Anda di halaman 1dari 3

Pada suatu hari terdapat salah seorang pasien masuk UGD RS….

Setelah pemeriksaan ternyata


didapati pasien tersebut demam tinggi dan dianjurkan untuk opname.

Setelah menjalani perawatan inap selama 2 hari ternyata demam tersebut tidak menurun. Perawat
disuruh Dokter untuk mengambil pemeriksaan darah.

(perawat menuju ke ruang pasien, dan melakukan pengambilan sempel darah)

Perawat :” Permisi, selamat pagi bu, perkenalkan nama saya suster …. Saya bertugas
pada sift pagi ini, apa yang ibu rasakan saat ini?”

Pasien :” Saya masih merasakan demam sus, sejak tadi malam demam saya belum
turun”

Perawat :” Baik lah, untuk mengetahui penyakit ibu, saya akan mengambil sempel
darah dan akan saya bawa ke laboratorium untuk diperiksa petugas laboratorium.”

Pasien :” baiklah sus.”

Perawat :” apakah ibu sudah siap? Jika ibu sudah siap bisa saya lakukan sekarang.”

Pasien :” iya suster saya sudah siap.”

(perawat mulai menutup korden, cuci tangan, dan melakukan tindakan)

Perawat :” Baiklah ibu ini saya sudah selesai mengambil sempel darah ibu,
selanjutnya akan saya bawa ke laboratorium untuk di analisa, saya permisi dulu bu”

Pasien :” iya sus, terimakasih.”

( Kemudian perawat icha menelfon petugas laboratorium )

Perawat : “ selamat pagi mbk, saya perawat icha akan mengirimkan sampel darah
pasien x yang usianya 25 lewat pneumatic tubes transport “

Petugas Laborat : “ oh iya baik sus “

(beberapa menit kemudian perawat x memastikan kembali darah yang dikirim ke laborat)

Perawat : “ mbk apakah darahnya sudah sampai ? “

Petugas Laborat : “ iya sus ini darahnya sudah sampai, segera saya akan analisa “

( setelah sampel darah diterima oleh petugas laborat, petugas laborat langsung menganalisanya, dan
setelah dilakukan analisa petugas laborat menemukan masalah pada trombosit pasien x yang kurang
dari 100.000/µl)

(Setelah 2 jam tim laborat menghubungi perawat x menyampaikan hasil analisa sampel darah pasien
x)
Petugas Laborat : “ suster hasil analisa pasien x umur 25 sudah keluar,hasil laborat pasien x
berumur 25 tahun mengalami penurunan trombosit, trombositnya kurang dari 100.000/µl, saya akan
mengirimnya kembali melalui pneumia tubes transport, mohon diterima “

Perawat : “ oke baik mbk “

Petugas Laborat : “ apakah hasilnya sudah diterima sus ? “

Perawat : “ sudah, terimakasih mbk “

( perawat menuju ruang dokter untuk menyampaikan hasil laborat dari pasien x yang berusia 25
tahun )

Perawat : “ permisi , selamat siang saya perawat x akan menyampaikan hasil lab dari
pasien x yang berusia 25 tahun “

Dokter : “ iya silahkan duduk sus “

Perawat : “ Ini hasil lab pasien x yang berusia 25 tahun mengalami penurunan
trombosit yaitu kurang dari 100.000/µl “

Dokter : “ iya sus, setelah saya membaca hasil lab ini, saya mendiagnosa pasien x
yang berusia 25 tahun menderita penyakit demam berdarah, saya akan memberikan resep obat
untuk pasien x, tolong berikan obatnya kepada pasien “

Perawat : “ iya dok , saya ijin permisi dulu “

Dokter : “ iya silahkan “

( kemudian perawat menebus obat ke apotik,setelah mendapatkan obat perawat pun memberikan
ke pasien bersama dokter )

Dokter : “ permisi, selamat sore, dengan ibu x ? “

Pasien : “ iya dok benar “

Dokter : “ setelah saya membaca hasil lab ibu, trombosit ibu kurang dari 100.000/µl,
ibu terserang demam berdarah, dan ini saya akan memberikan obat untuk menaikkan trombosit ibu“

Perawat : “ ini obat Trolit diminum diminum 3 kali sehari setelah makan”

Pasien : “ baik sus “

Dokter : “ semoga cepet sembuh, saya permisi dulu “

Pasien : “ iya dok terimakasih “

( setelah beberapa hari pasien sudah di perbolehkan pulang )

Anda mungkin juga menyukai