Anda di halaman 1dari 7

TUGAS POKOK DAN FUNGSI STAF INSTALASI RAWAT JALAN

A. KEPALA INSTALASI RAWAT JALAN


Nama Jabatan : Kepala Instalasi Rawat Jalan
Unit Kerja : Rawat jalan
Tugas Pokok : Bertanggung jawab dalam mengatur serta mengendalikan kegiatan
pelayanan di instalasi Rawat Jalan
Uraian tugas :
a. Penyususnan rencana dan program kerja instalasi rawat jalan
b. Pengelolaan administrasi dan ketata usahaan instalasi rawat jalan
c. Pengaturan alat medis, non medis dan bahan kebutuhan instalasi rawat jalan
d. Penyusunan rancangan kebijakan dan prosedur pelayanan rawat jalan
e. Penyusunan usulan kebutuhan fasilitas, tenaga, pemeliharaan saranan dan
prasarana serta pendidikan dan pelatihan pegawai di instalasi rawat jalan sebagai
bahan penyusunan rencana kegiatan ke medic dan keperawatan
f. Penyusunan jadwal kegiatan instalasi rawat jalan
g. Pelaksanaan koordinasi kegiatan pelaynan pasien rawa jalan dengan bagian atau
unit pelayanan fungsional (UPF) dan berbagai disiplin ilmu dan unit kerja terkait
h. Pelaksanaan monitoring dan evaluasi pelaksanaan rawat jalan
i. Laporan pelaksanaan kegiatan diinstalasi rawat jalan
j. Pelaksanaan tugas lain yang diberikana oleh atasan dalam rangka kelancaran
pelaksanaan tugas
Wewenang :
a. Meminta informasi dan petunjuk dari atasan
b. Memberikan petunjuk dan bimbingan pelaksanaan tugas bawahan lingkungan
instalasi rawat jalan
c. Mengkoordinasikan, mengendalikan dan memantau penggunaan fasilitas dan
kegiatan pelayanan di lingkungan instalasi rawat jalan
d. Menandatangani surat dan dokumen yang ditetapkan menjadi wewenang kepala
instalasi rawat jalan
e. Memberi saran dan pertimbangan kepada atasan
f. Menilai kinerja semua tenaga yang bekerja di instalasi rawat jalan yang
dikoordinasikan denga kepala ruangan
g. Menegur bawahan bila melanggar disiplin kerja
Jabatan Bawahan Langsung :
Kepala Ruangan Rawat Jalan
Persyaratan Jabatan :
a. Dokter umum, pengalaman bekerja pelayanan 1-5 tahun
b. Sarjana keperawatan atau DIII keperawatan, pengalaman kerja 2-5 tahun
c. Memiliki prestasi, dedikasi dan loyalitas tinggi
d. Bekerja purna atau paruh waktu
e. Sehat jasmani dan rohani
Hubungan Kerja
1. Internal
a. Kepala ruangan rawat jalan
b. Perawat pelaksana rawat jalan
2. Eksternal
a. Instalasi yang terkait
b. Pasien dan keluarga pasien

B. KEPALA RUANGAN RAWT JALAN


Nama Jabatan : Kepala ruangan rawat jalan
Unit kerja : Rawat jalan
Tugas Pokok : Bertanggung jawab dalam mengatur saerta mengendalikan kegiatan
pelayanan keperawatan di ruangan rawat jalan
Uraian Tugas :
a. Menyusun rencana kerja kepala ruangan rawat jalan
b. Berperan serta menyusun falsafah dan tujuan pelayanan keperawatan diruang
rawat jalan yang bersangkutan
c. Menyusun rencana kebutuhan tenaga keperawatan dari segi jumalah maupun
kualifikasi untuk di ruang rawat jalan, koordinasi dengan kepala bidang
keperawatan
d. Mengatur dan mengkoordinasikan seluruh kegiatan pelaynan ruang rawat jalan,
melualui kerja sama dengan petugas lain ayng bertugas di unit terkait
e. Mengadakan pertemuan berkala/sewaktu-waktu dengan perawat pelaksana dan
petugas lain yang betugas di ruang rawat jalan
f. Mengatur dan mengkoordinasikan pemeliharaan alat agar selalu dalam keadaan
siap pakai
g. Memberi motovasi kepada petugas dalam memelihara kebersihan lingkungan
rawat jalan
h. Menyimpan berkas catatan medik pasien dan selanjutnya mengembalikan berkas
tersebut ke bagian rekam medis bila pasien pulang/keluar poli rawat jalan
i. Memberi penyuluhan kesehatan kepada pasien /keluarga sesuai dibawah tanggung
jawbnya
j. Mengawasi dan menilai mutu asuhan keperawatan yang berada dibawah tanggung
jawabnya
k. Mengawasi dan menilai mutu asuhan keperawatan sesuai standar yang berlaku
secara manditi atau koordinasi dengan tim pengendalian mutu asuhan
keperawatan
Tanggung Jawab:
a. Melaksanakan asuhan keperawatan
b. Mengecek fungsi alat-alat setiap hari
c. Menulis pengajuan untuk perbaikan sarana dan prasarana di unit rawat jalan
d. Memberikan masukan usulan rencana kebutuhan barang
e. Membuat laporan inventarisasi barang setiap tahun
f. Menjaga kesiapan sarana dan prasarana untuk dapat digunakan setiap saat
g. Mengatur penempatan alat-alat kesehatan
h. Mengajukan usulan kebutuhan sarana dan prasarana
i. Bertanggung jawab atas kelengkapan dan ketersediaan saranan p[rasaranan di unit
rawat jalan
j. Melaporkan kepada manager pelaynan medik bila ada barang yang rusak
Wewenang :
a. Meminta informasi dan pengarahan kepada atasan
b. Memberi petunjuk dan bimbingan pelaksanaan tugas staf keperawatan
c. Mengawasi, mengendalalikan dan menilai pendayagunaan tenaga keperawatan,
peralatan dan mutu asuhan keperawatan di unit rawat jalan
d. Menghadiri rapat berkala dengan kepala instalasi/Kasi/Kelapa rumah sakit untuk
kelancaran pelaksanaan pelayanan keperawatan
Jabatan Bawahan Langsung
Perawat Pelaksana Rawat Jalan
Persyaratan Jabatan
1. Pendidkan : Pendidikan D III Keperawtan/kebidanan
2. Kursus/Pelatihan : Pelatihan unit terkait (BTCLS)
3. Pengalaman Kerja : Sebagai Kepala Tim/PJ Shift > 1 tahun
Masa kerja >2 tahun bagi DIII keperawatan
4. Kondisi Fisik : Sehat Jasmani dan Rohani
5. Lain-Lain :
a. Mempunyai akhlak yang baik, dedikasi dan loyalitas yang tinggi, tegas, dan
mampu mengorganisasikan bawahannya
b. Memiliki kemampuan managerial/kepemimpinan
c. Memahami konsep standard pelayanan keperawatan
d. Memppumyai kondite/penilaian kinerja kategori baik
e. Bersedia mengembanghkan ilmu keperawatan
f. Telah melewati seleksi kenaikan jenjang karir
Hubungan Kerja
1. Internal
a. Kepala instalasi rawat jalan
b. Perawat pelaksana rawat jalan
2. Eksternal
a. Instalasi yang terkait
b. Pasien dan keluarga pasien

C. PERAWAT PELAKSANA RAWAT JALAN


Nama Jabatan : Perawat pelaksana Rawat Jalan
Unit Kerja : Poliklinik Rawt Jalan
Tugas Pokok : Bertanggung jawab untuk melaksanakan pelayanan / asuhan
keperawatan di unit rawat jalan (poliklinik)
Uraian Tugas :
1. Menyiapkan fasilitas dan lingkungan poliklinik untuk kelancaran pelayanan serta
memudhkan pasien dalam menerima pelayanan dengan cara:
a. Mengawasi kebersihan lingkungan
b. Mengatur tata ruang poliklinik agar memudahkan dan memperlancar
pelayanan yang diberikan kepada pasien
c. Memeriksa persiapan peralatan yang diperlukan dalam memberikan pelayanan
2. Mengkaji kebutuhan pasien dengan cara :
a. Mengamati keadaan pasien ( tanda vital, kesadaran, keadaan mental dan
keluhan utama)
b. Melaksanakan anamnesa sesuai batas kemampuan dan kewenangannya,
meliputi :
1) Alasan kunjungan ke polikllinik
2) Saat dirasakan timbulnya keluhan
3) Riwayat keluhan
4) Upaya yang telah dilakukan laboratorium sesuai kebutuhan
c. Menyiapkan bahan pemeriksaan laboratorium sesuai kebutuhan
3. Melakukan tindakan darurat sesuai kebutuhan pasien, khususnya pasa kasus
darurat, (antara lain panas tinggi, koleps, pendarahan, keracunan, henti nafas dan
henti jantung)
4. Membantu pasien selama pemeriksaan dokter, antara lain:
a. Memberikan penjelasan kepada pasien tentang tindakan pemeriksaan yang
akan dilakukan
b. Menyiapkan pasien untuk tindakan pemeriksaan dengan cara :
1) Mengatur posisi pasien
2) Mencipyakan rasa aman dan nyaman selama tindakan pemeriksaan
berlangsung
5. Melaksanakan tindakan pengobatan sesuai program pengobatan yang ditentukan
oleh dokter
6. Memberi penyuluhan kesehatan secara perorang/kelompok sesuai kebutuhan
dengan cara :
a. Memberi penjelasan kepad pasien/keluarganya secara perorangan tentang hasil
pemeriksaan diagnosa, pengobatan yang diberikan, tindak lanjut perawatan
dan pengobatan dirumah, sebatas wewenang dan kemampuanyya
b. Memberi penyuluhan kesehatan kepada pengunjung, secara kelompok pada
saat menunggu untuk mwemperoleh pelayanan kesehatan, bila memungkinkan
7. Merujuk pasienkepada anggota tim kesehatan lain sesuai dengan kebutuhan untuk
pemeriksaan diagnostik, tindakan pengobatan dan perawatan lanjutan
8. Melaksanakan sistem pencatatan dan pelaporan sesuai kebnutuhan yang berlaku di
poliklinik, dengan cara :
a. Mencatat asuhan keperawatan yang diberikan, reaksi dan keadaan pasien
b. Memelihara buku register dan kartu berobat pasien
c. Berperan serta dalam pembuatyan laporan harisn dan bulanan mengenai
pelaksanaan asuhan keperawatan dan kegiatan lain di poliklinik
9. Memelihara peralatan medis keperawatan dalam keadaan siap pakai, dengan cara :
a. Membersihkan dan menyimpan alat-alat yang telah digunakan
b. Menyiapkan alat secara lengkap dalam keadaan siap pakai
10. Bekerja secara kooperatif dengan anggota tim kesehatan dalam memeberikan
pelayanan kepada pasien di poliklinik dengan cara mencipptakan dan memelihara
hubungan kerja yang baik antara anggota tim
11. Menyarankan kunjungan ulang, terutama pasien yang pertama kali berkunjung
sesuai program pengobatan
12. Melaporkan adanya temuan penyakit infeksi atau menular kepada dokter atau
atasannya untuk tindakan selanjutnya
13. Melaksanakan tugas sore, dan hari libur secara bergilir apabila dibutuhkan
14. Mengikuti pertemuan berkala yang diadakan oleh kepala ruangan rawat jalan
15. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dibidang keperawatan, antara lain
melalui pertemuan ilmiah
16. Melaksanakan sistem pencatatan dan pelaporan asuhan keperawatan yang tepat
dan benar sesuai standar asuhan keperawatan
Tanggung Jawab :
1. Kebenaran ketepatan dalam meningkatkanb mutu pelayanan keperawatan
2. Kebenaran dan ketepatan dalam memberikan asuhan keperawatan sesuai standar
3. Kebenaran dan ketepatran dalam mendokumentasikan pelaksanaan asuhan
keperawatan/kegiatan lain yang dilakukan
4. Sebagai role model bagi perawat lain
5. Kebenaran dan ketetapan dalam kelancaran pelayanan di unit pelaynan
keperawatan
6. Kebenaran dan ketepatan dalam membuat laporan kepada kepala ruangan rawat
jalan
Wewenang
1. Meminta informasi dan pengarahan kepada atasan
2. Memberikan asuhan keperawatan kepada pasien/keluarga pasien sesuai
kemampuan dan batas kewenangan
Jabatan Bawahan Langsung
Persyaratan Jabatan
1. Pendidikan : Pendidikan minimal DIII keperawatan/kebidanan
2. Kursus / pelatihan : Pelatihan unit terkait
3. Pengalaman kerja :
4. Kondisi fisik : Sehat jasmani dan rohani
5. Lain-lain :
a. Mempunyai akhlak yang baik, dedikasi dan loyalitas yang tinggi, tegas dan
mampu mengorganisasikan bawahannya
b. Memiliki kemampuan managerial/kepemimpinan, berwibawa
c. Memahami konsep standar pelayanan keperawatan
d. Mempunyai kondite/penilaian kinerja katagori baik
e. Bersedia mengembangkan ilmu keperawatan
f. Telah melewati seleksi kebaikan jenjang karir
Hubungan Kerja
1. Internal : kepala ruangan rawat jalan
2. Eksternal :
a. Kepala bidang keperawatan
b. Instalasi terkait
c. Pasien dan keluarga pasien

Anda mungkin juga menyukai