Anda di halaman 1dari 9

Teks Persuasi

Masyarakat Indonesia memang sudah sangat familiar dengan cara makan unik yaitu dengan
mencampurkan nasi putih dengan mie instan. Padahal tidak semua paham, cara makan yang seperti ini
akan berdampak tidak baik bagi tubuh. Salah satu dampak negatif yang dapat ditimbulkan adalah
meningkatnya resiko obesitas.

Mungkin masih belum banyak yang paham dari mana seseorang bisa terkena obesitas. Obesitas ini bisa
terjadi karena adanya penumpukan zat karbohidrat pada tubuh. Penumpukan ini terjadi karena cara
makan nasi putih yang bebarengan dengan mie instan. Memang makan dengan cara seperti itu akan
membuat perut seakan kenyang seketika.

Namun percayalah, rasa kenyang itu tidak akan lama dapat dirasakan. Oleh karena setelah beberapa
saat, rasa kenyang tersebut akan hilang dan malah menambah seseorang jadi lebih lapar dari
sebelumnya. Hal ini akan membuat lebih menginginkan makan lebih banyak dari sebelumnya. Inilah yang
menjadi pemicu tubuh akan makin lama menumpuk karbohidrat.

Maka ketika hal tersebut terjadi, maka resiko obesitas tidak akan bisa dihindari. Ketika obesitas
menyerang, penyakit lain juga akan terpicu untuk timbul. Sebut saja kolesterol penyakit jantung, juga
gagal ginjal. Oleh karena itu, jika ingin tubuh sehat hindarkan diri dari memakan nasi putih bebarengan
dengan mie instan.
Teks Persuasi

Tidak terasa pemilihan umum akan tiba sedikit lagi. Setidaknya beberapa minggu kedepan masyarakat
Indonesia akan melakukan PEMILU 2019. Diingatkan sekali lagi, ayo gunakan hak pilih untuk PEMILU
esok. Jangan sampai terlibat golput.

Ingatlah golput adalah pilihan yang sangat salah. Jaman sekarang sudah banyak terjadi hak suara
diselewengkan oleh oknum tidak bertanggung jawab. Nasib bangsa Indonesia berada pada pilihan anda
terhitung beberapa minggu lagi.

Bangsa Indonesia selama 5 tahun ke depan tergantung pada pemilu tanggal 2 Juni nanti. Maka dari itu,
pada hari tersebut hendaklah pergi ke TPU serta gunakan hak pilih sebaik mungkin. Selalu ingat bahwa
jadilah pemilih yang bijak.
Teks Persuasi 3

Salah satu penyebab dari pencemaran lingkungan yang hingga kini makin menjadi yaitu karena
banyaknya limbah rumah tangga. Bahkan semakin bertambah buruk karena limbah rumah tangga
tersebut dibuang di sembarang tempat. Jumlah limbah rumah tangga yang dibuang sembarangan ini
jumlahnya kian hari kian meningkat.

Hal ini sudah masuk kategori masalah serius dan harus segera dipecahkan serta dicari solusi terbaiknya.
Yang paling utama untuk menyelesaikan masalah ini sebenarnya yaitu kesadaran setiap individu tentang
pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Limbah sendiri bisa berasal dari mana saja. Salah satunya
yaitu limbah rumah tangga yang berasal dari aktivitas sehari-hari.

Contoh dari limbah rumah tangga bisa dari sabun, detergen, maupun shampoo. Bisa juga dari sisa
makanan, buah maupun sayuran yang tidak habis dikonsumsi. Atau dari barang-barang bekas pakai
seperti kardus maupun foam. Jika semua itu dibuang sembarangan, maka pencemaran lingkungan tidak
bisa dihindari.

Upaya termudah dilakukan untuk menghindari resiko tersebut ada 2 cara. Pertama dengan memilih
bahan bahan yang lebih ramah lingkungan. Misalnya dengan menggunakan sabun dengan bahan alami
yang minim bahan kimia akan secara otomatis mengurangi pencemaran air. Cara berikutnya bisa dengan
mendaur ulang sampah tersebut dengan menjadikannya barang yang lebih bermanfaat.

Misalnya dengan mendaur ulang sisa sayuran yang tidak termakan dengan menjadikannya kompos. Bisa
juga dengan mendaur ulang sampah plastik menjadi beberapa kerajinan dan lain sebagainya. Itulah
setidaknya ada 2 cara untuk menghindarkan lingkungan dari resiko pencemaran. Ingatlah lingkungan
yang bersih akan membuat penghuninya semakin betah dan nyaman.

Teks Persuasi 4
Bagi umat islam, sholat sudah menjadi ritual wajib yang harus selalu dijalankan. Sholat menurut hadist
merupakan tiangnya agama islam. Maksud dari pelafalan hadist tersebut bermakna sholat merupakan
pondasi. Ketika seseorang mengamalkan sholat dengan baik, artinya pondasi agamanya begitu kuat.
Maka otomatis bisa menunjukkan betapa kokohnya iman orang tersebut.

Selain daripada itu, sholat juga termasuk salah satu rukun islam yang kedua. Bahkan urutannya ada di
bawah syahadat. Hal tersebut sudah cukup membuktikan jika sholat merupakan hal yang sangat penting
untuk dilaksanakan terutama bagi umat muslim. Apalagi sholat merupakan amalan yang dihisap pertama
kali nanti saat di akhirat.

Oleh karena itu Allah Subhanallahu Wataala tidak segan-segan memberikan ganjaran yang berat pada
umatnya yang tidak melakukan sholat 5 waktu. Umat islam yang meninggalkan sholat akan kehilangan
pahala yang sangat besar. Oleh karena itu, janganlah para umat islam meninggalkan amalan ini, karena
sangat sayang.

Setelah tahu apa yang akan didapatkan apabila sampai meninggalkan sholat, hendaknya jangan pernah
lagi melupakan ibadah tersebut. Luangkan waktu sebisa mungkin untuk melaksanakan sholat. Apalah
daya meninggalkan sejenak yang dilakukan demi melaksanakan ibadah sholat yang notabene tidak
memakan banyak waktu. Jadikan sholat sebagai media untuk memperdalam ilmu agama.

Teks Persuasi 5
Sabun mandi merupakan hal yang cukup penting, karena bagian dari perlengkapan pembersih badan.
Namun masih banyak orang yang kurang memahami sebenarnya ada banyak sekali bahan kimia dalam
sabun mandi yang dipakai sehari-hari. Dampaknya pun sangat beragam.

Mulai dari bisa menimbulkan iritasi di tubuh pemakai, maupun bisa jadi mencemari air maupun tanah.
Hal ini karena zat kimia yang menjadi kandungan sabun mandi terkadang terlalu banyak ditambahkan.
Maka cara paling baik adalah dengan menggunakan sabun mandi “herbal”.

Sabun mandi “herbal” dipastikan menggunakan bahan-bahan alami yang akan mengurangi dampak
iritasi pada tubuh pemakai. Selain itu, secara tidak langsung akan dapat mengurangi bahaya pencemaran
air maupun tanah. Yang sudah diketahui bahwa resiko pencemaran banyak ditimbulkan oleh bahan kimia
berbahaya.

Maka dari itu, segeralah beralih pada sabun mandi “herbal”. Sabun mandi “herbal” ini sudah lebih
mudah ditemukan. Harganya juga cukup terjangkau, dan pastinya sangat aman sehingga bisa dipakai
sehari-hari.
Bagi Anda para perantau yang berkuliah ataupun bekerja tentunya membutuhkan indekos. Namun,
indeksos itu sendiri masih sulit untuk ditemukan, apalagi jika Anda berada di kota-kota besar. Sulitnya
mendapatkan indekos menjadi kendala sendiri bagi para perantau yang hendak untuk menetap lama di
suatu kota, baik itu dengan alasan untuk bekerja maupun untuk kuliah.

Tetapi saat ini indekos sudah dapat Anda temukan terutama di kota besar dengan mudah melalui aplikasi
berbasih Android yang bernama indeko.id. Nah, aplikasi tersebutlah yang dapat membantu Anda untuk
menemukan indeksos yang nyaman dan tentunya murah di kota yang hendak Anda tuju.

Dengan menggunakan aplikasi ini pun Anda tidak perlu susah-susah untuk men-survey kota tersebut,
sehingga dapat lebih menghemat waktu Anda. Selain itu, Anda juga dapat melakukan negoisasi langsung
dengan pemilik indekos apabila Anda sudah merasa cocok dan berkeinginan untuk menetap di indekos
yang Anda inginkan. Tak hanya itu, dengan aplikasi ini pun Anda dapat membayar indekos tanpa perlu
menunggu tagihan dari pemilik indekos.

Aplikasi ini juga dapat mempermudah pemilik indekos untuk memperomosikan indekos yang mereka
miliki. Caranya pun mudah, para pemilik indekos hanya perlu mengunggah foto indekos mereka. Para
pemilik indekos juga dapat menentukan kapan tanggal dimana penyewa indekos harus membayar uang
sewa, sehingga pemilik indekos tidak perlu repot-repot untuk menagih uang sewa secara langsung
kepada para penyewa indekos.

Dengan demikian, aplikasi indekos ini sangatlah membantu Anda dalam mencari indekos ataupun bagi
para pemilik indekos yang hendak menyewakan indekos mereka. Oleh karena, segeralah install aplikasi
ini! Untuk meng-install aplikasi ini, Anda dapat mengunjungi Google Play atau dapat langsung
mengunjungi laman indekos.co.id.
Sarapan di pagi hari seringkali dilewatkan oleh banyak orang. Alasan mereka melewatkan sarapan pagi
pun beraneka ragam, mulai dari karena merasa tidak sempat, karena harus buru-buru untuk berangkat
kerja atau sekolah, karena merasa belum lapar, dan karena tidak terbiasa makan di pagi hari.

Padahal, sarapan di pagi hari merupakan hal yang penting untuk dilakukan sebelum kita memulai
kegiatan di pagi hari. Yang mana apabila kita tidak sarapan, maka tubuh akan menjadi kekurangan
asupan di pagi hari yang nantinya menyebabkan kurangnya tenaga ketika melakukan aktivitas di siang
hari.

Jika kebiasaan tidak sarapan pagi ini dibiarkan secara terus-menerus maka tubuh akan menjadi mudah
lelah di pagi hari dan menjadikan tubuh tidak bertenaga saat melakukan aktivitas di siang hari, sehingga
menyebabkan pekerjaan yang kita lakukan tidak bisa maksimal. Dalam sarapan pun dianjurkan untuk
tidak memakan dengan porsi yang banyak, karena sarapan dengan porsi yang banyak pun dapat
menyebabkan kantuk.

Secukupnya saja, asalkan perut tidak kosong sehingga tubuh memiliki tenaga yang cukup untuk
beraktivitas. Dengan terpenuhinya kebutuhan dalam tubuh, maka tubuh kita pun akan menjadi lebih
sehat.

Oleh karena ayo biasakanlah diri Anda untuk sarapan di pagi hari, apabila Anda tidak sempat untuk
melakukannya Anda dapat membawa sarapan Anda dan dapat dimakan ketika di perjalanan menuju
kantor, sekolah atau kampus.
Sampah merupakan barang atau benda sisa yang sudah tidak dibutuhkan oleh manusia.

Lazimnya sampah harusnya berada di tempat sampah, namun faktanya kita bisa menemukan sampah di
berbagai tempat khususnya di tempat tempat umum seperti jalan, taman, stasiun, selokan dan sungai.

Penyebab sampah yang berceran tersebut tidak lain adalah karena ulah manusia yang tidak membuang
sampah pada tempatnya.

Padahal sampah yang dibiarkan menumpuk terus menerus dapat menyebabkan berbagai masalah baik
untuk lingkungan dan kehidupan manusia.

Sampah yang menumpuk di sungai akan menyebabkan banjir, dan sampah yang menumpuk di
lingkungan atau pemukiman akan menyebabkan berbagai penyakit seperti diare, TBC, hingga demam
berdarah.

Pentingnya menjaga kebersihan lingkungan harus ditanamkan kepada masyarakat sejak dini.
Dari contoh karangan persuasi tentang lingkungan diatas kita bisa menarik kesimpulan bahwa pengarang
ingin mengingatkan tentang bahaya membuang sampah bagi lingkungan dan keberlangsungan manusia
itu sendiri.

Selain itu, pengarang juga mengajak masyarakat untuk menanamkan pentingnya menjaga lingkungan
tetap bersih

Anda mungkin juga menyukai