti Networks ........................................................................ 11
3.3.1 Sejarah Ubiquiti Networks................................................ 11
3.3.2 Keunggulan UniFi ............................................................ 11
3.3.3 Kekurangan UniFi ............................................................ 11
3.4 Hotspot Area ............................................................................... 12
3.4.1 Pengertian Hotspot .......................................................... 12
3.4.2 Sejarah Hotspot ............................................................... 12
3.4.3 Perbedaan Hotspot dan WiFi ........................................... 12

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya ix


BAB IV PEMBAHASAN .................................................................................... 14
4.1 Persiapan .................................................................................... 14
4.1.1 Alat dan Bahan ................................................................ 14
4.1.2 Topologi........................................................................... 16
4.2 Implementasi Keselamatan Kerja ................................................ 16
4.3 Diagram Alir Kegiatan ................................................................. 17
4.4 Proses Pengerjaan...................................................................... 17
4.4.1 Konfigurasi Hotspot pada Router Mikrotik ........................ 17
4.4.2 Konfigurasi UniFi Switch dan UniFi AP ............................ 23
4.4.3 Instalasi Hotspot Area ...................................................... 27
4.4.4 Pembuatan Kabel Jaringan UTP...................................... 28
4.4.5 Cek Koneksi dan Finishing .............................................. 28
4.5 Analisa Hasil Pengerjaan ............................................................ 30
BAB V PENUTUP ............................................................................................. 31
5.1 Kesimpulan ................................................................................. 31
5.2 Saran .......................................................................................... 31
DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................... 32
DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................ 33

x Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

DAFTAR GAMBAR

hlm.
Gambar 2.1 Logo Universitas Siliwangi ............................................................... 4
Gambar 2.2 Struktur Organisasi UPT TIK Unsil ................................................... 6
Gambar 3.1 Logo Mikrotik.................................................................................... 9
Gambar 3.2 Logo Ubiquiti Networks .................................................................. 11
Gambar 4.1 Topologi Extended Star .................................................................. 16
Gambar 4.2 Diagram Alir Pelaksanaan Kerja..................................................... 17
Gambar 4.3 Susunan Konfigurasi ...................................................................... 17
Gambar 4.4 DHCP Client Setup ........................................................................ 18
Gambar 4.5 NAT Setup ..................................................................................... 19
Gambar 4.6 VLAN Setup ................................................................................... 19
Gambar 4.7 IP Address Gateway Setup ............................................................ 20
Gambar 4.8 DHCP Server Setup ....................................................................... 21
Gambar 4.9 Hotspot Setup ................................................................................ 22
Gambar 4.10 User Login Setup ......................................................................... 23
Gambar 4.11 UniFi Controller ............................................................................ 23
Gambar 4.12 Adopting Switch ........................................................................... 24
Gambar 4.13 Network Setup.............................................................................. 24
Gambar 4.14 WLAN Group ................................................................................ 25
Gambar 4.15 WLAN Setup ................................................................................ 25
Gambar 4.16 Switch Port Setup......................................................................... 26
Gambar 4.17 Adopting Access Point ................................................................. 26
Gambar 4.18 Access Point Configuration .......................................................... 27
Gambar 4.19 Hotspot SSID ............................................................................... 28
Gambar 4.20 Hotspot Login Page...................................................................... 29
Gambar 4.21 Hotspot Login Sukses .................................................................. 29

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya xi


DAFTAR TABEL

hlm.
Tabel 1.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan PKL .................................................. 3
Tabel 4.1 Alat dan Bahan .................................................................................. 14

xii Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Foto Kegiatan di Universitas Siliwangi

Lampiran 2 Foto Kegiatan Instalasi Jaringan di Transmart Tasikmalaya

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya xiii


Laporan PKL TKJ 2019

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Seiring dengan perkembangan teknologi di bidang komputer dan kebutuhan


masyarakat terhadap internet, kemampuan ahli jaringan komputer diperlukan
dalam rangka mengantisipasi permasalahan yang mungkin timbul dalam
pelaksanaan pelayanan jaringan di masyarakat. Pada era digital masa kini, hampir
semua layanan masyarakat sudah serba online. Salah satunya adalah di bidang
pembelajaran, perbelanjaan hingga transportasi yang kini sudah menjadi prioritas
utama di kalangan milenial.

Namun, tidak semua orang dapat mengakses internet dikarenakan


keterbatasan fasilitas teknologi. Kami berupaya menyelesaikan masalah tersebut
dengan membangun hotspot area, agar terciptanya kemudahan dalam mengakses
internet.

Oleh karena itu, dari pemaparan di atas untuk mempertanggung jawabkan


hasil praktik kerja lapangan, penulis mengambil judul tentang "Rancang Bangun
Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi".

1.2 Tujuan

Maksud dari penyusunan laporan akhir ini selain untuk memenuhi salah satu
tugas akhir Praktik Kerja Lapangan, juga menyatakan bukti bahwa siswa telah
melaksanakan praktik kerja lapangan (PKL). Adapun tujuan dari pembuatan
laporan tentang “Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas
Siliwangi” adalah untuk mengaplikasikan ilmu yang didapat selama sekolah di
lapangan kerja yang sesungguhnya serta melatih peserta didik agar terampil
dalam menyusun, menguraikan, dan menyimpulkan pengalaman kerja yang
didapat di industri ke dalam bentuk laporan.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 1


Pendahuluan

1.3 Manfaat

Manfaat dibangunnya hotspot area di Universitas Siliwangi salah satunya


adalah untuk menyalurkan akses internet bagi warga unsil yang berada di area
kampus. Agar dapat terpenuhi kebutuhan fasilitas teknologi di bidang administrasi,
pembelajaran, maupun kepentingan pribadi.

1.4 Ruang Lingkup

Dalam laporan Praktik Kerja Lapangan ini, penulis hanya akan membahas tentang
hal berikut :

- Konfigurasi dasar Router Mikrotik menggunakan Winbox.

- Membuat Hotspot login page pada Router Mikrotik.

- Penggunaan VLAN dalam pengelompokan Network Address.

- Cara setup perangkat jaringan UniFi Switch dan UniFi AP.

1.5 Metode Pengumpulan Data

Untuk menyempurnakan data-data yang dibutuhkan dalam menyusunan laporan


ini, penulis melakukan metode pengumpulan data melalui tiga cara yaitu:

a) Metode Observasi
Yang dimaksud dengan Metode Observasi adalah saya selaku penulis
mengumpulkan data dengan meninjau secara langsung di instansi dengan
menggunakan teknik wawancara kepada staff atau karyawan yang
berwenang mengenai informasi yang saya butuhkan.

b) Metode Praktikum
Yang dimaksud Metode Praktikum adalah saya selaku penulis
mengumpulkan data dengan cara terjun langsung ke lapangan dan
mempraktikkan langsung pekerjaan yang didapatkan selama kegiatan
praktik kerja lapangan.

2 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

c) Metode Kepustakaan
Yang dimaksud dengan Metode Kepustakaan adalah saya selaku penulis
berpedoman pada artikel atau referensi dari internet yang berkaitan dan
berhubungan dengan materi yang diangkat.

1.6 Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Tabel 1.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan PKL

Periode Tanggal Pelaksanaan Tempat Waktu

1 Januari 2019 s/d Senin – Jumat


1 UPT TIK Unsil
28 Maret 2019 (08.00 – 16.30)
1 Juli 2019 s/d Senin – Jumat
2 UPT TIK Unsil
20 September 2019 (08.00 – 16.30)

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 3


Gambaran Umum Perusahaan

BAB II
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah Singkat Universitas Siliwangi

Gambar 2.1 Logo Universitas Siliwangi

Universitas Siliwangi, berdiri tanggal 20 Mei 1978 bersamaan dengan


peletakan batu pertama Kampus Universitas Siliwangi oleh Pangdam VI Siliwangi
saat itu mayor Jenderal Himawan Susanto. Cikal bakal pendirian Universitas
Siliwangi adalah ketika beberapa tokoh masyarakat di Tasikmalaya berinisiatif
mendirikan Perguruan Tinggi pengganti cabang dari kedua PTN yang pernah
berdiri di Tasikmalaya dan operasionalnya ditutup saat itu karena adanya
Peraturan Pemerintah yang tidak memperkenankan berdirinya cabang di daerah
yakni Universitas Padjadjaran dan Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan Bandung
dalam bentuk Community College yang kemudian berganti nama menjadi Akademi
Administrasi dan Supervisi Pendidikan (Akademi ADSUP) pada tanggal 24 Januari
1978.

Untuk menangani penyelenggaraannya, maka dibentuk Yayasan Badan


Hukum Pembina dan Penyelenggara yaitu Yayasan Universitas Siliwangi yang
dikukuhkan melalui Akte Notaris Komar Andasasmita No. 1 tanggal 1 Oktober
1979, diperbaharui dengan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi manusia
Republik Indonesia Nomor: AHU.2497.AH.01.04.Tahun 2014 tentang pengesahan
Yayasan Universitas Siliwangi dengan Akta Notaris Heri Hendriyana, S.H., M.H.
Nomor 191 tanggal 27 Mei 2010.

4 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Selanjutnya penggunaan nama Universitas Siliwangi dikukuhkan dan diresmikan


pada tanggal 25 Agustus 1980 oleh Menteri Dalam Negeri RI saat itu H. Amir
Machmud.

2.1.1 Visi

Menjadi perguruan tinggi yang tangguh dan menyelenggarakan Tridharma


Perguruan Tinggi untuk menghasilkan lulusan unggul yang berwawasan
kebangsaan dan berjiwa wirausaha di tingkat nasional tahun 2022.

2.1.2 Misi

1. Menyelenggarakan pendidikan untuk menghasilkan lulusan yang


berwawasan kebangsaan dan berjiwa wirausaha.

2. Melaksanakan penelitian untuk menghasilkan ilmu pengetahuan,


teknologi, dan seni yang bermanfaat bagi masyarakat.

3. Melaksanakan pengabdiian pada masyarakat sebagai wahana untuk


mengimplemetasikan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni hasil proses
pendididkan dan penelitian bagi kesejahteraan masyarakat.

4. Melaksanakan kerja sama yang produktif, bermanfaat dan berkelanjutan


dengan lembaga di tingkat lokal, nasional, dan internasional.

2.1.3 Tujuan

1. Menghasilkan lulusan yang memiliki pengetahuan, keterampilan, dan


wawasan kebangsaan serta kewirausahaan dalam bidang keilmuan
masing-masing.

2. Menghasilkan teknologi unggulan yang handal sesuai kebutuhan


masnyarakat.

3. Menghasilkan produk unggulan untuk kegiatan pengabdian kepada


masyarakat, dan

4. Terciptanya jaringan kerja sama dengan berbagai pihak untuk


meningkatkan mutu tridharma perguruan tinggi.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 5


Gambaran Umum Perusahaan

2.2 Struktur Organisasi

Gambar 1.2 Struktur Organisasi UPT TIK Unsil

2.3 Aktivitas

UPT TIK Universitas Siliwangi adalah suatu unit dalam bidang IT Pusat Pelayanan
dan Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang berlokasikan di
Gedung Rektorat lt.2, Sarana dan Prasana mahasiswa Universitas Siliwagi
sebagai Pusat Teknologi dan Informasi Universitas Siliwangi.

6 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

BAB III
KAJIAN PUSTAKA

3.1 Jaringan Komputer

3.1.1 Sejarah Jaringan Komputer


Jaringan komputer adalah jaringan telekomunikasi yang
memungkinkan antar komputer untuk saling berkomunikasi dengan bertukar
data.

Sejarah jaringan komputer bermula dari lahirnya konsep jaringan


komputer pada tahun 1940 di Amerika yang digagas oleh sebuah proyek
pengembang komputer MODEL I di laboratorium Bell dan group riset
Universitas Harvard yang dipimpin profesor Howard Aiken. Pada mulanya
proyek tersebut hanyalah ingin memanfaatkan sebuah pereangkat komputer
yang harus di pakai bersama. Untuk mengerjakan beberapa proses beruntun
(Batch Processing), sehingga beberapa program bisa dijalankan dalam
sebuah komputer dengan kaidah antrian

3.1.2 Macam-Macam Jaringan Komputer


Local Area Network (LAN)

Local Area Network (LAN), merupakan jaringan milik pribadi di dalam


sebuah gedung atau kampus yang berukuran sampai beberapa kilometer.
LAN seringkali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer
pribadi dan workstation dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik-pabrik
untuk memakai sumberdaya bersama (misalnya printer dan scanner) dan
saling bertukar informasi.

Metropolitan Area Network (MAN)

Metropolitan Area Network (MAN), pada dasarnya merupakan versi


LAN yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan teknologi yang
sama dengan LAN. MAN dapat mencakup kantor-kantor perusahaan yang
letaknya berdekatan atau juga sebuah kota dan dapat dimanfaatkan untuk
keperluan pribadi (swasta) atau umum. MAN mampu menunjang data dan
suara, bahkan dapat berhubungan dengan jaringan televisi kabel.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 7


Kajian Pustaka

Wide Area Network (WAN)

Wide Area Network (WAN), jangkauannya mencakup daerah geografis


yang luas, seringkali mencakup sebuah negara bahkan benua. WAN terdiri
dari kumpulan mesin-mesin yang bertujuan untuk menjalankan program-
program (aplikasi) pemakai.

3.1.3 Komponen Perancang Jaringan Komputer


Access Point

Access Point merupakan perangkat yang menjadi sentral koneksi dari


pengguna (user) ke ISP, atau dari kantor cabang ke kantor pusat jika
jaringannya adalah milik sebuah perusahaan. Access Point berfungsi
mengkonversikan sinyal frekuensi radio (RF) menjadi sinyal digital yang
akan disalurkan melalui kabel, atau disalurkan ke perangkat WLAN yang lain
dengan dikonversikan ulang menjadi sinyal frekuensi radio.

Switch Manageable

Switch manageable adalah switch dengan harga tinggi yang dapat


dikonfigurasi karena memiliki sistem operasi didalamnya. Arti dari
manageable di sini adalah bahwa switch dapat kita konfigurasi sesuai
dengan kebutuhan network kita agar lebih efesien dan maksimal, sehingga
bisa diatur untuk kebutuhan jaringan tertentu.

Router

Router adalah sebuah alat untuk mengirimkan paket data melalui


jaringan atau internet untuk dapat menuju tujuannya, proses tersebut
dinamakan routing.

Fungsi router adalah menghubungkan 2 jaringan atau lebih untuk


menyalurkan data informasi dari jaringan satu ke jaringan lainnya. Dalam
proses penyaluran sinyal data informasi tadi, perangkat baik yang menerima
atau yang mengirim harus terkoneksi dengan internet.

8 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

3.2 Mikrotik

Gambar 2.1 Logo Mikrotik

3.2.1 Sejarah Mikrotik


Mikrotik pertama kali digagas pembuatannya pada tahun 1996 oleh
dua orang hebat bernama John dan Arnis. Kedua orang ini berasal dari
Negara Moldova tepatnya kota Riga, sebuah negara pecahan Uni Soviet.
Kedua orang tersebut memulai sejarah Mikrotik dengan membangun sebuah
perangkat hasil dari perpaduan antara 2 buah sistem operasi (Linux dan MS
DOS) dan teknologi Wireless LAN atau WLAN Aeronet yang memiliki
kecepatan 2Mbps.

Misi besar kedua orang tersebut mulai menemui titik terang setelah
ada 5 konsumen di Latvia. Misi besar mereka adalah membuat suatu sistem
operasi untuk router, bukan hanya membuat wireless ISP (WISP) seperti
yang telah mereka lakukan pada awal sejarah mikrotik di atas. Lambat laut
mimpi mereka terwujud dengan dibantu beberapa staf berjumlah 5-15 orang.
Mereka mengembangkan OS Mikrotik untuk router tersebut menggunakan
Linux, Linux dengan kernel 2.2 adalah yang mereka pergunakan pertama
kali untuk membangun Mikrotik RouterOS. Dan hingga kini Mikrotik terus
berkembang dan kepopulerannya ini dibuktikan dengan banyaknya
pengguna sistem operasi router Mikrotik di beberapa negara berkembang di
dunia. Sebagai informasi dan support mereka membuat portal resmi yang
bisa diakses dengan alamat www.mikrotik.com.

3.2.2 Fungsi Mikrotik


Berikut adalah fungsi perangkat jaringan mikrotik :

- Pengaturan koneksi internet dapat dilakukan secara terpusat dan


memudahkan untuk pengelolaannya.

- Konfigurasi LAN dapat dilakukan dengan hanya mengandalkan PC


Mikrotik Router OS dengan hardware requirements yang sangat rendah.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 9


Kajian Pustaka

- Blocking situs-situs terlarang dengan menggunakan proxy di mikrotik.

- Pembuatan PPPoE Server.

- Billing Hotspot.

- Memisahkan bandwith traffic internasional dan local, dan lainnya.

3.2.3 Keunggulan Mikrotik


- Harga yang cukup Terjangkau.

- User Friendly.

- Mudah Penggunannya.

- Banyak Fitur-Fitur Menarik.

- Dapat Berperan Sebagai Router.

- Mikrotik juga sudah bisa mendeteksi berbagai macam ethernet card dari
berbagai vendor yang ada.

3.2.4 Kekurangan Mikrotik


Mikrotik belum mampu menangani sebuah jaringan internet yang
berskala besar, karena sertifikasi yang dikeluarkan merupakan sertifikasi
yang kurang begitu ternak, dan tidak seperti halnya cisco yang sertifikasinya
diakui oleh internasional, sehingga hal ini yang menjadikan mikrotik
mempunyai kekurangan.

10 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

3.3 Ubiquiti Networks

Gambar 3.2 Logo Ubiquiti Networks

3.3.1 Sejarah Ubiquiti Networks


Ubiquiti Networks adalah perusahaan teknologi Amerika yang berdiri
pada tahun 2005. Bertempat di New York, Ubiquiti memproduksi produk
komunikasi data nirkabel untuk perusahaan dan penyedia broadband
nirkabel. Ubiquiti menjual produk-produk jaringan kabel dan nirkabel dengan
berbagai merek. Perusahaan juga menjual kit surya yang diikat grid. Lini
produk pertama Ubiquiti adalah seri kartu radio mini-PCI "Super Range",
yang diikuti oleh produk nirkabel lainnya. Perusahaan ini juga memproduksi
berbagai perangkat jaringan seperti router, switch, access point dan IP
camera yang disebut UniFi.

3.3.2 Keunggulan UniFi


- Bersifat Fleksibel.

- Banyak Fitur-fitur menarik.

- Mudah dalam pengelolaan dan pengembangan jaringan.

- Menggunakan teknologi PoE (Power Over Ethernet).

- Mempunyai software controller ekslusif.

3.3.3 Kekurangan UniFi


- Biaya relatif mahal.

- Dalam manajemenerangkat harus selalu terhubung pada internet.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 11


Kajian Pustaka

3.4 Hotspot Area

3.4.1 Pengertian Hotspot


Hotspot adalah area dimana seorang client bisa terhubung dengan
internet secara wireless (tanpa kabel) dari PC, Laptop, notebook ataupun
gadget seperti Handphone dalam jangkauan radius kurang lebih beberapa
ratus meter tergantung dari kekuatan frekuensi atau signalnya.

Hotspot biasanya banyak ditemukan di tempat umum seperti di


sekolah, universitas, bandara, toko buku, cafe, mall, hotel, rumah sakit,
perpustakaan, restoran, supermarket, stasiun kereta api dan tempat umum
lainnya.

3.4.2 Sejarah Hotspot


Konsep hotspot pertama kali diusulkan oleh Henrik Sjödin pada saat
konferensi NETWORLD + Interop di Moscone Center di San Francisco pada
Agustus 1993. Akan tetapi pada saat itu, Sjödin tidak menggunakan istilah
hotspot namun wireless local area networks (wireless LANs) yang bisa
diakses publik.

Perusahaan komersial pertama yang mencoba membuat public local


area access network yaitu perusahaan yang didirikan di Richardson, Texas
yang dikenal sebagai PLANCOM (Public Local Area Network
Communications). Pada tahun 1998, para pendiri perusahaan, Mark Goode,
Greg Jackson, dan Brett Stewart membubarkan perusahaan tersebut.

Pada tahun 2001, perusahaan tersebut kemudian dijual ke Deutsche


Telecom dan namanya diubah menjadi “T-Mobile Hotspot”. Pada saat itulah
istilah “hotspot” menjadi populer sebagai acuan untuk lokasi di mana
Wireless LAN tersedia untuk diakses oleh publik, agar terhubung ke
internet.yang terhubung.

3.4.3 Perbedaan Hotspot dan WiFi


Hotspot adalah lokasi fisik dimana orang dapat mendapatkan akses
Internet, biasanya menggunakan teknologi WiFi, melalui jaringan area lokal
nirkabel (Wireless Local Area Network) menggunakan router yang terhubung
ke penyedia layanan internet (Internet Service Provider).

12 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Sedangkan WiFi adalah teknologi yang memungkinkan perangkat


elektronik seperti komputer, smartphone dan perangkat elektronik lainnya
untuk terhubung ke Wireless LAN, sebagian besar menggunakan
gelombang radio super high frequency (SHF) ISM (industrial, scientific and
medical) 2,4 gigahertz (12cm) UHF dan 5 gigahertz band (6cm). Keuntungan
apabila menggunakan WiFi yaitu sangat praktis dimana komputer bisa
terhubung ke dalam jaringan tanpa membutuhkan perantara kabel.

Atau lebih singkatnya, Hotspot adalah Lokasi Fisik dimana seseorang


dengan perangkat elektronik bisa mendapatkan akses Internet. Sedangkan
Wi-Fi adalah Teknologi Jaringan Wireless yang biasanya digunakan oleh
hotspot untuk menghubungkan perangkat elektronik ke internet.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 13


Pembahasan

BAB IV
PEMBAHASAN

4.1 Persiapan

4.1.1 Alat dan Bahan


Alat dan bahan yang harus disiapkan untuk membangun hotspot area
diantaranya sebagai berikut:

Tabel 4.1 Alat dan Bahan

Alat dan Bahan Spesifikasi Keterangan

Processor i5-7200U 2,5 GHz


Quad Core, RAM 8 GB DDR4,
VGA Nvidia GeForce 940MX Untuk konfigurasi perangkat
Laptop Acer 2 GB GDDR5, HDD Seagate jaringan, juga sebagai client
500 GB, Qualcomm Atheros untuk cek koneksi hotspot.
QCA9377 Wireless Network
Adapter.

Access point Max TX Power: 2.4GHz: 22 Mengirimkan sinyal koneksi


UniFi dBm - 5GHz: 22 dBm. jaringan hotspot.

16 Port Gigabit RJ45, 2 Port


SFP, Supports PoE + IEEE Mentrasferkan data dari
Switch UniFi
802.3 at/af & 24V Passive router ke access point.
PoE, Manageable.

5 Port Gigabit, non-wireless,


Router Mikrotik Membagi ip address ke
500MHz Dual-Core PPC
RB 850 setiap switch
CPU, 512 DDR RAM.

Kabel UTP CAT 6 Media transmisi jaringan

Konektor Rj 45 Menggunakan Commscope Konektor kabel UTP

14 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Bermerek cable stock Alat untuk mengCrimping


Crimping Tool (menyatukan kabel UTP dan
konektor)

Menggunakan Krisbow Untuk memotong kabel


Tang potong
jaringan

Bermerek Wire tracker Untuk mengecek kualitas


LAN tester
kabel

Menggunakan Indorack Tempat untuk menyimpan


Rak Switch
Switch

Bor listrik Menggunakan Bosch Alat untuk membuat

Printer label Menggunakan Epson Untuk melabeli kabel

Type TD-3, 17mm-25mm,


Kabel duct Untuk merapikan kabel
warna putih

Kabel ties 3x10cm, warna hitam Untuk merapikan kabel

Obeng plus (+) di ujung obeng Untuk memasang dudukan


Obeng
ada magnet. access point dan switch

9 step, 2,6M Digunakan saat memasang


Tangga
access point

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 15


Pembahasan

4.1.2 Topologi
Dalam membangun hotspot area, diperlukan rancangan topologi jaringan
agar teratur dan tidak berantakan. Topologi yang kami gunakan adalah
Extended Star. Berikut adalah rangkaian topologi kami.

Gambar 4.1 Topologi Extended Star

4.2 Implementasi Keselamatan Kerja

Berikut Implementasi penerapan keselamatan kerja di UPT TIK Unsil:

- Ikuti sesuai prosedur kerja atau SOP(Standar operasional prosedur yang


dilakukan secara kronologis atau alur kejadian untuk menyelesaikan suatu
pekerjaan yang bertujuan untuk memperoleh hasil kerja yang paling efektif.

- selalu gunakan prinsip K3LH yaitu “Kesehatan Keselamatan Kerja dan


Lingkungan Hidup” atau definisi lainnya adalah suatu upaya perlindungan
agar karyawan/tenaga kerja selalu dalam keadaan selamat dan sehat
selama melakukan pekerjaannya di tempat kerja termasuk juga orang lain
yang memasuki tempat kerja maupun proses produk dapat secara aman
dalam produksinya.

16 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

4.3 Diagram Alir Kegiatan

Dari rancangan yang telah dilakukan, maka susunan pelaksanaan kerja dapat
digambarkan secara sederhana seperti di bawah ini:

Gambar 4.2 Diagram Alir Pelaksanaan Kerja

4.4 Proses Pengerjaan

Menjelaskan Sistematika/Urutan Proses Pengerjaan Asli /sesuai Realita yang


dilakukan di DU/DI yang berkaitan dengan JUDUL LAPORAN.

4.4.1 Konfigurasi Hotspot pada Router Mikrotik


Sebelum mulai konfigurasi router, kita perlu menghubungkan
perangkat jaringan seperti gambar dibawah ini.

Gambar 4.3 Susunan Konfigurasi

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 17


Pembahasan

 Router (Ethernet port 1) <=> ISP

 Router (Ethernet port 2) <=> Laptop

 Router (Ethernet port 3) <=> Switch (Ethernet port 1)

Setelah semua perangkat terhubung, sekarang buka software Winbox


pada laptop untuk mulai konfigurasi router mikrotik.

Pertama-tama, router harus mendapatkan IP dari ISP. Pilih menu


IP>DHCP Client dan klik icon + untuk membuat DHCP Client. Pilih Interface
ether1, karena port router yang dihubungkan ISP adalah port 1. Lalu OK.

Gambar 4.4 DHCP Client Setup

Setelah Router mendapatkan IP dari ISP, agar perangkat dapat


mengakses internet diperlukan konfigurasi NAT. Pilih menu IP>Firewall, pilih
submenu NAT dan klik icon + untuk membuat NAT Rule. Pada menu
General, Out. Interface pilih ether1. Pada menu action, pilih masquerade.
Lalu OK.

18 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Gambar 4.5 NAT Setup

Untuk pengelompokan ip setiap gedung, agar praktis dapat


menggukanan VLAN. Pilih menu Interface, pilih submenu VLAN dan klik icon
+ untuk membuat interface VLAN. Untuk gedung FEB, isi nama dengan
VLAN-FEB, VLAN ID 12 dan interface pada ether3, karena port router yang
dihubungkan dengan switch adalah port3. Lalu OK. Ulangi tahap ini dan isi
dengan vlan yang lain.

Gambar 4.6 VLAN Setup

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 19


Pembahasan

Setiap interface agar dapat digunakan diperlukan IP Address. Pilih


menu IP>Address dan klik icon + untuk membuat Address. Untuk interface
VLAN-FEB isi IP Address 10.12.0.1/23. Network akan terisi otomatis, jadi
langsung pilih OK. Lakukan juga pada interface VLAN yang lainnya.

Gambar 4.7 IP Address Gateway Setup

Switch UniFi memerlukan akses internet dalam proses konfigurasi, jadi


kita juga perlu membuat Address pada interface ether3. isi IP Address
192.168.200.1/24. Lalu OK.

Agar client dapat mendapatkan IP Address secara otomatis, diperlukan


konfigurasi DHCP Server. Pilih IP>DHCP Server lalu pilih DHCP Setup. Pilih
Interface VLAN-FEB. Lalu klik next. Semua setting sudah terisi otomatis
mulai dari network address, gateway, dns hingga lease time. Jadi kita hanya
perlu klik next jika tidak ada yang perlu diubah.

20 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Gambar 4.8 DHCP Server Setup

Setelah selesai, akan ada pesan “Setup has completed successfully”


artinya kita telah berhasil membuat DHCP Server pada interface VLAN-FEB.
lakukan hal yang sama pada interface lainnya.

Semua konfigurasi dasar router mikrotik telah selesai. Sekarang kita


tinggal membuat konfigurasi hotspot. Pilih IP>Hotspot lalu pilih Hotspot
Setup untuk membuat hotspot. Pilih interface yang akan dibuat hotspot.
Sebagian setting sudah terisi otomatis. Pada certificate pilih none, dan DNS
isi oleh unsil.feb.ac.id. untuk setting user dapat dilakukan setelah ini jadi
lanjut saja.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 21


Pembahasan

Gambar 4.9 Hotspot Setup

Setelah itu, kita dapat membuat user login. Pilih submenu Users lalu pilih icon +
untuk menambahkan User login. Isi username dan password yang nantinya akan
digunakan untuk login hotspot.

22 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Gambar 4.10 User Login Setup

4.4.2 Konfigurasi UniFi Switch dan UniFi AP


Setelah konfigurasi hotspot pada router selesai, kita juga perlu mengkonfigurasi
switch dan access point unifi. Perangkat unifi hanya dapat dikonfigurasi dengan
unifi controller. Software tersebut dapat didapatkan di website resmi Ubiquiti.
https://www.ui.com/download/unifi/unifi-ap

Gambar 4.11 UniFi Controller

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 23


Pembahasan

Buka software Unifi controller, lalu pilih Launch a Browser to Manage the Network.
Pastikan laptop dan perangkat unifi yang akan dikonfigurasi terhubung dengan
akses internet.

Gambar 4.12 Adopting Switch

Pada Unifi Controller, switch menandakan status pending adoption. Klik adopt,
nanti statusnya berubah menjadi provisioning dan tunggu sampai status
connected. Setelah itu, pilih bagian setting di kiri bawah. Pilih menu Network, Isi
nama VLAN FEB, Purpose VLAN Only, VLAN ID 12. Lalu Save.

Gambar 4.13 Network Setup

Membuat Wireless Network . sebelum itu buat WLAN Group. Pilih icon + di ujung
kanan atas pada menu Wireless Network.

24 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Isi nama WLAN Group dengan WIFI UNSIL. Lalu save.

Gambar 4.14 WLAN Group

Setelah itu, klik +Create New Wireless Network. Isi nama SSID, pilih Advanced
Options, ceklis kolom Use VLAN dan isi ID dengan 12. Lalu save.

Gambar 4.15 WLAN Setup

Setelah itu kembali ke bagian Devices di kiri atas. Lalu klik icon switch, nanti akan
muncul properties seperti gambar. Pilih port 3, lalu isi nama port dan pilih Switch
port profile VLAN FEB (12). Lalu apply.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 25


Pembahasan

Gambar 4.16 Switch Port Setup

Sekarang hubungkan Access Point pada Switch port 3. Lalu lakukan proses adopt
seperti switch tadi.

Gambar 4.17 Adopting Access Point

Setelah Connected, klik icon access point. Pada properties, pilih Config>WLANS.
Ganti WLAN Group yang sebelumnya Default, menjadi WIFI UNSIL yang
sebelumnya sudah dibuat. Lalu Queue Changes dan Save.

26 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Gambar 4.18 Access Point Configuration

Proses Konfigurasi Unifi telah selesai. Sekarang kita tinggal memasang Access
Point pada tempat yang telah ditentukan.

4.4.3 Instalasi Hotspot Area


1. Kita memasang terlebih dahulu dudukan rak switch.

2. Setelah terpsang kita pasang rak switch dan switch yang telah di
configurasi.

3. Lalu memasang dudukan Access Point pada internit dengan bantuan


tangga.

4. Untuk media pengubung perangkat jaringan, menggunakan kabel UTP


Straight (TIA/EIA568B).

5. Setelah kabel jaringan di buat, hubungkan setiap perangkat jaringan sesuai


dengan topologi

6. Tunggu hingga SSID Hotspot tampil pada client.

7. Hubungkan Client pada hotspot.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 27


Pembahasan

4.4.4 Pembuatan Kabel Jaringan UTP


1. Tahap pertama kita kupas ujung kabel sekitar 2 cm

2. Kemudian urutkan warna kabel dengan urutan TIA/EIA 568B (putih orange,
orange, putih hijau, biru, putih biru, hijau, putih coklat, coklat)

3. Ratakan ujung kabel menggunakan tang potong/crimping (pastikan tidak


telalu pendek memotong kabelnya

4. Masukan kabel utp ke dalam konektor dengan posisi penguci konektor itu
dibawah (hingga ujung kabel menempel ke ujung konektor) dan pastikan
juga jaket kabel utp harus masuk kedalam konektor agar lebih kokoh.

5. Crimping kabel menggunakan tang Crimping hingga pin konektor


mengunci kabelnya

6. Lakukan hal yang sama di ujung satunya.

7. Setelah selesai kita tes kabel jaringannya menggunakan kabel Lan tester.
jika kabel tidak sempurna, maka coba crimping ulang lagi dan jika sudah
sempurna maka kabel jaringan sudah siap digunakan.

4.4.5 Cek Koneksi dan Finishing


Setelah semua langkah selesai, sekarang saatnya tes koneksi wifi melalui laptop

Gambar 4.19 Hotspot SSID

Setelah terhubung, buka web browser dan isikan alamat unsil.feb.ac.id. maka akan
tampil hotspot login page. Sekarang kita hanya perlu memasukan username dan
password yang sudah dibuat sebelumnya.

28 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

Gambar 4.20 Hotspot Login Page

Jika anda sudah memasukan username dan password dengan benar maka anda
dapat login dan akan terlihat seperti ini.

Gambar 4.21 Hotspot Login Sukses

Setelah sukses terhubung koneksinya, selanjutnya kita merapihkan kabel agar


tersusun rapi.

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 29


Pembahasan

4.5 Analisa Hasil Pengerjaan

Hotspot area dibagun untuk menyalurkan akses internet bagi warga unsil yang
berada di area kampus. Agar dapat terpenuhi kebutuhan fasilitas teknologi di
bidang administrasi, pembelajaran, maupun kepentingan pribadi. Dan untuk
instalasi di gedung yang lainnya pengerjaanya hampir sama.

30 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


Laporan PKL TKJ 2019

BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan

Dari hasil pembahasan laporan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini penulis
memberikan kesimpulan sebagai berikut:

- Hotspot area merupakan teknologi yang dimana kita dapat terhubung ke


dalam internet secara wireless (tanpa kabel)

- Dengan adanya login user ini, dapat mengantisipasi WiFi cracker yang
membobol security hotspot untuk mengakses internet.

5.2 Saran

Adapun saran yang dapat diberikan penulis dari hasil yaitu :

- Usahakan agar tidak lebih dari 100 client yang terhubung dalam satu
access point untuk performa yang maksimal.

- Pemberian Firewall harus dilakukan guna melindungi jaringan private dari


jaringan public (internet).

Teknik Komputer dan Jaringan – SMKN 2 Tasikmalaya 31


Daftar Pustaka

DAFTAR PUSTAKA

Mikirnet. (22 Mei 2019), Pengertian Sejarah dan Fungsi Mikrotik, diperloleh 11
September 2019 jam 10:00, dari https://mikirnet.com/pengertian-sejarah-
dan-fungsi-mikrotik

Nesabamedia. (1 April 2019), Pengertian Jaringan Komputer : Manfaat Jenis


dan Macam-Macam Jaringan Komputer, diperoleh 9 Oktober 2019 jam
20:00, dari https://www.nesabamedia.com/pengertian-jaringan-komputer

Tembolok. (13 Juni 2017), Panduan Memilih Produk UniFi Sesuai Kebutuhan,
diperoleh 5 Oktober 2019 jam 15:30, dari https://www.tembolok.id/
mengenal-jenis-dan-fungsi-produk-unifi-sebelum-membeli

Pelajaran. (3 Mei 2018), Pengertian Hotpsot Sejarah Fungsi Jenis dan Tips
Aman Menggunakan Hotspot, diperoleh 16 September 2019 jam 13:00,
dari https://www.pelajaran.co.id/2018/03/pengertian-hotspot-sejarah-
fungsi-jenis-dan-tips-aman-menggunakan-hotspot.html

32 Rancang Bangun Hotspot Area Berbasis Mikrotik di Universitas Siliwangi


DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Foto Kegiatan di Universitas Siliwangi


Lampiran 2 Foto Kegiatan Instalasi Jaringan di Transmart Tasikmalaya

Anda mungkin juga menyukai