Anda di halaman 1dari 4

TUGAS KEPERAWATAN KELUARGA

“PERAN DAN FUNGSI PERAWAT KELUARGA”

DISUSUN OLEH :

CHRILY.GRASELYA.S.AHUDARA
C1714201010

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN STELLA MARIS MAKASSAR

2019/2020
PERAN DAN FUNGSI PERAWAT KELUARGA

A. Peran perawat keluarga

Ada banyak peran perawat dalam membantu keluarga dalam menyelesaikan


masalah atau melakukan perawatan kesehatan keluarga,diantaranya sebagai
berikut :
a. Pendidik
Dengan diberikan pendidikan kesehatan / penyuluhan diharapkan keluarga
mampu mengatasi dan bertanggung jawab terhadap masalah
kesehatannya.
Contoh : keseluruhan tujuan penyuluhan pasien dan keluarga adalah untuk
meminimalkan stres pasien dan keluarga,mengajarkan mereka tentang
terapi dan asuhan keperawatan di rumah sakit.
b. Koordinator
Koordinasi di perlukan pada perawatan berkelanjutan agar pelayanan yang
komprehensif dapat tercapai.
Contoh : Membantu dokter dalam perawatan pasien.Menyediakan
perawatan pencegahan dan pengobatan seperti memberikan suntikan dan
vaksinasi,mengambil sampel darah,membalut,desinfektan,serta kepatuhan
terhadap peraturan keselamatan pasien.
c. Pelaksana
Perawat yang bekerja dengan klien dan keluarga baik dalam rumah,klinik
maupun di rumah sakit bertanggung jawab dalam memberikan perawatan
langsung.
Contoh: Seorang tenaga kesehatan yang bertanggung jawab dan diberikan
wewenang untuk memberikan pelayanan keperawatan pada instasi
kesehatan ditempat atau ruang dia bekerja,yang menyangkut pemberian
pelayanan kesehatan kepada individu,keluarga,atau masyarakat berupa
asuhan keperawatan yang komprehensif.
d. Konsultan
Perawat sebagai nara sumber bagi keluarga dalam mengatasi masalah
kesehatan
e. Kolaborasi
Sebagai perawat dikomunitas juga harus bekerja sama dengan pelayanan
rumah sakit,puskesmas,dan anggota tim kesehatan yang lain untuk
mencapai tahap kesehatan.
f. Fasilitator
Peran perawat komunitas disini adalah membantu keluarga dalam
menghadapi kendala untuk meningkatkan derajat kesehatan yang optimal.
Contoh: Memfasilitasi keluarga yang kurang mampu untuk memperoleh
Jamkesmas/KIS.
g. Modifikasi lingkungan
Perawat momunitas juga harus dapat memodifikasi lingkungan,baik
lingkungan rumah,lingkungan masyarakat,dan lingkungan sekitarnya agar
dapat tercipta lingkungan yang sehat.

B. Fungsi perawat keluarga

a. Fungsi Independen
Merupakan fungsi mandiri dan tidak tergantung pada orang lain,diaman
perawat dalam melaksanakan tugasnya dilakukansecara sendiri dengan
keputusan sendiri dalam melakukan tindakan dalam rangka memenuhi
kebutuhan dasar manusia seperti pemenuhan kebutuhan fisiologis
(pemenuhan kebutuhan oksigenasi,pemenuhan kebutuhan cairan dan
elektrolit,pemenuhan kebutuhan nutrisi,pemenuhan kebutuhan aktivitas
dan lain-lain),pemenuhan kebutuhan dan kenyamananpemenuhan
kebutuhan harga diri dan aktualisasi diri.
b. Fungsi dependen
Merupakan fungsi perawat dalam melaksanakan kegiatannya atas pesan
atau instruksi dari perawat lain.Sehingga sebagai tindakan pelimpahan
tugas yang diberikan.Hal ini biasanya dilakukan oleh perawat spesialis
kepada perawat umum,atau dari perawat primer ke perawat pelaksana.
c. Fungsi interdependen
Fungsi ini dilakukan dalam kelompok tim yang bersifat saling
ketergantungan diantara satu dengan yang lainnya.Fungsi ini dapat terjadi
apabila bentuk pelayanan membutuhkan kerja sama tim dalam pemberian
pelayanan seperti dalam memberikan asuhan keperawatan pada penderita
yang mempunyai penyakit kompleks.Keadaan ini tidak dapat diatasi
dengan tim perawat saja melainkan juga dengan dokter dalam memberikan
tindakan pengobatan bekerja sama dengan perawat dalam pemantauan
reaksi obat yang telah diberikan.

Anda mungkin juga menyukai