Anda di halaman 1dari 2

NOTULEN

Agenda Rapat Selasa, 14 Juli 2020 :


1. Konsolidasi
2. LPJ Kepengurusan
3. MUSRAC Virtual
4. Kepantiaan LPPP
5. Hibah Dewan
6. HYB

1. Konsolidasi :
Kegiatan rapat dilakukan dengan secara daring menggunakan aplikasi WA yang
diikuti oleh beberapa anggota dewan racana diantaranya Kak Almas, Kak Mardi, ,
Kak Pan Surya, Kak Nurhasanah, Kak Irma, Kak Putih, dan Kak Bella. Yang tidak
hadir Kak Esya (Tanpa Komfimasi)
2. LPJ Kepengurusan :
Dikarenakan sudah akan berakhir periode kepengursan maka setiap dean diminta
untuk membuat LPJ Kepengurusan dengan batas waktu pengumpulan Sabtu, 18 Juli
2020 dikumpul kegrup Dewan Racana.
3. MUSRAC Virtual :
Kondisi pandemi Covid-19 yang belum berakhir maka pelaksanaan Musrac akan
dilaksanakan secara virtual dengan menggunakan aplikasi Google Meet dan dipandu
oleh panitia yang telah ditunjuk. Panitia Musrac akan dikelola oleh Dewan Racana.
Untuk mekanisme pelaksaan dilakukan dalam sistem virtual yang dipandu oleh dua
orang pimpinan sidang pendahulu untuk membahasa tatat tertib dan jadwal musrac
agar lebeih mengkondusifkan pelaksaaan seluruh peserta menggunkaan Room Chat
Meet untuk izin dalam menanggapi atau memberi pendapat yang nantinya akan
dipersilahkan oleh pimpinan sidang utama untuk berbicara. Selain itu untuk
memmudahkan absensi maka sebelum masuk kedalam room meeting peserta
diwajibkan mengesi daftar hadir melalui google form. Dan untuk mempermudah
teknis LPJ seluruh LPJ akan dihimpun dalam satu link bit.ly yang akan dishaer
kepada para peserta dan pembina paling lambat 1 hari sebelum pelaksaaan peserta
juga akan diberi link bit.ly untuk memberi masukan dan pertanyakan dari LPJ yang
telah diberikan. Ada masukan terkait mekanisme pemilihan akan dibentuk Tim
Formatur pemilihan ketua yang bertugas untuk menghimpun, memberikan
persyaratan, dan menyeleksi bakal calon ketua dewan racana. Pemilihan ketua akan
dilakukan secara voting dengan menggunakan google form. Selain itu seluruh peserta
yang mengikuti Musrac Virtual paling sedikit 2/3 dari pelaksanan akan diberi subsidi
berupa paket kuota degan nominal Rp. 50.000. Usulan Tanggal Pelaksanaan Musrac
Kamis, 23 Juli 2020.
4. Kepanitian LPPP :
Setelah telah dilaksanakan LPJ kepanitan LPPP diharap BPH sudah memikirkan
untuk alokasi uang yang sisa akan dikemankan. Namun disarankan untuk sisa
keuangan agar diajurkan untuk dibelikan berupa barang yang bisa digunakan untuk
sanggar. Untuk revisi LPJ diberi tenggang waktu sampai Sabtu,18 Juli 2020.
5. Hibah Dewan
Hasil diskusi dengan beberapan personil anggota Dewan KHD pada pengurusan
tahun ini berencana akan memberikan Hibah Kepada sanggar berupa satu set instalasi
hidroponik yang pembiyaan pembuatannya diambil dari infaq para dewan secara
sukarela.
6. HYB
 Hasil Rapat dengan pihak WR III:
1. Untuk pelaksanan seluruh kegiatan pada tahun ini sampai Desember 2020
diharapkan dilaksanakan secara virtual dengan mengikuti protokol
kesehatan
2. PAMB dilaksanakan secara daring (Masi Kesepakatan Pimpinan dan
Belum Final)
3. Paskibra 17 Agustus 2020 untuk petugas paskibra ditiadakan dan para
pimpinan lembaga maupun daerah akan ikut upacara secara nasional
dengan virtual.
4. Pada seluruh UKM diharapkan mengajukan proposal untuk angggaran
tahun 2020. Nominal tidak dipatokkan berapa boleh mengajukan
pengadaan barang yang disisipkan dalam proposal kegiatan. Dewan
Periode 2019-2020 akan membantu pembutan Proposal hingga pelaksaan
Musrac hal ini bertujuan untuk mempermudah kepengurusan selanjutnya
dalam mengajukan pendanaan. Hasil diskusi dengan pembina proposal
kegiatan diharapkan mengacu pada restra unimed 2024 dan dapat
disandingkan dengan kegiatan kemahasiswaan nasional, baik itu
pengabdian masyarakat, perlombaan dlll. Pembina yang baru Pak
Rahmatsyah Dosen Fisika.
5. Untuk informasi PPA belum ada kabar atau edran resmi dari kementerian
namun yang sudah masuk sekarang adalah KIP Kuliah untuk mahasiswa
semester 3, semester 5, dan semester 7. Mekanisme pendaftaran akan
disher oleh pihak biro di humas unimed.
6. Lisrik dan air sanggar sudah dalam komfirmasi kepada pihak UHTL dan
akan di up kembali.

Anda mungkin juga menyukai