Anda di halaman 1dari 6

Jenis Ikan Koi – Ikan koi memang sudah menjadi idaman para

kolektor ikan di Indonesia. Jenis ikan hias air tawar ini memang
mempunyai fisik yang hampir sempurna bila dipandang mata.

Ikan yang berasal dari Jepang ini pada awalnya dikonsumsi. Tapi,
karena bentuk fisiknya yang sangat indah dengan corak di setiap
badannya maka binatang satu ini dijadikan peliharaan dan untuk
memperindah estetika rumah.

Untuk membedakan jenis-jenis koi memang sulit. Coraknya di setiap


badan juga cukup banyak, sehingga sangat sulit untuk dibedakan.

Untuk itu, kamu harus tahu perbedaan dan ciri jenis koi berikut ini
agar kamu bisa membedakannya dan memilih yang paling favorit!

BACA JUGA: KENALI 15 JENIS


IKAN CUPANG, MULAI DARI
CUPANG LIAR, HIAS HINGGA
ADUAN

Jenis-jenis Ikan Koi Terfavorit

1. Goromo
Sumber Gambar: Koiphen
Goromo, pada dasarnya, adalah Kohaku dengan tepi biru atau hitam
ditambahkan ke setiap skala merah. Ada tiga sub jenis goromo yang
diketahui hingga kini, yaitu budo goromo, ai goromo dan sumi
goromo.

Budo goromo memiliki tepi biru di luar skala yang menciptakan efek
cluster seperti anggur. Ai goromo memiliki tepian biru hanya di bagian
dalam sisik merah. Sementara sumi goromo memiliki tepi hitam pada
sisik yang dapat membuat polanya tampak hampir sepenuhnya hitam.

Ikan ini dihargai mulai dari Rp 1,8 jutaan, cukup sepadan dengan
coraknya yang sangat indah.

2. Ogon
Sumber Gambar: Arizona Aquatics Garden
Dengan warna kuning keemasan ikan ini digilai oleh para kolektor ikan
koi. Koi Ogon adalah jenis persilangan antara Koi berpunggung kuning
dengan jenis Shiro-Fuji.

Awal percobaan belum menghasilkan warna emas seluruh tubuh,


namun setelah 6 kali generasi keturunan dari Koi yang disilangkan itu,
jadilah si Ogon emas yang eksotis.

Ikan ini cukup mahal untuk didapatkan, namun masih di bawah


goromo, yaitu sekitar Rp 1,5 juta.

3. Kinginrin
Sumber Gambar: Marugen Koi Farm
Ciri-ciri ikan koi kinginrin memiliki tubuh seperti ikan mas. Warna
kulitnya kuning, tidak menampakkan bahwa ia jenis ikan Koi. Namun,
rupanya memang ia salah satu jenis Koi hasil persilangan.

Kamu dapat menemukannya dengan harga cukup mahal, yaitu Rp 900


ribuan per ekornya.

4. Goshiki
Sumber Gambar: YouTube/Origigi Sibenik
Ikan jenis ini hampir sama dengan jenis sanke karena mempunyai topi
merah diatasnya dengan warna dasar abu-abu. Hanya saja jenis sanke
berwarna putih. Siripnya warna putih dengan bagian punggungnya
juga ada garis pendek warna putih susu.

Terlihat sangat indah dan elegan bukan? Ikan ini dibanderol dengan
harga mulai dari Rp 700 ribuan.

5. Hariwake
Sumber Gambar: YouTube/ThePondDigger
Bisa dibilang Doitsu Hariwake adalah jenis ikan Koi paling mewah.
Tubuhnya warna putih keperakan bak mutiara. Ada corak kuning muda
di beberapa lokasi menyebar. Siripnya warna putih keperakan pula.

Bola matanya yang satu sisi berkelopak putih dan kelopak yang
satunya lagi kuning. Dari harganya juga sudah terlihat ikan satu ini
cukup ekslusif, yaitu sebesar Rp 700 ribuan, sama seperti goshiki.

Anda mungkin juga menyukai