Anda di halaman 1dari 2

Keterbelakangan Mental

karena Kekurangan
Hormon Tiroid

DIREKTORAT KESEHATAN KELUARGA, www.kesga.kemkes.go.id


Apa itu Hipotiroid Kongenital (HK) ?
Kelainan akibat kekurangan hormon tiroid yang dialami sejak
lahir berupa gangguan pertumbuhan dan perkembangan baik
fisik maupun mental

Mengapa perlu SHK ?


Untuk mencegah keterbelakangan mental/idiot. Keterlambatan
deteksi dan pengobatan akan berakibat gangguan otak yang tidak bisa disembuhkan

Gejala dan tanda HK :


Gejala dan tanda tidak jelas pada bayi baru lahir. Pada bayi
dan anak dapat berupa kuning, pusar menonjol, lidah besar,
hidung pesek, tubuh cebol, kesulitan bicara dan
keterbelakangan mental/idiot

Ketika gejala muncul, artinya sudah ada keterlambatan


pertumbuhan dan perkembangan yang tidak dapat diperbaiki

Apa itu Skrining Hipotiroid Kongenital (SHK) ?


Pemeriksaan darah tumit untuk membedakan bayi dengan HK
dari bayi sehat

Kapan dan bagaimana SHK dilakukan ?


Saat bayi berumur 48 – 72 jam
Darah diambil sebanyak 2 – 3 tetes dari tumit bayi oleh
petugas kesehatan kemudian diperiksa di laboratorium
Bila hasil positif, segera diobati sebelum bayi berusia 1
bulan

Dimana SHK dilakukan ?


Di fasilitas kesehatan (klinik bersalin, puskesmas, rumah sakit)

Deteksi dan pengobatan dini HK akan mencegah keterbelakangan


mental, sehingga tumbuh kembang anak menjadi normal

Informasi selanjutnya dapat diperoleh di :

Anda mungkin juga menyukai