Anda di halaman 1dari 2

F.

Komponen Laporan Laba Rugi

Jika perusahaan menggunakan laporan laba rugi bentuk bertahap maka perusahaan akan menyajikan
semua bagian berikut ini:

1. Pendapatan Penjualan
Merupakan total jumlah yang dibebankan kepada pelanggan atas barang dagangan yang dijual
perusahaan, baik meliputi penjualan tunai maupun penjualan secara kredit. Total ini tidak
termasuk pajak penjualan, dimana perusahaan (penjual) diharuskan untuk memungutnya dari
pelanggan (pembeli) atas nama negara. Pajak penjulan ini akan diakui sebagai kewajian lancer
(yaitu utang pajak penjualan) dalam pembukuan perusahaan (penjual) dan akan segera
dibayarkan atau diteruskan k kas negara.
2. Harga Pokok Penjualan
Harga pokok dari barang yang tersedia untuk dijual dihitung dengan cara menjumlahkan antara
besarnya persediaan awal dengan persediaan harga pokok dari barang yang dibeli. Harga pokok
barang yang dibeli dihitung dengan cara menjumlhkan besarnya pembelian bersih ( yaitu
pembelian dikurangi return dan penyesuaian harga beli dan potongan pembelian) dengan
ongkos angkut masuk, biaya penyimpanan, dan biaya pembelian lainnya yang terkait dengan
perolehan barang. Harga pokok penjualan lalu dihitung dengan cara mengurangkan hbearga
pokok dari barang yang tersedia untuk dijual dengan persediaan akhir.
3. Laba Kotor
Penjualan bersih dikurangi dengan harga pokok penjualan akan diperolh laba kotor. Jumlah ini
dinamakan laba kotor karena masih belum memperhitungkan beban operasional yang telah
(turut) dikeluarga dalam rangka penciptaan/ pembentukan pendapatan. Suatu study atas
kecenderungan laba kotor bisa memperihatkan seberapa sukses perusahaan memanfaatkan
sumber daya yang dimilikinya. Study serupa juga bisa jadi dasar untuk memahami bagaimana
margin laba telah berubah akibat adanya tekanan peraingan.
4. Beban Operasional
Beban operasional dapat dibedaan menjadi dua, yaitu beban penjualan dan beban umum &
administrasi. Beban penjualan adalah beban-beban yang terkait langsung dengan segala
aktivitastoko atau aktivitas yang mendukung operasional penjualan barang dagangan,
contohnya adalah beban gaji/upah karyawan toko (bagian penjualan),komisi penjualan,beban
pengiriman barang,beban iklan,beban perlengkapan/keperluan toko,dan beban penyusutan
peralatan toko.
5. Laba Operasional
Laba operasional ini menggambarkan bagaimana aktivitas operasi perusahaan telah dijalankan
dan dikelola secara baik dan efisien,terlepas dari kebijakan pembiayaan dan pengelolaan
pajakpenghasilan.Dengan asumsi bahwa seluruh beban adalah seluruh beban operasional di luar
beban bunga dan pajak,maka nama lain dari laba operasional adalah laba sebelum bunga dan
pajak. Laba operasional tidak menginformasikan tentang berapa besarnya beban bunga yang
ditimbulkan dari aktivitas pembiayaan perusahaan dan bagaimana perencanaan pajak telah
dilakukan dalam rangka memperkecil pajak penghasilan.Pengungkapan laba operasional dalam
laporan laba rugi akan memperlihatkan perbedaan antara aktivitas utama dengan aktivitas
sekunder atau peritiwa yang jarang terjadi (insidentil).
6. Pendapatan dan Keuntungan Lain-Lain
7. Beban dan Kerugian Lain-Lain
8. Laba Sebelum Pajak Penghasilan
9. Pajak Penghasilan
10. Laba atau Rugi Bersih
11. Laba per Lembar Saham Biasa

Anda mungkin juga menyukai