Anda di halaman 1dari 1

BAB 1

PENDAHULUAN

1. 1. Rasionalisasi Pentingnya CJR


Perkembangan ilmu pengetahuan yang minim disebabkan karena
rendahnya minat baca mahasiswa/i pada saat ini. Mengkritik jurnal
merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menaikkan
ketertarikan minat membaca.
Mengkritik Jurnal (Critical Journal Review) merupakan kegiatan
mengulas suatu jurnal agar dapat mengetahui dan memahami apa yang
disajikan dalam suatu jurnal.Pada dasarnya review jurnal menitikberatkan
pada evaluasi (penjelasan, interpretasi dan analisis) mengenai keunggulan
dan kelemahan, apa yang menarik, dan bagaimana jurnal tersebut bisa
merubah persepsi dan cara berfikir serta menjadi pertimbangan apakah dari
pengetahuan yang didapat mampu menambah pemahaman terhadap suatu
bidang kajian tertentu. Selain itu mengkritik jurnal juga dapat melatih
kemampuan kita dalam menganalisis dan mengevaluasi pembahasan yang
disajikan penulis. Sehingga menjadi masukan berharga bagi proses kreatif
kepenulisan lainnya.
Mengkritik jurnal tidak dapat dilakukan apabila pengkritik tidak
membaca keseluruhan jurnal tersebut. Dengan melakukan review tersebut
pembaca dapat mengetahui kualitas jurnal dengan membandingkan terhadap
karya dari penulis yang sama atau penulis lainnya serta dapat memberikan
masukan kepada penulis jurnal berupa kritik dan saran terhadap sistematika
penulisan, isi, dan substansi jurnal.
Selain itu untuk para pembaca, Critical Journal Review ini
mempunyai tujuan agar pembaca mendapat bimbingan dalam memilih buku.
Setelah membaca hasil review jurnal ini diharapkan timbulnya minat untuk
membaca atau mencocokkan seperti apa yang ditulis dalam hasil review.
Dan apabila tidak memiliki waktu untuk membaca isi jurnal, maka ia dapat
mengandalkan hasil review sebagai sumber informasi.
.

Critical journal Review – Sakinatun Najmi Sibarani| 1

Anda mungkin juga menyukai