Anda di halaman 1dari 1

A.

Analisis Psikologi Tokoh Caphlin


Chaplin sebagai tokoh utama dalam film ini, memiliki sifat yang ceria, nakal, pintar, pembuat
onar, licik serta jiwa penolong,
Chaplin dalam segala aktifitasnya ketika berada dalam sebuah pekerjaan melakukan pekerjaan
dengan rajin, namun dia tidak menyadari bahwa apa yang dia kerjakan malah membuat orang-
orang disekelilingnya mendapat musibah, seperti saat membersihkan debu, dia malah membuat
teman kerjanya bersin-bersin dan kemoceng tersebut dia masukan kedalam kipas angin yang
membuatnya malah makin kotor dan rusak, selain itu ketika dia membawa tangga, banyak yang
terkena tangga tersebut seperti polisi, atasannya dan teman kerjanya.
Namun diakhir film ini Chaplin yang diketahui merupakan seseorang yang pembuat onar malah
menjadi penolong untuk majikannya dikarenakan dapat membuat pingsan pencuri yang ingin
mengambil berlian milik majikannya ditoko tersebut.
B. Analisis Pengarang
Berdasarkan biografi pengarang yaitu Sir Charles Spencer merupakan seorang comedian, aktor,
composer, maka tidak heran jika karya sastra dalam film Chaplin ini berisi cerita yang lucu,
konyol dan menghibur penonton, walaupun dalam film ini berisi cerita yang lucu dan konyol
namun ada pesan mendidik dalam film ini yaitu menolong seseorang yang kesulitan, yaitu
membantu menggagalkan aksi pencurian berlian.
C. Analisis Penonton
Setelah melihat film Chaplin ini penonton akan mendapatkan efek dari psikologi tokoh-tokoh,
Sir Charles Spencer mengajarkan kepada kita untuk selalu ceria dalam mengerjakan aktifitas,
dan mengajarkan kita untuk selalu mengeluarkan banyak ide dalam kesehrian kita selain itu juga
mengajarkan kita untuk saling membantu kepada orang yang mengalami kesusahan.

Anda mungkin juga menyukai