Anda di halaman 1dari 2

Nama/NIM: El Medina Aulia Putri / 172210101055

Uji Bioaktivitas Imunomodulator

1. Flowcytometry CD4+/CD8+
Dilakukan untuk mengetahui rasio CD4+/CD8+ dengan flowcytomety, apabila lebih dari 1
maka sistem imun dikatakan baik. Pengamatan dilakukan selama 12 hari. Hari ke 0 dan 12
diambil sampel darah melalui vena okularis mata tikus. Sampel darah direaksikan dengan
reagen CD4+ FITC dan CD8+ PE lalu dianalisis dengan Multiset untuk CD4+ dan CD8+ count.
2. Hapusan Darah
Dilakukan untuk mengetahui profil hematologi dengan mengamati leukosit serta
differential count netrofil dan limfosit karena sel-sel tersebut mengindikasikan baik atau
tidaknya sistem imun. Sampel darah dicat giemsa 20% agar mudah mengamati leukosit.
Jumlah sel limfosit dan neutrofil dihitung sebagai persentase dalam 100 sel leukosit.
3. Penetapan IL-10 dengan ELISA
Dilakukan untuk mendeteksi keberadaan antibodi dan antigen dalam sampel. Sampel,
kontrol, dan standar dimasukkan ke microplate berlapis anti rat IL-10 antibody, diinkubasi,
dibuang dan dikeringkan. Ditambahkan biotinylated anti rat IL-10 antibody, larutan ABC,
TMB color developing agent, TMB stop solution dan absorbansi dibaca dengan ELISA reader
pada λ 450 nm. Setiap penambahan reagen diinkubasi dalam waktu tertentu dan dicuci PBS
beberapa kali.
4. Evaluasi Makrofag
Dilakukan untuk menentukan aktivitas dan kapasitas fagositosis makrofag terhadap
bakteri. Suspensi bakteri S. aureus diinjeksi i.p. ke tikus dan diinkubasi. Cairan peritoneal
diambil dan disentrifuge 2500 rpm 10 menit. Pellet diambil untuk hapusan makrofag dan dicat
Giemsa 5%. Dihitung nilai aktivitas dan kapasitas fagositosis dengan rumus:

5. Metode Alternatif
Dilakukan untuk menentukan aktivitas fagositosis makrofag terhadap latex beads.
Makrofag dalam media RPMI 1640 dengan/tanpa coverslip + lateks bead dengan/tanpa
sampel diisolasi dalam 96 well plates selama 24 jam, coverslip diambil, kemudian dilakukan
uji MTT dan ELISA atau (metode coverslip) dicat giemsa dan diamati di bawah mikroskop
cahaya.

Anda mungkin juga menyukai