Anda di halaman 1dari 2

Bandung, 29 Januari 2021

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Ibu dan Bapak di Bagian Keuangan Universitas Paramadina yang saya hormati

Sebelum saya sampaikan maksud dan tujuan dari surat ini, izinkan saya untuk memperkenalkan diri,

Nama : Danil Tri Ardianto

NIM : 220122035

Program Studi : Program Magister Komunikasi Politik – Kelas Malam

Adapun dengan surat ini saya tulis terakit belum terselesaikannya kewajiban saya dalam pembayaran
biaya kuliah pada semester gasal, dan kelanjutan kuliah pada semester genap tahun akademik 2020-2021.
Beriku saya sampaikan beberapa kondisi yang melatari, sehingga saya belum bisa menunaikan kewajiban
pembayaran tersebut.

Pertama saya informasikan bahwa biaya kuliah saya ditanggung oleh seorang politisi yang sekaligus
tempat saya kerja, dan untuk teknis pembayaran dilaksanakan oleh staf yang bersangkutan. Selanjutnya
pada awal bulan Desember terjadi dinamika yang sangat serius, dimana politisi tersebut tersandung kasus
hukum yang dalam perkaranya juga menyeret beberapa staf kerja.

Pada bulan Desember akhir saya mendatangi kampus, yang saya niatkan bertemu dengan bidang
keuangan untuk mencari informasi dan solusi terkait penundaan pembayaran untuk kewajiban bulan
Desember. Hal itu saya upayakan karena belum ada gambaran dana untuk pembayaran, namun saya
khawatir tidak bisa mengikuti UAS. Namun ternyata kampus dalam keadaan kosong, dan kebetulan saya
bertemu dengan mas Wisnu yang saya tahu sebagai pengganti mas Diemas di urusan akademik. Saya
sampaikan kepada beliau kondisinya, dan dilakukan pengecekan status melalui aplikasi di ponsel beliau.
Saat itu saya baru tahu jika saya belum membayar kuliah sejak beberapa bulan sebelumnya, yang
seharusnya sudah langsung dinyatakan cuti oleh sistem. Memang selama itu saya tidak pernah
mengeceknya, dan nama saya masih ada dalam presensi yang saya pikir tidak ada permasalahan.

Berkaitan dengan kondisi tersebut, saya upayakan untuk mendapatkan dana agar bisa membayar seluruh
kewajiban yang tertunda. Hanya saja kondisi yang belum berpihak, hingga sampai saat ini dana yang
dibutuhkan tersebut belum ada karena baru mulai bekerja kembali beberapa pekan lalu. pada sisi yang
lain saya juga berkeinginan untuk tetap melanjutkan studi, dan terdaftar aktif pada perkuliahan semester
genap.

Dengan surat ini saya sampaikan harapan, bahwa kiranya pihak kampus berkenan memberikan kebijakan
pada saya, untuk menunda pembayaran kewajiban sampai bulan Maret. Dan saya diizinkan untuk
mengikuti kegiatan perkuliahan pada semester genap mendatang. Semoga kondisi yang sampaikan diatas
menjadi pertimbangan bagi Bapak dan Ibu pemangku kebijakan, untuk mengabulkan permohonan yang
saya sampaikan.

Atas perhatian dan kebijakannya, saya haturkan terima kasih.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh

Anda mungkin juga menyukai