Anda di halaman 1dari 4

Modul Teknik Material Mutakhir Teknik Kimia - UNPAM

PERTEMUAN 1:
PENGERTIAN MATERIAL MUTAKHIR

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Pada bab ini akan dijelaskan mengenai pengertian material mutakhir
(advance material), Anda harus mampu:
1.1 Membedakan konsep material mutakhir dengan material biasa.
1.2 Menguraikan cakupan material mutakhir dan aplikasinya

B. URAIAN MATERI
Tujuan Pembelajaran 1.1:
Pengertian Material Mutakhir (Advance Material) dan Aplikasinya

Berbagai aplikasi material seperti pada gambar berikut:

Gambar 1.1 Aplikasi material

S1 Teknik Kimia UNPAM 1


Modul Teknik Material Mutakhir Teknik Kimia - UNPAM

Jenis Material secara umum terdiri dari:


1. Logam
Kuat, ulet, mudah dibentuk dan bersifat penghantar panas dan
listrik yang baik
2. Keramik
Keras, getas dan penghantar panas dan listrik yang buruk
3. Polimer
kerapatan rendah, penghantar panas dan listrik buruk dan mudah
dibentuk
4. Komposit
merupakan gabungan dari dua bahan atau lebih yang masing-
masing sifat tetap

KONSEP DASAR MATERIAL MUTAKHIR

Pengertian Material Mutakhir adalah bahan / material yang memerlukan perlakuan


khusus untuk memperoleh sifat-sifat tertentu yang diinginkan.
Sifat tersebut bisa berupa kekuatan, ketahanan suhu tinggi, ukuran butir,
kemampuan menyimpan memory, smart material dll.

KONSEP DASAR MATERIAL MUTAKHIR

Gambar 1.2 Konsep dasar material mutakhir

S1 Teknik Kimia UNPAM 2


Modul Teknik Material Mutakhir Teknik Kimia - UNPAM

Material mutakhir diperoleh dengan rekayasa struktur mikro maupun makro


sehingga membentuk sifat bahan yang berbeda degan bahan semula.
Performa inilah yang merupakan tujuan dilakukannya rekayasa material
tersebut.
Tujuan Pembelajaran 1.2:
Cakupan Material Mutakhir (Advance Material) dan Aplikasinya

Aplikasi material mutakhir sangat luas meliputi industri, penerbangan, medis


dan lain-lain.
Contoh aplikasi material mutakhir misalnya:
1. Sebagai body mobil dengan berat super ringan namun dengan performa
kekuatan yang tinggi

Gambar 1.3 Aplikasi material mutakhir pada otomotif

2. Boneka dengan bau khusus yang tertanam dalam bahan boneka tersebut.

Gambar 1.4 Aplikasi material mutakhir pada boneka

S1 Teknik Kimia UNPAM 3


Modul Teknik Material Mutakhir Teknik Kimia - UNPAM

3. Teknologi nano komposit

Gambar 1.5 Teknologi nano komposit

Termasuk cakupan material mutakhir adalah: Bahan tahan suhu tinggi, nano
komposit, nano porous, shape memory alloy, superionik, superkonduktor, Smart
material, bahan tahan peluru, bahan bio-medis, bahan magnet khusus, bahan
chemical protective.

C. SOAL LATIHAN/TUGAS
1. Jelaskan pengertian dari material mutakhir.
2. Apa saja keunggulan dari material mutakhir?
3. Bagaimana membentuk bahan biasa menjadi material mutakhir secara
umum?
4. Berilah contoh aplikasi apa saja dari material mutakhir
5. Apa saja cakupan dari material mutakhir.

D. DAFTAR PUSTAKA
1. Cao, G., 2004, Nanostructure and nanomaterials: synthesis, properties
and application, Imperial College Press, London.

2. Jacek J. S, 2000, Advance Materials and structures for Extreme


Operation, Springer.

3. William D. Callister, 2001, Fundamentals of Material Science and Engineering,


John Wiley & Sons, Inc.

S1 Teknik Kimia UNPAM 4

Anda mungkin juga menyukai