Anda di halaman 1dari 10

[Document title]

Windows User
[Course title]
[Date]
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

BUKU PEDOMAN JIKOSHOUKAI 2019

皆さん、こんにちは!

Kami ucapkan selamat datang kepada para mahasiswa baru di Sastra Jepang Universitas
Brawijaya. Selamat menempuh dan menikmati kehidupan perkuliahan di Sastra Jepang! Sebagai
bagian dari rangkaian penyambutan mahasiswa baru, kami mengadakan acara “Jikoshoukai”.
Ingin tahu lebih lanjut mengenai acara ini dan hal apa saja yang perlu dipersiapkan? Yuk kita
baca buku pedoman ini dengan seksama!

Jikoshoukai

Jikoshoukai merupakan salah satu bagian dari rangkaian penyambutan mahasiswa baru dari
program studi Sastra Jepang, Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Brawijaya. Acara ini rutin
diadakan setiap tahunnya guna memperkenalkan Sastra Jepang kepada para mahasiswa baru.
Acara ini diselenggarakan sebagai puncak dari orientasi/perkenalan mahasiswa baru Sastra
Jepang.

Tahun ini Jikoshoukai mengusung tema “妖怪” (Youkai) yang berarti “Makhluk Mitologi Jepang”
dengan maksud untuk mengenalkan kepada para mahasiswa baru tentang kebudayaan Jepang
yang nantinya akan banyak dipelajari di masa yang akan datang. Tentunya para mahasiswa baru
juga diharapkan dapat menikmati berbagai keseruan dengan tema ini. Maka dari itu acara ini
akan sangat sayang untuk dilewatkan!

Tujuan Jikoshoukai ini untuk apa?

 Memperkenalkan Sastra Jepang kepada mahasiswa baru


 Memperkenalkan antar Senpai - Kouhai Sastra Jepang
 Membagikan informasi dan ilmu pengetahuan sebagai bekal mahasiswa baru dalam
menempuh kehidupan perkuliahan di Sastra Jepang.

Tempat dan waktu pelaksanaan

Jikoshoukai 2019 akan dilaksanakan pada 24 November 2019 di Gazebo Prabu Raden Wijaya
Universitas Brawijaya. Dimulai pada pukul 13:00 WIB.

Persiapan serta penugasan

Berikut ini adalah hal-hal yang perlu dipersiapkan mahasiswa baru selaku peserta Jikoshoukai
2019 :
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

PERSIAPAN INDIVIDU

1. Nametag
Nametag dibuat dari kertas buffalo dengan warna sesuai kelompok masing-masing.
Ukuran nametag adalah persegi panjang dengan ukuran panjang (8cm) dan lebar (5,5cm).
Nametag diwajibkan laminating. Nametag dipasang di bagian dada sebelah kanan peserta.
Diperkenankan untuk memodifikasi sesuai dengan persetujuan kelompok dengan catatan
wajib menyertakan hal sebagai berikut:

a. Nama panggilan, yang ditulis dengan huruf katakana


b. Nama lengkap dengan format huruf kapital
c. Nama kelompok dibagian paling bawah dalam format huruf kapital

2. Surat Dari Ku (SDK)


Peserta diwajibkan membuat surat minimal 2, yang ditujukan kepada pilihan sebagai
berikut; teman sesama mahasiswa baru, Senpai (2018, 2017, 2016), Advisor. Dalam surat
tersebut dapat berisi saran, kritik, maupun pesan lainnya tanpa mengandung unsur SARA
maupun hal-hal yang dapat menyakiti suatu pihak.

Rincian lebih lanjut sebagai berikut:

a. Diperbolehkan untuk tidak menulis nama pengirim namun nama penerima harus jelas.
Bila penerima berasal dari Senpai, diwajibkan menuliskan tahun angkatan.
b. Memasukkan surat kedalam kotak yang disediakan oleh panitia sesuai penerima yang
dituju (akan disediakan kotak surat untuk Senpai dan teman seangkatan) pada saat
acara.
c. Diperkenankan untuk menghias surat sesuai selera. Ukuran surat dibebaskan.
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

3. Album Sastra Jepang


Setiap mahasiswa baru Sastra Jepang diwajibkan membuat album Sastra Jepang
berukuran A5 di kertas buffalo dengan rincian :

 Pada cover depan wajib ditulis, “Album Sastra Jepang 2019”, nama panggilan dan
nama lengkap (warna cover sesuai kelompok masing masing)
 Lembar 2-3 berisi foto bersama 2 Sensei
 Lembar 4-6 berisi foto bersama 6 Senpai angkatan 2018
 Lembar 7-8 berisi foto bersama 3 Senpai angkatan 2017
 Lembar 9 berisi foto bersama 1 Senpai angkatan 2016
 Lembar 10-12 berisi foto bersama 8 teman seangkatan (masing-masing 2 orang
teman di setiap kelompok, kecuali kelompok sendiri)
 Lembar 13 berisi kesan dan pesan kelompok selama rangkaian acara sambut
mahasiswa baru 2019
 Lembar 14 cover bagian belakang warna sesuai dengan cover depan

Catatan :

 Format berisi foto, nama lengkap, TTL, media sosial, first impression, dan alasan
masuk Sastra Jepang.
 First impression berisi kesan pertama kepada teman/Senpai/Sensei yang diajak
berfoto.
 Alasan masuk ke Sastra Jepang hanya ditanyakan kepada teman seangkatan saja.
 Album berisi kertas HVS putih dan boleh dihias sekreatif mungkin.
 Mintalah foto dengan sopan (biasakan mengucapkan tolong, terimakasih, dan
maaf)
 Foto boleh diambil secara selfie maupun difotokan.
 Album dikumpulkan pada tanggal 15 November 2019.
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

Contoh album

4. Pemilihan Ketua Angkatan

Setiap mahasiswa baru Sastra Jepang 2019 berhak memilih Ketua Angkatan 2019 di
mana nantinya akan dijadikan sebagai perwakilan angkatan 2019 pada saat acara
berlangsung. Salah satu tugas dari Ketua Angkatan yaitu sebagai penghubung antar
angkatan dan menyampaikan informasi-informasi kepada teman seangkatan.

Sebelum hari pelaksanaan, setiap kelompok WAJIB mengeluarkan satu calon Ketua
Angkatan (namun juga diperkenankan apabila ada calon tambahan yang ingin
mengajukan diri sendiri. Namun nantinya hanya akan dipilih satu calon dari setiap
kelompok oleh pihak panitia). Setiap calon Ketua Angkatan wajib menyiapkan visi yang
nanti akan disampaikan saat sesi pemilihan Ketua Angkatan. Pemilihan dilakukan dengan
cara voting dari seluruh angkatan 2019 yang hadir.
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

PERSIAPAN KELOMPOK

1. Baju & Aksesoris Kelompok


 Setiap kelompok memakai baju atau atribut yang sesuai dan mencerminkan identitas
dari kelompok. Dibuat sekreatif mungkin namun tetap nyaman untuk digunakan di
luar ruangan.
 Seragam kelompok tidak harus membuat kaos. Seragam dapat berupa baju senada,
memiliki atribut yang sama, atau hal-hal lain yang dapat menjadi ciri khas sesuai
dengan persetujuan kelompok masing-masing.
 Pembuatan aksesoris dibatasi menjadi dua jenis yaitu yang dipakaikan ke kepala atau
di lengan dan tubuh bagian atas. Karena Jikoshoukai berada di luar ruangan dan
memiliki banyak aktivitas fisik, aksesoris harus dibuat sederhana dan nyaman
digunakan namun masih menarik dan mencerminkan identitas kelompok.
2. Video Kelompok
 Setiap kelompok wajib membuat video yang berisikan kegiatan kelompok, pengenalan
kelompok, advisor, kesan dan pesan serta semangat menyambut Jikoshoukai 2019.
 Video berdurasi minimal 3 menit dan maksimal 5 menit.
 Video dibuat sekreatif dan semenarik mungkin.
 Video maksimal dikumpulkan pada tanggal 20 November 2019 pada advisor masing-
masing.
3. Penampilan Kelompok
 Semua kelompok wajib menampilkan tampilan drama dengan dialog dan plot.
 Semua anggota kelompok diwajibkan untuk berpartisipasi (kecuali bila ada halangan
mendesak dan tidak bisa hadir pada acara Jikoshoukai)
 Durasi penampilan kurang lebih 15 menit dengan persiapan 5 menit.
 Perwakilan kelompok memilih masing-masing penampilan khusus dari pilihan yang
telah disediakan oleh pihak panitia. Pilihannya adalah menyanyi, menari, fashion show,
cosplay, dan parodi (diwajibkan memasukkan penampilan yang sudah dipilih di dalam
drama dan sebagai poin utama setiap kelompok).
 Ketentuan pemilihan tema : Panitia akan menginformasikan tanggal, waktu dan
tempat pemilihan tema berlangsung. Perwakilan oleh satu orang dari setiap kelompok.
Diperkenankan bertukar tema apabila kedua belah pihak setuju dan diputuskan jauh
hari sebelum acara Jikoshoukai. Dan harus disetujui oleh pihak panitia.
 Dianjurkan memakai properti yang dapat dengan cepat dipersiapkan. Namun
keindahan dan shocking element juga dipertimbangkan untuk penilaian
 Dilarang untuk memasukkan unsur SARA di dalam penampilan.
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

4. Papan Nama Kelompok

55 cm

100cm

35 cm
cmcm
5 cm
30 cm

Catatan : Berikut hanyalah contoh. Diperkenankan untuk menghias sesuai dengan


kesepakatan kelompok masing-masing dan sekreatif mungkin. Namun diwajibkan
menggunakan warna kelompok bentuk dasar seperti di gambar. (Gambar dan hiragana
opsional. Warna juga tidak harus seperti di gambar namun tetap memperlihatkan warna
kelompok dengan jelas.)

5. Yel-yel dan Jargon

Yel-yel dan jargon dibuat semenarik mungkin dan sekreatif mungkin dan ditampilkan di
panggung acara Jikoshoukai. Durasi penampilan 10 menit/kelompok.

6. Hardcopy Buku Pedoman


Satu kelompok hanya perlu membawa satu hardcopy. Dicetak dalam format bebas.
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

PERALATAN YANG WAJIB DIBAWA SAAT JIKOSHOUKAI

1. 2 botol berukuran 1,5 liter untuk air wudhu.


2. Alat sholat (poin 1 dan 2 hanya bagi yang melaksanakan ibadah sholat).
3. Sandal jepit.
4. Air mineral dan snack (konsumsi pribadi maupun bersama teman kelompok).
5. Jas hujan atau payung (wajib membawa jas hujan plastik namun payung opsional).
6. Slayer.
7. 2 buah kresek besar untuk sampah (per kelompok) dianjurkan trashbag. Setiap kelompok
tidak diperbolehkan meninggalkan sampah pada saat maupun setelah acara dilaksanakan.
8. Obat-obatan pribadi.
9. Baju ganti dan baju untuk penampilan.
10. Jaket.
11. Per kelompok membawa satu jajanan warung rentengan dan snack dengan clue masing-
masing.
 Kelompok Kitsune & Inugami : JAJAN PERSEGI
 Kelompok Nekomata, Ookami & Genbu : BISKUIT ISI YANG RENYAH
 Dikumpulkan saat acara kepada advisor. (WAJIB MENGUMPULKAN PER
KELOMPOK DENGAN KETENTUAN SATU PACK)

Catatan : Apabila ada perubahan atau penyesuaian terhadap barang bawaan akan
disampaikan melalui advisor.

PERTANYAAN YANG SERING DIAJUKAN

1. Ini ospek kak?

Secara teknis Jikoshoukai merupakan acara ospek, namun di sini acaranya lebih menarik.
Karena acara ini diisi dengan elemen kebudayaan Jepang dan seru-seruan ala anak Sastra
Jepang yang tidak bisa kalian temui di jurusan lainnya di Universtas Brawijaya.

2. Feedbacknya ke kita apa ya kak?

Pertama, kalian dapat mengenal keluarga baru kalian yaitu Sastra Jepang. Lalu dapat
mengenal Senpai yang dapat membantu dan membimbing kalian dalam menghadapi
perkuliahan di Sastra Jepang. Dan lagi kita dapat merasakan keseruan serta mengasah
baik soft skill maupun hard skill.
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

3. Kak, kalau semisal aku nggak ikut gimana?

Acara ini adalah acara pembangun solidaritas dan membantu kalian untuk beradaptasi di
lingkungan perkuliahan. Jika tidak ikut serta, tentu rasanya akan sangat sayang karena di
sini banyak hal yang dapat kalian pelajari dan nikmati pada acara ini ^-^

4. Boleh bawa HP?

Demi kelancaran dan ketertiban acara, pada hari H diperkenankan membawa HP namun
di titipkan kepada advisor hingga waktu yang ditentukan untuk dikembalikan.

5. Boleh foto-foto pada hari H?

Tentu saja. Kami mempersiapkan waktu tersendiri untuk berfoto-foto. Jadi jangan
khawatir dan tolong nikmati acara dengan sepenuh hati ya. 

6. Kak aku kesulitan untuk melakukan tugas-tugasku... Bagaimana ya?

Pada masa orientasi, bukan tidak mungkin kalian akan mendapati kesulitan. Namun, jika
itu terjadi jangan dipendam sendiri ya. Kalian bisa berkonsultasi dengan teman-teman
sekelompok (akan sangat baik bila satu kelompok berkerja sama saling membantu
mengerjakan tugas). Ada pula advisor dan senpaitachi yang akan bersedia membantu
dalam mengerjakan tugas maupun menyesuaikan diri dengan perkuliahan.
心配しないで!

7. Kak, aku kurang nyaman dengan teman kelompokku, bagaimana kak?

Manusia memiliki sifat-sifat yang berbeda. Jadi pasti akan sulit dalam penyesuaian, jika
kalian bersabar dan berfikir terbuka, besar kemungkinan kalian akan menemukan
kenyamanan dalam kelompok kalian. 頑張ってね~
JIKOSHOUKAI SASTRA JEPANG 2019

PENUTUPAN

Inilah buku pedoman Jikoshoukai 2019. Semoga buku pedoman ini dapat
bermanfaat bagi para peserta Jikoshoukai untuk melewati masa orientasi ini. Mari
mempererat hubungan dan saling menjaga keakraban antar senpai, sensei dan tomodachi!
Tetap semangat dan menikmati Jikoshoukai 2019! Sampai jumpa lagi!

よろしくお願いします!

Anda mungkin juga menyukai