Anda di halaman 1dari 5

1.

Tulang Lengan Atas

Berfungsi sebagai tempat menempelnya otot utama yang menggerakkan siku dan bahu,
Tulang lengan yang satu ini berperan penting dalam menciptakan gerak dan bekerja dalam
aktifitas fisik seperti Mendorong atau mengangkat beban. Di dalamnya memiliki sendi bola
yang menjadikan mampu bergerak bebas disertai beberapa syaraf dan pembuluh darah.

2. Tulang Hasta

Tulang Hasta yakni tulang bekerja sama dengan jari – jari yang berperan dalam memutar
pergelangan tangan dan membentuk lengan bawah. Letaknya berlawanan dari lengan bagian
bawah dari ibu jari. Tulang ini mempunyai yang ujung besar yang berperan membentuk sendi
pada siku, Ketika dalam posisi diam, tulang ini akan membentuk titik yang mana sendi
terbentuk sehingga bagian ini rentan terkena sakit sendi yang dapat menyulitkan gerakan
pada sendi.

3. Tulang Pengumpil
Tulang Pengumpil yakni tulang yang terletak di bagian lengan bawah yang menyambungkan
siku dengan tangan di sisi ibu jari. Bentuknya hampir mirip dengan pipa yang semakin
membesar ke bawah dan membentuk sendi pergelangan tangan. Pada ujung atasnya terdapat
bagian yang sangat khas yakni bentuk tulang yang bulat dan memiliki permukaan bersendi
dan memiliki ujung yang tajam. Fungsi dari tulang pengumpil yakni membentuk persendian
pergelangan tangan.

4. Tulang Pergelangan Tangan

Tulang Pergelangan Tangan yakni bagian yang bersifat fleksibel dan sempit, yang menjadi
sambungan antara lengan bawah dan telapak tangan. Bentuknya seperti dua baris kecil,
pendek, dan membentuk bagian di sekitar sendi engsel. Fungsinya yakni memberikan
gerakan memutar atau gerakan yang bebas agar telapak tangan dan keseluruhannya itu sendiri
selalu melekat dengan tulang lengan.

5. Tulang Telapak Tangan

Tulang Telapak Tangan yakni tulang yang membentuk bagian tangan utama pada manusia
yang. Fungsinya sebagai penguat dan tempat melekatnya otot untuk mendukung gerakan
telapang tangan. Selain itu , tulang ini sebagai pembentuk jari dimana diantaranya terdapat
persendian manusia yang membuat jari tangan dapat leluasa bergerak.

6. Tulang Jari Tangan


Tulang Jari Tangan yakni merupakan bagian yang berfungsi sebagai rangka anggota gerak
atas untuk pergerakan jari seperti misalnya menyentuh dan memegang suatu benda. Tulang
jari tangan dikelilingi oleh otot otot sistem syaraf manusia dan pembuluh darah yang
memberikan isi atau menjadikan jari – jari tangan tampak indah dari segi fisik luar.

Demikian artikel mengenai tulang lengan secara lengkap yang bisa kita bahas kali ini.
Semoga bermanfaat…

Artikel Lainnya :

 Sistem Pernafasan Hewan : Protozoa, Avertebrata dan Vertebrata


 Jantung : Fungsi, Gambar, Cara Kerja, katup dan Penyakit Jantung
 Pengertian Trakea – Definisi, Fungsi Dan Struktur Trakea

Berikut ini adalah beberapa fungsi tulang paha antara lain:

1. Sebagai tulang terkuat untuk menopang badan


2. Tempat melengkatnya otot dan pigmen
3. Sebagai penghubung antara tulang bokong dan tulang paha
4. Sebagai tempat produksi sel darah merah pada sumsum tulangnya,
5. Merupakan tulang terbesar dan tulang terkuat dalam tubuh ,
6. Sebagai penghubung tubuh bagian pinggul dan lutut
7. Bersama lutut , tulang paha dapat membuat sendi condylar
8. Alat gerak bagian badan bawah
9. Sebagai tempat memproduksi sel darah merah
10. Tempat melengkatnya tempurung lutut

Fungsi Tulang Kering bagi Tubuh

Tulang kering (tibia) yang digadang-gadang sebagai tulang ‘terkuat’ ini memiliki sejumlah
fungsi penting terkait pergerakan tubuh, terutama di area pergelangan kaki. Berikut ini adalah
fungsi tulang kering yang perlu Anda ketahui dan pahami.
1. Penyambung Lutut dan Pergelangan Kaki

Utamanya, tulang kering fungsinya sebagai penyambung antara lutut dan pergelangan kaki.
Dengan terhubungnya lutut dan pergelangan kaki, maka menghasilkan pergerakan kaki yang
baik.

2. Penyangga Otot Tungkai Kaki

Fungsi tulang kering selanjutnya adalah menyangga otot-otot yang terletak di area tungkai
bawah kaki. Otot-otot ini sendiri berfungsi sebagai penguat tubuh saat berdiri. Tanpa otot-
otot tersebut, maka sulit bagi kaki untuk dapat berdiri tegak dan bergerak dengan baik.

Disinilah pentingnya tulang kering karena tulang ini yang berperan untuk menopang otot-otot
tersebut sehingga bisa menjalankan fungsinya dengan optimal.

3. Penyangga Berat Badan

Atas dasar hal tersebut pula, tulang kering berfungsi sebagai penyangga berat badan. Tulang
kering yang sehat akan menghasilkan kaki yang kuat sehingga dapat menopang berat badan
dengan baik saat berdiri dan melakukan gerakan. Oleh karena fungsi tulang kering yang satu
ini sangat penting, maka menjaga kesehatannya adalah suatu keharusan.

4. Menjaga Keseimbangan Tubuh

Saat berdiri, terlebih ketika Anda melakukan aneka gerakan seperti berjalan, berlari, hingga
melompat, diperlukan keseimbangan yang baik agar tubuh tidak mudah terjatuh. Disinilah
peran tulang kering (tibia) untuk menjaga agar tubuh tetap seimbang.

Utamanya bagi Anda yang sering beraktivitas fisik seperti olahraga, merawat fungsi tulang
kering menjadi penting. Pasalnya, aktivitas Anda tersebut sangat mengandalkan kekuatan
serta keseimbangan kaki dalam menopang tubuh.

5. Penggerak Pergelangan Kaki

Menggerakkan pergelangan kaki juga menjadi fungsi tulang kering yang mungkin belum
Anda sadari. Pergelangan kaki yang dapat bergerak bebas tak lepas dari peran tulang kering
yang senantiasa terjaga kesehatannya. Untuk itu, jangan biarkan tulang yang nama ilmiahnya
diambil dari nama seruling tradisional berbahan dasar tulang kering hewan ini mengalami
sakit tulang, ya.
Fungsi Tulang Betis

No Fungsi Tulang Betis

1 Berperan untuk melindungi bagian penting yang ada dalam kaki

Berfungsi untuk menopang dan memeberi kekuatan otot pada saat berjalan atau
2
berlari.

3 Tulang betis mempunyai tugas untuk melekatkan bagian lutut.

4 Merupakan sebagian tulang yang melekatkan tulang pergelangan kaki.

5 Merupakan tempat untuk memproduksi sel darah merah.

6 Berguna untuk menyimpan garam mineral dalam tubuh manusia.

7 Sebagai pengait pin

8 Sebagai peran pendukung tulang kering/Tibia.

9 Tulang betis atau fibula tanpa bantalan beban seperti tulang kering

10 Melindungi terjadinya benturan secara langsung

11 Sebagai tempat

12 Berfungsi mempertahankan keseimbangan tubuh

Fungsi tulang pergelangan kaki

- Untuk memungkinkan gerak naik turun kaki, karena adanya sendi engsel
- Untuk melangkah dan dapat berjalan dengancara yang nyaman dan seefisien mungkin.

Anda mungkin juga menyukai