Anda di halaman 1dari 1

Program yang berkaitan dengan obstetric dan ginekologi yang ada di Puskesmas S adalah ANC

terpadu, KB, IVA tes, tes IMS, dan obstetric social. Selama seminggu di puskesmas, kami mendapatkan
semua program tersebut. Pengalaman yang saya dapatkan salah satunya adalah mengenai ANC terpadu.
ANC terpadu yang ada di Puskesmas Srandakan terdiri dari pelayanan ANC, gigi, laboratorium, dan gizi.
Pasien yang datang pertama kali akan diarahkan untuk melakukan pemeriksaan laboratorium darah
rutin, dan gula darah. Kemudian setelah hasil laboratorium jadi, pasien menuju ke poli KIA dan
selanjurnya dilakukan anamnesis. Setelah itu dilakukan adalah pengukuran berat badan, tinggi badan,
lingkar lengan atas, tekanan darah, dan suhu. Pemeriksaan lingkar lengan atas digunakan untuk menilai
status gizi ibu hamil. Bagi pasien yang memiliki lingkar lengan atas <23,5 cm akan dikonsultasikan ke
bagian gizi dan diberi jadwal kontrol rutin ke ahli gizi.

Selanjutnya pasien dibawa ke ruang periksa untuk dilakukan pemeriksaan leopold. Lalu
dilakukan pengukuran tinggi fundus uteri. Pengukuran tinggi fundus uteri di puskesmas ini dilakukan
dengan menggunakan meteran.

Anda mungkin juga menyukai